Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mogok Nasional Kembali Lumpuhkan Prancis, Protes Macron soal Skema Pensiun

image-gnews
Polisi Prancis berhadapan dengan pengunjuk rasa di tengah bentrokan di dekat Invalides selama demonstrasi menentang rencana reformasi pensiun pemerintah Prancis di Paris sebagai bagian dari pemogokan dan protes nasional di Prancis, 31 Januari 2023. REUTERS/Gonzalo Fuentes
Polisi Prancis berhadapan dengan pengunjuk rasa di tengah bentrokan di dekat Invalides selama demonstrasi menentang rencana reformasi pensiun pemerintah Prancis di Paris sebagai bagian dari pemogokan dan protes nasional di Prancis, 31 Januari 2023. REUTERS/Gonzalo Fuentes
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Massa buruh kembali menggelar mogok nasional di seluruh Prancis pada Selasa, 31 Januari 2023, menolak kebijakan reformasi pensiun Presiden Emmanuel Macron. Tekanan dari jalanan terhadap pemerintah kian meningkat.

Baca juga: Mogok Nasional Nyaris Lumpuhkan Prancis

Jajak pendapat menunjukkan mayoritas warga Prancis menentang peningkatan usia pensiun dari 62 tahun menjadi 64 tahun. Macron menyebut skema itu penting untuk memastikan kelangsungan sistem pensiun.

Kementerian Dalam Negeri Prancis mengatakan bahwa total 1,272 juta orang mengambil bagian dalam protes nasional. Angka itu naik sedikit dari demonstrasi nasional pertama pada 19 Januari 2023. Di Paris, total sebanyak 87.000 orang berkumpul.

"Aksi ini lebih baik daripada tanggal 19. Ini adalah pesan nyata yang dikirim ke pemerintah. Kami tidak menginginkan pensiun di usia 64 tahun," kata Laurent Berger, yang memimpin CFDT, serikat pekerja terbesar Prancis, menjelang pawai Paris.

Pandangan umum menunjukkan balon serikat pekerja CGT Prancis dan pengunjuk rasa berkumpul di Place d'Italie selama demonstrasi menentang rencana reformasi pensiun pemerintah Prancis di Paris sebagai bagian dari hari pemogokan dan protes nasional di Prancis, 31 Januari 2023. REUTERS/Benoit Tessier

Pada konferensi pers bersama di akhir pawai, para pemimpin serikat pekerja mengatakan mereka akan mengorganisir lebih banyak pemogokan dan demonstrasi menentang reformasi pada 7 dan 11 Februari.

Mereka janji akan sering turun ke jalan agar pemerintah mundur.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Untuk presiden, itu mudah. Dia duduk di kursi, dia bisa bekerja sampai dia berusia 70 tahun, bahkan. Kami tidak bisa meminta lapisan bawah bekerja sampai 64 tahun, itu tidak mungkin," kata sopir bus Isabelle Texier pada protes di Saint-Nazaire di pantai Atlantik.

Pemogokan pekerja mengganggu pengiriman kilang minyak Prancis, transportasi umum, hingga sekolah. Di beberapa sektor, pekerja lebih sedikit berpartisipasi di unjuk rasa kemarin. Krisis biaya hidup membuat lebih sulit untuk melewatkan gaji sehari.

Menurut perkiraan Kementerian Tenaga Kerja, reformasi sistem pensiun akan menghasilkan tambahan 17,7 miliar euro atau sekitar Rp276 triliun dalam kontribusi pensiun tahunan. Pemerintah telah mengatakan bahwa mendorong usia pensiun menjadi 64 tahun, "tidak dapat dinegosiasikan."

Serikat pekerja mengatakan ada cara lain untuk meningkatkan pendapatan, seperti mengenakan pajak kepada orang super kaya atau meminta pemberi kerja atau pensiunan kaya untuk berkontribusi lebih banyak. "Reformasi ini tidak adil dan brutal," kata Luc Farre, sekretaris jenderal serikat pegawai negeri sipil UNSA.

Baca juga: Usia Pensiun Ditambah 2 Tahun, Pegawai Prancis Mogok Nasional

REUTERS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rusia Menuduh Prancis Diskriminasi Atlet Berhijab di Olimpiade Paris

11 jam lalu

Tentara berjaga di depan Menara Eiffel menjelang Olimpiade Paris 2024, Prancis, 21 Juli 2024.REUTERS/Stefan Wermuth
Rusia Menuduh Prancis Diskriminasi Atlet Berhijab di Olimpiade Paris

Sprinter asal Prancis Sounkamba Sylla mengatakan dia dilarang menghadiri upacara pembukaan Olimpiade Paris karena dia mengenakan jilbab.


Muasal Sungai Seine yang Jadi Tempat Parade Pembukaan Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

14 jam lalu

Seorang petugas polisi dan seekor anjing pelacak memeriksa perahu di sungai Seine yang akan mengambil bagian dalam upacara pembukaan Olimpiade Paris 2024. REUTERS/Gonzalo Fuentes
Muasal Sungai Seine yang Jadi Tempat Parade Pembukaan Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Sungai Seine lekat dengan identitas kota Paris, Prancis, lokasi Olimpiade Paris 2024.


Pembukaan Olimpiade Paris 2024 Digelar Mewah, Ribuan Atlet Berlayar di Sungai Seine

22 jam lalu

Cincin Olimpiade terpasang di Menara Eiffel, Paris, Prancis, Rabu  24 Juli 2024. Cincin Olimpiade berdiameter sekitar 9 meter dengan keseluruhan lebar struktur 29 meter dan tinggi 13 meter manjadi daya tarik di monumen ikonik Paris itu jelang pembukaan Olimpiade Paris 2024 pada 26 Juli 2024. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Pembukaan Olimpiade Paris 2024 Digelar Mewah, Ribuan Atlet Berlayar di Sungai Seine

Olimpiade Paris 2024 digelar hari ini yang diikuti ribuan atlet dari berbagai negara. Ini rangkaian acara pembukaan yang berlangsung mewah.


Prabowo Bertemu Para Pengusaha Prancis, Erick Tohir: untuk Tingkatkan Kerja Sama

1 hari lalu

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto bertemu Presiden Prancis Emmanuel Macron di Istana Elysee, Prancis pada Rabu, 24 Juli 2024. Dok: Humas Kemhan
Prabowo Bertemu Para Pengusaha Prancis, Erick Tohir: untuk Tingkatkan Kerja Sama

Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan, Prabowo Subianto bertemu para pimpinan perusahaan di Prancis untuk meningkatkan kerjasama.


Besok Upacara Pembukaan Olimpiade Paris 2024: Berikut Detailnya

1 hari lalu

Seorang pekerja menyelesaikan persiapan pembukaan Olimpiade Paris 2024, di Trocadero, Paris, Prancis, Rabu  24 Juli 2024. Olimpiade Paris 2024 yang mempertandingkan 32 cabang olah raga dan diikuti oleh 182 negara peserta akan dibuka pada 26 Juli 2024. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Besok Upacara Pembukaan Olimpiade Paris 2024: Berikut Detailnya

Untuk pertama kalinya, upacara pembukaan tidak akan dilaksanakan di dalam stadion. Melainkan, di Olimpiade Paris 2024, puluhan perahu akan berparade.


Menilik Venue Olimpiade Paris 2024: Daftar Lokasi Semua Cabang Olahraga

1 hari lalu

Cincin Olimpiade di menara Eiffel menjelang Olimpiade Paris 2024. REUTERS/Abdul Saboor
Menilik Venue Olimpiade Paris 2024: Daftar Lokasi Semua Cabang Olahraga

Venue setiap kompetisi cabang olahraga di Olimpiade Paris 2024 tidak hanya terletak di ibu kota, ada yang tempatnya sampai belasan kilometer.


Macron Tak Akan Tunjuk Pemerintahan Baru Prancis Sampai Olimpiade Selesai

2 hari lalu

Presiden Prancis Emmanuel Macron melihat ke bawah di samping Menteri Luar Negeri dan Eropa Prancis Catherine Colonna selama konferensi kemanusiaan internasional untuk warga sipil di Gaza, di Istana Kepresidenan Elysee, di Paris, Prancis, pada 9 November 2023. Reuters
Macron Tak Akan Tunjuk Pemerintahan Baru Prancis Sampai Olimpiade Selesai

Presiden Macron menolak langkah koalisi sayap kiri yang mengusulkan kandidat PM baru. Ia menunggu hingga Olimpiade selesai.


Bupati Asahan Dorong ASN Kerja Optimal sebelum Pensiun

2 hari lalu

Bupati Asahan, H. Surya. 
Dok. Pemkab Asahan
Bupati Asahan Dorong ASN Kerja Optimal sebelum Pensiun

Surya mendorong ASN yang akan memasuki masa purnabakti untuk memberikan kinerja terbaiknya dalam melayani masyarakat.


Profil Sungai Seine, Wali Kota Paris Anne Hidalgo Berenang di Sana Menjelang Olimpiade 2024

2 hari lalu

Walikota Paris Anne Hidalgo berenang di sungai Seine menjelang perhelatan Olimpiade 2024 di Paris, Prancis, 17 Juli 2024. Walikota Paris Anne Hidalgo memenuhi janjinya untuk mencoba meyakinkan mereka yang ragu bahwa perairannya akan cukup bersih untuk mengadakan acara renang Olimpiade. REUTERS/Abdul Saboor
Profil Sungai Seine, Wali Kota Paris Anne Hidalgo Berenang di Sana Menjelang Olimpiade 2024

Wali Kota Paris, Anne Hidalgo berenang di Sungai Seine pekan lalu, demi membuktikan bahwa sungai tersebut cukup bersih digunakan dalam Olimpiade 2024


Apa Arti JHT dalam Program BPJS Ketenagakerjaan?

2 hari lalu

Pengemudi bajaj menunjukkan kartu BPJS Ketenagakerjaan di kawasan Pantai Carnaval Ancol, Jakarta Utara, Selasa 17 Desember 2019. Sebanyak seribu pengemudi bajaj melalui perwakilan Komunitas Bajaj Gas (Kobagas) secara resmi telah diberikan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan melalui program BPJS Ketenagakerjaan. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Apa Arti JHT dalam Program BPJS Ketenagakerjaan?

Peserta BPJS Ketenagakerjaan akan mendapatkan manfaat jaminan hari tua atau JHT. Begini penjelasannya.