TEMPO.CO, Jakarta - Berita Top 3 Dunia pada Kamis 8 Agustus 2024 diawali oleh kabar sejumlah manufaktur senjata dari Amerika Serikat ragu-ragu membuka bengkel (workshop) di Ukraina meskipun Pentagon membujuk mereka untuk melakukan hal tersebut.
Sementara di urutan kedua, menteri Pertahanan sekaligus presiden terpilih Prabowo Subianto menghadiri peresmian gedung baru ketiga PT Volex Indonesia di Kawasan Industri Sekupang, Batam, Kepulauan Riau pada Minggu, 4 Agustus 2024. Perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur kabel dan konektor elektronik itu milik konglomerat Inggris rekan Prabowo, Nathaniel Philip Victor James Rothschild atau Nat Rothschild.
Adapun di urutan ketiga, Israel pada Kamis 8 Agustus 2024 mengatakan akan mencabut status diplomatik delapan diplomat Norwegia yang bermarkas di Tel Aviv dan bertugas menangani Otoritas Palestina.
Berikut Top 3 Dunia selengkapnya.
1. Manufaktur Senjata di Amerika Serikat Didesak Buka Bengkel di Ukraina
Sejumlah manufaktur senjata dari Amerika Serikat ragu-ragu membuka bengkel (workshop) di Ukraina meskipun Pentagon membujuk mereka untuk melakukan hal tersebut. Kabar ini diwartakan Defense One pada Selasa, 6 Agustus 2024, berdasarkan sumber di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat.
Pemerintah Ukraina telah memuji adanya kenaikan pasokan senjata buatan asing sebagai alternatif untuk suplai jangka panjang bantuan militer dari negara-negara Barat ke Ukraina. Manufaktur asal Jerman Rheinmetall telah menyuarakan sejumlah rencana ambisius untuk beroperasi di Ukraiana dan menjanjikan bukan hanya amunisi, tetapi juga kendaraan lapis baja dan tank-tank buat Ukraina.
Baca berita selengkapnya di sini
2. Perusahaan Nat Rothschild di Batam Dikunjungi Prabowo, Simak 5 Serba-serbi Pengusaha Inggris Ini
Menteri Pertahanan sekaligus presiden terpilih Prabowo Subianto menghadiri peresmian gedung baru ketiga PT Volex Indonesia di Kawasan Industri Sekupang, Batam, Kepulauan Riau pada Minggu, 4 Agustus 2024. Perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur kabel dan konektor elektronik itu milik konglomerat Inggris rekan Prabowo, Nathaniel Philip Victor James Rothschild atau Nat Rothschild.
Prabowo mengaku bangga perusahaan manufaktur itu terus melakukan ekspansi. “Apalagi ketika tadi saya diajak keliling melihat berbagai produknya, semua untuk memenuhi kebutuhan ekspor. Lebih dari itu, hasil produksinya telah diakui mempunyai mutu yang memadai,” kata Prabowo seperti dikutip dari siaran pers Pemerintah Riau.
Baca berita selengkapnya di sini
3. Israel Cabut Status Diplomatik 8 Diplomat Norwegia untuk Otoritas Palestina
Israel pada Kamis 8 Agustus 2024 mengatakan akan mencabut status diplomatik delapan diplomat Norwegia yang bermarkas di Tel Aviv dan bertugas menangani Otoritas Palestina. Kementerian luar negeri Israel berdalih pencabutan ini dilakukan karena "perilaku anti-Israel" Oslo sejak dimulainya serangan ke Gaza.
Norwegia, yang mengakui negara Palestina pada Mei, mengecam tindakan Israel sebagai "ekstrem" dan memperingatkan konsekuensi negatif pada hubungan bilateral.
Menurut Kemlu Israel, langkah dramatis tersebut merupakan tanggapan atas pengakuan Oslo terhadap negara Palestina serta "komentar keras oleh pejabat senior Norwegia" baru-baru ini.
Baca berita selengkapnya di sini
RT | MELYNDA DWI PUSPITA | ANDIKA DWI | IDA ROSDALINA | THE GUARDIAN | TIMES OF ISRAEL | YNET