Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Putin hingga AC Milan, Berbagai Reaksi atas Kematian Silvio Berlusconi

Reporter

Editor

Ida Rosdalina

image-gnews
Presiden Rusia Vladimir Putin dan Silvio Berlusconi. Sputnik/Alexey Druzhinin/Kremlin via REUTERS
Presiden Rusia Vladimir Putin dan Silvio Berlusconi. Sputnik/Alexey Druzhinin/Kremlin via REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta – Mantan Perdana Menteri Silvio Berlusconi meninggal dunia dalam usia 86 tahun pada Senin, 12 Juni 2023. Ia dikenal sebagai pengusaha dan miliarder yang menciptakan perusahaan media terbesar Italia sebelum mengubah lanskap politik di negeri pizza.

Presiden Rusia Vladimir Putin menyebut Berlusconi sebagai teman baik dan politisi yang luar biasa. “Ia adalah teman sejati. Saya selalu mengagumi kebijaksanaannya, kemampuannya untuk membuat keputusan yang seimbang dan berpandangan jauh ke depan bahkan dalam situasi yang paling sulit," katanya dalam pesan belasungkawa.

Perdana Menteri Italia, Giorgia Meloni, menyebut Berlusconi sebagai seorang pejuang yang memiliki keyakinan dan keberanian itu, yang membuatnya menjadi salah satu orang paling berpengaruh dalam sejarah Italia.

"Dengan dia kami telah berjuang, menang dan kalah dalam banyak pertempuran dan untuk dia juga kami akan membawa pulang tujuan yang telah kami tetapkan bersama. Selamat tinggal Silvio," katanya.

Viktor Orban, perdana menteri Hungaria, juga melabeli Berlusconi sebagai “petarung hebat.”

AC Milan, klub sepakbola yang dimiliki Berlusconi pada 1986-2017, menyampaikan belasungkawa kepada keluarga eks presiden yang tak terlupakan. ‘Si Merah Hitam’  berbagi simpati kami dan menyatakan Berlusconi akan selalu bersamanya.

Sementara Mantan CEO AC Milan DAN Petinggi AC Monza saat ini mengaku bingung, tak bisa berkata-kata. “Ini kesedihan yang luar biasa saya meratapi teman saya, penguasa segalanya, orang yang mengubah hidup saya selama lebih dari 43 tahun. Beristirahatlah dalam damai, Presiden terkasih."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Partai Forza Italia dan Partai Rakyat Eropa juga menyampaikan salam terakhir pada kader terbaiknya. 

Sementara baik sekutu, juga rival Berlusconi turut menyanjung eks perdana menteri. Antonio Tajani, wakil perdana menteri dan menteri luar negeri Italia mengaku sedih luar biasa ditinggal Berlusconi.

“Dengan meninggalnya Silvio Berlusconi, sebuah era berakhir. Semuanya telah memecah belah kita dan memisahkan kita dari visi politiknya, namun rasa hormat yang secara manusiawi diberikan kepada seseorang yang merupakan protagonis dalam sejarah negara kita tetap ada. Belasungkawa terdalam atas nama Partai Demokrat,” kata Elly Schlein, pemimpin kiri, rival taipan media itu.

REUTERS

Pilihan Editor: Militer Ukraina: Pertempuran Sengit Terjadi setelah Kemenangan Pertama Serangan Balasan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Andrei Belousov: Rusia Harus Menang di Ukraina dengan Korban Minimal

1 hari lalu

Andrei Belousov. REUTERS
Andrei Belousov: Rusia Harus Menang di Ukraina dengan Korban Minimal

Menhan Rusia yang baru, Andrei Belousov mengatakan tugas utama Rusia adalah menang di Ukraina dengan jumlah pasukan yang minimal.


Ada Apa di Balik Perombakan Kabinet Putin di Masa Perang?

2 hari lalu

Kepala pertahanan yang akan keluar Sergei Shoigu (kiri) akan digantikan oleh Andrei Belousov. Reuters
Ada Apa di Balik Perombakan Kabinet Putin di Masa Perang?

Perombakan mengejutkan dilakukan Presiden Putin, menggantikan Shoigu dengan ekonomi Andrei Belousov sebagai menteri pertahanan.


Calon Menhan Rusia: Tentara Butuh Tunjangan dan Akses Kesejahteraan Lebih Baik

2 hari lalu

Andrei Belousov. REUTERS
Calon Menhan Rusia: Tentara Butuh Tunjangan dan Akses Kesejahteraan Lebih Baik

Calon menhan Rusia yang ditunjuk oleh Presiden Vladimir Putin menekankan perlunya kesejahteraan yang lebih baik bagi personel militer.


Siapakah Andrei Belousov, Menteri Pertahanan Pilihan Putin?

2 hari lalu

Andrei Belousov. REUTERS
Siapakah Andrei Belousov, Menteri Pertahanan Pilihan Putin?

Presiden Rusia Vladimir Putin secara mengejutkan mengusulkan Andrei Belousov, seorang sipil ekonom menjadi menteri pertahanan.


Profil Mikhail Mishutin, Perdana Menteri Rusia yang Dipinang Lagi oleh Putin

5 hari lalu

Presiden Rusia, Vladimir Putin, dan PM Mikhail Mishustin (kanan). Reuters
Profil Mikhail Mishutin, Perdana Menteri Rusia yang Dipinang Lagi oleh Putin

Putin mengusulkan nama Mikhail Mishutin untuk kembali menjabat sebagai perdana menteri.


Profil Kremlin Moskow Tempat Vladimir Putin Dilantik sebagai Presiden Rusia Periode Kelima

5 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin saat menghadiri acara satu tahun referendum Krimea di Kremlin, Moscow, Rusia, 18 Maret 2015. REUTERS/Maxim Shipenkov
Profil Kremlin Moskow Tempat Vladimir Putin Dilantik sebagai Presiden Rusia Periode Kelima

Vladimir Putin dilantik sebagai Presiden Rusia periode kelima dalam upacara di Kremlin, Moscow pada Selasa, 7 Mei 2024. Ini profil Istana Kremlin.


Vladimir Putin Kembali Dilantik sebagai Presiden Rusia untuk Periode Kelima

8 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin dan Patriark Kirill dari Moskow dan seluruh Rusia menghadiri kebaktian setelah upacara peresmian di Katedral Kabar Sukacita Kremlin di Moskow, Rusia 7 Mei 2024. Sputnik/Alexey Maishev/Kremlin via REUTERS
Vladimir Putin Kembali Dilantik sebagai Presiden Rusia untuk Periode Kelima

Vladimir Putin kembali menjabat sebagai presiden Rusia untuk periode kelima selama enam tahun ke depan. Bakal mengalahkan rekor Stalin.


Pelantikan Putin sebagai Presiden Rusia, Ini Respons dari AS dan Negara-negara Eropa

8 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin berbicara pada upacara pembukaan Forum Sabuk dan Jalan (BRF), untuk memperingati 10 tahun Inisiatif Sabuk dan Jalan di Aula Besar Rakyat di Beijing, 18 Oktober 2023. REUTERS/Edgar Su/ Berkas Foto
Pelantikan Putin sebagai Presiden Rusia, Ini Respons dari AS dan Negara-negara Eropa

Vladimir Putin diambil sumpahnya untuk masa jabatan kelima sebagai presiden Rusia dalam sebuah upacara di Kremlin, Selasa.


Ukraina Tolak Akui Vladimir Putin sebagai Presiden Sah Rusia

8 hari lalu

Kandidat presiden Rusia dan Presiden petahana Vladimir Putin berbicara setelah TPS ditutup, di Moskow, Rusia, 18 Maret 2024. Komisi Nasional Pemilu Rusia (CEC), suara pemilih yang terkumpul mencapai 72,22 persen, naik dari pemilu 2018 sebesar 67,5 persen. REUTERS/Maxim Shemetov
Ukraina Tolak Akui Vladimir Putin sebagai Presiden Sah Rusia

Kementerian Luar Negeri Ukraina mengatakan tidak ada dasar hukum untuk mengakui Vladimir Putin sebagai presiden Rusia yang sah.


Zelensky Masuk Daftar Buronan Rusia, Dubes Ukraina: Upaya Putus Asa dari Negara yang Kalah

8 hari lalu

Duta besar Ukraina untuk Indonesia Vasyl Hamianin menghadiri acara peringatan hari kebebasan pers sedunia dan 38 tahun bencana nuklir Chernobyl, di Museum Sumpah Pemuda, Jakarta, Senin, 6 Mei 2024. Vasyl megatakan hari ini telah dideklarasikan oleh PBB sebagai hari kebebasan pers dunia dan sebagai pengingat kepada masyarakat bahwa peran jurnalis sangat penting untuk memberitakan tentang kebenaran. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Zelensky Masuk Daftar Buronan Rusia, Dubes Ukraina: Upaya Putus Asa dari Negara yang Kalah

Duta Besar Ukraina untuk Indonesia menanggapi laporan media bahwa Rusia memasukkan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky ke dalam daftar buronan.