Top 3 Dunia : Tentara Bayaran Asal Amerika Tewas di Perang Ukraina

Reporter

Presiden Volodymyr Zelensky.[Kyiv Post]
Presiden Volodymyr Zelensky.[Kyiv Post]

TEMPO.CO, JakartaTop 3 dunia pada 8 November 2022, di urutan pertama berita tentang tentara bayaran asal Amerika Serikat yang tewas dalam perang Ukraina. Kementerian Luar Negeri Amerika mengkonfirmasi hal ini.

Kementerian Luar Negeri Amerika tidak menyebutkan nama individu yang tewas itu. Namun menurut Legiun Internasional Pertahanan Ukraina, warga negara Amerika itu diketahui bernama Timothy Griffin. Dia tewas dalam pertempuran di Ukraina Timur.

Di urutan kedua top 3 dunia adalah kabar Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky yang akan berpartisipasi dalam KTT G20 di Bali pada pekan depan. Juru Bicara Zelensky, Serhiy Nykyforov mengatakan Zelensky akan hadir secara virtual di acara KTT G20.

Sebelumnya dalam pernyataannya beberapa waktu lalu, Zelensky mengatakan tidak akan berpartisipasi jika Presiden Vladimir Putin menghadiri KTT G20. Namun Nykyforov tidak mengatakan apakah Zelensky telah berubah pikiran.

Berikut top 3 dunia selengkapnya:  

1.Lagi, Tentara Bayaran Asal AS Tewas dalam Perang di Ukraina 

Seorang warga negara Amerika Serikat yang diduga menjadi tentara bayaran, meninggal di Ukriana belum lama ini. Menurut Kementerian Luar Negeri AS, ia adalah orang Amerika terbaru yang diketahui meninggal di Ukraina sejak invasi Rusia pada Februari lalu.

Kementerian Luar Negeri tidak menyebutkan nama individu yang tewas itu. Namun menurut Legiun Internasional Pertahanan Ukraina, warga negara AS itu adalah Timothy Griffin yang tewas dalam pertempuran di Ukraina Timur.

Kementerian Luar Negeri dan Legiun Internasional Ukraina memastikan mereka telah menghubungi keluarga almarhum. Mereka meminta publik untuk menghormati privasi.

Baca selengkapnya di sini

2.Zelensky Akan Hadir Secara Virtual di KTT G20, Bagaimana dengan Putin? 

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky akan berpartisipasi dalam KTT G20 di Bali pada pekan depan. Juru Bicara Zelensky, Serhiy Nykyforov mengatakan kepada penyiar publik Suspilne Ukraina, bahwa presidennya itu akan hadir secara virtual di acara KTT G20.

Dalam pernyataannya beberapa waktu lalu, Zelensky mengatakan tidak akan berpartisipasi jika Presiden Vladimir Putin menghadiri KTT G20. Namun Nykyforov tidak mengatakan apakah Zelensky telah berubah pendirian.

Presiden Vladimir Putin diperkirakan akan menghadiri KTT G20. Namun menurut Presiden Indonesia Joko Widodo, melalui panggilan telepon baru-baru ini Putin memberikan kesan kuat bahwa ia akan melewatkan acara tersebut. "Kalau tidak memungkinkan, Putin akan bergabung di KTT G20 secara virtual," kata Jokowi kepada wartawan saat berkunjung ke Bali.

Baca selengkapnya di sini

3.Rusia - AS Bahas Soal Nuklir, Pertama Kali Sejak Perang Ukraina

Rusia dan Amerika Serikat mengadakan pembicaraan tentang senjata nuklir strategis untuk pertama kalinya sejak Moskow mengirim pasukan ke Ukraina. Pembicaraan soal nuklir itu diungkap oleh  surat kabar Rusia Kommersant pada Selasa, 8 November 2022, mengutip empat sumber yang mengetahui diskusi tersebut.

Pembicaraan antara kedua belah pihak mengenai stabilitas strategis telah dibekukan sejak Rusia memulai kampanye militernya di Ukraina pada 24 Februari 2022. Pembicaraan mungkin berlangsung di Timur Tengah, menurut surat kabar itu. Moskos tidak lagi melihat Swiss, sebagai negara yang cukup netral setelah memberlakukan sanksi terhadap Rusia atas Ukraina.

Sejumlah negara khawatir Rusia akan menggunakan senjata nuklir dalam perang di Ukraina. Saat berbicara degan Presiden Prancis, Emmanuel Macron, pemimpin Rusia Vladimir Putin dilaporkan sempat menyinggung serangan nuklir Hiroshima dan Nagasaki. Perkataan Putin dalam panggilan telepon itu disebut telah membuat Macron sangat khawatir.

Baca selengkapnya di sini

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.








Top 3 Dunia: Zelensky Undang Xi Jinping, Biden Khawatir Nuklir Rusia ke Belarusia

2 jam lalu

Pemandangan tank Leopard 2 di pangkalan Bundeswehr tentara Jerman di Munster, Jerman, 20 Februari 2023. REUTERS/Fabian Bimmer
Top 3 Dunia: Zelensky Undang Xi Jinping, Biden Khawatir Nuklir Rusia ke Belarusia

Berita Top 3 Dunia pada Rabu 29 Maret 2023 diawali oleh kabar undangan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky kepada Pemimpin Cina Xi Jinping


Top 3 Dunia: Profil dan Agenda Zakir Naik, Warga Jerman Pro-Rusia Diselidiki

1 hari lalu

Zakir Naik, ulama asal India. Sumber: theweek.in
Top 3 Dunia: Profil dan Agenda Zakir Naik, Warga Jerman Pro-Rusia Diselidiki

Dua berita tentang pendakwah kontroversial, Zakir Naik, masuk dalam jajaran Top 3 Dunia edisi 28 Maret 2023.


Bear Grylls Sempat Dicurigai Mau Racuni Volodymyr Zelensky Saat Tawari Cokelat

1 hari lalu

Presiden Ukriana Volodymyr Zelensky menyampaikan pidato secara virtual di KTT G20, Selasa, 15 November 2022. Sumber: Istimewa
Bear Grylls Sempat Dicurigai Mau Racuni Volodymyr Zelensky Saat Tawari Cokelat

Bear Grylls menceritakan pengalaman syuting tayangan dokumenter dengan Volodymyr Zelensky pada tahun lalu.


Top 3 Dunia: Bantahan Putin Soal Aliansi Militer Rusia-China, Drone Nyelonong

2 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden Tiongkok Xi Jinping menghadiri resepsi di Kremlin di Moskow, Rusia, 21 Maret 2023. Sputnik/Pavel Byrkin/Kremlin via REUTERS
Top 3 Dunia: Bantahan Putin Soal Aliansi Militer Rusia-China, Drone Nyelonong

Berita Top 3 Dunia pada Senin 27 Maret 2023 diawali oleh bantahan Presiden Vladimir Putin yang menegaskan tidak ada aliansi militer antara Rusia-China


Top 3 Dunia: Senjata Nuklir Rusia, Pengampunan untuk 5 Ribu Napi Rusia, Janji Iran untuk Balas Serangan AS

3 hari lalu

Pesawat pembom strategis Tu-95MS Rusia dikerahkan selama latihan yang diadakan oleh pasukan nuklir strategis pada 26 Oktober 2022. Menteri Pertahanan Sergei Shoigu mengatakan kepada Putin bahwa latihan itu sedang berlatih
Top 3 Dunia: Senjata Nuklir Rusia, Pengampunan untuk 5 Ribu Napi Rusia, Janji Iran untuk Balas Serangan AS

Top 3 Dunia, edisi Minggu, 26 Maret 2023, diawali tanggapan AS tentang senjata nuklir Rusia yang ditempatkan Putin di Belarusia.


Top 3 Dunia: Menkeu AS Ingatkan Rusia dan Cina hingga Prancis Larang TikTok

4 hari lalu

Menteri Keuangan AS Janet Yellen menghadiri sidang Komite Cara dan Sarana DPR AS tentang Permintaan Anggaran tahun fiskal 2024 Presiden Joe Biden di Capitol Hill di Washington, AS, 10 Maret 2023. REUTERS/Evelyn Hockstein
Top 3 Dunia: Menkeu AS Ingatkan Rusia dan Cina hingga Prancis Larang TikTok

Top 3 dunia kemarin adalah Menkeu Janet Yellen yang mengingatkan Cina dan Rusia soal rencana menggeser dolar AS hingga Prancis melarang TikTok.


Top 3 Dunia: AS Serang Suriah, Israel Larang Palestina ke Masjid Al Aqsa

5 hari lalu

Pasukan keamanan Israel mengambil sikap waspada saat terlibat bentrok dengan warga Palestina di kompleks Masjid Al Aqsa di Yerusalem Timur (22/4/2022). ANTARA/Xinhua/Muammar Awad/aa
Top 3 Dunia: AS Serang Suriah, Israel Larang Palestina ke Masjid Al Aqsa

Berita Top 3 Dunia pada Jumat 24 Maret 2023 diawali oleh kabar serangan udara Amerika Serikat ke Suriah


Top 3 Dunia: Risiko Perang Nuklir, Peluru Uranium Inggris, dan Serangan Balik Ukraina

6 hari lalu

Tank tempur utama (MBT) Challenger 2 dibangun untuk menggantikan MBT Chieftain. Turet Challenger 2 dilindungi dengan baja Chobham generasi kedua. Turet juga dilengkapi dengan sistem perlindungan senjata nuklir, biologi dan kimia. Meriam utama menggunakan L30E4 kaliber 120 mm dengan peluru standar NATO. Dua senapan mesin 7,62 mm dapat diletakan di atas tank, selain itu terdapat lima peluncur granat asap L8 buatan Thales AFVSystem. Challenger 2 dilengkapi dengan sistem kontrol penembakan yang maju, sehingga dapat menembak target bergerak. en.wikipedia.org
Top 3 Dunia: Risiko Perang Nuklir, Peluru Uranium Inggris, dan Serangan Balik Ukraina

Berita Top 3 Dunia tentang risiko terjadinya perang nuklir, penjelasan Inggris tentang peluru uranium, dan rencana serangan balik Ukraina


Top 3 Dunia: Amunisi Berisi Uranium, Petugas Kebersihan Tanpa Busana, Bantahan TikTok soal Kecurigaan AS

7 hari lalu

Ilustrasi Puluru. shutterstock.com
Top 3 Dunia: Amunisi Berisi Uranium, Petugas Kebersihan Tanpa Busana, Bantahan TikTok soal Kecurigaan AS

Top 3 Dunia kali ini tidak hanya menyajikan berita-berita serius. Sebuah berita ringan terselip di antaranya.


Top 3 Dunia: AS Kecam Kunjungan Xi Jinping ke Rusia, Laporan Tahunan HAM AS

8 hari lalu

Top 3 Dunia: AS Kecam Kunjungan Xi Jinping ke Rusia, Laporan Tahunan HAM AS

Top 3 Dunia pada Selasa 21 Maret 2023 didominasi kunjungan Presiden China Xi Jinping ke Rusia untuk menemui Presiden Vladimir Putin.