Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

10 Kota Terbesar di Amerika Serikat dengan Populasi Penduduk Terbanyak

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Kota terbesar di Amerika. Foto: Canva
Kota terbesar di Amerika. Foto: Canva
Iklan

TEMPO.CO, JakartaAmerika Serikat adalah negara dengan berbagai kota yang memiliki populasi penduduk yang cukup tinggi. Terdapat 10 kota terbesar di Amerika Serikat dengan penduduk terbanyak mulai 900 ribu hingga 8 juta jiwa. 

Kota-kota ini tidak hanya menjadi pusat ekonomi dan budaya, tetapi juga rumah bagi jutaan penduduk dari berbagai latar belakang.

Untuk mengetahui kota mana saja yang masuk dalam daftar kota terbesar di Amerika Serikat, berikut ini informasinya untuk Anda.

Kota Terbesar di Amerika Serikat

Dilansir dari World Population Review, berikut ini adalah daftar 10 negara terbesar di Amerika Serikat dengan populasi penduduk terbanyak.

1. New York

New York adalah kota terbesar di Amerika Serikat dengan populasi penduduk 7,9 juta jiwa, hampir mencapai 8 juta. 

Kota yang dikenal sebagai “The Big Apple” ini terletak di timur laut pantai Atlantik dan menjadi pusat finansial, budaya, dan media dunia. 

New York menjadi kota metropolitan terpadat dan markas besar Perserikatan Bangsa-Bangsa. 

2. Los Angeles

Kota terbesar di Amerika Serikat berikutnya adalah Los Angeles, California. Kota yang sering disingkat L.A ini memiliki populasi penduduk sebanyak 3,7 juta jiwa dengan luas wilayah mencapai 1.299 kilometer persegi. 

LA terkenal dengan industri hiburannya, khususnya Hollywood. Selain itu, kota ini juga memiliki pantai yang indah,

3. Chicago

Chicago dengan populasi mencapai 2,5 juta jiwa adalah kota terbesar ketiga di Amerika Serikat. 

Tak hanya menjadi kota terbesar, Chicago juga terkenal dengan arsitekturnya yang mengagumkan seperti Willis Tower dan berbagai museum kelas dunia. 

4. Houston

Houston adalah kota terbesar di Texas dan menjadi kota terbesar di Amerika Serikat dengan populasi penduduk mencapai 2,3 juta jiwa per tahun 2024. 

Kota ini adalah adalah pusat energi dunia terutama minyak dan gas. Selain itu, di Houston juga terdapat tempat-tempat menarik seperti Space Center Houston dan Museum of Fine Arts.

5. Phoenix

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Phoenix adalah kota terbesar kelima di Amerika Serikat dengan populasi mencapai 1,6 juta jiwa. Sebagai ibukota Arizona, Phoenix terkenal dengan iklim panasnya serta pemandangan gurun yang indah. Salah satu daya tarik kota Phoenix adalah menawarkan berbagai kegiatan outdoor dan wisata alam.

6. Philadelphia

Setelah Phoenix, di posisi keenam ada kota Philadelphia, Pennsylvania dengan populasi sekitar 1,5 juta jiwa per tahun 2024. 

Meskipun bukan ibu kota negara bagian, kota ini menjadi salah satu kota paling bersejarah di Amerika. 

7. San Antonio

San Antonio memiliki populasi penduduk mencapai 1,5 juta jiwa dan merupakan kota terbesar ketujuh di Amerika Serikat. 

Kota ini terkenal dengan Alamo, situs bersejarah dari Perang Texas serta River Walk, jalur pejalan kaki di sepanjang Sungai San Antonio yang penuh dengan restoran dan toko-toko. 

8. San Diego

San Diego adalah kota terbesar kedelapan dengan populasi penduduk mencapai 1,3 juta jiwa. Kota ini terkenal dengan iklimnya yang sejuk dan menawarkan berbagai wisata alam seperti pantai yang indah, kebun binatang, dan taman.

9. Dallas

Dallas adalah kota terbesar kesembilan di Amerika Serikat dengan populasi 1,3 juta jiwa. Kota ini menjadi pusat bisnis dan buaya di Texas. Selain itu, Dallas juga memiliki banyak museum, taman, pusat perbelanjaan, serta terkenal dengan industri teknologi dan telekomunikasinya.

10. Jacksonville

Satu lagi negara terbesar di Amerika Serikat dan memiliki populasi penduduk terbanyak mencapai 900 ribu jiwa, yakni Jacksonville. 

Kota ini adalah kota terbesar di Florida dan memiliki area metropolitan yang luas. Selain itu, kota Jacksonville juga dikenal dengan industri perkapalan dan militernya.

Itulah informasi mengenai daftar 10 negara terbesar di Amerika Serikat dengan populasi penduduk terbanyak. Semoga bermanfaat, ya.

AULIA ULVA

Pilihan Editor: Sebelum Traveling, Cek Daftar Kota Teraman dan Berbahaya untuk Wisatawan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Destinasi yang Wajib Dikunjungi Penggemar Bollywood

17 jam lalu

Lauterbrunnen, Swiss. Unsplash.com/Robin Ulrich
5 Destinasi yang Wajib Dikunjungi Penggemar Bollywood

Melalui film Bollywood kita dibawa ke destinasi indah di seluruh dunia, meskipun belum pernah mengunjunginya


Capaian Medali di Paralimpiade Paris 2024 Jadi Modal Bagus untuk Tatap Los Angeles 2028

5 hari lalu

Atlet Paralimpiade Paris 2024 saat penyerahan bonus dan apresiasi atlet Paralimpiade Paris 2024 di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Rabu, 11 September 2024. Pemerintah memberikan bonus sebesar Rp6 miliar untuk atlet peraih medali emas, Rp2,75 miliar untuk peraih medali perak dan Rp1,65 miliar untuk peraih medali perunggu serta Rp250 juta bagi atlet yang belum berhasil mendapatkan medali. TEMPO/Subekti
Capaian Medali di Paralimpiade Paris 2024 Jadi Modal Bagus untuk Tatap Los Angeles 2028

Kontingen Indonesia menorehkan sejarah di Paralimpiade Paris 2024 dengan meraih 14 medali.


Mengenal Jaipur yang Disebut Walled City, Menyimpan Warisan Budaya dan Arsitektur

8 hari lalu

Kota bernuansa pink di Rajasthan, Jaipur, India. Unsplash.com/Dexter Fernandes
Mengenal Jaipur yang Disebut Walled City, Menyimpan Warisan Budaya dan Arsitektur

Berbeda dengan wilayah metropolitan Jaipur yang lebih luas, Walled City adalah bagian bersejarah dan berbeda yang menonjol


Sedang Asyik Piknik dengan Keluarga, Bocah Lima Tahun Diserang Singa Gunung

11 hari lalu

Ilustrasi Singa. shutterstock.com
Sedang Asyik Piknik dengan Keluarga, Bocah Lima Tahun Diserang Singa Gunung

Singa gunung di California tersebut dianggap ancaman bagi keselamatan publik sehingga disuntik mati dengan senjata api oleh seorang petugas.


Kamala Harris: Dukungan Putin hingga Sindiran dari Trump

11 hari lalu

Wakil Presiden AS Kamala Harris saat pertemuan dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu di Gedung Kantor Eksekutif Eisenhower di halaman Gedung Putih, di Washington, D.C., AS, 25 Juli 2024. REUTERS/Nathan Howard
Kamala Harris: Dukungan Putin hingga Sindiran dari Trump

Putin mengatakan pada Kamis, 5 September 2024 dia mendukung Kamala Harris dalam persaingan Pemilihan Presiden Amerika


Eks Ajudan Gubernur New York Dituduh Jadi Agen Rahasia Cina

12 hari lalu

Gubernur New York Kathy Hochul berbicara saat kampanye bersama anggota Partai Demokrat New York lainnya, di Yonkers, New York, AS, 6 November 2022. REUTERS/Kevin Lamarque
Eks Ajudan Gubernur New York Dituduh Jadi Agen Rahasia Cina

Seorang perempuan yang merupakan bekas ajudan Gubernur New York dituduh menjadi agen rahasia Cina.


Profile ACE Hardware yang Pergi setelah 29 Tahun di Indonesia

13 hari lalu

Ace Hardware. Foto/Twitter
Profile ACE Hardware yang Pergi setelah 29 Tahun di Indonesia

Perusahaan jaringan ritel perkakas asal Amerika Serikat, ACE Hardware akan mengakhiri bisnisnya di Indonesia setelah 29 tahun beroperasi.


KKP Sebut 46 Ribu Petambak Udang Terancam Kehilangan Mata Pencaharian

13 hari lalu

Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Sakti Wahyu Trenggono. TEMPO/Imam Sukamto
KKP Sebut 46 Ribu Petambak Udang Terancam Kehilangan Mata Pencaharian

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mengatakan sebanyak 46 ribu petambak udang terancam kehilangan pekerjaan karena persoalan antidumping udang.


Nilai Ekspor Udang ke Pasar Dunia 2024 Menurun

14 hari lalu

Direktur Utama Perum Perikanan Indonesia Fatah Setiawan Topobroto bersama Direktur Operasional Raenhat Tiranto Hutabarat mengunjungi lokasi tambak budidaya udang di Bratasena bekerja sama dengan PT Pertamina (Persero), Jumat, 28 Agustus 2020. dok. Perum Perindo
Nilai Ekspor Udang ke Pasar Dunia 2024 Menurun

KKP mencatat nilai ekspor udang Indonesia di pasar global periode Januari-Juni 2024, menurun.


Tips Traveling ke New York dengan Anggaran Terbatas

18 hari lalu

Pengunjung hendak mengunjungi Patung Liberty dengan kapal feri dari Manhattan, Kamis (4/7), di New York. AP/Mary Altaffer
Tips Traveling ke New York dengan Anggaran Terbatas

Saat mempersiapkan perjalanan ke New York dapat menghemat uang dari tiket pesawat dan akomodasi.