Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ratu Suthida Permaisuri Raja Thailand, Eks Pramugari dan Pengawal Putra Mahkota

Reporter

image-gnews
Istri Raja Thailand yang baru, Suthida Vajiralongkorn dalam seremoni pernikahan mereka di Bangkok, Thailand, Rabu, 1 Mei 2019. Istri raja Thailand ini diberi gelar Ratu Suthida. REUTERS/ Handout
Istri Raja Thailand yang baru, Suthida Vajiralongkorn dalam seremoni pernikahan mereka di Bangkok, Thailand, Rabu, 1 Mei 2019. Istri raja Thailand ini diberi gelar Ratu Suthida. REUTERS/ Handout
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Baru-baru ini, Raja Thailand Maha Vajiralongkorn menjadi perhatian publik. Raja berusia 69 tahun itu berada di Jerman bersama 250 rombongannya dan anjing pudel kesayangannya. Sontak, hal ini menuai kontroversi di kalangan publik. Dalam rombongan tersebut, Raja Vajiralongkorn turut memboyong sang permaisuri, Suthida Bajrasudhabimalalakshana.

Nama Suthida Bajrasudhabimalalakshana atau yang lebih dikenal dengan nama Ratu Suthida bagi masyarakat Thailand sudah tidak asing lagi. Suthida merupakan istri keempat Raja Vajiralongkorn yang menikah sejak 2019 lalu. Sebelumnya, Raja Thailand itu sudah menikah sebanyak tiga kali, tetapi berakhir dengan perceraian. Dari pernikahan sebelumnya, Raja Vajiralongkorn dikaruniai lima putra dan dua putri.

Sebelum dipersunting orang nomor satu di Thailand, dilansir dari scmp.com, Suthida merupakan seorang pramugari di beberapa maskapai penerbangan di Thailand. Pada 2000 sampai 2003, Suthida adalah seorang pramugari JALways Airlines. Suthida juga pernah bekerja untuk Thai Airways sejak 2003 sampai 2008. Perempuan kelahiran 3 Juni 1978 ini menempuh pendidikan sarjananya di Assumption University, dengan jurusan Ilmu Komunikasi.

Setelah karir pramugarinya selesai, Suthida terjun ke bidang karir yang sangat berbeda. Pada 2013, Suthida bergabung dalam Pasukan Pengawal Ratchawanlop, kelompok pengawal yang bertugas melindungi Putra Mahkota Thailand. Secara khusus, Suthida masuk sebagai unit perwira khusus dari Resimen Pengawal Putra Mahkota.

Pada 2014, Suthida ditunjuk langsung oleh Raja Vajiralongkorn sebagai wakil komandan unit pengawalnya. Karirnya terus berkembang, ditandai dengan Suthida diangkat menjadi Letnan Jenderal pada 2015. Satu tahun setelahnya, Suthida bergabung dalam Angkatan Darat Kerajaan Thailand dan dipromosikan ke pangkat jenderal.

Hubungan asmaranya dengan Raja Thailand Vajiralongkorn dikabarkan sudah terjalin saat sang Raja masih merupakan seorang putra mahkota. Kemudian, pada 2019, Suthida dipersunting oleh Raja Vajiralongkorn sebagai istrinya. Suthida dan Raja Vajiralongkorn memiliki selisih usia 26 tahun. Perbedaan usia yang jauh, tidak menyurutkan kisah cinta mereka berdua.

NAOMY A. NUGRAHENI 

Baca: Kontroversi Raja Thailand dan Lunturnya Rasa Hormat Masyarakat

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


4 Alasan Kenapa Jendela Pesawat Harus Dibuka Saat Take Off dan Landing

1 hari lalu

Kenapa jendela pesawat harus dibuka. Foto: Canva
4 Alasan Kenapa Jendela Pesawat Harus Dibuka Saat Take Off dan Landing

Kenapa jendela pesawat harus dibuka saat take off dan landing? Hal ini merupakan standar keselamatan saat menggunakan pesawat.


Mengenal Pangeran Hisahito: Masa Depan Takhta Kekaisaran Jepang

5 hari lalu

Pangeran Hisahito. Sumber: AFp/english.alarabiya.net
Mengenal Pangeran Hisahito: Masa Depan Takhta Kekaisaran Jepang

Pangeran Hisahito, anak Putra Mahkota Akishino dan Putri Mahkota Kiko, telah merayakan ulang tahunnya yang ke-18


Anak Sulung Putri Mahkota Norwegia Ditangkap

5 hari lalu

Putri mahkota Mette-Marit dan Putra mahkota Haakon dari Norwegia menghadiri jamuan Penghargaan Nobel di Oslo, Norwegia, 10 Desember 2014   REUTERS/Suzanne Plunkett
Anak Sulung Putri Mahkota Norwegia Ditangkap

Putra Mette-Marit, Marius Borg Hoiby, lahir dari hubungan sebelum pernikahannya pada 2001 dengan Putra Mahkota Haakon, pewaris takhta Norwegia.


Alasan Pramugari Tak Bantu Penumpang Angkat Barang ke Bagasi Kabin Pesawat

5 hari lalu

Ilustrasi pramugari. shutterstock.com
Alasan Pramugari Tak Bantu Penumpang Angkat Barang ke Bagasi Kabin Pesawat

Selama proses boarding, peran pramugari antara lain memastikan penumpang menemukan tempat duduk dan menyimpan tas mereka dengan benar


Perwira Senior Israel Tuding Pemerintah Provokasi Eskalasi di Tepi Barat

11 hari lalu

Menteri Keamanan Nasional Israel Itamar Ben-Gvir menghadiri konvensi yang menyerukan Israel untuk membangun kembali permukiman di Jalur Gaza dan bagian utara Tepi Barat yang diduduki Israel, di Yerusalem, 28 Januari 2024. REUTERS/Ronen Zvulun
Perwira Senior Israel Tuding Pemerintah Provokasi Eskalasi di Tepi Barat

Para perwira militer Israel menegaskan pemerintah bertanggung jawab langsung atas meningkatnya kekerasan di wilayah pendudukan Tepi Barat


Hal-hal yang Tidak Boleh Dilakukan di Dalam Pesawat, Apakah Foto Jendela Termasuk?

21 hari lalu

Ilustrasi pesawat. Sumber: getty images/mirror.co.uk
Hal-hal yang Tidak Boleh Dilakukan di Dalam Pesawat, Apakah Foto Jendela Termasuk?

Berikut adalah beberapa hal yang tidak boleh dilakukan oleh para penumpang pesawat selama berada dalam perjalanan di pesawat.


Jadi Destinasi Wisata Spiritual, Pengelola Candi Borobudur Gandeng Thai Airways Tarik Wisatawan Thailand

30 hari lalu

Sejumlah Bhikkhu melakukan Pradaksina dengan berjalan mengelilingi candi saat prosesi penyematan Air Suci di Candi Mendut, Magelang, Jawa Tengah, Rabu, 22 Mei 2024. Air Suci diambil dari mata air umbul Jumprit Temanggung tersebut selanjutnya akan dibawa ke Candi Borobudur bersama Api Dharma pada puncak perayaan Hari Raya Tri Suci Waisak 2568 BE/2024. ANTARA/Anis Efizudin
Jadi Destinasi Wisata Spiritual, Pengelola Candi Borobudur Gandeng Thai Airways Tarik Wisatawan Thailand

Candi Borobudur merupakan peninggalan Buddha, dan mayoritas penduduk Thailand beragama Buddha.


Tiga Minuman yang Perlu Dihindari Selama Berada di Pesawat

31 hari lalu

Ilustrasi nonton di pesawat/Emirates
Tiga Minuman yang Perlu Dihindari Selama Berada di Pesawat

Ada minuman yang dibuat dari air yang mungkin tidak terjamin kebersihannya, ada pula yang bikin kembung dan cepat mabuk di pesawat.


Bolehkah Minta Ganti Tempat Duduk Pesawat di Tengah Penerbangan?

31 hari lalu

Ilustrasi kursi pesawat. Unsplash.com/Markus Winkler
Bolehkah Minta Ganti Tempat Duduk Pesawat di Tengah Penerbangan?

Pramugari menjelaskan apakah boleh meminta ganti tempat duduk di pesawat karena perilaku penumpang di sebelah.


Sehari setelah Putrinya Terpilih sebagai PM, Thaksin Shinawatra Dapat Ampunan Raja

32 hari lalu

Perdana Menteri Thailand terpilih Paetongtarn Shinawatra tiba bersama ayahnya, mantan Perdana Menteri Thaksin Shinawatra, di markas besar partai Pheu Thai menjelang upacara pengesahan kerajaan di Bangkok, Thailand, 18 Agustus 2024. Paetongtarn Shinawatra  yang merupakan putri eks Perdana Menteri Thaksin Shinawatra disahkan sebagai perdana menteri oleh raja Thailand. REUTERS/Panumas Sanguanwong
Sehari setelah Putrinya Terpilih sebagai PM, Thaksin Shinawatra Dapat Ampunan Raja

Thaksin Shinawatra ada di antara 31.000 narapidana yang mendapat ampunan dari Raja.