Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top 3 Dunia: Tokoh Palestina Dukung RI, Arab Saudi Bekukan Normalisasi Israel

Reporter

image-gnews
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Berita top 3 dunia kemarin adalah tokoh Palestina bernama Muhammad Ali Taher mendukung kemerdekaan Indonesia. Ia bahkan rela menyumbangkan hartanya untuk perjuangan kemerdekaan RI.

Berita top 3 dunia adalah kesepakatan nornalisasi Arab Saudi dan Israel terganggu karena perang dengan Hamas. Pangeran Arab Saudi menyatakan menunda rencana normalisasi dengan Israel. Berita terakhir top 3 dunia yaitu Presiden Kroasia marah Israel minta pengibaran bendera. Berikut selengkapnya: 

1. Sumbangkan Harta untuk Perjuangan Kemerdekaan Indonesia, Tokoh Palestina Ini Dukung RI Lepas dari Penjajahan

Indonesia dikenal sebagai negara yang mendukung penuh kemerdekaan Palestina. Hubungan Indonesia dengan Palestina memang memiliki akar sejarah yang kuat. Bahkan Presiden Sukarno pernah menyatakan 'Selama Kemerdekaan bangsa Palestina belum diserahkan kepada orang-orang Palestina, maka selama itulah Bangsa Indonesia berdiri melawan penjajahan Israel,'

Dukungan sekeras itu bukan tanpa alasan. Seperti diketahui, dalam upaya perjuangan kemerdakaan, Indonesia membutuhkan dukungan internasional dari bangsa-bangsa di dunia, dan dukungan kepada kemerdekaan Indonesia pertama kali muncul dari bangsa-bangsa di Timur Tengah. 

Mesir tercatat sebagai negara pertama yang mengakui kemerdekaan Indonesia. Tak hanya itu, tokoh-tokoh yang berasal dari Palestina juga mendukung dan ikut mengkampanyekan kemerdekaan Indonesia. Mereka adalah Syekh Muhammad Ammin Alhusaini dan Muhammad Ali Taher.

Dilaporkan dari buku Mata Air KeteladananPAL, karya Yudi Latif, Syekh Muhammad Ammin sebagai mufti Palestina dan Muhammad Ali Taher mendukung kemerdekaan Indonesia. Ali Taher bahkan menyumbangkan uangnya di Bank Arabia untuk membantu perjuangan Indonesia. “Terimalah semua kekayaan saya ini untuk memenangkan perjuangan Indonesia,” kata Ali Taher.  

Profil Muhammad Ali Taher

Dilaporkan dari Palquest.org , Muhammad Ali Taher lahir di kota Nablus, Palestina pada tahun 1896. Dia merupakan seorang pahlawan Palestina dan salah satu tokoh penting gerakan nasionalis Arab.

Pada tahun 1912, ia pindah ke Mesir dan sempat dipenjara karena aktivitas nasionalisnya. Pada tahun 1914, dia menulis artikel berjudul “Zionis di Palestina” ketika dirinya menjadi koresponden di surat kabar Fata al-'Arab. Dari sini Ali Taher terus menerbitkan artikel yang mencakup situasi di Palestina di bawah pendudukan Inggris.

Laporan dari eltaher.org , Eltaher mendirikan Kantor Informasi Palestina Arab dan Komite Palestina di Mesir pada tahun 1921. Komite Palestina di Mesir terdiri dari orang Palestina, Mesir, dan Arab lainnya, termasuk penulis, ulama agama, penyair, jurnalis, pengacara, dan intelektual lainnya . Komite ini menjaga masyarakat di Mesir dan dunia Arab dan Islam tetap menyadari aktivitas berbagai gerakan pembebasan nasional dengan menerbitkan pernyataan, panggilan, keluhan, dan komentar tentang peristiwa-peristiwa saat itu di negara-negara ini.

Ali Taher kemudian mendapatkan lisensi untuk membuat sebuah surat kabar mingguan. Ia menerbitkan surat kabat itu “Ashoura” di Kairo, Mesir untuk meningkatkan jangkauan tulisannya dan memperluas dampaknya dalam konteks perjuangan nasionalis. Surat kabar ini fokus pada isu-isu politik terkait dengan wilayah Levant dan negara-negara Maghreb atau Afrika Utara. Edisi pertama terbit pada 22 Oktober 1924.

Berita selengkapnya baca di sini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Reaksi Hamas dan Israel atas Surat Penangkapan yang Diajukan Jaksa ICC

15 menit lalu

Markas Besar ICC, Mahkamah Pidana Internasional di Den Haag, Belanda .
Reaksi Hamas dan Israel atas Surat Penangkapan yang Diajukan Jaksa ICC

Jaksa ICC akhirnya menerbitkan surat penangkapan untuk PM Benjamin Netanyahu, Menhan Israel, dan tiga pemimpin Hamas atas tuduhan kejahatan perang.


Jokowi Minta PBB Berbuat Lebih untuk Selesaikan Masalah Palestina

50 menit lalu

Presiden Jokowi menyampaikan sambutan saat Welcoming Dinner World Water Forum ke-10 2024 di kawasan Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana (GWK), Badung, Bali, Minggu, 19 Mei 2024.  ANTARA /Media Center World Water Forum 2024/Fikri Yusuf
Jokowi Minta PBB Berbuat Lebih untuk Selesaikan Masalah Palestina

Presiden Jokowi menilai PBB perlu bertindak lebih menyelesaikan akar persoalan konflik, yakni pendudukan ilegal Israel atas tanah Palestina.


Kematian Presiden Iran: Harga Minyak Relatif Tenang, Emas Melonjak

54 menit lalu

Presiden Joko Widodo bersama Presiden Iran Seyyed Ebrahim Raisi melambaikan tangan ke arah awak media saat pertemuan di Istana Bogor, Jawa Barat, Selasa 23 Mei 2023. Dalam kunjungan ini akan disepakati beberapa perjanjian yang penting dalam pemajuan hubungan bilateral RI-Iran dan beberapa MoU terutama di bidang ekonomi dan juga penanganan narkotika. TEMPO/Subekti.
Kematian Presiden Iran: Harga Minyak Relatif Tenang, Emas Melonjak

Ketidakpastian politik terjadi di negara penghasil utama minyak dunia dengan meninggalnya Presiden Iran Ebrahim Raisi dan saikitnya Raja Saudi


Ebrahim Raisi, Sang Pilar Pembela dan Pelindung Rakyat Palestina

1 jam lalu

Presiden Iran Ebrahim Raisi berbicara dalam konferensi pers seusai berpidato di Majelis Umum PBB, di New York City, AS, 20 September 2023. Presiden Iran Ebrahim Raisi dan Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amirabdollahian terkonfirmasi tewas dalam kecelakaan helikopter yang jatuh di area pegunungan dekat perbatasan Azerbaijan pada Minggu, 19 Mei 2024. REUTERS/Shannon Stapleton
Ebrahim Raisi, Sang Pilar Pembela dan Pelindung Rakyat Palestina

Sejak awal perang Gaza, Ebrahim Raisi tidak pernah mengendurkan dukungannya terhadap rakyat Palestina dan faksi perlawanan Hamas.


Jaksa ICC Sedang Upayakan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu dan Pemimpin Hamas

2 jam lalu

Jaksa Pengadilan Kriminal Internasional Karim Khan. REUTERS/Piroschka van de Wouw
Jaksa ICC Sedang Upayakan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu dan Pemimpin Hamas

Jaksa ICC sedang meminta surat perintah penangkapan bagi pemimpin Hamas Yahya Sinwar dan PM Israel Benyamin Netanyahu


Israel Bantah Terlibat dalam Kecelakaan Helikopter Presiden Iran Ebrahim Raisi

3 jam lalu

Helikopter yang membawa Presiden Iran Ebrahim Raisi lepas landas, dekat perbatasan Iran-Azerbaijan, 19 Mei 2024. Helikopter yang membawa Raisi kemudian jatuh.  Ali Hamed Haghdoust/IRNA/WANA via REUTERS
Israel Bantah Terlibat dalam Kecelakaan Helikopter Presiden Iran Ebrahim Raisi

Israel dilaporkan membantah terlibat dalam kematian Presiden Iran Ebrahim Raisi, yang tewas akibat kecelakaan helikopter pada Minggu


Saat Israel Curigai Hamas Eksploitasi Starlink di Gaza

6 jam lalu

Miliarder Elon Musk (kiri) dan Perdana Menteri Benjamin Netanyahu, mengunjungi pemukiman Kfar Aza di Israel selatan, salah satu lokasi yang menjadi sasaran Hamas pada 7 Oktober lalu, di Kfar Aza, Israel, 27 November 2023. Musk pada hari Senin menyuarakan dukungannya untuk Israel untuk menumpas militan Palestina, Hamas, setelah bertemu Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu. GPO/Amos Ben Gershom
Saat Israel Curigai Hamas Eksploitasi Starlink di Gaza

Saat Elon Musk sumbangkan Starlink untuk misi kemanusiaan di Gaza, Menteri Komunikasi Israel, Shlomo Karhi curiga hal itu bakal dieksploitasi Hamas.


Jalur Gaza Sudah Dipenuhi Tentara Israel

12 jam lalu

Potongan video yang menunjukkan kendaraan militer Israel selama operasi yang diklaim dilakukan di Khan Younis, Jalur Gaza selatan, 8 Desember 2023. Militer Israel mengeklaim pasukannya telah menerobos Jabalia, Shuja'iyya dan daerah Khan Younis. Israel Defense Forces/Handout via REUTERS
Jalur Gaza Sudah Dipenuhi Tentara Israel

Warga menceritakan seluruh wilayah Jalur Gaza sudah dimasuki tentara Israel, termasuk Rafah.


5 Daftar Orang Terkaya di Arab Saudi pada Mei 2024

12 jam lalu

Pangeran Alwaleed Bin Talal terlihat sedang berkuda di sebuah dataran gurun pada Jumat, 2 Februari 2018, setelah keluar dari tahanan di Hotel Ritz Carlton pada 27 Januari 2018. Twitter
5 Daftar Orang Terkaya di Arab Saudi pada Mei 2024

Berikut ini deretan orang terkaya di Arab Saudi pada Mei 2024 menurut Celebrity Net Worth. Nomor satu ditempati oleh Pangeran Al Waleed.


Aksi Solidaritas Palestina di Semarang Suarakan Boikot Produk Terafiliasi Israel

13 jam lalu

Mahasiwa mengikuti aksi mengecam Israel saat peringatan 76 tahun Hari Nakba di halaman kampus Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung, Jawa Barat, Rabu, 15 Mei 2024. Eskalasi pembantaian warga sipil oleh Israel terus terjadi yang memakan korban jiwa puluhan ribu rakyat Palestina di Gaza yang memicu gelombang unjuk rasa anti Israel secara global. TEMPO/Prima mulia'
Aksi Solidaritas Palestina di Semarang Suarakan Boikot Produk Terafiliasi Israel

"Memasifkan gerakan boikot dan menarik investasi dalam bentuk apapun terhadap produk yang mendukung dan berafiliasi dengan zionis Israel," ujar perwakilan aksi, Fikri Arif Pradita, diikuti para peserta