Amerika Serikat Ancam Putus Bantuan ke Penentang Soal Yerusalem

Kamis, 21 Desember 2017 20:15 WIB

Gubernur California Jerry Brown dan Presiden Donald Trump

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Donald Trump, Rabu, 20 Desember 2017, mengancam akan memutus bantuan bagi negara-negara yang menentang Amerika Serikat dalam pemungutan suara soal Yerusalem di PBB.

PBB akan menggelar pemungutan suara pada Kamis, 21 Desember 2017, dalam sebuah sidang darurat untuk membicarakan draf resolusi mengenai keputusan Trump yang mengakui Yerusalem sebagai ibu kota Israel dan akan memindahkan kedutaannya ke kota itu dari Tel Aviv.

Baca: Yerusalem, Tunisia Serukan Boikot Produk Amerika Serikat

Dewan Keamanan PBB mengadakan sidang darurat. AP Photo/ Louis Lanzano

"Saya menyukai pesan yang dikirimkan Nikki kemarin di Peserikatan Bangsa-Bangsa," kata Trump dalam pertemuan kabinet seraya mengacu kepada Nikki Haley duta besar Amerika Serikat untuk PBB seperti ditulis IB Times.

Advertising
Advertising

Dalam surat yang dikirimkan Nikki kepada Trump berisi pesan peringatan terhadap 193 negara anggota PBB. Haley dalam pesan tertulisnya mengatakan, "Presiden akan menyaksikan pemungutan suara ini dengan seksama dan meminta saya memberikan laporan atas negara-negara yang menentang kami. Setiap negara itu akan kami catat termasuk setiap suara yang disampaikan."Sejumlah ormas Islam membakar bendera Amerika Serikat saat ikuti aksi protes atas putusan Donald Trump yang memutuskan Yerusalem sebagai Ibu Kota Israel di depan Kedutaan Besar Amerika Serikat di Jakarta, 11 Desember 2017. REUTERS

Trump menegaskan pernyataannya di atas. Dia mengatakan, "Sejumlah negara telah mengambil uang kami tetapi mereka menentang kami di Dewan Keamanan atau mereka bersuara melawan kami di Dewan. Mereka mengambil ratusan, jutaan hingga miliaran dolar kemudian mereka memilih melawan kami."

Baca: Trump Umumkan Yerusalem sebagai Ibukota Israel

"Baiklah, mari kita saksikan pemungutan suara tersebut," kata Trump sambil melanjutkan, "Lihatlah mereka melawan kami. Kami akan hemat banyak. Kami tidak peduli."

Menurut Washington Examiner, pemerintahan Trump telah berusaha keras menjelaskan bahwa pengakuan Amerika Serikat terhadap Yerusalem sebagai ibu kota Israel tidak akan menjadi kontraproduktif terhadap perundingan damai antara Israel dan Palestina.

Berita terkait

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

23 jam lalu

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

Hakim yang mengawasi persidangan pidana uang tutup mulut Donald Trump mendenda mantan presiden Amerika Serikat itu sebesar US$9.000 atau karena Rp146

Baca Selengkapnya

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

9 hari lalu

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

Aktivis lingkungan Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain Riverin minta PM Kanada Justin Trudeau hentikan impor sampah plastik ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

Donald Trump Salahkan Joe Biden atas Serangan Iran ke Israel

16 hari lalu

Donald Trump Salahkan Joe Biden atas Serangan Iran ke Israel

Donald Trump menilai saat ini adanya kurangnya kepemimpinan Joe Biden hingga membuat Tehran semakin berani

Baca Selengkapnya

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

20 hari lalu

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

Bekas Presiden AS Donald Trump menolak undangan Presiden Volodymyr Zelensky untuk menyambangi Ukraina.

Baca Selengkapnya

Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

27 hari lalu

Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

Sekjen NATO mendesak Amerika Serikat tetap bersatu dengan Eropa, meski seandainya Donald Trump kembali berkuasa di Gedung Putih

Baca Selengkapnya

Joe Biden Vs Donald Trump, Dua Lelaki Gaek Berebut Kursi Presiden AS

30 hari lalu

Joe Biden Vs Donald Trump, Dua Lelaki Gaek Berebut Kursi Presiden AS

Joe Biden 81 tahun dan Donald Trump 78 tahun akan bertarung di kontestasi pemilihan Presiden AS di usia yang tak lagi muda.

Baca Selengkapnya

Keluarga Sandera Ancam Bakar Israel jika Kesepakatan dengan Hamas Tidak Tercapai

31 hari lalu

Keluarga Sandera Ancam Bakar Israel jika Kesepakatan dengan Hamas Tidak Tercapai

Keluarga sandera Israel mengancam akan membakar negara jika Perdana Menteri Benjamin Netanyahu tidak segera mencapai kesepakatan pertukaran sandera dengan Hamas.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Tanding Ulang Joe Biden vs Donald Trump, Kekecewaan Keturunan Arab di AS

32 hari lalu

Top 3 Dunia: Tanding Ulang Joe Biden vs Donald Trump, Kekecewaan Keturunan Arab di AS

Top 3 dunia adalah Joe Biden akan bertanding ulang melawan Donald Trump di Pilpres AS hingga masyarakat Arab di Amerika Serikat kecewa.

Baca Selengkapnya

Saling Serang Calon Presiden AS: Joe Biden Ungkit Pemutih sebagai Obat, Donald Trump: Jika Tak Menang, Demokrasi Berakhir

32 hari lalu

Saling Serang Calon Presiden AS: Joe Biden Ungkit Pemutih sebagai Obat, Donald Trump: Jika Tak Menang, Demokrasi Berakhir

Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, menyindir Donald Trump, yang akan menjadi pesaingnya lagi dalam pemilihan presiden AS yang akan datang pada bulan November.

Baca Selengkapnya

Tanding Ulang Joe Biden Vs Donald Trump, Begini Sistem Pemilu Presiden di Amerika Serikat

32 hari lalu

Tanding Ulang Joe Biden Vs Donald Trump, Begini Sistem Pemilu Presiden di Amerika Serikat

Pada pemilihan Presiden AS, Joe Biden akan tanding ulang dengan Donald Trump. Bagaimana sistem pemilu di Amerika Serikat?

Baca Selengkapnya