Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sosok Yevgeny Prigozhin, Bos Grup Wagner yang Tewas dalam Kecelakaan Pesawat

image-gnews
Pemimpin kelompok tentara bayaran Wagner, Yevgeny Prigozhin berbicara di dalam markas besar pusat komando militer tentara Rusia selatan di kota Rostov-on-Don, Rusia, 24 Juni 2023. Ia bertransformasi menjadi panglima perang brutal terjadi setelah gerakan separatis yang didukung Rusia pada 2014 di Donbas di Ukraina timur. Tentara bayaran Wagner beroperasi mulai dari Republik Afrika Tengah, Sudan, Libya, Mozambik, Mali, Ukraina, dan Suriah. Selama bertahun-tahun mereka mempunyai reputasi yang buruk dan dikaitkan dengan berbagai pelanggaran hak asasi manusia. Concord via REUTERS
Pemimpin kelompok tentara bayaran Wagner, Yevgeny Prigozhin berbicara di dalam markas besar pusat komando militer tentara Rusia selatan di kota Rostov-on-Don, Rusia, 24 Juni 2023. Ia bertransformasi menjadi panglima perang brutal terjadi setelah gerakan separatis yang didukung Rusia pada 2014 di Donbas di Ukraina timur. Tentara bayaran Wagner beroperasi mulai dari Republik Afrika Tengah, Sudan, Libya, Mozambik, Mali, Ukraina, dan Suriah. Selama bertahun-tahun mereka mempunyai reputasi yang buruk dan dikaitkan dengan berbagai pelanggaran hak asasi manusia. Concord via REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBelum ada kabar resmi dari Kremlin atau Kementerian Pertahanan tentang Yevgeny Prigozhin, kepala kelompok tentara bayaran Wagner apakah sudah dinyatakan meninggal dunia atau belum.

Namun, sebuah saluran Telegram yang terkait dengan Wagner, Grey Zone menyatakan bahwa Prigozhin sudah pasti meninggal. Kepergian Prigozhin selama-lamanya akan meninggalkan Grup Wagner yang menimbulkan kemarahan Vladimir Putin dengan melakukan pemberontakan bersenjata terhadap petinggi tentara. Namun, hal tersebut gagal dilakukan. 

Berdasarkan reuters, pesawat yang ditumpangi Prigozhin tidak menunjukkan tanda-tanda masalah sampai penurunan tajam dalam 30 detik terakhirnya. Kondisi tersebut diketahui dari data pelacakan penerbangan. Lantas, siapakah sebenarnya Yevgeny Prigozhin?

Yevgeny Prigozhin lahir pada 1961 di St. Petersburg, Rusia. Ia menghabiskan usia 20-an di penjara Soviet lantaran ia harus menerima hukuman selama 9 tahun akibat perampokan dan penipuan. Pembebasan dari penjara dan jatuhnya Uni Soviet membuat Prigozhin memulai jalur kewirausahaan dari skala kecil sampai skala besar, seperti restoran mewah di St. Petersburg yang menjadi pusat elite Rusia, termasuk Putin.

Setelah mendapatkan manfaat dari hubungan dekat dengan elite politik, bisnis Prigozhin berkembang lebih jauh, terutama ketika terpilihnya Putin menjadi presiden. Perusahaan kateringnya Concord yang didirikan pada 1990-an dianugerahi kontrak pemerintah secara eksklusif dan menjadi tempat makan malam kenegaraan, termasuk upacara pelantikan Putin. Kontrak tersebut membuat Prigozhin mendapat julukan "Koki Putin."

Menurut dw, Prigozhin juga berkontribusi dalam pemilu dan layanan militer untuk Rusia. Pada Februari 2023, Prigozhin mengakui bahwa ia berada di belakang Badan Penelitian Internet atau jaringan pabrik troll. Menurut FBI, badan tersebut meluncurkan kampanye disinformasi yang meluas untuk memengaruhi hasil pemilihan presiden Amerika Serikat 2016. Namun, tuduhan tersebut dibantah keras oleh Prigozhin dan pengacaranya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebelumnya, pada 2014, Prigozhin mendirikan perusahaan militer swasta Wagner Group yang langsung terlibat pertama kali terlibat di Ukraina ketika membantu separatis terkait pencurian Semenanjung Krimea. Setelah invasi Rusia ke Ukraina pada Februari 2022, kemampuan pejuang Wagner untuk membuat kemajuan dalam pertempuran sengit di Ukraina timur menjadi aset militer bagi Kremlin. 

Efisiensi Grup Wagner di medan perang memungkinkan Prigozhin meluncurkan kampanye. Ia menuduh para pemimpin militer Rusia tidak kompeten. Ia juga merilis pesan audio yang mengklaim bahwa tindakan pejabat militer tidak lebih dari sekadar meludahi Wagner. Ia juga secara pribadi menyerang Menteri Pertahanan Sergei Shoigu dan Jenderal top Rusia Valery Gerasimov yang bertanggung jawab atas modernisasi tentara. Namun, ia masih dibutuhkan oleh Putin untuk menjaga jenderal militer tetap waspada. 

Yevgeny Prigozhin telah menjadi wajah perang Rusia Ukraina. Ia berencana meluncurkan gerakan patriotik dan konservatif yang akan berkembang menjadi partai politik. Sayangnya, ambisi Prigozhin di arena politik dapat merusak hubungannya dengan Kremlin. 

Pilihan Editor: Penyelidik Rusia Mengkonfirmasi Kematian Pilot Pesawat Prigozhin

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pemimpin Azerbaijan Tolak Bertemu PM Armenia di Spanyol

1 jam lalu

Pemimpin Azerbaijan Tolak Bertemu PM Armenia di Spanyol

Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev tidak akan menghadiri pertemuan yang diselenggarakan Uni Eropa dengan Perdana Menteri Armenia Nikol Pashinyan


Protes Perang Ukraina di Televisi, Jurnalis Rusia Marina Ovsyannikova Dihukum 8,5 Tahun

3 jam lalu

Mantan pegawai TV pemerintah Rusia, Marina Ovsyannikova. REUTERS/Evgenia Novozhenina
Protes Perang Ukraina di Televisi, Jurnalis Rusia Marina Ovsyannikova Dihukum 8,5 Tahun

Pengadilan Rusia menghukum mantan jurnalis televisi pemerintah Marina Ovsyannikova, yang memprotes perang Ukraina


Rusia Mau Naikkan Harga Visa untuk Pemohon dari Negara Tertentu

6 jam lalu

Sejumlah warga kota Moskow bermain skating di tengah lapangan Merah, depan menara Spasskaya, Kremlin (27/12). Foto: AFP/Alexander Nemenov
Rusia Mau Naikkan Harga Visa untuk Pemohon dari Negara Tertentu

Rusia akan menaikkan harga visa kepada pemohon dari negara-negara anggota Uni Eropa dan sejumlah negara di Eropa lainnya


Media Rusia Sebut Putin Akan Maju Lagi dalam Pemilihan Presiden

8 jam lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin saat bertemu dengan Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un di Kosmodrom Vostochny di Rusia, 13 September 2023. Kim Jong Un mengatakan bahwa kunjungannya ke Rusia merupakan bukti jelas akan
Media Rusia Sebut Putin Akan Maju Lagi dalam Pemilihan Presiden

Presiden Rusia Vladimir Putin disebut akan kembali maju dalam pemilu mendatang.


Grup Wagner Gagal Gantikan Pasukan Perdamaian PBB, Mali Terancam Jatuh ke Tangan Pemberontak

1 hari lalu

Masjid Sankore ini terletak di Mali, tepatnya di kota Timbuktu. Masjid ini dibangun pada awal abad 15 M pada akhir kejayaan Kerajaan Mali. Sebelumnya, masjid ini merupakan pusat pengajaran ilmu agama di Timbuktu. Bentuknya yang unik membuat masjid ini menjadi terkenal di seluruh dunia. wikipedia.org
Grup Wagner Gagal Gantikan Pasukan Perdamaian PBB, Mali Terancam Jatuh ke Tangan Pemberontak

Kelompok militan afiliasi ISIS dan Al-Qaeda terus menekan Junta Mali begitu Pasukan Perdamaian PBB ditarik dan Grup Wagner gagal menggantikan mereka.


Rusia Rekrut 335 Ribu Tentara Baru, Tak Perlu Mobilisasi untuk Perang di Ukraina

1 hari lalu

Pasukan cadangan Rusia yang direkrut selama mobilisasi sebagian pasukan menghadiri upacara sebelum berangkat ke zona konflik Rusia-Ukraina, di wilayah Rostov, Rusia 31 Oktober 2022. REUTERS/Sergey Pivovarov/File Foto
Rusia Rekrut 335 Ribu Tentara Baru, Tak Perlu Mobilisasi untuk Perang di Ukraina

Rusia sepanjang tahun ini telah merekrut lebih dari 335.000 orang anggota angkatan bersenjata atau unit sukarela untuk hadapi perang di Ukraina


Pilot Rusia Membelot ke AS Usai Liburan di Abu Dhabi

1 hari lalu

Pesawat pembom pembawa rudal strategis Tupolev Tu-160M yang dijuluki 'White Swan' oleh pilot militer Rusia telah melakukan penerbangan debutnya. Tupolev Tu-160M dibangun melakukan penerbangan debutnya dari aerodrome Kazan Aviation Enterprise. Foto : Autoevolution
Pilot Rusia Membelot ke AS Usai Liburan di Abu Dhabi

Seorang pilot Rusia membelot ke Kedutaan AS setelah berlibur ke Abu Dhabi. Ia tak mau kembali ke Moskow.


Putin Kemungkinan Segera Umumkan Pencalonannya sebagai Presiden pada Pemilu 2024

1 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin berbincang dengan Presiden Turki Tayyip Erdogan saat melakukan pertemuan di Sochi, Rusia, 4 September 2023. Sputnik/Sergei Guneev/Pool via REUTERS
Putin Kemungkinan Segera Umumkan Pencalonannya sebagai Presiden pada Pemilu 2024

Presiden Rusia Vladimir Putin mungkin ikut serta dalam pilpres 2024, membuka jalan bagi pemimpin Kremlin untuk tetap berkuasa hingga 2030.


Hindari Serangan Rusia, Ukraina Bangun Sekolah Bawah Tanah Pertama di Kharkiv

1 hari lalu

Alisa Ustinova dari Kharkiv, berjalan selama pengenalan sekolah oleh seorang guru selama pertemuan sekolah di Sekolah Tadeusz Gajcy No. 58 di Warsawa, Polandia, 1 September 2022. REUTERS/Kacper Pempel
Hindari Serangan Rusia, Ukraina Bangun Sekolah Bawah Tanah Pertama di Kharkiv

Wali Kota Kharkiv Ihor Terekhov mengumumkan akan mendirikan sekolah bawah tanah pertama di Ukraina


Tank Rusia yang Direbut Rusak, Tentara Ukraina Minta Tolong Layanan Pelanggan di Rusia

1 hari lalu

Militer Rusia terlihat di atas tank tempur utama T-72B3 selama latihan militer di jangkauan Kadamovsky di wilayah Rostov, Rusia 20 Desember 2021. REUTERS/Sergey Pivovarov
Tank Rusia yang Direbut Rusak, Tentara Ukraina Minta Tolong Layanan Pelanggan di Rusia

Selama perang, tentara Ukraina berhasil menyita sekitar 200 tank T-72B3 Rusia.