Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pemogokan Total Buruh Transportasi Membuat Jerman Tak Bergerak

Reporter

Editor

Yudono Yanuar

image-gnews
Para pengunjuk rasa berdemonstrasi di depan 'Landungsbruecken' di pelabuhan selama pemogokan nasional yang diserukan oleh serikat buruh Jerman Verdi atas sengketa upah di Hamburg, Jerman, 27 Maret 2023. REUTERS/Fabian Bimmer
Para pengunjuk rasa berdemonstrasi di depan 'Landungsbruecken' di pelabuhan selama pemogokan nasional yang diserukan oleh serikat buruh Jerman Verdi atas sengketa upah di Hamburg, Jerman, 27 Maret 2023. REUTERS/Fabian Bimmer
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bandara, terminal bus dan stasiun kereta api di seluruh Jerman menghentikan layanan pada Senin, 27 Maret 2023, selama pemogokan terbesar dalam beberapa dekade karena melonjaknya inflasi memicu tuntutan upah. Akibatnya, jutaan orang membatalkan kepergian mereka.

Pemogokan 24 jam yang diserukan oleh serikat pekerja Verdi dan serikat kereta api dan transportasi EVG adalah yang terbaru dalam beberapa bulan aksi industri yang telah memukul ekonomi utama Eropa itu, karena harga makanan dan energi yang lebih tinggi mengurangi standar hidup.

Serikat pekerja dan pemerintah akan berunding dalam tiga hari ini, dan jika gagal mencapai kesepakatan buruh akan melanjutkan aksinya.

Pengusaha telah menawarkan 5% lebih banyak upah selama periode 27 bulan dan pembayaran satu kali sebesar 2.500 euro (Rp40 juta). Proposal serikat pekerja, yang menyerukan kenaikan dua digit, tidak diterima di tengah inflasi yang mencapai 9,3% pada bulan Februari.

Verdi menuntut kenaikan gaji 10,5%, yang akan membuat gaji naik setidaknya 500 euro per bulan, sementara EVG meminta kenaikan 12% atau setidaknya 650 euro per bulan.

"Karyawan sudah muak dibohongi dengan kata-kata hangat sementara kondisi kerja semakin buruk dan ada banyak posisi kosong," kata Kepala Verdi Frank Werneke kepada wartawan.

Jerman, yang sangat bergantung pada Rusia untuk gas sebelum perang di Ukraina, sangat terpukul oleh harga yang lebih tinggi, dengan tingkat inflasi melebihi rata-rata kawasan euro dalam beberapa bulan terakhir.

Kekurangan tenaga kerja kronis membuat serikat pekerja punya kekuatan tawar dalam negosiasi, kata para ekonom. Pemogokan tersebut adalah yang terbesar di Jerman, yang memiliki sejarah panjang dalam tawar-menawar upah kolektif, sejak 1992, menurut Verdi.

ADV Asosiasi Bandara memperkirakan 380.000 penumpang terkena dampak penangguhan penerbangan termasuk di dua bandara terbesar Jerman di Munich dan Frankfurt, dengan pelancong yang terdampar tidur di bangku.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Layanan kereta api juga dibatalkan oleh operator kereta api Deutsche Bahn. Di Cologne, kurangnya kereta kota mendorong penggunaan taksi.

"Jutaan penumpang yang bergantung pada bus dan kereta menderita akibat pemogokan yang berlebihan ini," kata juru bicara Deutsche Bahn.

Verdi bernegosiasi atas nama sekitar 2,5 juta karyawan di sektor publik, termasuk transportasi umum dan di bandara, sementara EVG bernegosiasi untuk sekitar 230.000 karyawan di Deutsche Bahn dan perusahaan bus.

Penumpang yang terdampar menyatakan simpati sekaligus ketidakbahagiaan atas aksi mogok tersebut.

"Ya, itu dibenarkan tetapi saya sendiri tidak pernah mogok sepanjang hidup saya dan saya telah bekerja selama lebih dari 40 tahun. Pada saat yang sama, di Prancis mereka mogok sepanjang waktu," kata penumpang Lars Boehm .

Perselisihan serikat pekerja tidak ada artinya dibandingkan dengan protes terhadap reformasi pensiun Presiden Emmanuel Macron di Prancis yang telah memicu kekerasan jalanan terburuk dalam beberapa tahun.

FATIMA ASNI SOARES | REUTERS

Pilihan editor Viral di Medsos Rusia, Putin Pakai Aktor Pengganti hingga Operasi Plastik

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

23 jam lalu

Petugas kepolisian menahan pengunjuk rasa pro-Palestina di Universitas Texas, selama konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Austin, Texas, AS 24 April 2024. REUTERS/Nuri Vallbona
Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

Polisi Prancis membubarkan unjuk rasa pro-Palestina di Paris ketika protes-protes serupa sedang marak di Amerika Serikat.


Tidak Demo di Hari Buruh, Federasi Serikat Pekerja Sinergi BUMN Gelar Aksi Sosial dan Diskusi

1 hari lalu

Puluhan Buruh mendengarkan orasi yang disampaikan oleh Presiden Partai Buruh di Kantor Kementerian Ketenagakerjaan. Jl. Gatot Subroto, Kuningan Timur, Jakarta Selatan. Kamis, 21 September 2023. Aksi demo buruh yang dihadiri oleh Presiden Partai Buruh, Said Iqbal merupakan gelombang aksi setiap hari di tiap kabupaten/kota dan provinsi di seluruh Indonesia. Tempo/Magang/Joseph.
Tidak Demo di Hari Buruh, Federasi Serikat Pekerja Sinergi BUMN Gelar Aksi Sosial dan Diskusi

Federasi Serikat Pekerja Sinergi BUMN sepakat akan mengisi hari buruh dengan aksi sosial dan diskusi.


Jerman Lanjutkan Pendanaan untuk UNRWA

1 hari lalu

Seorang pria Palestina membawa karung tepung di luar pusat distribusi makanan PBB di kamp pengungsi Al-Shati di Kota Gaza, 17 Januari 2018. AS adalah donor terbesar (U.N. Relief and Welfare Agency) UNRWA selama beberapa dekade. REUTERS/Mohammed Salem
Jerman Lanjutkan Pendanaan untuk UNRWA

Jerman menyatakan akan melanjutkan pendanaan untuk UNRWA, menyusul negara-negara lain yang sempat menangguhkan pendanaan.


Jerman Lanjutkan Kerja Sama dengan UNRWA Palestina

2 hari lalu

Foto yang dirilis pada 15 Februari 2024 menunjukkan sebuah lubang besar di pusat kesehatan UNRWA yang hancur akibat serangan Israel, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di Gaza. UNRWA menyebut bahwa data terbaru menunjukkan 84 persen dari seluruh fasilitas kesehatan di Gaza telah mengalami dampak langsung dari serangan-serangan yang terus berlangsung. UNRWA/Handout via REUTERS
Jerman Lanjutkan Kerja Sama dengan UNRWA Palestina

Menyusul beberapa negara yang telah menghentikan penangguhan dana UNRWA, Jerman melanjutkan kerja sama dengan badan pengungsi Palestina itu.Menyusul b


Deretan 5 Perpustakaan Unik di Dunia, Surga Pecinta Buku

2 hari lalu

Perpustakaan Stuttgart. (Unsplash.com/Gabriell Sollman)
Deretan 5 Perpustakaan Unik di Dunia, Surga Pecinta Buku

Banyak perpustakaan konvensional unik di setiap negara yang menjadi tempat impian bagi para pecinta buku.


Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

5 hari lalu

Duta Besar Aljazair untuk PBB Sofiane Mimouni berbicara sebelum pemungutan suara mengenai resolusi Dewan Keamanan PBB yang menuntut gencatan senjata kemanusiaan segera di Gaza, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di markas besar PBB di New York, AS, 20 Februari 2024. REUTERS/Mike Segar
Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

Israel akan memanggil duta besar negara-negara yang memilih keanggotaan penuh Palestina di PBB "untuk melakukan protes"


Risma Memberikan Kuliah Umum di Universitat Hamburg Jerman

8 hari lalu

Risma Memberikan Kuliah Umum di Universitat Hamburg Jerman

Menteri Sosial, Tri Rismaharini, mendapat sambutan hangat saat memberikan kuliah umum di Asien-Afrika Institut, Universitt Hamburg, Jerman.


Muncul Keluhan di Media Sosial Ihwal Magang Mahasiswa ke Ceko dan Hungaria, Netizen: Mirip Ferienjob Jerman

8 hari lalu

Ferienjob. Istimewa
Muncul Keluhan di Media Sosial Ihwal Magang Mahasiswa ke Ceko dan Hungaria, Netizen: Mirip Ferienjob Jerman

Kini di media sosial muncul berbagai keluhan menyangkut magang mahasiswa di Hungaria dan Republik Ceko.


Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

9 hari lalu

Legenda sepak bola Jerman, Bernd Holzenbein. FIFA
Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.


Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

10 hari lalu

Kepala Staf Angkatan Darat Israel Herzi Halevi. Reuters
Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

Beberapa sekutu memperingatkan eskalasi setelah serangan Iran terhadap Israel meningkatkan kekhawatiran akan perang regional yang lebih luas.