Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Siapa Proud Boys yang Diminta Donald Trump Siaga pada Debat Capres AS?

image-gnews
Anggota bersenjata dari Proud Boys. REUTERS
Anggota bersenjata dari Proud Boys. REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketika ditantang Joe Biden dalam Debat Capres AS untuk mengecam aksi kelompok rasis dan supremasi putih, Donald Trump menyebut nama Proud Boys. Ia meminta kelompok tersebut untuk "mundur dan siaga".

Ucapan Donald Trump kepada Proud Boys menjadi highlight dari Debat Capres AS yang digelar pada hari Selasa waktu setempat, 29 September 2020. Beberapa pakar menyebut ucapan Donald Trump sebagai tanda bahwa ia sendiri adalah figur yang rasis. Siapakah Proud Boys sesungguhnya? Berikut beberapa hal yang telah dikumpulkan Tempo:

1.Dibentuk Pendiri Vice
Proud Boys didirikan semasa Pilpres Amerika 2016 oleh pendiri Vice Media dan aktivis sayap kapan, Gavin McInnes. Anggotanya ditaksir ada ratusan dengan cabang tersebar di berbagai negara bagian ataupun negara tetangga menurut Liga Anti-Defamasi (ADL).

Nama mereka pertama kali menjadi sorotan pada akhir 2018. Penyebabnya, mereka bentrok dengan kelompok sayap kiri dalam sebuah unjuk rasa di New York. Beberapa bulan terakhir, ketika Amerika diramaikan unjuk rasa Black Lives Matter, Proud Boys kembali muncul dan beraksi.

Kepada publik, mereka mengklaim sebagai kelompok eksklusif pria, chauvinist barat, dengan misi untuk menciptakan dunia modern. Walau begitu, selama beraksi, mereka dikenal sebagai kelompok rasis yang yang misoginis, anti-Muslim, anti-imigrasi, dan juga kasar.

Anggota bersenjata dari Proud Boys. REUTERS

2.Melawan Black Lives Matter dan Antifa
Ketika Amerika diramaikan dengan berbagai unjuk rasa Black Lives Matter dan Antifa, Proud Boys ikut meramaikannya. Mereka bentrok dengan pengunjuk rasa kedua kubu, salah satunya di Portland beberapa hari lalu. Mereka, biasanya, hadir dengan pakaian kuning-hitam, mamakai rompi anti-peluru, serta membawa senjata seperti senapan atau tongkat baseball.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dalam Debat Capres AS, Donald Trump melengkapi pernyataannya soal Proud Boys dengan meminta Antifa juga ditindak. Proud Boys menangkap pesan Donald Trump sebagai komando untuk siaga menyerang Antifa dan mereka menunggu perintahnya.

3.Kelompok Kebencian
Southern Poverty Law Center (SPLC), organisasi advokat untuk mereka yang membutuhkan, telah mencap Proud Boys sebagai kelompok kebencian pada 2018. Gavin McInnes, pendiri Proud Boys, menentang label tersebut, menyebutnya sebagai upaya untuk mencemarkan nama baik Proud Boys dan dirinya.

Oleh McInnes, perkara itu dibawa ke meja hukum. Hingga berita ini ditulis, prosesnya masih berjalan dan kedua kubu tidak mau berkomentar.

ISTMAN MP | REUTERS

News Link:
https://www.reuters.com/article/us-usa-election-extremists-explainer/explainer-president-trump-asked-the-proud-boys-to-stand-by-who-are-they-idUSKBN26L3Q1?il=0

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Biden Soal Bentrok Mahasiswa Pro-Palestina: Boleh Protes, Asal Jangan Bikin Kekacauan

1 hari lalu

Presiden AS Joe Biden saat kunjungannya di Chavis Community Center di Raleigh, North Carolina, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Elizabeth Frant
Biden Soal Bentrok Mahasiswa Pro-Palestina: Boleh Protes, Asal Jangan Bikin Kekacauan

Presiden AS Joe Biden mengkritik gelombang unjuk rasa pro-Palestina yang berlangsung di berbagai kampus di seluruh negeri.


Donald Trump Memuji Penggerebekan Unjuk Rasa Pro-Palestina oleh Polisi New York

1 hari lalu

Mantan Presiden AS Donald Trump meninggalkan Gedung Pengadilan Kriminal Manhattan pada hari sidangnya setelah dakwaannya oleh dewan juri Manhattan menyusul penyelidikan atas uang suap yang dibayarkan kepada bintang porno Stormy Daniels, di New York City, AS, 4 April 2023. REUTERS /Amanda Perobelli
Donald Trump Memuji Penggerebekan Unjuk Rasa Pro-Palestina oleh Polisi New York

Donald Trump memuji polisi New York yang menggerebek unjuk rasa pro-Palestina di Universitas Columbia.


Partai Demokrat AS Kirim Surat ke Joe Biden, Minta Cegah Serangan Israel di Rafah

2 hari lalu

Presiden AS Joe Biden saat kunjungannya di Chavis Community Center di Raleigh, North Carolina, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Elizabeth Frant
Partai Demokrat AS Kirim Surat ke Joe Biden, Minta Cegah Serangan Israel di Rafah

Puluhan anggota Partai Demokrat AS menyurati pemerintahan Presiden Joe Biden untuk mendesak mereka mencegah rencana serangan Israel di Rafah.


Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

3 hari lalu

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

Hakim yang mengawasi persidangan pidana uang tutup mulut Donald Trump mendenda mantan presiden Amerika Serikat itu sebesar US$9.000 atau karena Rp146


5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

4 hari lalu

Orang-orang menghadiri demonstrasi untuk mengekspresikan solidaritas terhadap warga Palestina di Gaza, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di New York City, New York, AS, 26 Oktober 2023. REUTERS/Eduardo Munoz
5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

Demo bela Palestina di sejumlah kampus Amerika menimbulkan sejumlah dampak.


6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

4 hari lalu

Orang-orang berdemonstrasi di luar The New School University Center, ketika perkemahan Protes terus berlanjut untuk mendukung warga Palestina, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di New York City, AS, 23 April 2024. REUTERS/Eduardo Munoz
6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

Demo bela Palestina terjadi di sejumlah kampus Amerika. Polisi negara sekutu Israel itu bertindak represif.


5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

5 hari lalu

Menu Long Tail Hotdog di Three house Cafe di Jalan Hasnudin, Bandung, Jawa Barat. TEMPO/Aditya Herlambang Putra
5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

Sebagai makanan cepat saji yang populer, hot dog memiliki bulan perayaan nasional. Untuk merayakannya sebuah restoran di New York menjual hot dog seharga 37 juta rupiah


Polisi AS Lakukan Tindakan Represif Terhadap Demonstran Pro-Palestina, Mahasiswa Tak Cuma Ditangkap

6 hari lalu

Petugas kepolisian menahan pengunjuk rasa pro-Palestina di Universitas Texas, selama konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Austin, Texas, AS 24 April 2024. REUTERS/Nuri Vallbona
Polisi AS Lakukan Tindakan Represif Terhadap Demonstran Pro-Palestina, Mahasiswa Tak Cuma Ditangkap

Puluhan kampus di Amerika Serikat gelar aksi pro-Palestina. Apa saja tindakan represif aparat terhadap demonstran?


3 Polemik TikTok di Amerika Serikat

6 hari lalu

Bendera AS dan logo TikTok terlihat melalui pecahan kaca dalam ilustrasi yang diambil pada 20 Maret 2024. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration/File Photo
3 Polemik TikTok di Amerika Serikat

DPR Amerika Serikat mengesahkan rancangan undang-undang yang akan melarang penggunaan TikTok


ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

7 hari lalu

Bendera AS dan logo TikTok terlihat melalui pecahan kaca dalam ilustrasi yang diambil pada 20 Maret 2024. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration/File Photo
ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

TikTok berharap memenangkan gugatan hukum untuk memblokir undang-undang yang ditandatangani oleh Presiden Joe Biden.