Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Referendum Bougainville, 97,7 Persen Pilih Merdeka dari PNG

image-gnews
Warga Bougainville memberikan suara dalam referendum yang berlangsung dari 23 November hingga 7 Desember 2019, hasilnya 97.7 persen suara menyatakan memilih merdeka dari Papua Nugini. [POST COURIER NEWS]
Warga Bougainville memberikan suara dalam referendum yang berlangsung dari 23 November hingga 7 Desember 2019, hasilnya 97.7 persen suara menyatakan memilih merdeka dari Papua Nugini. [POST COURIER NEWS]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Referendum Bougainville, wilayah otonomi khusus Papua Nugini, PNG, telah merampungkan pemberian suara dari tanggal 23 November 2019 hingga 7 Desember 2019.

Akhir pekan ini dijadwalkan penghitungan suara selesai. Sebagaimana dilaporkan Euro news, 12 Desember 2019, Sebanyak 180 ribu orang warga Bougainville memberikan suaranya.

Dari jumlah pemilih itu, sebanyak 97,7 persen suara atau 176 ribu suara memilih Bougainville merdeka dari Papua Nugini.

Hanya 3 ribu suara yang memilih Bougainville menjadi wilayah yang tetap bergabung dengan Papua Nugini dengan mendapatkan kewenangan menjalankan pemerintahan yang lebih besar.

Komisi Referendum Bougainville mengatakan tidak ada insiden yang berarti selama referendum dijalankan.

Ketua Komisi Referendum Bougainville, Bertie Ahern, politikus Irlandia, kemarin menyambut gembira pelaksanaan referendum yang dinilai sukses.

Ahern menyerukan kepada warga Bougainville untuk bersatu melewati referendum. Dia berharap proses kelanjutan dari referendum berlangsung damai, tidak ada lagi pembunuhan atau penembakan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kepada warga Bougainville. Saya ingin mengatakan saat melalui masa lalu yang sulit, hasilnya adalah ekspresi harapan untuk masa depan, penghormatan kepada mereka yang tewas dalam konflik," kata Ahern, sebagaimana dilaporkan Post Courier, 13 Desember 2019.

Sekretaris Jenderal PBB, Antonio Guterres menyambut referendum ini dengan memuji keberhasilan kerja Komisi Referendum Bougainville.

Guterres kemudian menyerukan agar semua pihak memastikan kelanjutan dari hasil referendum itu akan dilakukan secara inklusif dan konstruktif.

Hasil referendum ini tidak terikat oleh hukum. Penentuan nasib Bougainville selanjutnya adalah negosiasi antara pemerintah Papua Nugini dan Pemerintah Otonomi Bougainville.

Jika negosiasi berjalan lancar, selanjutnya Parlemen Papua Nugini di Port Moresby, ibukota Papua Nugini, akan meratifikasinya

Jika direstui dengan memperhatikan hasil referendum, maka Bougainville resmi menjadi negara baru dan termuda di dunia setelah Sudan Selatan tahun 2011. Bougainville akan menjadi anggota PBB yang ke 194.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Joe Biden Klaim Pamannya Dimakan Kanibal di Papua Nugini, Begini Kata PM Marape

8 hari lalu

Presiden AS Joe Biden saat kunjungannya di Chavis Community Center di Raleigh, North Carolina, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Elizabeth Frant
Joe Biden Klaim Pamannya Dimakan Kanibal di Papua Nugini, Begini Kata PM Marape

Perdana Menteri Papua Nugini James Marape mengatakan negaranya tidak pantas dicap kanibal setelah Presiden AS Joe Biden bercerita tentang pamannya yang tewas di sana pada Mei 1944.


Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

14 hari lalu

Kepala Staf Angkatan Darat Israel Herzi Halevi. Reuters
Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

Beberapa sekutu memperingatkan eskalasi setelah serangan Iran terhadap Israel meningkatkan kekhawatiran akan perang regional yang lebih luas.


Israel dan Iran Saling Tuding dalam Sidang Darurat Dewan Keamanan PBB

15 hari lalu

Israel dan Iran Saling Tuding dalam Sidang Darurat Dewan Keamanan PBB

Israel dan Iran saling saling tuding dalam sidang darurat Dewan Kemanan PBB pada Ahad sebagai ancaman utama bagi perdamaian di Timur Tengah.


Mantan Menlu Australia Julie Bishop Ditunjuk Sebagai Utusan Khusus PBB untuk Myanmar

23 hari lalu

Julie Bishop. Reuters
Mantan Menlu Australia Julie Bishop Ditunjuk Sebagai Utusan Khusus PBB untuk Myanmar

Mantan menlu Australia Julie Bishop ditunjuk sebagai utusan pribadi Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres untuk Myanmar.


Sekjen PBB akan Tunjuk Utusan Khusus untuk Atasi Krisis Myanmar

25 hari lalu

Seorang anggota pemberontak Pasukan Pertahanan Kebangsaan KNDF Karenni menyelamatkan warga sipil yang terjebak di tengah serangan udara, selama pertempuran untuk mengambil alih Loikaw di Negara Bagian Kayah, Myanmar 14 November 2023. REUTERS/Stringer
Sekjen PBB akan Tunjuk Utusan Khusus untuk Atasi Krisis Myanmar

Meluasnya konflik bersenjata di seluruh Myanmar membuat masyarakat kehilangan kebutuhan dasar dan akses terhadap layanan penting


Enam Jenazah Pekerja World Central Kitchen akan Dipulangkan dari Gaza Melalui Mesir

27 hari lalu

Pekerja bantuan World Central Kitchen berkewarganegaraan Polandia, Damian Sobol, yang terbunuh oleh serangan udara Israel di Gaza, pada tanggal 1 April 2024. World Central Kitchen/Handout via REUTERS
Enam Jenazah Pekerja World Central Kitchen akan Dipulangkan dari Gaza Melalui Mesir

Jenazah enam pekerja bantuan asing World Central Kitchen yang tewas dalam serangan Israel di Gaza akan dibawa keluar Palestina pada Rabu


Sekjen PBB Kutuk Serangan Israel terhadap Konsulat Iran di Damaskus

27 hari lalu

Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres menghadiri pertemuan tahunan Forum Ekonomi Dunia ke-54 di Davos, Swiss, 17 Januari 2024. REUTERS/Denis Balibouse
Sekjen PBB Kutuk Serangan Israel terhadap Konsulat Iran di Damaskus

Sekjen PBB Antonio Guterres engutuk serangan Israel terhadap fasilitas diplomatik Iran di Damaskus, Suriah


Top 3 Dunia: Pasukan Arab di Tepi Barat hingga Israel Disebut Langgar Hukum Internasional

29 hari lalu

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken berfoto bersama Menteri Luar Negeri Yordania Ayman Safadi, Menteri Luar Negeri Mesir Sameh Shoukry, dan Menteri Negara Kerja Sama Internasional UEA Reem Ebrahim Al Hashimy, di Kairo, Mesir, 21 Maret 2024.Amr Abdallah Dalsh/Reuters
Top 3 Dunia: Pasukan Arab di Tepi Barat hingga Israel Disebut Langgar Hukum Internasional

Berita Top 3 Dunia pada Ahad 31 Maret 2024 masih seputar agresi Israel di Gaza.


Sekjen PBB Kutuk Serangan terhadap Tiga Pengamat UNIFIL di Lebanon

30 hari lalu

Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres. REUTERS/Denis Balibouse
Sekjen PBB Kutuk Serangan terhadap Tiga Pengamat UNIFIL di Lebanon

Sekjen PBB Antonio Guterres mengutuk serangan terhadap tiga pengamat UNIFIL di perbatasan Lebanon dengan Israel, Sabtu.


18 Warga Gaza Tewas Akibat Bantuan Via Udara, 12 Diantaranya Tenggelam di Laut

35 hari lalu

Militer Yordania menjatuhkan bantuan dari udara di Gaza, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di Rafah di selatan Jalur Gaza 26 Februari 2024. REUTERS/Ibraheem Abu Mustafa
18 Warga Gaza Tewas Akibat Bantuan Via Udara, 12 Diantaranya Tenggelam di Laut

Setidaknya 12 warga Palestina tenggelam setelah mereka berenang ke Laut Gaza saat mencoba mendapatkan bantuan yang diterjunkan dari udara