Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cyril Ramaphosa Terpilih Jadi Presiden Afrika Selatan untuk Masa Jabatan Kedua

image-gnews
Cyril Ramaphosa diambil sumpahnya di parlemen, Cape Town [Rodger Bosch/Reuters]
Cyril Ramaphosa diambil sumpahnya di parlemen, Cape Town [Rodger Bosch/Reuters]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Cyril Ramaphosa kembali menjadi presiden Afrika Selatan untuk masa jabatan kedua, setelah anggota parlemen memilihnya dalam sidang pertama badan legislatif yang diselenggarakan Jumat malam, 14 Juni 2024.

Pebisnis dan mantan aktivis anti-apartheid yang memimpin partai Kongres Nasional Afrika (ANC) itu memperoleh 283 suara, mengalahkan Julius Malema dari partai Pejuang Kebebasan Ekonomi (EFF) yang memperoleh 44 suara.

ANC, yang pernah dipimpin oleh ikon hak-hak sipil Nelson Mandela, telah mendominasi gelanggang politik Afrika Selatan selama tiga dekade terakhir, sebelum akhirnya kehilangan mayoritasnya dalam pemilihan umum pada 29 Mei 2024. Berbeda dengan perjalanan mudah yang dialami Ramaphosa pada pemilu 2019 ketika ia terpilih tanpa lawan, kali ini koalisi partai-partai di luar pemerintahan persatuan nasional mengajukan Malema untuk melawan Ramaphosa.

ANC memiliki 159 anggota parlemen di Majelis Nasional yang beranggotakan 400 orang, sehingga sulit untuk membentuk pemerintahan sendiri. Partai itu mengusulkan pembentukan pemerintahan dengan partai-partai lain.

Pada hari Jumat sebelum pengumuman hasil pemilu, ANC mencapai kesepakatan untuk membentuk pemerintahan dengan Aliansi Demokratik (DA), Aliansi Patriotik (PA) dan Partai Kebebasan Inkatha (IFP).

Ramaphosa, 71 tahun, berterima kasih kepada para anggota parlemen yang memilihnya dan berjanji untuk bekerja dan melayani seluruh warga Afrika Selatan. Dia mengatakan dalam pidatonya bahwa ini adalah momen yang luar biasa untuk melihat partai-partai politik yang bersaing dalam pemilu akhirnya sepakat untuk bekerja sama dalam membentuk pemerintahan.

Presiden terpilih itu mempersilakan lebih banyak partai untuk bergabung secara sukarela ke dalam pemerintah persatuan nasional Afrika Selatan. “Saya ingin menyatakan dengan jelas, ini bukan koalisi besar yang terdiri dari dua atau tiga partai,” kata Ramaphosa.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Malema mengucapkan selamat kepada Ramaphosa atas kemenangannya, namun mengatakan dia tidak senang dengan beberapa partai di pemerintahan persatuan nasional, khususnya DA. Dia mengatakan partainya akan memastikan parlemen berfungsi, karena akan ada oposisi vokal yang mengawasi eksekutif.

Pemimpin DA John Steenhuisen mengatakan bahwa partainya kini akan memerintah bersama di Afrika Selatan dalam semangat persatuan dan kolaborasi. Komentar Steenhuisen muncul setelah pengumuman bahwa partai tersebut akan bergabung dengan pemerintah bersama IFP dan ANC.

Bagian dari kesepakatan yang dicapai oleh pemerintah persatuan nasional adalah bahwa DA juga akan memasuki pemerintahan provinsi di Gauteng dan KwaZulu-Natal. Presiden IFP Velenkosini Hlabisa mengatakan partainya mengambil keputusan untuk menjadi bagian dari pemerintahan persatuan nasional demi kepentingan Afrika Selatan dan warga negaranya.

Pemerintahan persatuan nasional atau GNU merupakan pemerintahan koalisi luas yang terdiri dari semua partai (atau semua partai besar) di badan legislatif. Menurut prinsip demokrasi konsensus, bentuk pemerintahan ini tidak mempunyai oposisi, atau partai oposisi terlalu kecil dan dapat diabaikan.

 

ANADOLU | SABC

Pilihan editor: Pemimpin Dunia di KTT BRICS Tuduh Israel Lakukan Kejahatan Perang

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jokowi Ulang Tahun ke-63: Cawe-Cawe hingga Dinasti Politik

5 jam lalu

Jokowi Ulang Tahun ke-63: Cawe-Cawe hingga Dinasti Politik

Jokowi ulang tahun ke-63 hari ini. Sosok dan kontroversi Presiden ke-7 RI.


Kementan Minta Inkindo Dukung Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran

22 jam lalu

Staf Khusus Menteri Pertanian Bidang Kebijakan Pertanian Sam Herodian memberi sambutan dalam Seminar dan HUT ke-45 Inkindo di Jakarta, Kamis (20/6/2024). ANTARA/Harianto
Kementan Minta Inkindo Dukung Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran

Kementerian Pertanian atau Kementan meminta Ikatan Nasional Konsultan Indonesia mendukung program makan siang gratis Prabowo-Gibran.


Cyril Ramaphosa Kembali Dilantik sebagai Presiden Afrika Selatan

1 hari lalu

Cyril Ramaphosa, Presiden Afrika Selatan.[ Deutsche Welle]
Cyril Ramaphosa Kembali Dilantik sebagai Presiden Afrika Selatan

Cyril Ramaphosa resmi menjadi Presiden Afrika Selatan untuk masa jabatan yang kedua


Romo Magnis Sebut Demokrasi Habis Jika Tak ada Partai Oposisi

1 hari lalu

Profesor Filsafat STF Driyarkara Franz Magnis-Suseno menjadi saksi ahli saat sidang lanjutan sengketa hasil pilpres 2024 di Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Selasa, 2 April 2024. Sidang tersebut beragenda mendengarkan keterangan saksi dan saksi ahli yang dihadirkan oleh pemohon Tim Hukum pasangan Ganjar-Mahfud. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Romo Magnis Sebut Demokrasi Habis Jika Tak ada Partai Oposisi

Romo Magnis khawatir, jika pemerintahan saat ini didukung oleh hampir semua partai maka lembaga eksekutif dapat berbuat seenaknya.


TKN Bantah Prabowo akan Menaikkan Rasio Utang 50 Persen

3 hari lalu

Presiden terpilih sekaligus Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menemui Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, pada Kamis, 13 Juni 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
TKN Bantah Prabowo akan Menaikkan Rasio Utang 50 Persen

Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran membantah bahwa Prabowo akan menaikkan rasio utang menjadi 50 persen.


PUPR Klaim Sarana Prasarana di IKN Siap untuk HUT Kemerdekaan, Presiden Bisa Tempati Istana?

5 hari lalu

Ketua Satuan Tugas atau Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara Danis Sumadilaga mennyampaikan progres pembangunan IKN Nusantara di Kantor Kementerian PUPR, Jakarta Selatan, pada Jumat, 27 Oktober 2023. TEMPO/ Moh Khory Alfarizi
PUPR Klaim Sarana Prasarana di IKN Siap untuk HUT Kemerdekaan, Presiden Bisa Tempati Istana?

Ketua Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN Danis Sumadilaga menyebut progres pembangunan kawasan kepresidenan sudah sekitar 80 persen.


Partai Buruh Inggris Berjanji Akui Negara Palestina Demi Menang Pemilu

7 hari lalu

Keir Starmer, pemimpin Partai Buruh Inggris, berbicara selama Pertanyaan Perdana Menteri, di House of Commons di London, Inggris 15 November 2023. Parlemen Inggris/Maria Unger/Handout via REUTERS
Partai Buruh Inggris Berjanji Akui Negara Palestina Demi Menang Pemilu

Pengakuan negara Palestina menjadi salah satu janji dalam manifesto Partai Buruh Inggris jika mereka menang pemilu dan membentuk pemerintahan.


10 Kota Paling Indah di Afrika, Cocok untuk Liburan

7 hari lalu

Benua Afrika. Foto: Canva
10 Kota Paling Indah di Afrika, Cocok untuk Liburan

Afrika bisa menjadi pilihan destinasi wisata yang bagus. Berikut ini kota paling indah di Afrika yang bisa Anda kunjungi saat liburan.


15 Perusahaan Indonesia Berpartisipasi di Pameran Bisnis Africa's Big 7 di Afrika Selatan

8 hari lalu

Sebanyak 15 perusahaan terkemuka tergabung dalam Paviliun Indonesia berpartisipasi dalam pameran bisnis Africa's Big 7 (AB-7) yang berlangsung di Sandton Convention Center, Johannesburg, Afrika Selatan, 11-13 Juni 2024. Sumber: dokumen KBRI Pretoria
15 Perusahaan Indonesia Berpartisipasi di Pameran Bisnis Africa's Big 7 di Afrika Selatan

Sebanyak 15 perusahaan terkemuka di Indonesia mengikuti pameran bisnis Africa's Big 7 (AB-7) di Afrika Selatan


Pemimpin Oposisi Korea Selatan Didakwa atas Transfer Dana ke Korea Utara

8 hari lalu

Lee Jae-myung, pemimpin oposisi utama Partai Demokrat, menghadiri acara pembubaran kamp pemilihan untuk pemilihan parlemen ke-22 di Seoul, Korea Selatan, 11 April 2024. REUTERS/Kim Hong-Ji
Pemimpin Oposisi Korea Selatan Didakwa atas Transfer Dana ke Korea Utara

Pemimpin oposisi utama Korea Selatan Lee Jae-myung didakwa pada Rabu 12 Juni 2024 atas tuduhan suap dan transfer dana ke Korea Utara