Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Inilah 10 Negara Terkuat di Dunia Tahun 2024

image-gnews
Bendera negara-negara dunia di markas PBB di Wina, Austria.[weforum.org]
Bendera negara-negara dunia di markas PBB di Wina, Austria.[weforum.org]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Di panggung global, kekuatan suatu negara tidak hanya diukur dari kekayaan alamnya atau jumlah pasukan militernya. Ada banyak faktor yang mempengaruhi posisi suatu negara dalam hierarki kekuatan dunia, termasuk ekonomi, kekuatan militer, pengaruh politik, dan inovasi teknologi.

Selain itu, negara terkuat di dunia juga merupakan subjek utama dalam berita internasional dan memiliki dampak yang signifikan terhadap pola ekonomi global. Kebijakan luar negeri dan anggaran militer mereka diperhatikan dengan ketat oleh dunia.

Ketika negara-negara ini membuat komitmen, setidaknya sebagian besar komunitas internasional mempercayai atau merasa takut bahwa mereka akan memenuhinya. Negara-negara ini secara aktif memproyeksikan pengaruh mereka di panggung dunia.

Berikut 10 negara terkuat di dunia versi US News dan World Report:

1. Amerika Serikat

Amerika Serikat adalah negara dengan kekuatan ekonomi dan militer paling dominan di dunia. Demikian pula jejak budayanya tersebar di seluruh dunia, sebagian besar disebabkan oleh budaya populernya yang diekspresikan dalam musik, film, dan televisi. Sebagai republik federal berdasarkan konstitusi yang terdiri dari 50 negara bagian, perekonomian AS adalah yang terbesar di dunia dalam hal produk domestik bruto dan juga yang paling kuat secara teknologi. 

2. Tiongkok

Tiongkok berhasil menduduki peringkat kedua di antara 10 negara paling kuat di dunia pada 2024. Negara ini adalah negara dengan jumlah penduduk terpadat di dunia serta dianggap sebagai negara terbesar kedua berdasarkan luas daratan. Tiongkok telah menjadi salah satu negara dnegan pertumbuhan ekonomi tercepat di duni, sejak mantan pimpinannya Deng Xiaoping melakukan reformasi pada 1978. Selain itu, Tiongkok juga membuat kemajuan teknologi yang signifikan, khususnya dalam kecerdasan buatan dan 5G, yang membuat negara ini memposisikan dirinya sebagai pemimpin teknologi global. 

3. Rusia

Rusia memainkan peran penting dalam geopolitik global dengan memanfaatkan sumber daya alam dan kemampuan militernya yang melimpah. Dilansir dari laman Forbes India, negara ini sedang berfokus pada program luar angkasanya, dengan rencana meluncurkan beberapa misi di tahun-tahun mendatang. Misi-misi ini bertujuan untuk menjelajahi bulan dan benda langit lainnya, sehingga berkontribusi pada pemahaman kita tentang alam. 

4. Jerman

Jerman, negara terpadat di Uni Eropa, memiliki salah satu perekonomian terbesar di dunia dan perannya dalam komunitas internasional terus meningkatkan sejak reunifikasi. Perekonomiannya merupakan salah satu yang terbesar di dunia dan Jerman merupakan salah satu importir terkemuka di dunia. Jasa yang mencakup industri seperti telekomunikasi, layanan kesehatan, dan pariwisata memberikan kontribusi terbesar terhadap perekonomian negara ini. 

5. United Kingdom

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Inggris adalah negara maju yang memiliki pengaruh ekonomi, politik, ilmu pengetahuan dan budaya internasional yang besar. Negara ini berfokus pada kesepakatan dan negosiasi perdagangan pasca-Brexit yang bertujuan untuk membangun kemitraan ekonomi baru. Negara ini juga membuat kemajuan dalam industri teknologi, dengan London sebagai pusat startupnya.  

6. Korea Selatan

Korea Selatan terus menjadi pemimpin global dalam teknologi dan inovasi. Negara ini adalah rumah bagi beberapa perusahaan teknologi terkemuka, yang berkontribusi terhadap posisinya yang kuat dalam perekonomian global. Selain mengurangi emisi karbon, Korea Selatan juga mengadopsi sumber energi terbarukan untuk mempromosikan inisiatif energi hijau. 

7. Prancis

Pengaruh Prancis terhadap dunia, baik di masa lalu maupun saat ini sulit untuk dilebih-lebihkan. Terletak di Eropa Barat, Prancis adalah salah satu negara tertua di dunia, dan jangkauannya meluas ke seluruh dunia melalui ilmu pengetahuan, politik, ekonomi, dan mungkin yang terpending, budaya.

8. Jepang

Dalam Indeks Paspor Henley terbaru, Jepang menduduki peringkat pertama dengan akses bebas visa atau visa-on arrival ke 194 negara. Hal itu menjadikan paspornya sebagai salah satu paspor yang paling kuat di dunia. Terkenal dengan manufaktur mobil dan elektroniknya, negara ini merupakan negara dengan ekonomi terbesar ke-4 di dunia dengan PDB sebesar $4,23 triliun. Negara ini sangat fokus pada pertumbuhan manufaktur chip, AI, dan kendaraan listrik untuk mendominasi gelombang teknologi berikutnya. 

9. Arab Saudi

Arab Saudi tetap mengandalkan produksi minyak bumi sebagai sumber utama kekayaan dan pengaruhnya dengan ekspor minyak senilai lebih dari $300 miliar setiap tahunnya. Negara ini memiliki 17 persen dari cadangan minyak mentah dunia, sekitar 267,192 juta barel. Sebagai sekutu terdekat Amerika Serikat di antara negara-negara Arab, Arab Saudi memiliki pengaruh yang besar di OPEC. Investasi besar dilakukan dalam pariwisata dan proyek-proyek seperti kota NEOM untuk menarik wisatawan dan investor dengan Arab Saudi menjadi tuan rumah Piala Dunia FIFA 2034.

10. Uni Emirat Arab

UEA fokus pada program luar angkasanya dengan rencana mengirim misi ke bulan. Misi ini bertujuan untuk menjelajahi permukaan bulan dan berkontribusi pada pemahaman kita tentang bulan. UEA juga merupakan pemain penting dalam industri minyak global, sehingga berkontribusi terhadap posisinya yang kuat dalam perekonomian global. 

Pilihan Editor: Daftar Peringkat Militer Terkuat di Dunia 2023, Indonesia Urutan Ke-13

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sivitas Akademika Universitas Andalas Gelar Aksi Bela Palestina: Unand Student For Justice In Palestine

55 menit lalu

Caption:Aksi bela Palestina yang dilakukan mahasiswa, tenaga pendidik, dan dosen Universitas Andalas (Unand) di sekitar Bundaran Rektorat Unand, pada Rabu, 8 Mei 2024. TEMPO/Tiara Juwita
Sivitas Akademika Universitas Andalas Gelar Aksi Bela Palestina: Unand Student For Justice In Palestine

Setelah puluhan kampus di Amerika, kini sivitas akademika Universitas Andalas (Unand) gelar aksi bela Palestina dengan tema Unand Student For Justice.


Joe Biden Janji Tunda Pengiriman Senjata Jika Israel Nekat Serang Rafah

1 jam lalu

Joe Biden. REUTERS
Joe Biden Janji Tunda Pengiriman Senjata Jika Israel Nekat Serang Rafah

Joe Biden untuk pertama kali mengutarakan ke publik akan menahan senjata untuk Tel Aviv jika tentara Israel melakukan invasi ke Rafah


Hentikan Sementara Pengiriman Senjata, Amerika Serikat Ingin Peringatkan Israel

17 jam lalu

Masyarakat yang tergabung dalam Majelis Ormas Islam dan Koalisi Indonesia Bela Baitul Maqdis menggelar aksi stop the war on gaza untuk peringatan 100 hari genosida gaza pada Sabtu, 13 Januari 2024 di Kedubes Amerika Serikat, Jakarta Pusat. Bertepatan 115 hari agresi Israel di Jalur Gaza, Palestina, massa menuntut genjatan senjata permanen. Dalam perang yang sudah berlangsung 3 bulan 5 hari tersebut, sebanyak 23.708 orang sipil Palestina meninggal dunia, lebih dari 60 ribu orang luka-luka. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Hentikan Sementara Pengiriman Senjata, Amerika Serikat Ingin Peringatkan Israel

Sumber mengatakan langkah penghentian sementara senjata ke Israel adalah untuk memperingatkan Tel Aviv jangan menyerang Rafah


AS Hentikan Pengiriman 3.500 Bom ke Israel, Khawatir Serangan ke Rafah

18 jam lalu

Asap mengepul setelah serangan Israel ketika pasukan Israel melancarkan operasi darat dan udara di bagian timur Rafah, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di Rafah, di selatan Jalur Gaza 7 Mei 2024. Sejumlah tank Israel juga terlihat mengelilingi kota Rafah. REUTERS/Hatem Khaled
AS Hentikan Pengiriman 3.500 Bom ke Israel, Khawatir Serangan ke Rafah

Amerika Serikat menghentikan pengiriman senjata yaitu 3.500 bom ke Israel pekan lalu, khawatir digunakan di Rafah.


Cina Perpanjang Kebijakan Bebas Visa ke 12 Negara Usai Xi Jinping Lawatan ke Prancis

20 jam lalu

Ilustrasi visa (Pixabay)
Cina Perpanjang Kebijakan Bebas Visa ke 12 Negara Usai Xi Jinping Lawatan ke Prancis

Cina memperpanjang kebijakan bebas visa untuk 12 negara di Eropa dan Asia setelah kunjungan kerja Presiden Xi Jinping ke Prancis


Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Sebut Israel akan Kembali Buka Penyeberangan Kerem Shalom dan Rafah

23 jam lalu

Truk bantuan mengantri dalam perjalanan ke Gaza, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di penyeberangan Kerem Shalom, di Israel, 22 Desember 2023. Dewan Keamanan mengeluarkan resolusi yang mendesak langkah-langkah untuk memungkinkan
Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Sebut Israel akan Kembali Buka Penyeberangan Kerem Shalom dan Rafah

Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat meyakinkan Israel akan kembali membuka penyeberangan Kerem Shalom dan Rafah.


Top 3 Dunia: Jusuf Kalla Bertemu Hamas Hingga AS-Israel Diduga Langgar Hukum Internasional

1 hari lalu

Anggota delegasi Jusuf Kalla (JK), Hamid Awaludin, mengatakan bahwa Hamas meminta wakil presiden ke-10 dan 12 Indonesia tersebut untuk memediasi upaya mengakhiri konflik di Palestina. Dok.Delegasi Jusuf Kalla
Top 3 Dunia: Jusuf Kalla Bertemu Hamas Hingga AS-Israel Diduga Langgar Hukum Internasional

Berita Top 3 Dunia pada Selasa 7 Mei 2024 diawali oleh kabar Ketua Umum PMI Jusuf Kalla meminta kelompok Palestina Hamas untuk bersatu dengan Fatah


Polisi New York Tangkap Demonstran Pro-Palestina di Dekat Acara Met Gala

1 hari lalu

Polisi menangkap aktivis pro-Palestina yang menggelar aksi di dekat lokasi Met Gala, pada 6 Mei 2024. REUTERS
Polisi New York Tangkap Demonstran Pro-Palestina di Dekat Acara Met Gala

Pengunjuk rasa pro-Palestina mengadakan protes di sekitar acara mode bergengsi Met Gala di Museum Seni Metropolitan, New York.


Bintang Film Dewasa Stormy Daniels Dijadwalkan Bersaksi dalam Sidang Donald Trump

1 hari lalu

Stormy Daniels dan Karen McDougal (Reuters)
Bintang Film Dewasa Stormy Daniels Dijadwalkan Bersaksi dalam Sidang Donald Trump

Stormy Daniels, bintang film dewasa yang menjadi pusat persidangan uang tutup mulut mantan presiden Donald Trump, akan bersaksi


Tragedi Penembakan di Pesta Remaja Buffalo AS Tewaskan Seorang Remaja Putri dan Lukai 5 Lainnya

1 hari lalu

Ilustrasi pistol. olympia.gr
Tragedi Penembakan di Pesta Remaja Buffalo AS Tewaskan Seorang Remaja Putri dan Lukai 5 Lainnya

Lagi-lagi terjadi penembakan di Amerika Serikat, kali ini terjadi di Buffalo yang menewaskan seorang remaja putri dan melukai lima orang lainnya.