TEMPO.CO, Jakarta - Seorang koresponden perang Rusia untuk televisi pemerintah tewas akibat luka terkena pecahan peluru sebuah serangan drone angkatan bersenjata Ukraina di wilayah tenggara yang dikuasai Rusia.
Penyelidik Rusia mengatakan angkatan bersenjata Ukraina telah menyerang sekelompok jurnalis Rusia di wilayah Zaporizhzhia di tenggara Ukraina yang dikuasai Rusia pada hari Rabu, 22 November 2023, dengan peluru fragmentasi dan sebuah pesawat tak berawak.
Boris Maksudov, 38 tahun, dari stasiun televisi Rossiya 24, menderita luka parah dan dokter tidak dapat menyelamatkannya.
“Boris Maksudov meninggal pada 23 November 2023 setelah terluka di Zaporizhzhia,” kata televisi pemerintah. "Sehari sebelumnya, kru film mendapat serangan dari AFU (Angkatan Bersenjata Ukraina)."
Perusahaan Penyiaran Televisi dan Radio Negara Seluruh Rusia (VGTRK) menyampaikan belasungkawa kepada keluarga dan kolega Maksudov.
Rekaman TASS yang dibuat beberapa saat setelah serangan menunjukkan Maksudov kesakitan di tanah sebelum dibawa dengan ambulans.
“Boris Maksudov segera dirawat di rumah sakit, namun lukanya berakibat fatal,” kata televisi pemerintah.
Zaporizhzhia adalah salah satu dari empat wilayah Ukraina yang diklaim telah dianeksasi Rusia sejak mengirim puluhan ribu tentara ke Ukraina pada 24 Februari 2022.
Ukraina belum mengeluarkan pernyataan tentang serangan yang menewaskan jurnais Rusia itu. Namun laman milik pemerintah Kyiv, Ukrinform, menyebutkan bajwa dalam 24 jam terakhir, Angkatan Udara Ukraina telah melancarkan serangan ke kubu Rusia.
Unit rudal Ukraina menyerang 13 personel musuh, kelompok amunisi dan peralatan militer, satu pos komando, satu sistem rudal permukaan-ke-udara, empat sistem artileri, dan satu depot amunisi.
Tujuh puluh empat pertempuran telah terjadi di garis depan selama satu hari terakhir. Pasukan Rusia melancarkan tiga serangan rudal dan 43 serangan udara, serta melepaskan tembakan dengan sistem peluncuran roket ganda (MLRS) sebanyak 64 kali ke posisi dan permukiman Ukraina.
Pada malam tanggal 22 November 2023, Rusia menyerang wilayah Ukraina dengan 14 drone Shahed-136/131. Pihak Ukraina mencegat semuanya. Setelah serangan Rusia, dilaporkan adanya korban jiwa di kalangan warga sipil, serta kerusakan yang terjadi pada rumah tinggal dan infrastruktur sipil lainnya.
REUTERS | UKRINFORM
Pilihan Editor Gencatan Senjata Mundur, Israel Gempur Gaza Lagi