Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Muhyiddin Yassin Optimistis Bisa Kalahkan Anwar Ibrahim di Pemilihan Negara Bagian

image-gnews
Mantan Perdana Menteri Malaysia Muhyiddin Yassin tiba untuk memberikan pernyataan kepada Komisi Anti Korupsi Malaysia (MACC) di Putrajaya, Malaysia 9 Maret 2023. REUTERS/Hasnoor Hussain
Mantan Perdana Menteri Malaysia Muhyiddin Yassin tiba untuk memberikan pernyataan kepada Komisi Anti Korupsi Malaysia (MACC) di Putrajaya, Malaysia 9 Maret 2023. REUTERS/Hasnoor Hussain
Iklan

TEMPO.CO, KUALA LUMPUR - Tokoh Oposisi, yang juga mantan Perdana Menteri Malaysia Muhyiddin Yassin yakin bisa mengungguli pemerintahan Perdana Menteri Anwar Ibrahim dalam pemilihan daerah mendatang. Ia menargetkan menarik lebih banyak suara mayoritas dari etnis Melayu.

“Saya cukup optimis kita akan mendapatkan hasil yang lebih baik lagi,” kata Muhyiddin, yang pernah menjadi perdana menteri Malaysia selama 17 bulan periode 2020 dan 2021, saat wawancara dengan Reuters pada Kamis, 27 Juli 2023.

"Kami akan menjadi partai pilihan bagi orang Melayu. Mereka akan mempercayai kami untuk berjuang membela kepentingan mereka dan Islam,” ujarnya menambahkan.

Enam dari 13 negara bagian di Malaysia akan mengadakan pemilu daerah pada 12 Agustus 2023 memasuki pemerintahan Anwar yang berusia delapan bulan. Keuntungan aliansi oposisi yang dipimpin Muhyiddin dapat melemahkan pemerintah dan menakuti investor.

Dalam sebuah wawancara dengan Reuters Muhyiddin mengatakan aliansi Perikatan Nasionalnya - yang dibentuk tiga tahun lalu - telah mendapat dukungan yang meningkat sejak pemilihan umum November 2022. Saat itu ia berada di urutan kedua setelah kubu Anwar.

Malaysia adalah negara multi-ras, multi-agama. Etnis Muslim Melayu terhitung lebih dari 60 persen dari populasi. Etnis India dan Cina membentuk minoritas yang cukup besar.

Analis politik di Universitas Nottingham Malaysia Bridget Welsh mengatakan telah terjadi pergeseran menyeluruh ke arah Perikatan di kalangan pemilih Melayu, meski setidaknya 30 persen masih ragu-ragu. Welsh mengutip kekecewaan terhadap Organisasi Nasional Melayu Bersatu (UMNO) yang masuk pemerintahan Anwar. Warga Malaysia juga disebut menaruh perhatian pada biaya hidup yang lebih tinggi serta pertumbuhan ekonomi yang melambat.

Terperosok dalam skandal korupsi, partai UMNO kalah dalam jajak pendapat untuk pertama kalinya dalam sejarah Malaysia pada 2018. Muhyiddin mengatakan Perikatan juga memenangkan pemilih non-Melayu, dengan survei baru-baru ini yang dilakukan oleh koalisi menunjukkan peningkatan yang nyata dalam dukungan dari komunitas etnis-India.

Dia mengatakan blok itu dapat mempertahankan kekuasaan di tiga dari enam negara bagian. Menurutnya, ia juga bahkan berpotensi merebut kendali atas negara bagian dan kekuatan ekonomi terkaya Malaysia, Selangor, yang mengelilingi ibu kota negara itu, Kuala Lumpur.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ia tak ragu akan akan meraup kemenangan di Selangor. Negara bagian itu telah dikuasai partai Anwar selama 15 tahun.

Anwar menjalankan koalisi multi-etnis progresif, Pakatan Harapan, yang menarik bagi minoritas Malaysia dan Melayu perkotaan. Sedangkan Perikatan terbukti populer di kalangan pemilih muda dan Melayu yang lebih tradisional. Hasil dekat pemilu tahun lalu menggarisbawahi perpecahan di Malaysia. Pihak berwenang kemudian memperingatkan meningkatnya ketegangan etnis di media sosial.

Perikatan Nasional termasuk Parti Islam Se-Malaysia (PAS) - sebuah partai keagamaan yang menganut interpretasi hukum Islam yang ketat dan partai terbesar di parlemen.

Muhyiddin mengakui keprihatinan atas kecenderungan konservatif negara itu dan keuntungan PAS baru-baru ini. Menurutnya partai Islam harus memoderasi pandangannya untuk memenuhi kebutuhan semua warga Malaysia jika ingin memainkan peran lebih besar dalam politik nasional.

REUTERS



Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


KKP Segel Resor-Resor Tak Berizin Milik Asing di Dua Pulau Terluar Indonesia

56 menit lalu

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalukan penyegelan resort milik Warga Negara Asing (WNA) di Pulau Maratua, Kalimantan Timur, Kamis 19 September 2024. Foto: TEMPO/Muhammad Iqbal
KKP Segel Resor-Resor Tak Berizin Milik Asing di Dua Pulau Terluar Indonesia

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menyegel dua resor milik asing yang tak memiliki izin


Youtuber IShowSpeed Bingung Saat Fans Sebut Batik dari Malaysia

20 jam lalu

Youtuber, IShowSpeed. Foto: Instagram.
Youtuber IShowSpeed Bingung Saat Fans Sebut Batik dari Malaysia

Video IShowSpeed trending di media sosial setelah menerima batik dari penggemar Malaysia yang mengklaim sebagai pakaian tradisional mereka.


Malaysia Laporkan Kasus Mpox Baru, Pasien Tidak ke Luar Negeri

1 hari lalu

Seorang pasien dengan ruam wajah yang disebabkan oleh virus mpox terbaring di pusat perawatan Rumah Sakit Vijana di Kinshasa, Republik Demokratik Kongo, 30 Agustus 2024. Cara penuran Mpox dari manusia ke manusia terjadi melalui kontak langsung dengan lesi kulit atau cairan tubuh orang yang terinfeksi, termasuk sekret pernapasan. REUTERS/Justin Makangara
Malaysia Laporkan Kasus Mpox Baru, Pasien Tidak ke Luar Negeri

Mpox yang dipicu oleh virus cacar monyet ditemukan lagi di Malaysia. Seperti apa gejalanya?


Pimpinan Global Ikhwan Malaysia Akui Adanya Kasus Sodomi di Panti Asuhan Mereka

4 hari lalu

Ilustrasi pelecehan seksual pada anak laki-laki. Shutterstock
Pimpinan Global Ikhwan Malaysia Akui Adanya Kasus Sodomi di Panti Asuhan Mereka

Global Ikhwan yang terafiliasi dengan Al-Arqom di Malaysia mengakui adanya kasus sodomi di panti asuhan yang mengurus ratusan anak tersebut.


Geger Pelecehan di Panti Sosial, Kepolisian Malaysia Akan Panggil Yayasan GISB

6 hari lalu

Ilustrasi pelecehan seksual pada anak perempuan. Shutterstock
Geger Pelecehan di Panti Sosial, Kepolisian Malaysia Akan Panggil Yayasan GISB

Kepolisian Malaysia akan memanggil pucuk pimpinan panti sosial yang dikelola yayasan GISB.


Ratusan Anak-anak di Panti Sosial Malaysia Diduga Alami Kekerasan dan Pelecehan Seksual

7 hari lalu

Ilustrasi pelecehan seksual pada anak laki-laki. Shutterstock
Ratusan Anak-anak di Panti Sosial Malaysia Diduga Alami Kekerasan dan Pelecehan Seksual

Lebih dari 400 anak-anak dan remaja di panti sosial di Malaysia, yang dikelola GISB diduga mengalami pelecehan seksual.


Obligator BLBI Marimutu Sinivasan Tertangkap, Terjerat Utang Puluhan Triliun

10 hari lalu

Obligor BLBI Marimutu Sinivasan Diduga Mau Kabur ke Malaysia, Ketahuan Imigrasi
Obligator BLBI Marimutu Sinivasan Tertangkap, Terjerat Utang Puluhan Triliun

Petugas Imigrasi Entikong berhasil mencegah keberangkatan obligator Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) Marimutu Sinivasan.


Mengenal Apa Itu Sinkhole, Terdapat di Negara Mana Saja?

13 hari lalu

Petugas memeriksa lubang besar atau sinkhole di tengah jalanan Studio City, akibat hantaman badai di Los Angeles, California, 17 Februari 2017. Dua mobil jatuh ke dalam lubang besar dengan kedalaman 20 kaki tersebut. AP Photo/Ringo H.W. Chiu
Mengenal Apa Itu Sinkhole, Terdapat di Negara Mana Saja?

Munculnya sinkhole atau lubang pembuangan kerap berujung insiden


Mantan Wali Kota Batam Nyat Kadir Dimakamkan di TPU Sei Temiang

17 hari lalu

Proses pemakaman Mantan Walikota Batam Nyat Kadir di TPU Sei Temiang, Batam, Senin, 2 September 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Mantan Wali Kota Batam Nyat Kadir Dimakamkan di TPU Sei Temiang

Jenazah Mantan Wali Kota Batam sekaligus Anggota DPR RI asal Kepulauan Riau Dato Nyat Kadir dimakamkan di Pemakaman Umum Sei Temiang, Kota Batam.


Pencarian Turis India yang Jatuh ke Lubang di Malaysia Akhirnya Dihentikan

18 hari lalu

Sebuah keluarga berlari di sebuah taman dekat Menara Kembar Petronas ketika Malaysia membuka kembali sebagian besar bisnis, di Kuala Lumpur, Malaysia, Senin,  4 Mei 2020. REUTERS/Lim Huey Teng
Pencarian Turis India yang Jatuh ke Lubang di Malaysia Akhirnya Dihentikan

Turis India yang jatuh ke dalam lubang 8 meter di Malaysia belum ditemukan, namun pencarian telah dihentikan.