Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hutan Tempat Pembuangan Bom PD II Jerman Terbakar, Picu Ledakan

Reporter

image-gnews
Asap mengepul di atas hutan Grunewald akibat ledakan di gudang amunisi di hutan Grunewald di Berlin, Jerman 4 Agustus 2022. REUTERS/Annegret Hilse
Asap mengepul di atas hutan Grunewald akibat ledakan di gudang amunisi di hutan Grunewald di Berlin, Jerman 4 Agustus 2022. REUTERS/Annegret Hilse
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebuah hutan seluas tiga kali lapangan sepak bola di ibu kota Jerman, Berlin, terbakar pada Kamis waktu setempat. Kebakaran di Hutan Grunewald, lokasi tempat pembuangan amunisi Perang Dunia II itu, dilaporkan memicu sejumlah ledakan.

Kobaran api di sana dipicu oleh gelombang panas yang sudah melanda kawasan Eropa selama sebulan terakhir. Dinas pemadam kebakaran mengatakan, kobaran api di Hutan Grunewald telah menyebar sejauh 15.000 meter persegi. Lebih dari 100 petugas pemadam kebakaran berupaya memadamkan api.

Petugas pemadam kebakaran tidak dapat mencapai sumber api karena beberapa ledakan di lokasi penimbunan bom.

"Situasinya berbahaya," kata Thomas Kirstein dari pemadam kebakaran Berlin kepada wartawan.“Api tidak terkendali, hutan terbakar tak terkendali.” Kirstein mengatakan tidak jelas apa yang memicu ledakan pertama di tempat pembuangan amunisi pada Kamis pagi.

Akibat dari peristiwa ini, jarak radius 1 kilometer dari Grunewald ditutup oleh pihak berwenang. Selain itu, transportasi jalan raya dan kereta api di sekitar Hutan Grunewald dibatasi. Jadwal keberangkatan kereta api yang menghubungkan Berlin ke kota terdekatnya, Potsdam, turut dibatalkan. “Jangan masuk ke (kawasan) hutan,” imbau dinas pemadam kebakaran setempat dalam cuitannya di Twitter.

Grunewald adalah sebuah kawasan hutan yang luas di pinggiran ibu kota Berlin dan kerap dijadikan lokasi hunian vila bagi kaum menengah ke atas. Kendati dihuni oleh warga lokal, Grunewald masih dijadikan sebagai tempat pembuangan amunisi. Amunisi seperti bom yang berada di sekitar wilayah itu pun meledak karena suhu yang tinggi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Polisi Jerman mengatakan tempat pembuangan amunisi di hutan ini telah beroperasi sejak 1950. Lokasi ini dilengkapi dengan sistem alarm kebakaran dan sekat bakar yang lebarnya beberapa meter, kata polisi. Selain itu, bahan peledak yang disimpan di sana terus disiram air.

Namun, Berlin kerap menghadapi peringatan cuaca atas tingginya suhu udara di wilayah tersebut pada musim panas ini. Badan Meteorologi Nasional Jerman (DWD) memperkirakan, salah satu hari terpanas di tahun ini jatuh pada Kamis 4 Agustus 2022 yang mengakibatkan terbakarnya Hutan Grunewald. Suhu udara hari ini diperkirakan mencapai antara 34 hingga 38 derajat Celsius.

Baca juga: Kebakaran Kebun Binatang Jerman Gara-gara Lampion Tahun Baru

SUMBER: REUTERS | AL JAZEERA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kota Metropolitan di Jerman yang Nyaman Dijelajahi dengan Berjalan Kaki

1 hari lalu

Marienplatz, Munich, Jerman. Unsplash.com/@Rtita Choi
Kota Metropolitan di Jerman yang Nyaman Dijelajahi dengan Berjalan Kaki

Tidak hanya di Jerman, Munich juga kota yang paling nyaman berjalan kaki di Eropa


Catatan Jual-Beli Amunisi Anggota TNI-Polri dan KKB di Papua

2 hari lalu

Puluhan amunisi milik Polres Paniai saat hendak dibawa ke Pospol 99 Distrik Baya Biru yang sempat diamankan petugas di bandara Nabire, Papua, Sabtu  19 Mei 2024. ANTARA/HO-Polres Nabire
Catatan Jual-Beli Amunisi Anggota TNI-Polri dan KKB di Papua

Kepala Operasi Damai Cartenz, Kombes Faizal Ramadhani akui ada anggota TNI-Polri jual amunisi ke KKB. Berikut beberapa kasusnya.


Toko Bahan Bangunan di Depok Terbakar

3 hari lalu

Petugas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok sedang melokalisir api di Toko Bangunan Ratna dekat Poll PPD Transjabodetabek ludes terbakar di Jalan Cimandiri Raya RT. 06/20 Kelurahan Baktijaya, Kecamatan Sukmajaya, Depok, Rabu, 15 Mei 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah
Toko Bahan Bangunan di Depok Terbakar

Toko bahan bangunan di Jalan Cimandiri Raya, Kelurahan Baktijaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, terbakar.


Wawancara Eksklusif Duta Besar Ina Lepel: Begini Cara Jerman Atasi Kekurangan Tenaga Kerja Terampil

3 hari lalu

Duta Besar Jerman untuk Indonesia Ina Lepel saat mengunjungi di kantor Tempo, Palmerah, Jakarta Barat, Senin, 13 Mei 2024. Kunjungan tersebut untuk bersilaturahmi serta wawancara khusus tentang Undang-undang Imigrasi Terampil/ Skilled Immigration Act (FEG).  TEMPO/ Febri Angga Palguna
Wawancara Eksklusif Duta Besar Ina Lepel: Begini Cara Jerman Atasi Kekurangan Tenaga Kerja Terampil

Dubes Jerman untuk Indonesia menjelaskan tentang UU terbaru yang diterapkan untuk mengatasi kekurangan tenaga kerja terampil di Jerman.


Top 3 Dunia: 9 Negara Tolak Keanggotaan Palestina di PBB hingga Serangan Bom Nuklir ke Gaza

3 hari lalu

Lindsey Graham. REUTERS/Pool
Top 3 Dunia: 9 Negara Tolak Keanggotaan Palestina di PBB hingga Serangan Bom Nuklir ke Gaza

Berita Top 3 Dunia pada Selasa 14 Mei 2024 diawali oleh alasan 9 negara menolak Palestina menjadi anggota penuh PBB.


Ratusan Orang Tewas di Yogya Plaza Klender Saat Kerusuhan Mei 1998, Terjadi Penjarahan dan Kebakaran

4 hari lalu

Kondisi Ruko Mall Klender, samping Citra Mall (dulu Plaza Yogya) yang dibiarkan apa adanya setelah kerusuhan dan kebakaran pada Mei 1998 di Klender, Jakarta Timur, 13 Mei 2016. Tempo/ Tane Hadiyantono
Ratusan Orang Tewas di Yogya Plaza Klender Saat Kerusuhan Mei 1998, Terjadi Penjarahan dan Kebakaran

Kilas balik kerusuhan Mei 1998 terjadi di Yogya Plaza Klender. Ratusan orang tewas terjebak dalam kebakaran di Yogya dept Store itu.


Kerja dan Tinggal di Jerman Semakin Mudah dengan Peraturan Baru, Simak Ketentuannya

4 hari lalu

Duta Besar Jerman untuk Indonesia Ina Lepel saat mengunjungi di kantor Tempo, Palmerah, Jakarta Barat, Senin, 13 Mei 2024. Kunjungan tersebut untuk bersilaturahmi serta wawancara khusus tentang Undang-undang Imigrasi Terampil/ Skilled Immigration Act (FEG).  TEMPO/ Febri Angga Palguna
Kerja dan Tinggal di Jerman Semakin Mudah dengan Peraturan Baru, Simak Ketentuannya

Berikut peraturan baru untuk mempermudah proses mencari kerja di Jerman bagi warga negara di luar Uni Eropa.


Jokowi Minta PSN Dipercepat, KLHK Siap Korbankan 73 Ribu Hektare Kawasan Hutan

4 hari lalu

Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Alue Dohong. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Jokowi Minta PSN Dipercepat, KLHK Siap Korbankan 73 Ribu Hektare Kawasan Hutan

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) siapkan 73 ribu hektar kawasan hutan untuk proyek strategis nasional (PSN). Jokowi minta dipercepat.


Jerman Berminat Investasi dan Penasaran dengan IKN

4 hari lalu

Duta Besar Jerman untuk Indonesia Ina Lepel saat mengunjungi di kantor Tempo, Palmerah, Jakarta Barat, Senin, 13 Mei 2024.   TEMPO/ Febri Angga Palguna
Jerman Berminat Investasi dan Penasaran dengan IKN

Dubes Jerman Ina Lepel mengatakan ada minat dari negaranya untuk berinvestasi di IKN.


Senator AS Sarankan Israel Serang Gaza dengan Bom Nuklir

4 hari lalu

Lindsey Graham. REUTERS/Pool
Senator AS Sarankan Israel Serang Gaza dengan Bom Nuklir

Senator AS Lindsey Graham melontarkan pernyataan kontroversial terkait agresi Israel di Gaza. Ia menyarankan Israel membom nuklir Gaza