Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Penambangan Bitcoin Terganggu karena Protes Mematikan di Kazakhstan

Reporter

image-gnews
Sebuah truk yang terbakar selama protes yang dipicu oleh kenaikan harga bahan bakar terlihat di depan Kediaman Presiden Kazahstan di Almaty, Kazakhstan, 6 Januari 2022. REUTERS/Pavel Mikheyev
Sebuah truk yang terbakar selama protes yang dipicu oleh kenaikan harga bahan bakar terlihat di depan Kediaman Presiden Kazahstan di Almaty, Kazakhstan, 6 Januari 2022. REUTERS/Pavel Mikheyev
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kekuatan komputasi global dari jaringan bitcoin telah turun tajam karena pemadaman internet Kazakhstan minggu ini selama protes mematikan menghantam industri pertambangan cryptocurrency yang berkembang pesat di negara itu.

Kazakhstan menjadi pusat penambangan bitcoin terbesar kedua di dunia tahun lalu setelah Amerika Serikat, menurut Cambridge Centre for Alternative Finance, setelah pusat utama Cina menekan aktivitas penambangan kripto.

Rusia mengirim pasukan terjun payung ke Kazakhstan pada Kamis untuk membantu memadamkan pemberontakan di seluruh negeri setelah kekerasan menyebar di negara bekas Uni Soviet yang dikontrol ketat. Polisi mengatakan mereka telah membunuh puluhan pengunjuk rasa di kota utama Almaty, sementara televisi pemerintah mengatakan 13 anggota pasukan keamanan tewas.

Dikutip dari Reuters, 8 Januari 2022, internet pada Rabu ditutup di seluruh negeri dalam apa yang disebut situs pemantauan Netblocks sebagai "pemadaman internet skala nasional".

Langkah ini kemungkinan akan mencegah penambang yang berbasis di Kazakhstan mengakses jaringan bitcoin.

Bitcoin dan cryptocurrency lainnya dibuat atau "ditambang" oleh komputer bertenaga tinggi, biasanya di pusat data di berbagai belahan dunia, yang bersaing untuk memecahkan teka-teki matematika yang kompleks dalam proses yang sangat membutuhkan daya tinggi.

Pada bulan Agustus tahun lalu, data terbaru yang tersedia, Kazakhstan menyumbang 18% dari "hashrate" global, istilah kripto untuk jumlah daya komputasi yang digunakan oleh komputer yang terhubung ke jaringan bitcoin.

Pada bulan April, sebelum tindakan keras terbaru Cina pada penambangan bitcoin, angkanya hanya 8%.

Hashrate di kumpulan penambangan crypto utama, kelompok penambang di lokasi berbeda yang bekerja sama untuk menghasilkan bitcoin, termasuk AntPool dan F2Pool pada Kamis pukul 12:15 GMT turun sekitar 14% dari levelnya pada Selasa malam, menurut data dari perusahaan penambangan BTC.com. Tidak ada kelompok yang segera menanggapi permintaan komentar dari Reuters.

Namun penurunan hashrate tidak selalu mendukung harga bitcoin.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bitcoin turun di bawah US$43.000 (Rp615 juta) pada hari Kamis, tertahan di posisi terendah beberapa bulan terakhir setelah selera investor untuk aset berisiko turun karena Federal Reserve AS condong ke arah tindakan kebijakan yang lebih agresif.

Semakin banyak penambang di jaringan, semakin besar jumlah daya komputer yang dibutuhkan untuk menambang bitcoin baru. Hashrate turun jika penambang keluar dari jaringan, secara teori memudahkan penambang yang tersisa untuk menghasilkan koin baru.

Pertambangan kripto di Kazakhstan sebagian besar ditenagai oleh pembangkit listrik tenaga batu bara ilegal yang sudah tua dan membuat pusing pihak berwenang karena mereka berusaha untuk mendekarbonisasi ekonomi.

Pemerintah Kazakhstan mengatakan tahun lalu mereka berencana untuk menindak penambang yang tidak terdaftar, yang diperkirakan akan menghabiskan dua kali lebih banyak daya daripada yang terdaftar secara resmi.

Kementerian energinya mengatakan tahun lalu penambangan ilegal mungkin menghabiskan daya hingga 1,2 GWt, yang bersama-sama dengan 600 MWt penambang legal menghasilkan sekitar 8% dari total kapasitas pembangkit Kazakhstan.

Pemberontakan di Kazakhstan dimulai dengan protes di barat negara itu terhadap kenaikan harga BBM pada Hari Tahun Baru.

Baca juga: Oposisi Minta Barat Bebaskan Kazakhstan dari Orbit Rusia

REUTERS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

19 menit lalu

Mahasiswa pro-Palestina mengambil bagian dalam protes mendukung Palestina di tengah konflik yang sedang berlangsung di Gaza, di Universitas Columbia di New York City, AS, 12 Oktober 2023. REUTERS/Jeenah Moon
Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

Mahasiswa Universitas Columbia mengajukan pengaduan terhadap universitas di New York itu atas tuduhan diskriminasi dalam protes pro-Palestina


Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

6 jam lalu

Petugas kepolisian menahan pengunjuk rasa pro-Palestina di Universitas Texas, selama konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Austin, Texas, AS 24 April 2024. REUTERS/Nuri Vallbona
Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

Polisi Prancis membubarkan unjuk rasa pro-Palestina di Paris ketika protes-protes serupa sedang marak di Amerika Serikat.


Gelombang Protes Dukung Palestina Menyebar di Kampus Bergengsi di AS

21 jam lalu

Seorang pria memegang spanduk saat dia melakukan protes di luar Universitas New York, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di New York City, AS, 23 April 2024. REUTERS/Eduardo Munoz
Gelombang Protes Dukung Palestina Menyebar di Kampus Bergengsi di AS

Mahasiswa di sejumlah kampus bergengsi di Amerika Serikat menggelar protes untuk menyatakan dukungan membela Palestina.


Benjamin Netanyahu Desak Protes Pro-Palestina di Kampus-kampus Amerika Serikat Dihentikan

1 hari lalu

Petugas kepolisian bentrok dengan pengunjuk rasa pro-Palestina di Universitas Texas, selama konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Austin, Texas, AS 24 April 2024. REUTERS/Nuri Vallbona
Benjamin Netanyahu Desak Protes Pro-Palestina di Kampus-kampus Amerika Serikat Dihentikan

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengatakan "masih banyak yang harus dilakukan" untuk menghentikan protes pro-Palestina di kampus-kampus AS.


Direktorat Jenderal Pajak dan Australia Kerja Sama bidang Pertukaran Informasi Cryptocurrency

2 hari lalu

Indonesia dan Australia Memperluas Kemitraan di Bidang Pajak pada Senin, 22 April 2024. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia di Jakarta
Direktorat Jenderal Pajak dan Australia Kerja Sama bidang Pertukaran Informasi Cryptocurrency

Kesepakatan kerja sama ini dirancang untuk meningkatkan deteksi aset yang mungkin memiliki kewajiban pajak di kedua negara.


Gaet Turis Lebih Banyak, Thailand buat Perjanjian Bebas Visa Permanen dengan Kazakhstan

3 hari lalu

Patung Buddha raksasa dari kuil Wat Paknam Phasi Charoen terlihat di Bangkok, Thailand, 10 Juni 2021.[REUTERS/Jorge Silva]
Gaet Turis Lebih Banyak, Thailand buat Perjanjian Bebas Visa Permanen dengan Kazakhstan

Thailand mengalami peningkatan signifikan jumlah wisatawan dari Kazakhstan sejak program pembebasan visa sementara tahun lalu.


Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

4 hari lalu

Duta Besar Aljazair untuk PBB Sofiane Mimouni berbicara sebelum pemungutan suara mengenai resolusi Dewan Keamanan PBB yang menuntut gencatan senjata kemanusiaan segera di Gaza, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di markas besar PBB di New York, AS, 20 Februari 2024. REUTERS/Mike Segar
Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

Israel akan memanggil duta besar negara-negara yang memilih keanggotaan penuh Palestina di PBB "untuk melakukan protes"


Seorang Pria Bakar Diri di Luar Gedung Pengadilan Saat Trump Disidang

6 hari lalu

Seseorang terbakar di luar gedung pengadilan tempat persidangan pidana uang tutup mulut mantan Presiden AS Donald Trump sedang berlangsung, di New York, AS, 19 April 2024, dalam tangkapan layar yang diambil dari sebuah video. Reuters TV via REUTERS
Seorang Pria Bakar Diri di Luar Gedung Pengadilan Saat Trump Disidang

Seorang pria membakar dirinya di luar gedung pengadilan New York tempat persidangan uang tutup mulut bersejarah Donald Trump.


Akademi Crypto Gelar Event Road to Bitcoin Halving

10 hari lalu

Akademi Crypto Gelar Event Road to Bitcoin Halving

Akademi Crypto gelar event kripto terbesar di dunia yakni Road to Bitcoin Halving yang digelar di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Minggu, 7 April 2024.


Bendungan Jebol, Rusia Evakuasi 4.000 Orang Akibat Banjir

19 hari lalu

Ilustrasi banjir. ANTARA/Wahyu Putro A
Bendungan Jebol, Rusia Evakuasi 4.000 Orang Akibat Banjir

Ribuan orang di wilayah Rusia dievakuasi setelah banjir menggenangi ribuan ruma akibat jebolnya bendungan.