Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Donald Trump dan Pengacaranya Diperkarakan Lagi Soal Kerusuhan US Capitol

image-gnews
Presiden AS Donald Trump melambai ketika dia tiba di Bandara Internasional Palm Beach di West Palm Beach, Florida, AS, 20 Januari 2021. [REUTERS / Carlos Barria]
Presiden AS Donald Trump melambai ketika dia tiba di Bandara Internasional Palm Beach di West Palm Beach, Florida, AS, 20 Januari 2021. [REUTERS / Carlos Barria]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Partai Demokrat belum selesai dengan Donald Trump soal kerusuhan US Capitol. Selain mendorong pembentukan komite khusus, salah satu anggotanya juga memperkarakan Trump dan mantan pengacaranya, Rudy Giuliani, dengan tuduhan memicu kerusuhan yang menewaskan enam orang itu.

Anggota Parlemen Amerika Bennie Thompson terdaftar sebagai pihak yang memperkarakan Trump dan Giuliani. Ia juga menggugat dua kelompok sayap kanan Proud Boys dan Oath Keeper. Dalam gugatannya, Thompson menuduh mereka telah melanggar hukum Ku Klux Klan tahun 1871 karena merencanakan serangan ke US Capitol.

"Kerusuhan US Capitol adalah hasil dari orkestrasi Trump, Giuliani, dan kelompok ekstrimis seperti Oath Keepers dan Proud Boys. Mereka memiliki pandangan sama soal menggunakan intimidasi, kekerasan, dan ancaman untuk menghentikan pengesahan hasil pemilu elektoral," ujar pernyataan pers atas gugatan terkait, dikutip dari kantor berita Reuters, Rabu, 17 Februari 2021.

Ini bakal menjadi proses hukum kedua yang akan dijalani Donald Trump jika permohonan gugatan itu diterima. Belum lama ini, Donald Trump lolos dari upaya pemakzulan keduanya yang juga berkaitan dengan kerusuhan US Capitol. Adapun pemakzulan diajukan oleh Parlemen Amerika di mana didominasi oleh Demokrat.

Dalam sidang tersebut, Trump lolos dari pemakzulan karena pemohon gagal mendapatkan dukungan suara yang dibutuhkan. Mereka harus mengumpulkan dua per tiga suara Senat Amerika untuk bisa memakzulkan Trump, 67 suara. Jumlah suara yang berhasil dikumpulkan 57, kurang 10 lagi.

Meski Trump tidak dimakzulkan, mayoritas Senat sepakat bahwa Trump memang bertanggungjawab atas kerusuhan US Capitol dalam berbagai kapasitas. Hal itu salah satunya dinyatakan Kepala Senat Minoritas dari Republikan, Mitch McConnell, usai melihat bukti-bukti yang ada selama persidangan.

Mantan Wali Kota New York City Rudy Giuliani, pengacara pribadi untuk Presiden AS Donald Trump, memegang apa yang dia identifikasi sebagai replika surat suara saat dia berbicara tentang hasil pemilihan presiden AS 2020 selama konferensi pers di Washington, AS, 19 November 2020 [REUTERS / Jonathan Ernst]

Gugatan terbaru ini tidak mendesak Donald Trump untuk dimakzulkan lagi. Seperti gugatan pada umumnya, penggugat menuntut ganti rugi materil dan imateril. Nilai hukuman yang diinginkan tidak disebut, namun gugatan tersebut dengan jelas meminta Donald Trump dan sekutunya untuk jangan dibiarkan melanggar aturan Ku Klux Klan lagi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Penasehat hukum Trump, Jason Miller, membantah gugatan itu. Ia mengutip hasil sidang pemakzulan Trump yang menurutnya sudah menegaskan ketidakterlibatan kliennya.

"Presiden Trump tidak merencanakan, memproduksi, apalagi mengorganisir unjuk rasa pada 6 Januari di US Capitol," ujar Miller.

Giuliani tidak memberikan komentar sejauh ini. Sebagaimana diketahui, ia tidak lagi mewakili Donald Trump setelah dianggap gagal memenangkannya dalam gugatan hasil Pilpres Amerika.

Pakar hukum dari Universitas Indiana, Gerard Magliocca, menyakini Trump bakal lolos dari gugatan itu. Sebab, kata ada, Mahkamah Agung Amerika menetapkan di tahun 1982 untuk melindungi presiden dari gugatan apapun yang berkaitan dengan sikap resmi pemerintah.

"Saya tidak melihat gugatan ini akan lanjut. Menurut saya, pidato Trump sebelum kerusuhan US Capitol masih bisa dipandang sebagai bagian dari tugasnya sebagai Presiden Amerika," ujarnya mengakhiri.

Baca juga: Parlemen Amerika Akan Buat Komisi Penyelidikan Kerusuhan US Capitol

ISTMAN MP | REUTERS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kamala Harris: Bertemu Warga Arab-Amerika hingga Dukungan dari Obama

2 jam lalu

Kamala Harris saat mengikuti debat calon presiden Amerika Serikat pada 10 September 2024. REUTERS
Kamala Harris: Bertemu Warga Arab-Amerika hingga Dukungan dari Obama

Calon presiden Amerika Serikat Kamala Harris dari Partai Demokrat bertemu dengan para pemimpin Arab-Amerika dan Muslim di Flint, Michigan


Kamala Harris Temui Pemimpin Arab-Amerika yang Murka AS Dukung Israel

1 hari lalu

Kamala Harris saat mengikuti debat calon presiden Amerika Serikat pada 10 September 2024. REUTERS
Kamala Harris Temui Pemimpin Arab-Amerika yang Murka AS Dukung Israel

Kamala Harris menggalang dukungan dari Muslim Arab-Amerika yang marah atas dukungan AS terhadap Israel.


Kata Partai Demokrat jika AHY Ditunjuk Jadi Menko di Kabinet Prabowo

1 hari lalu

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY. ANTARA/HO - Kementerian ATR/BPN
Kata Partai Demokrat jika AHY Ditunjuk Jadi Menko di Kabinet Prabowo

Demokrat menyatakan AHY menjadi prioritas utama partai untuk ditugaskan membantu jalannya pemerintahan Prabowo mendatang.


Donald Trump: Israel Harus Serang Situs Nuklir Iran!

1 hari lalu

Donald Trump,  bertemu dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy di Trump Tower di New York City, 27 September 2024. Shannon Stapleton/Reuters
Donald Trump: Israel Harus Serang Situs Nuklir Iran!

Donald Trump membuat pernyataan kontroversial terkait rencana Israel menyerang fasilitas nuklir Iran.


Peran Besar Amerika Dalam Penggunaan Iron Dome

1 hari lalu

Sistem antirudal Iron Dome Israel mencegat roket setelah Iran menembakkan salvo rudal balistik, seperti yang terlihat dari Ashkelon, Israel, 1 Oktober 2024 REUTERS/Amir Cohen
Peran Besar Amerika Dalam Penggunaan Iron Dome

Dalam pembangunan Iron Dome, Israel mendapat banyak bantuan Amerika


Anak SBY, Adik AHY Jadi Wakil Ketua MPR, Rekam Jejak Politik Edhie Baskoro Yudhoyono

2 hari lalu

Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas, yang merupakan putra kedua mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, lolos ke DPR dengan meraih sekitar 265 ribuan suara di Dapil VII Jatim pada Pemilu 2019. TEMPO/Amston Probel
Anak SBY, Adik AHY Jadi Wakil Ketua MPR, Rekam Jejak Politik Edhie Baskoro Yudhoyono

Putra bungsu SBY, Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas terpilih sebagai Wakil Ketua MPR periode 2024-2029. Segini harta kekayaan adik AHY.


Demokrat Prioritaskan AHY untuk Diusulkan Masuk Kabinet Prabowo

3 hari lalu

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) datang ke Kompleks Parlemen, Senayan untuk menemani adiknya Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas yang bakal dilantik sebagai salah satu pimpinan MPR periode 2024-2029. Tempo/Annisa Febiola.
Demokrat Prioritaskan AHY untuk Diusulkan Masuk Kabinet Prabowo

AHY menjadi prioritas Demokrat karena dianggap memiliki kapasitas dan kapabilitas untuk menjadi seorang menteri di era kabinet Prabowo nanti.


Soal Hak Aborsi, Posisi Melania Trump Berlawan dengan Donald Trump

3 hari lalu

Mantan Presiden AS Donald Trump, istrinya Melania dan cucunya Kai Madison meninggalkan Gereja St. Vincent Ferrer saat menghadiri pemakaman Ivana Trump, istri pertama Trump, di New York City, AS, 20 Juli 2022. Ivana Trump meninggal dunia minggu lalu, pada usaia tahun yang dilaporkan jatuh dari tangga apartemennya di Manhattan. REUTERS/Brendan McDermid
Soal Hak Aborsi, Posisi Melania Trump Berlawan dengan Donald Trump

Mantan Ibu Negara Amerika Serikat Melania Trump menulis dalam memoar terbarunya bahwa seorang perempuan mempunyai hak untuk melakukan aborsi


Mark Rutte Siap Kerja Sama dengan Presiden Amerika Serikat yang Baru

4 hari lalu

Perdana Menteri Belanda Mark Rutte dan Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg. REUTERS/Yves Herman
Mark Rutte Siap Kerja Sama dengan Presiden Amerika Serikat yang Baru

Mark Rutte meyakinkan tak ada yang perlu dikhawatirkan dari pilpres AS karena dia tetap akan bekerja sama, baik dengan Donald Trump atau pun Harris


Mark Rutte Dilantik Jadi Sekjen NATO

5 hari lalu

Perdana Menteri Belanda Mark Rutte menghadiri konferensi pers di markas NATO di Brussels, Belgia 17 April 2024. REUTERS/Yves Herman
Mark Rutte Dilantik Jadi Sekjen NATO

Mark Rutte diangkat menjadi orang nomor satu di NATO pada Selasa, 01 Oktober 2024. Dia diharapkan bisa menjaga prioritas-prioritas yang sudah disusun