7000 Warga Maroko Terdampar di Spanyol Karena Pandemi Corona

Minggu, 12 Juli 2020 15:55 WIB

Seorang tentara berkuda menyuruh pulang warga lokal di Sale, Maroko, 14 Juni 2020. Penambahan kasus Corona itu membuat pemerintah Maroko menerjunkan tentara berkuda untuk memantau warga. Xinhua/Chadi

TEMPO.CO, Jakarta - Lebih dari tujuh ribu warga Moroko terdampar di Spanyol. Gara-garanya, Maroko menutup perbatasan mereka untuk mengendalikan pandemi Corona.

Ketujuh ribu warga Maroko tersebut adalah pekerja migran. Mereka datang ke Huelva, Spanyol untuk membantu proses panen pada Mei lalu. Namun, ketika tugas mereka usai, perbatasan sudah ditutup akibat pandemi Corona. Sekarang, mereka terdampar dan nyaris tidak memiliki uang untuk bertahan.

"Kami disini tanpa pekerjaan, tanpa apapun. Semua uang yang kami dapat sudah terlanjur kami kirim ke keluarga di kampung halaman. Kami sudah memohon kepada Rajah Mohammed VI untuk membantu kepulangan kami," ujar Fatima, salah satu warga Moroko, dikutip dari CNN, Ahad, 12 Juli 2020.

Menanggapi masalah warga Maroko terdampar di Spanyol, Kementerian Luar Negeri Maroko menyampaikan bahwa perbatasan akan segera dibuka kembali. Jika tidak ada halangan, perbatasan dibuka pada tanggal hari Selasa, 14 Juli nanti.

Walau begitu, Kementerian Luar Negeri tersebut belum menentukan bagaimana warga Maroko di Spanyol akan dipulangkan. Apabila menggunakan kapal feri yang umum dipakai, maka warga Maroko harus dibawa ke Pelabuhan Sete, Prancis atau Pelabuhan Genoa, Italia.

Kedua pelabuhan itu jaraknya 1000 kilometer dari Huelva. Warga Maroko di Spanyol tidak memiliki cukup uang untuk melakukan perjalanan ke sana. Di sisi lain, mereka juga belum pernah menjalani tes Virus Corona. Aturan di Maroko, setiap warga yang ingin pulang harus terbukti bebas Corona dalam 48 jam sebelum keberangkatan.

Pemerintah Spanyol siap membantu masalah warga Maroko terdampar. Namun, mereka juga menyatakan belum menentukan mekanisme pemulangannya. Mereka mengaku masih terus berdiskusi dengan Pemerintah Maroko soal proses pemulangan.

"Kami terus mengontak Pemerintah Maroko setiap harinya. Ini situasi yang kompleks (akibat pandemi Corona) dan situasinya belum ditentukan," ujar Kementerian Luar Negeri Spanyol dalam keterangannya.

ISTMAN MP | CNN

Berita terkait

Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

6 hari lalu

Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez mengumumkan akan mundur setelah pengadilan meluncurkan penyelidikan korupsi terhadap istrinya.

Baca Selengkapnya

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

6 hari lalu

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

Kementerian Pertahanan Spanyol tidak mengungkap berapa banyak rudal patriot untuk Ukraina. Hanya menyebut rudal tiba beberapa hari ke depan.

Baca Selengkapnya

PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

9 hari lalu

PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

PM Spanyol Pedro Sanchez adalah pendukung utama Palestina. Ia memutuskan untuk cuti sementara usai istrinya dituduh korupsi.

Baca Selengkapnya

Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

11 hari lalu

Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

Pengadilan Tinggi Spanyol membuka kembali penyelidikan atas penggunaan perangkat lunak Pegasus milik perusahaan intelijen siber Israel, NSO Group.

Baca Selengkapnya

SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

11 hari lalu

SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

Sea Sun International adalah kompetisi seni internasional tahunan di Spanyol

Baca Selengkapnya

Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

13 hari lalu

Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

Pengunjuk rasa percaya bahwa model pariwisata Kepulauan Canary tidak berkelanjutan dan harus diubah, merugikan penduduk lokal.

Baca Selengkapnya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

15 hari lalu

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

Selama bertahun-tahun, penduduk lingkungan La Salut di Barcelona harus berebut bus dengan banyak wisatawan.

Baca Selengkapnya

Dekat dengan Palestina, Ini Alasan Irlandia Mengakui Negara Palestina

18 hari lalu

Dekat dengan Palestina, Ini Alasan Irlandia Mengakui Negara Palestina

Irlandia selangkah lebih dekat mengakui negara Palestina. Perdana Menteri Irlandia Simon Harris pun menyatakan ingin melakukannya bersama Spanyol dkk.

Baca Selengkapnya

4 Destinasi Wisata di Kepulauan Canary Spanyol Diserbu Turis, Warga Malah Aksi Mogok Makan

21 hari lalu

4 Destinasi Wisata di Kepulauan Canary Spanyol Diserbu Turis, Warga Malah Aksi Mogok Makan

Destinasi Wisata di Kepulauan Canary terus diserbu turis, membuat warga lakukan aksi mogok makan. Berikut 4 tujuan wisata unggulan di sana.

Baca Selengkapnya

Lonjakan Wisatawan Buat Warga Kepulauan Canary Protes Mogok Makan, Profil Kepulauan di Spanyol Itu

21 hari lalu

Lonjakan Wisatawan Buat Warga Kepulauan Canary Protes Mogok Makan, Profil Kepulauan di Spanyol Itu

Warga Kepulauan Canary lakukan mogok makan akibat membludaknya turis. Begini profil Kepulauan Canary di wilayah Spanyol.

Baca Selengkapnya