Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top 3 Dunia: Sanksi Mobil Mewah Belarus hingga Jerman akan Tangkap Netanyahu

Reporter

image-gnews
Kanselir Jerman Olaf Scholz berpidato pada pertemuan tingkat menteri Dewan Keamanan PBB mengenai krisis di Ukraina di markas besar PBB di New York, 20 September 2023. REUTERS/Brendan McDermid
Kanselir Jerman Olaf Scholz berpidato pada pertemuan tingkat menteri Dewan Keamanan PBB mengenai krisis di Ukraina di markas besar PBB di New York, 20 September 2023. REUTERS/Brendan McDermid
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Berita Top 3 Dunia pada Jumat 24 Mei 2024 diawali oleh kabar Uni Eropa sedang mempersiapkan sejumlah pembatasan baru pada Belarus, di antaranya pembatasan mobil-mobil mewah sebagai upaya agar Rusia tidak lolos dari sanksi.

Sementara di urutan kedua, Jerman mengatakan akan menahan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu jika dia menginjakkan kaki di tanah Jerman.

Adapun di urutan ketiga, momen gelaran World Water Forum ke-10 di Bali menjadi tonggak penting dalam hubungan bilateral antara Indonesia dan Republik Suriname dalam berkolaborasi melindungi pesisir dan rehabilitasi mangrove.

Berikut Top 3 Dunia selengkapnya.

1. Uni Eropa Siap Batasi Ekspor Mobil Mewah ke Belarus agar Sanksi ke Rusia Efektif

Uni Eropa sedang mempersiapkan sejumlah pembatasan baru pada Belarus, di antaranya pembatasan mobil-mobil mewah sebagai upaya agar Rusia tidak lolos dari sanksi yang dijatuhkan negara-negara Barat terkait perang Ukraina.

Financial Times mewartakan pada Kamis, 23 Mei 2024, sebuah draft atau rancangan perihal ini sedang digodok Uni Eropa demi meminimalkan risiko Rusia bisa mengelak dari pembatasan ini, khususnya terkait impor kendaraan mewah Belarus yang dijual ke warga Rusia.

Belarus adalah sekutu Rusia. Pembatasan ekspor dari-dan-ke Belarus ini dilaporkan bukan hanya pada mobil mewah, namun juga barang-barang merek papan atas lainnya. Dibelakukan pula pembatasan untuk barang dan teknologi yang bisa digunakan militer. Ke depan akan disasar pula gas alam cair Belarus.

Baca berita selengkapnya di sini

2. Jerman Janji Tangkap Netanyahu, Jika Surat Penangkapan ICC Keluar

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Jerman mengatakan akan menahan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu jika dia menginjakkan kaki di tanah Jerman.

Janji ini diucapkan pemerintah Jerman jika Pengadilan Kriminal Internasional (ICC) mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Netanyahu atas perannya dalam perang mematikan di Gaza, yang telah menewaskan puluhan ribu warga Palestina.

Juru bicara Kanselir Olaf Scholz mengatakan Jerman “tentu saja” akan melaksanakan surat perintah ICC terhadap Netanyahu, dan menambahkan bahwa Berlin “akan mematuhi hukum” ICC, dalam sebuah pernyataan yang dibuat pada Rabu.

Baca berita selengkapnya di sini

3. Indonesia dan Suriname Kerja Sama Lindungi Pesisir dan Rehabilitasi Mangrove

Momen gelaran World Water Forum ke-10 di Bali menjadi tonggak penting dalam hubungan bilateral antara Indonesia dan Republik Suriname dalam berkolaborasi melindungi pesisir dan rehabilitasi mangrove. Melalui keterangan Tim Komunikasi dan Media World Water Forum ke-10 di Badung, Bali, Kamis, 23 Mei 2024, diketahui Suriname menunjukkan minat yang besar terhadap proyek unit penangkapan sedimen yang sukses diimplementasikan di Demak, Jawa Tengah dan kemudian diformalkan dalam bentuk Memorandum of Understanding (MoU).

Kerja sama tersebut dilatarbelakangi upaya memajukan dan memfasilitasi perlindungan lingkungan pesisir dan rehabilitasi mangrove dengan tujuan meningkatkan manfaat ekologi, sosial, dan ekonomi dari ekosistem mangrove bagi kedua negara serta berkontribusi dalam mengatasi dampak buruk perubahan iklim global. Area kerja sama yang tercakup dalam MoU meliputi aspek-aspek perubahan iklim yang disepakati bersama.

Baca berita selengkapnya di sini

THE NEW ARAB | RT | ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Top 3 Dunia: Pesan Ali Khamenei, Ibadah Haji Dimulai, Salat Idul Adha di Masjid Al Aqsa

2 jam lalu

Seorang umat Muslim berdoa di Gunung Rahmah di dataran Arafat saat melakukan ritual ibadah Haji, di luar kota suci Mekah, Arab Saudi, 15 Juni 2024. REUTERS/Mohamad Torokman
Top 3 Dunia: Pesan Ali Khamenei, Ibadah Haji Dimulai, Salat Idul Adha di Masjid Al Aqsa

Top 3 Dunia dibuka dengan pesan dari pemimpin tertinggi Iran, Ali Khamenei di hari Idul Adha.


93 Anggota: ICC Harus Diizinkan Bekerja 'tanpa Intimidasi'

9 jam lalu

Markas Besar ICC, Mahkamah Pidana Internasional di Den Haag, Belanda .
93 Anggota: ICC Harus Diizinkan Bekerja 'tanpa Intimidasi'

Pengungkapan tentang tindakan intelijen Israel terhadap ICC telah "benar-benar membuka mata banyak diplomat."


Swedia dan Iran Bertukar Tahanan, Bebaskan Pejabat yang Terlibat Eksekusi Massal

21 jam lalu

Johan Floderus, setelah dipenjara di Iran, berkumpul kembali dengan keluarganya di Bandara Arlanda, di Stockholm, Swedia 15 Juni 2024. TT News Agency/Tom Samuelsson / Regeringkansliet via REUTERS
Swedia dan Iran Bertukar Tahanan, Bebaskan Pejabat yang Terlibat Eksekusi Massal

Swedia membebaskan mantan pejabat Iran Hamid Noury, yang dihukum karena terlibat dalam eksekusi massal tahanan politik pada 1980an


Profil Thomas Doll yang Tinggalkan Persija Jakarta, Berlabuh ke Mana?

21 jam lalu

Pelatih Persija Thomas Doll. Tim media Persija
Profil Thomas Doll yang Tinggalkan Persija Jakarta, Berlabuh ke Mana?

Setelah lepas dari Persija Jakarta, Thomas Doll akan berlabuh ke mana? Ini karier pelatih sepak bola asal Jerman.


UNRWA : 50.000 Anak Palestina di Gaza Kekurangan Gizi Akut

21 jam lalu

Shaima menatap putranya, Fadi, yang menurutnya menderita fibrosis kistik dan menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menunjukkan tanda-tanda malnutrisi akut yang parah, saat ia duduk di tempat tidur Rumah Sakit Kamal Adwan, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Gaza, dalam gambar diam yang diambil dari video yang dirilis 21 Maret 2024. World Health Organization (WHO)/Handout via REUTERS
UNRWA : 50.000 Anak Palestina di Gaza Kekurangan Gizi Akut

UNRWA melaporkan bahwa lebih dari 50.000 anak Palestina di Jalur Gaza sangat membutuhkan perawatan karena kekurangan gizi akut.


Top 3 Dunia; Ukraina Tolak Tawaran Gencatan Senjata dari Vladimir Putin dan Kate Middleton Muncul ke Publik

1 hari lalu

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky duduk di jet tempur F-16 di Pangkalan Udara Skrydstrup di Vojens, Denmark, 20 Agustus 2023. Zelensky senang mendapat jet tempur F-16 buatan Amerika dari Belanda dan Denmark. Ritzau Scanpix/Mads Claus Rasmussen via REUTERS
Top 3 Dunia; Ukraina Tolak Tawaran Gencatan Senjata dari Vladimir Putin dan Kate Middleton Muncul ke Publik

Top 3 dunia pada 15 Juni 2024, diantaranya berita Volodymyr yang menolak proposal gencatan senjata yang disorongkan Vladimir Putin


Teh Pucuk Harum Menjadi Official Tea Partner Europhoria Piala Eropa 2024

1 hari lalu

Teh Pucuk Harum, turut menyemarakkan perhelatan Europhoria Piala Eropa 2024 sebagai official tea partner siaran.
Teh Pucuk Harum Menjadi Official Tea Partner Europhoria Piala Eropa 2024

Teh Pucuk Harum jadi official tea partner Europhoria Piala Eropa 2024 yang akan digelar di Jerman, 15 Juni hingga 15 Juli 2024.


Uni Eropa Sepakat Mulai Pembicaraan Aksesi dengan Ukraina dan Moldova

1 hari lalu

Bendera Uni Eropa berkibar setengah tiang di luar markas Komisi Eropa, sebagai bentuk belasungkawa atas wafatnya Ratu Elizabeth dari Inggris, di Brussel, Belgia, 9 September 2022. REUTERS/Yves Herman
Uni Eropa Sepakat Mulai Pembicaraan Aksesi dengan Ukraina dan Moldova

Para duta besar Uni Eropa telah sepakat memulai perundingan aksesi dengan Ukraina dan Moldova.


Menteri Pendidikan Jerman Didesak Mengundurkan Diri karena Dituduh Menolak Unjuk Rasa Pro-Palestina

1 hari lalu

Wanita memegang plakat saat orang-orang mengambil bagian dalam demonstrasi mendukung warga Palestina di Gaza, di Frankfurt, Jerman. Kai Pfaffenbach/Reuters
Menteri Pendidikan Jerman Didesak Mengundurkan Diri karena Dituduh Menolak Unjuk Rasa Pro-Palestina

Menteri Pendidikan Jerman didesak mengundurkan diri karena berupaya memberikan sanksi kepada mahasiswa yang mendukung unjuk rasa pro-Palestina.


Top 3 Dunia: Taksi Terbang Arab Saudi hingga Ibadah Haji dalam Bayangan Genosida di Gaza

2 hari lalu

Umat Muslim berdoa di Bukit Jabal Nur, menjelang ibadah haji di kota suci Mekah, Arab Saudi, 11 Juni 2024. Nabi Muhammad menerima wahyu pertama dari Allah SWT melalui malaikat Jibril di Gua Hira yang berada di Jabal Nur. REUTERS/Mohammed Torokman
Top 3 Dunia: Taksi Terbang Arab Saudi hingga Ibadah Haji dalam Bayangan Genosida di Gaza

Berita Top 3 Dunia pada Jumat 14 Juni 2024 diawali oleh kabar Arab Saudi melakukan uji coba pertama taksi terbang tanpa pilot di Mekkah