Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pesawat Kargo Boeing Mendarat Darurat di Istanbul Tanpa Roda Depan

Reporter

image-gnews
Fokker F-27 digunakan sebagai pesawat kargo oleh perusahaan ekspedisi FedEx. Michael Davis/flickriver.com
Fokker F-27 digunakan sebagai pesawat kargo oleh perusahaan ekspedisi FedEx. Michael Davis/flickriver.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebuah pesawat kargo FedEx Airlines Boeing 767 mendarat darurat di Bandara Istanbul pada Rabu, 8 Mei 2024 tanpa roda depan. Menurut seorang pejabat kementerian transportasi Turki, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Pihak berwenang telah melakukan penyelidikan. 

Pesawat kargo itu terbang dari Bandara Charles de Gaulle Paris. Saat akan mendarat, pesawat memberi tahu menara kendali di Istanbul bahwa roda pendaratannya gagal dibuka. Pesawat mendarat dengan panduan dari menara, sehingga tetap berada di landasan pacu.

Tim penyelamat dan pemadam kebakaran bandara dikerahkan sebelum mendarat, namun tidak ada yang terluka. Kementerian tidak memberikan alasan atas kegagalan itu.

Pesawat yang terlibat adalah pesawat kargo Boeing 767 yang berusia hampir 10 tahun. Salah satu pesawat kargo paling umum dan didasarkan pada model penumpang 767 yang berasal dari tahun 1980-an.

Seorang pejabat dari kementerian transportasi Turki mengatakan timnya sedang menyelidiki insiden ini di tempat kejadian tanpa merinci lebih lanjut. 

Boeing merujuk pertanyaan tersebut ke FedEX, yang mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa pihaknya sedang berkoordinasi dengan otoritas investigasi. Perusahaan akan memberikan informasi tambahan jika tersedia.

Rekaman video yang diperoleh menunjukkan percikan api beterbangan dan sejumlah asap saat bagian depan pesawat bergesekan di sepanjang landasan sebelum berhenti. Api padam setelah disiram dengan busa pemadam kebakaran. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Video tersebut menunjukkan pilot menahan hidung pesawat di atas landasan selama beberapa detik setelah roda utama menyentuh tanah. 

Pada Juni tahun lalu, sebuah pesawat kecil Boeing 717 berusia 22 tahun yang diterbangkan oleh Delta Airlines mendarat mulus tanpa roda depan di Charlotte, North Carolina. Insiden ini diduga akibat adanya komponen yang retak.

Landasan pacu ditutup sementara untuk lalu lintas udara, namun landasan pacu lain di bandara Istanbul masih beroperasi normal, kata operator bandara IGA. Pihak perusahaan biasanya tidak terlibat dalam pengoperasian atau pemeliharaan jet setelah penjualan. Namun Boeing berada di bawah pengawasan ketat menyusul serangkaian insiden pada pesawat 737 yang lebih kecil.

REUTERS 

Pilihan editor: Ini Alasan AS Hentikan Pengiriman Bom ke Israel

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Gelar Kompetisi Drone Tempur Loyal Wingman, Angkatan Udara Amerika Pilih 2 Finalis Ini

8 hari lalu

Drone Gambit dari General Atomic. Foto : General Atomic
Gelar Kompetisi Drone Tempur Loyal Wingman, Angkatan Udara Amerika Pilih 2 Finalis Ini

Kompetisi drone tempur ini telah menyisihkan tiga perusahaan teknologi militer dirgantara raksasa--Boeing, Lockheed-Martin, dan Northrup-Grumman.


Senjata AS Digunakan dalam Serangan Israel ke Lebanon, Diduga Langgar Hukum Internasional

13 hari lalu

Puing-puing terlihat di dekat bangunan yang rusak setelah apa yang menurut sumber keamanan adalah serangan Israel di Nabatieh, Lebanon selatan 15 Februari 2024. REUTERS/Aziz Taher
Senjata AS Digunakan dalam Serangan Israel ke Lebanon, Diduga Langgar Hukum Internasional

Sejak 7 Oktober, 16 pekerja medis tewas akibat serangan udara Israel di Lebanon, dan 380 orang lainnya tewas termasuk 72 warga sipil.


Insiden-insiden yang Menggerus Reputasi Boeing

16 hari lalu

Kantor Pusat Boeing Distribution Services Inc. di Hialeah, Florida, AS, 12 Maret 2024. EPA-EFE/CRISTOBAL HERRERA-ULASHKEVICH
Insiden-insiden yang Menggerus Reputasi Boeing

Banyak insiden yang menggerus reputasi Boeing sebagai produsen pesawat terkemuka di dunia, yang terakhir adalah kematian seorang pelapor.


Top 3 Dunia: Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru Haji 2024 dan Jepang Kucurkan Bantuan untuk Papua

17 hari lalu

Acara penandatanganan Kontrak Kerja sama Bantuan Hibah dengan Lembaga Swadaya Masyarakat Jepang pada 1 Mei 2024, untuk proyek pengenalan, diseminasi, dan pelatihan penggunaan peralatan sederhana untuk mendorong proses produksi, pengolahan, dan penjualan guna meningkatkan kehidupan petani skala kecil dan usaha perikanan di Papua. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Jepang di Jakarta
Top 3 Dunia: Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru Haji 2024 dan Jepang Kucurkan Bantuan untuk Papua

Top 3 dunia pada 2 Mei 2024, di antaranya pelapor yang menuduh Boeing telah mengabaikan cacat produksi 737 MAX, meninggal.


Lagi, Pembocor Kasus Boeing Mendadak Meninggal Dunia

18 hari lalu

Badan pesawat Alaska Airlines Penerbangan 1282 Boeing 737-9 MAX, yang terpaksa melakukan pendaratan darurat dengan celah di badan pesawat, terlihat selama penyelidikan oleh Dewan Keselamatan Transportasi Nasional (NTSB) di Portland, Oregon, AS. 7 Januari 2024. NTSB/Handout melalui REUTER
Lagi, Pembocor Kasus Boeing Mendadak Meninggal Dunia

Seorang pelapor yang menuduh pemasok Boeing mengabaikan cacat produksi 737 MAX telah meninggal dunia


Kalahkan Changi, Istanbul Turki Kantongi Penghargaan Pengalaman Bersantap di Bandara Terbaik Dunia

25 hari lalu

Bandara Baru Istanbul bakal menjadi salah satu bandara terbesar di dunia. Egypt Independent
Kalahkan Changi, Istanbul Turki Kantongi Penghargaan Pengalaman Bersantap di Bandara Terbaik Dunia

Bandara Istanbul menawarkan makanan khas Turki dan dunia, mulai dari jajanan kali lima hingga kebab.


15 Fakta Unik Turki, Negara yang Terletak di Benua Asia dan Eropa

34 hari lalu

Berikut ini daftar fakta unik Turki, mulai dari kebiasaan minum teh, asal-muasal Sinterklas, hingga bunga tulip yang jadi bunga nasional. Foto: Canva
15 Fakta Unik Turki, Negara yang Terletak di Benua Asia dan Eropa

Berikut ini daftar fakta unik Turki, mulai dari kebiasaan minum teh, asal-muasal Sinterklas, hingga bunga tulip yang jadi bunga nasional.


Kalahkan Erdogan, Ini Profil Walikota Istanbul Ekrem Imamoglu yang Bekas Pedagang Bakso

47 hari lalu

Ekrem Imamoglu dan Recep Tayyip Erdogan.[sozcu.com.tr]
Kalahkan Erdogan, Ini Profil Walikota Istanbul Ekrem Imamoglu yang Bekas Pedagang Bakso

Walikota Istanbul Ekrem Imamoglu disebut sebagai pesaing kuat Erdogan di masa depan. Siapa dia?


Erdogan Kalah Telak dalam Pemilu Lokal Turki

49 hari lalu

Pendukung Walikota Istanbul Ekrem Imamoglu merayakan hasil pemilu awal, 1 April 2024. REUTERS/Dilara Senkaya
Erdogan Kalah Telak dalam Pemilu Lokal Turki

Oposisi Turki bangkit lagi untuk mengalahkan Erdogan dalam pemilu lokal yang penting.


Gonjang-ganjing CEO Boeing Dave Calhoun Mengundurkan Diri, Siapa Penggantinya?

53 hari lalu

Kantor Pusat Boeing Distribution Services Inc. di Hialeah, Florida, AS, 12 Maret 2024. EPA-EFE/CRISTOBAL HERRERA-ULASHKEVICH
Gonjang-ganjing CEO Boeing Dave Calhoun Mengundurkan Diri, Siapa Penggantinya?

CEO Boeing Calhoun bersiap mengundurkan diri akhir tahun ini. Siapa tokoh yang menggantikan memimpin perusahaan raksasa ini?