TEMPO.CO, Jakarta - Kecelakaan jembatan Francis Scott di Kota Baltimore, Amerika Serikat, akibat ditabrak kapal kargo Dali menjadi sorotan. Jembatan ini termasuk jembatan yang pendek, hanya membentang sepanjang 2,6 kilometer. Meski demikian, insiden itu berdampak pada 115 kapal yang harus melakukan pemberhentian di Baltimore.
Jembatan merupakan salah satu infrastruktur yang penting dan berguna dalam menghubungkan dua wilayah. Pembangunan jembatan didasarkan pada berbagai aspek sehingga memiliki panjang yang berbeda-beda, tergantung kebutuhan wilayah.
Baca juga:
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut daftar jembatan terpanjang di dunia:
1. Jembatan Danyang-Kunshan Grand Bridge di China
Rekor jembatan terpanjang di dunia hingga saat ini tercatat dimiliki oleh Jembatan Danyang-Kunshan Grand Bridge di China. Jembatan yang menghubungkan Shanghai dan Nanjing di Provinsi Jiangsu ini selesai dibangun pada 2010 dan resmi dibuka setahun setelahnya. Jembatan sepanjang 164 kilometer tersebut menghabiskan biaya sekitar USD 8,5 miliar atau sekitar Rp127 triliun dan dirancang untuk tahan terhadap aktivitas seismik serta cuaca ekstrem, seperti angin topan.
2. Jembatan Changhua – Kaohsiung di Taiwan
Jembatan Changhua-Kaohsiung di Taiwan memiliki panjang 157 kilometer menjadikannya berada di posisi nomor dua. Dibangun pada 2007, jembatan yang menghubungkan Baguashan di Changhua dengan Zuoying di Kaohsiung itu berperan penting sebagai bagian dari jalur Kereta Api Berkecepatan Tinggi.
Salah satu aspek keunggulannya adalah desain khusus yang membuatnya tahan terhadap gempa bumi. Hal ini menjadi penting karena Taiwan termasuk negara yang sering mengalami gempa karena letaknya yang dekat dengan pertemuan dua lempeng tektonik.
3. Jembatan Cangde Grand Bridge di China
Adapun Jembatan Cangde Grand Bridge merupakan jembatan terpanjang ketiga di dunia dengan panjang hampir 116 kilometer. Selesai dibangun pada 2010, jembatan ini khusus digunakan untuk lintasan kereta api cepat yang menghubungkan Beijing-Shanghai. Jembatan ini juga didesain agar tahan terhadap gempa. Selain itu, memiliki total 3.092 dermaga dan melintasi Sungai Wei serta beberapa sungai kecil lainnya.
4. Jembatan Tianjin Grand Bridge di China
Jembatan Tianjin Grand Bridge di China memiliki panjang mencapai 113 kilometer. Jembatan yang selesai dibangun pada 2010 dan dibuka untuk lalu lintas pada 2011 ini menjadi bagian integral dari jalur Kereta Api Berkecepatan Tinggi Beijing–Shanghai. Salah satu keunikan dari jembatan Tianjin adalah dengan menggunakan desain jalur layang untuk menghindari berbagai hambatan seperti persimpangan jalan dan jalur kereta api di sekitarnya.
5. Jembatan Weinan Weihe Grand Bridge di China
Masih di China, jembatan Weinan Weihe Grand Bridge adalah jembatan terpanjang di dunia yang kelima dengan panjang sekitar 79 kilometer. Meski konstruksinya selesai pada 2008, jembatan ini baru bisa digunakan secara umum pada 2010. Selama pembangunan, lebih dari 10 ribu pekerja bekerja keras dan menggunakan sekitar 2,3 juta meter kubik beton dan 45 ribu ton baja.
KAYLA NAJMI IHSANI
Pilihan Editor: Ini Jembatan Gantung Terpanjang di Dunia yang Ada di Jerman