Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rumania dan Bulgaria Resmi Bergabung dengan Zona Schengen, Tapi Tanpa Jalur Darat

Reporter

image-gnews
Penumpang yang tiba dengan penerbangan dari Berlin menerima bendera Uni Eropa dan Bulgaria dalam upacara yang menandai bergabungnya Bulgaria ke wilayah Schengen perbatasan terbuka Eropa melalui udara dan laut, di bandara Sofia, Bulgaria, 31 Maret 2024. REUTERS/Stoyan Nenov
Penumpang yang tiba dengan penerbangan dari Berlin menerima bendera Uni Eropa dan Bulgaria dalam upacara yang menandai bergabungnya Bulgaria ke wilayah Schengen perbatasan terbuka Eropa melalui udara dan laut, di bandara Sofia, Bulgaria, 31 Maret 2024. REUTERS/Stoyan Nenov
Iklan

TEMPO.CO, JakartaRumania dan Bulgaria mulai Minggu 31 Maret 2024 bergabung dengan sebagian Zona Schengen pada jalur laut dan udara. Hal ini setelah kedua negara itu menjalani proses penantian perjanjian lebih dari satu dekade.

Otoritas Uni Eropa mengonfirmasi bahwa mulai 31 Maret jumlah hari yang bisa dihabiskan di Bulgaria dan Rumania bagi warga negara-negara Schengen adalah maksimal 90 hari dalam periode 180 hari.

Dan, jumlah hari akan kurang dari itu bagi para warga negara pemegang visa Schengen. 

“Tentu ini merupakan pencapaian yang sangat indah bagi Bulgaria yang memudahkan kami sebagai warga Bulgaria,” kata Mincho Yurukov yang tiba di bandara Sofia dari Berlin.

“Juga, kami merasa seperti orang Eropa, itu adalah hal yang sangat penting, penerbangannya jauh lebih bagus, tanpa pemeriksaan.”

Menteri Dalam Negeri pada masa pemerintahan yang akan berakhir masa jabatannya, Kalin Stoyanov, mengatakan kepada wartawan pada hari Minggu bahwa Bulgaria harus menjadi anggota penuh zona Schengen pada akhir tahun ini, yang berarti titik pemeriksaan perbatasan akan dihapuskan bagi orang dan barang yang melakukan perjalanan melalui jalan darat dan kereta api.

Bulgaria dan Rumania bergabung dengan Uni Eropa pada 2007 dan selama lebih dari satu dekade berupaya bergabung ke Zona Schengen.

Austria menentang penerimaan Bulgaria dan Rumania, dengan alasan khawatir urusan keimigrasian negara-negara itu tidak beres.

Pada Desember 2023, Austria mencabut hak vetonya dan mengizinkan penghapusan pemeriksaan perbatasan untuk perjalanan udara dan laut.

Zona bebas visa Schengen sebelumnya mencakup 27 negara, termasuk semua negara anggota Uni Eropa kecuali Bulgaria, Kroasia, Siprus, Irlandia, dan Rumania.

Zona itu juga mencakup negara-negara non-anggota Uni Eropa, yakni Norwegia, Islandia, Swiss, dan Liechtenstein.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pemerintah Rumania mengatakan peraturan Schengen akan berlaku untuk empat pelabuhan laut dan 17 bandara, dengan bandara Otopeni di dekat ibu kota Bukares berfungsi sebagai pusat penerbangan Schengen terbesar.

Lebih banyak staf termasuk polisi perbatasan dan petugas imigrasi akan dikerahkan ke bandara untuk “mendukung penumpang dan mendeteksi mereka yang ingin mengambil keuntungan untuk meninggalkan Rumania secara ilegal”, tambahnya.

Pemeriksaan acak juga akan dilakukan untuk menangkap orang-orang dengan dokumen palsu dan untuk memerangi perdagangan manusia.

Bulgaria dan Rumania sama-sama berharap dapat berintegrasi sepenuhnya ke dalam wilayah Schengen pada akhir tahun ini, namun Austria sejauh ini hanya mengalah pada jalur udara dan laut.

Bucharest dan Sofia sama-sama mengatakan bahwa tidak akan ada jalan kembali.

“Tidak ada keraguan bahwa proses ini tidak dapat diubah,” kata Menteri Dalam Negeri Rumania Catalin Predoiu bulan ini, seraya menambahkan bahwa proses tersebut “harus selesai pada 2024 dengan perluasan ke perbatasan darat”.

Kroasia, yang bergabung dengan UE setelah Rumania dan Bulgaria, mengalahkan mereka untuk menjadi anggota Schengen ke-27 pada Januari 2023.

Dibuat pada 1985, wilayah Schengen memungkinkan lebih dari 400 juta orang bepergian dengan bebas tanpa pengawasan perbatasan internal.

Pilihan Editor: Rumania dan Bulgaria Masuk Schengen Area

REUTERS | FRANCE24

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Airlangga Klaim Amerika Dukung Penundaan UU Anti Deforestasi Uni Eropa

2 hari lalu

Pemandangan udara terlihat dari kawasan hutan yang dibuka untuk perkebunan kelapa sawit di Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat, Indonesia, 6 Juli 2010. REUTERS/Crack Palinggi/File Foto
Airlangga Klaim Amerika Dukung Penundaan UU Anti Deforestasi Uni Eropa

Amerika Serikat diklaim mendukung penundaan kebijakan UU Anti Deforestasi Uni Eropa yang dianggap merugikan sawit Indonesia.


Eks Ketua HRW: Israel Halangi Penyelidikan Internasional terhadap Kuburan Massal di Gaza

3 hari lalu

Orang-orang bekerja untuk memindahkan jenazah warga Palestina yang terbunuh selama serangan militer Israel dan dimakamkan di rumah sakit Nasser, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Khan Younis di selatan Jalur Gaza, 21 April 2024. REUTERS/  Ramadhan Abed
Eks Ketua HRW: Israel Halangi Penyelidikan Internasional terhadap Kuburan Massal di Gaza

Pemblokiran Israel terhadap penyelidik internasional memasuki Jalur Gaza menghambat penyelidikan independen atas kuburan massal yang baru ditemukan


Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

3 hari lalu

Mykola Solsky. wikipedia.org
Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

Menteri Pertanian Ukraina Mykola Solsky ditahan setelah ditetapkan sebagai tersangka resmi dalam penyelidikan korupsi bernilai jutaan dolar


BNPT Apresiasi Kerja Sama Penanggulangan Terorisme dengan Uni Eropa

4 hari lalu

BNPT Apresiasi Kerja Sama Penanggulangan Terorisme dengan Uni Eropa

Indonesia menjadi role model upaya penanggulangan terorisme. Uni Eropa sangat ingin belajar dari Indonesia.


Dimulai Hampir Setengah Abad Lalu, Ini 4 Fakta di Balik Sanksi Terhadap Iran

10 hari lalu

Iran: Sanksi Dicabut atau Tak Ada Kesepakatan Nuklir
Dimulai Hampir Setengah Abad Lalu, Ini 4 Fakta di Balik Sanksi Terhadap Iran

Sanksi ekonomi Iran telah dimulai hampir setengah abad lalu.


Uni Eropa Ajukan Perluasan Embargo terhadap Iran Setelah Serang Israel, Ini Riwayat Negara Barat Embargo Iran

10 hari lalu

Presiden Iran Ebrahim Raisi. Kepresidenan Iran/WANA via REUTERS
Uni Eropa Ajukan Perluasan Embargo terhadap Iran Setelah Serang Israel, Ini Riwayat Negara Barat Embargo Iran

Sepanjang sejarah, Iran telah menjadi sasaran berbagai sanksi internasional atau embargo dari beberapa negara, terutama Amerika Serikat dan Uni Eropa.


Pengakuan terhadap Palestina, Apakah Perjuangan Spanyol akan Berhasil?

11 hari lalu

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez. REUTERS/Andrew Kelly
Pengakuan terhadap Palestina, Apakah Perjuangan Spanyol akan Berhasil?

Spanyol, Irlandia, Malta dan Slovenia diperkirakan mengambil langkah tersebut mengakui Palestina sebagai negara dalam waktu dekat.


Uni Eropa Bersiap Tambahkan Sanksi untuk Iran

12 hari lalu

Josep Borrell, Kepala Kebijakan Luar Negeri Uni. Sumber: Reuters
Uni Eropa Bersiap Tambahkan Sanksi untuk Iran

Josep Borrell mengatakan Uni Eropa akan bersiap untuk menambahkan sanksi terhadap Iran atas serangannya yang menyasar Israel.


Daftar Negeri yang Mengakui Negara Palestina

13 hari lalu

Petugas polisi berdiri selama protes yang oleh penyelenggara disebut sebagai
Daftar Negeri yang Mengakui Negara Palestina

Sebagian besar negara anggota PBB masuk ke dalam daftar negara yang sudah mengakui negara Palestina. Negeri sedang mengalami konflik dengan Israel


Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

13 hari lalu

Kepala Staf Angkatan Darat Israel Herzi Halevi. Reuters
Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

Beberapa sekutu memperingatkan eskalasi setelah serangan Iran terhadap Israel meningkatkan kekhawatiran akan perang regional yang lebih luas.