Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

KTT APEC San Fransisco Dipenuhi Protes, dari Krisis Iklim hingga Serangan Israel ke Gaza

Reporter

Editor

Yudono Yanuar

image-gnews
Protes terhadap KTT APEC (Kerjasama Ekonomi Asia-Pasifik) di San Francisco, California, AS 12 November 2023. REUTERS/Carlos Barria
Protes terhadap KTT APEC (Kerjasama Ekonomi Asia-Pasifik) di San Francisco, California, AS 12 November 2023. REUTERS/Carlos Barria
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Unjuk rasa menentang gelaran Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (APEC) 2023 di San Fransisco, Amerika Serikat, mengangkat beragam isu dari krisis iklim hingga pendudukan Palestina. APEC menggelar pertemuan pada 11 – 17 November 2023 antara para pemimpin politik lintas-Pasifik dari 21 negara anggota, termasuk Indonesia yang diwakili oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Para pengunjuk rasa berkumpul di alun-alun di depan gedung feri San Francisco, yang merupakan pintu gerbang ke kota tersebut, membawa spanduk dan poster yang menentang forum APEC, menyerukan perubahan ekonomi dan lingkungan, hingga mengibarkan bendera Palestina, Minggu, 12 November 2023.

Dalam unjuk rasa yang dimulai pada sore hari, pengunjuk rasa lainnya menentang industri minyak dan mendukung aktivis buruh dan hak-hak migran. Massa protes lintas isu tersebut membentang beberapa blok di sepanjang jalan raya Market Street.

Meski menjadi tempat bagi pusat teknologi tinggi Silicon Valley dan merupakan wilayah ekonomi terbesar keempat di AS, San Francisco yang menjadi titik panas fenomena kontra-kebudayaan pada 1960-an tetap mempertahankan pandangan anti-otoriter dan anti-kemapanan.

“Kami mewakili kisah ketahanan, inovasi, dan inklusivitas, yang merupakan tema inti APEC 2023. Dan, kami adalah pusat penting dalam perekonomian global,” demikian tertulis di situs web APEC 2023 yang menjabarkan alasan San Fransisco menjadi tuan rumah tahun ini, yang juga menyebutkan Produk Domestik Bruto (PDB) kota tersebut sebesar US$501 miliar (Rp7,8 kuadriliun).

Polisi memperkirakan akan terjadi banyak protes selama KTT APEC, yang semakin meningkat pada Rabu, 15 November 2023, saat pertemuan antara Presiden AS Joe Biden dan Presiden Cina Xi Jinping. Tindakan bisa menjadi konfrontatif hari itu, dengan pengunjuk rasa menyerukan untuk memblokir peserta memasuki pusat konferensi San Francisco.

Isu perumahan, krisis iklim, hingga Palestina

“Komunitas kami berada dalam kekacauan,” kata Roberto Ruiz, 53 tahun, seorang musisi di plaza feri yang mengatakan dana yang digunakan untuk mendukung pertemuan puncak para pemimpin tersebut seharusnya disalurkan untuk membantu masyarakat miskin.

Menurut situs APEC, KTT akan dipenuhi dengan berbagai agenda resmi para perwakilan negara, kegiatan bagi pemangku kepentingan eksternal, dan kegiatan yang terbuka untuk publik. Pertemuan tingkat menteri, jamuan makan siang, dialog bisnis, hingga berbagai kegiatan kebudayaan tercantum dalam jadwal APEC.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Kami mempunyai orang-orang di jalanan yang tidak memiliki rumah. Uang ini pasti bisa diberikan kepada mereka,” kata Ruiz.

Sebanyak 3.000 orang mungkin hidup di jalanan, menurut data dari penghitungan tahun 2022 yang dipublikasikan di situs web kota San Fransisco.

Seorang mahasiswa bernama Sarah R, 21 tahun, mengatakan ia datang mengirim pesan kepada Biden dan para pemimpin lainnya untuk mendukung warga Palestina yang disebutnya sedang menghadapi genosida. Israel telah membombardir Jalur Gaza selama satu bulan lebih sebagai pembalasan atas serangan 7 Oktober terhadap Israel oleh kelompok militan Hamas.

Insinyur geosains Marty Brewer, 56 tahun, mendesak adanya respons cepat terhadap krisis iklim. “Sejauh ini kita gagal mengatasi keadaan darurat ini,” katanya.

REUTERS

Pilihan Editor Top 3 Dunia: Jokowi - Biden, Rudal Hizbullah Masuk Israel, dan Pernyataan Netanyahu Soal Kendali Gaza

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

4 jam lalu

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono ditemui di kediaman Calon Presiden Prabowo Subianto, Rumah Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu, 20 Maret 2023. TEMPO/Daniel A. Fajri
Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY menyerahkan 300 sertifikat tanah secara simbolis untuk masyarakat Sulawesi Tenggara.


5 Sumber Kekayaan Negara Iran, Ada Gas Alam Hingga Saffron

5 jam lalu

Orang-orang menghadiri upacara pemakaman korban serangan ISIS di Kerman, Iran, 5 Januari 2024. Iran's Presidency/WANA (West Asia News Agency)/Handout via REUTERS
5 Sumber Kekayaan Negara Iran, Ada Gas Alam Hingga Saffron

Iran dikenal memiliki sumber daya alam dan potensi kekayaan yang tinggi. Termasuk saffron, apakah itu?


Klaim Keputusan ICC Tak Akan Pengaruhi Israel, Netanyahu: Tapi Preseden Berbahaya

5 jam lalu

Joe Biden dan Benjamin Netanyahu. REUTERS
Klaim Keputusan ICC Tak Akan Pengaruhi Israel, Netanyahu: Tapi Preseden Berbahaya

Perdana Menteri Benjamin Netanyahu mengatakan keputusan apa pun yang dikeluarkan oleh ICC tidak akan pengaruhi Israel


Kepala Intelijen Mesir Pimpin Delegasi ke Israel, Khawatir Serangan Darat ke Rafah

6 jam lalu

Asap mengepul setelah serangan Israel, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Rafah, di selatan Jalur Gaza, 22 April 2024. REUTERS/Mahdy Zourob
Kepala Intelijen Mesir Pimpin Delegasi ke Israel, Khawatir Serangan Darat ke Rafah

Rencana serangan Israel ke Kota Rafah di Gaza yang berbatasan dengan Mesir dapat menimbulkan bencana bagi stabilitas regional


Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

6 jam lalu

Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia atau PSI, Kaesang Pangarep dalam konferensi pers penutupan pembekalan anggota legislatif terpilih PSI di Hotel Aryaduta, Menteng, Jumat, 26 April 2024. Dok. PSI
Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

Kaesang mengingatkan kader PSi untuk ikut berpartisipasi dalam Pilkada 2024 pada wilayah dengan potensi jumlah kursi terbanyak.


1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

7 jam lalu

Ilustrasi ruang perawatan di rumah sakit.
1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

Jokowi sebelumnya kembali menyinggung banyaknya masyarakat Indonesia yang berobat ke luar negeri dalam rapat kerja Kemenkes.


Top 3 Dunia: Ditipu Elon Musk Palsu Hingga Judi Online Kejahatan Transnasional

7 jam lalu

Mahasiswa pro-Palestina mengambil bagian dalam protes mendukung Palestina di tengah konflik yang sedang berlangsung di Gaza, di Universitas Columbia di New York City, AS, 12 Oktober 2023. REUTERS/Jeenah Moon
Top 3 Dunia: Ditipu Elon Musk Palsu Hingga Judi Online Kejahatan Transnasional

Berita Top 3 Dunia pada Jumat 26 April 2024 diawali oleh kabar seorang wanita di Korea Selatan ditipu oleh orang yang mengaku sebagai Elon Musk


PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

8 jam lalu

Anak-anak Palestina bermain di tengah reruntuhan taman yang hancur akibat serangan militer Israel, saat Idul Fitri, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Kota Gaza 11 April 2024. REUTERS/Mahmoud Issa
PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

Serangan Israel ke Gaza telah meninggalkan sekitar 37 juta ton puing di wilayah padat penduduk, menurut Layanan Pekerjaan Ranjau PBB


Terobos Lampu Merah, Menteri Ekstremis Israel Ben-Gvir Kecelakaan

13 jam lalu

Kendaraan Menteri Keamanan Nasional Itamar Ben Gvir terlibat dalam kecelakaan di Ramle pada 26 April 2024. (Screencapture/X)
Terobos Lampu Merah, Menteri Ekstremis Israel Ben-Gvir Kecelakaan

Mobil Menteri Keamanan Nasional Israel Itamar Ben-Gvir terbalik dalam kecelakaan mobil karena menerobos lampu merah


'Serius' Bebaskan Sandera Israel, Hamas: Bebaskan Juga Tahanan Palestina

14 jam lalu

Tslil Ben Baruch, 36, memegang plakat ketika para demonstran menghadiri protes 24 jam, menyerukan pembebasan sandera Israel di Gaza dan menandai 100 hari sejak serangan 7 Oktober oleh kelompok Islam Palestina Hamas, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas.  di Tel Aviv, Israel, 14 Januari 2024. REUTERS/Alexandre Meneghini
'Serius' Bebaskan Sandera Israel, Hamas: Bebaskan Juga Tahanan Palestina

Hamas menekankan empat syaratnya bahkan ketika 18 negara mencoba meningkatkan tekanan pada kelompok tersebut untuk mencapai kesepakatan.