Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Peru Ekstradisi Tersangka Utama Pembunuh Remaja Alabama ke AS

image-gnews
Warga negara Belanda Joran van der Sloot, yang menjalani hukuman 28 tahun di Peru setelah mengaku membunuh seorang wanita Peru berusia 21 tahun, diantar ke bandara untuk diekstradisi ke AS, untuk menghadapi tuduhan pemerasan dan penipuan kawat. melawan keluarga Natalee Holloway, dalam kasus yang terkait dengan dugaan keterlibatannya dalam hilangnya Natalee Holloway di Aruba pada tahun 2005, di Lima, Peru 8 Juni 2023. REUTERS/Sebastian Castaneda
Warga negara Belanda Joran van der Sloot, yang menjalani hukuman 28 tahun di Peru setelah mengaku membunuh seorang wanita Peru berusia 21 tahun, diantar ke bandara untuk diekstradisi ke AS, untuk menghadapi tuduhan pemerasan dan penipuan kawat. melawan keluarga Natalee Holloway, dalam kasus yang terkait dengan dugaan keterlibatannya dalam hilangnya Natalee Holloway di Aruba pada tahun 2005, di Lima, Peru 8 Juni 2023. REUTERS/Sebastian Castaneda
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Joran van der Sloot, warga Belanda tersangka utama dalam hilangnya Natalee Holloway pada 2005, tiba di Amerika Serikat dari Peru pada Kamis. Ia akan menghadapi tuduhan berusaha memeras uang dari ibu remaja yang hilang itu.

Dia diserahkan ke AS kira-kira sebulan setelah kedua negara menyetujui ekstradisinya

Gambar-gambar yang disiarkan di jaringan televisi Amerika Serikat menunjukkan sebuah pesawat yang membawa van der Sloot, 35 tahun, mendarat di Birmingham, Alabama pada Kamis sore dari Peru.

Di Peru, dia menjalani hukuman 28 tahun karena pembunuhan dalam kasus terpisah.

Polisi Peru menyerahkan van der Sloot, warga negara Belanda dari pulau Karibia Aruba, kepada agen FBI pada hari sebelumnya di pangkalan Angkatan Udara Peru untuk dipindahkan ke AS.

Van der Sloot dijadwalkan akan diadili di pengadilan federal di Birmingham pada Jumat pukul 11 pagi hwaktu setempat menurut catatan pengadilan. Kevin Butler, seorang pengacara yang terdaftar sebagai pembela umum van der Sloot, tidak membalas email yang meminta komentar atas kasus tersebut.

Jaksa AS mengatakan bahwa pada 2010, van der Sloot menghubungi Beth Holloway, ibu korban, untuk meminta $250.000. Uang ini sebagai imbalan untuk mengungkapkan lokasi jasad wanita muda tersebut.

Dewan juri mendakwanya tahun itu atas satu tuduhan penipuan dan pemerasan.

Holloway, remaja putri berusia 18 tahun dari pinggiran Kota Birmingham, menghilang secara misterius selama perjalanan kelulusan sekolah menengah ke Aruba pada  2005. Jenazahnya tidak pernah ditemukan, meskipun hakim Alabama menyatakan dia meninggal secara hukum pada 2012.

Siswi itu terakhir terlihat di Aruba bersama Van der Sloot dan pria lain. Hilangnya Holloway mendorong penyelidikan menyeluruh dan perhatian media yang intens. Van der Sloot sebelumnya ditangkap di AS dalam kasus tersebut, tetapi tidak dituntut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Van der Sloot dituduh melakukan pemerasan dan penipuan karena memberikan informasi palsu kepada keluarga Holloway tentang keberadaan remaja tersebut, menurut otoritas AS.

Van der Sloot dihukum pada 2012 hingga 28 tahun penjara di Peru setelah mengaku memukuli, mencekik, dan membunuh Stephany Flores, seorang mahasiswa bisnis Peru berusia 21 tahun pada 2010.

Dia akan dikembalikan ke Peru untuk menyelesaikan hukumannya, kata Carlos Lopez, kepala Interpol Lima, kepada wartawan.

Van der Sloot menikahi seorang wanita Peru pada Juli 2014 dalam sebuah upacara di penjara dengan keamanan maksimum. Dia dipindahkan ke penjara Peru sebagai tanggapan atas laporan bahwa dia menikmati hak istimewa seperti televisi, akses internet dan ponsel, dan tuduhan bahwa dia mengancam akan membunuh seorang sipir.

Sebuah perjanjian pada 2001 antara Peru dan A.S. memungkinkan seorang tersangka untuk sementara diekstradisi untuk diadili di negara lain.

Pengacara Van der Sloot, Máximo Altez, awalnya mengindikasikan kliennya tidak akan menentang ekstradisinya. Namun, hal itu berubah pada Senin ketika dia mengajukan surat perintah habeas corpus. Seorang hakim memutuskan melawan van der Sloot keesokan harinya.

Pilihan Editor: Tak Mau Diekstradisi, Julian Assange Banding ke Pengadilan Tinggi Inggris

REUTERS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Korps Marinir Indonesia dan Amerika Serikat Latihan Pengintaian

4 jam lalu

Korps Marinir Indonesia (KORMAR), dan Korps Marinir Amerika Serikat (USMC) melaksanakan Latihan Pengintaian (RECONEX) Indonesia pada 24 April hingga 10 Mei di Antralina, Sukabumi. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Amerika Serikat di Jakarta
Korps Marinir Indonesia dan Amerika Serikat Latihan Pengintaian

RECONEX adalah latihan bilateral yang dipimpin oleh KORMAR dan USMC bertujuan untuk mempromosikan interoperabilitas anggota marinir


Duta Besar Zuhair Al-Shun Berharap Amerika Serikat Tak Lagi Halangi Palestina Jadi Anggota PBB

5 jam lalu

Duta Besar Palestina untuk Indonesia Zuhair Al-Shun saat konferensi pers di Kedutaan Besar Palestina di Jakarta Pusat, Jumat, 10 Mei 2024. TEMPO/Nabiila Azzahra A.
Duta Besar Zuhair Al-Shun Berharap Amerika Serikat Tak Lagi Halangi Palestina Jadi Anggota PBB

Duta Besar Palestina berharap Amerika Serikat tak lagi menghalangi upaya Palestina untuk menjadi anggota penuh di PBB.


Kasus Pembunuhan Kembali Terjadi di Garut, Ibu 53 tahun Ditemukan Tewas Mengenaskan

6 jam lalu

Ilustrasi pembunuhan. FOX2now.com
Kasus Pembunuhan Kembali Terjadi di Garut, Ibu 53 tahun Ditemukan Tewas Mengenaskan

Dalam kasus pembunuhan di Cikajang, Garut itu, anak korban juga dianiaya sehingga luka serius di kepala dan wajah.


Sekolah di Texas Dilaporkan ke Kementerian Pendidikan karena Diduga Diskriminasi Gender

6 jam lalu

Ilustrasi Rintisan Sekolah Bertaraf Internasiona. TEMPO/Prima Mulia
Sekolah di Texas Dilaporkan ke Kementerian Pendidikan karena Diduga Diskriminasi Gender

Kementerian Pendidikan Amerika Serikat melakukan sebuah investigasi hak-hak sipil ke sebuah sekolah di setalah Texas


Perundingan Gencatan Senjata Gagal, Israel Lancarkan Serangan ke Rafah Timur

11 jam lalu

Asap mengepul setelah serangan Israel ketika pasukan Israel melancarkan operasi darat dan udara di bagian timur Rafah, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di Rafah, di selatan Jalur Gaza 7 Mei 2024. REUTERS/Hatem Khaled
Perundingan Gencatan Senjata Gagal, Israel Lancarkan Serangan ke Rafah Timur

Israel menyerang Rafah timur ketika perundingan gencatan senjata dengan Hamas tak kunjung mencapai kesepakatan.


Merunut Lini Masa Hubungan Amerika Serikat - Israel

13 jam lalu

Bendera Israel dan Amerika berkibar selama latihan terakhir untuk upacara penyambutan Presiden AS Joe Biden menjelang kunjungannya ke Israel, di bandara Internasional Ben Gurion, di Lod dekat Tel Aviv, Israel 12 Juli 2022. REUTERS/Amir Cohen
Merunut Lini Masa Hubungan Amerika Serikat - Israel

Hubungan AS dan Israel tidak selamanya harmonis, beberapa momen mencerminkan Amerika Serikat kecewa dengan Israel.


Setelah Bupati Divonis, Giliran Camat di Samosir Ditahan Gara-gara Ubah Hutan Lindung jadi Permukiman Perambah

14 jam lalu

Mantan Camat Harian Waston Simbolon menjadi tersangka dan ditahan Kejati Sumut, Rabu, 8 Mei 2024. Foto: Istimewa
Setelah Bupati Divonis, Giliran Camat di Samosir Ditahan Gara-gara Ubah Hutan Lindung jadi Permukiman Perambah

Giliran mantan Camat Harian Waston Simbolon menjadi tersangka kasus mengubah hutan menjadi permukiman bagi perambah.


Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza Gagal, Hamas: Kendali Kini di Tangan Israel

14 jam lalu

Asap mengepul setelah serangan Israel ketika pasukan Israel melancarkan operasi darat dan udara di bagian timur Rafah, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di Rafah, di selatan Jalur Gaza 7 Mei 2024. Sejumlah tank Israel juga terlihat mengelilingi kota Rafah. REUTERS/Hatem Khaled
Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza Gagal, Hamas: Kendali Kini di Tangan Israel

Delegasi Hamas telah meninggalkan Kairo setelah perundingan gencatan senjata dengan Israel gagal


Israel Tetap Terima Senjata AS Senilai Miliaran Dolar, Meski Ada Penundaan oleh Biden

15 jam lalu

Tentara Israel berjalan di samping kendaraan militer di dekat perbatasan Israel-Gaza, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Israel selatan, 8 Mei 2024. REUTERS/Ammar Awad TPX
Israel Tetap Terima Senjata AS Senilai Miliaran Dolar, Meski Ada Penundaan oleh Biden

Persenjataan Amerika Serikat senilai miliaran dolar masih tersedia untuk Israel, meskipun ada penundaan pengiriman oleh Presiden Joe Biden


Sejumlah Kasus Pembunuhan Hebohkan Publik, Terakhir Kasus Mayat dalam Koper

16 jam lalu

Penampakan koper yang berisikan mayat wanita ditemukan di Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, pada Kamis, 25 April 2024. Foto: ANTARA/HO
Sejumlah Kasus Pembunuhan Hebohkan Publik, Terakhir Kasus Mayat dalam Koper

Penduduk Cikarang Barat, Bekasi, Jawa Barat, menjadi gaduh setelah ditemukannya mayat dalam koper pada 25 April lalu. Ini kasus pembunuhan lain.