Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

PM Thailand Absen dari KTT ASEAN karena Akan Ikut Pemilu

Reporter

Editor

Yudono Yanuar

image-gnews
Presiden Joko Widodo atau Jokowi (kanan) berjabat tangan dengan Perdana Menteri Thailand Jenderal Prayut Chan-o-cha (kiri) dalam ASEAN Leaders Gathering di sela-sela rangkaian Pertemuan Tahunan IMF-World Bank Group 2018 di Nusa Dua, Bali, Kamis, 11 Oktober 2018. ANTARA/ICom/AM IMF-WBG/M Agung Rajasa
Presiden Joko Widodo atau Jokowi (kanan) berjabat tangan dengan Perdana Menteri Thailand Jenderal Prayut Chan-o-cha (kiri) dalam ASEAN Leaders Gathering di sela-sela rangkaian Pertemuan Tahunan IMF-World Bank Group 2018 di Nusa Dua, Bali, Kamis, 11 Oktober 2018. ANTARA/ICom/AM IMF-WBG/M Agung Rajasa
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PM Thailand Prayut Chan-o-Cha absen dari KTT ASEAN di Labuan Bajo, NTT, 9-11 Mei 2023, karena akan ikut dalam pemilihan umum yang digelar pada 14 Mei mendatang.

Delegasi Thailand akan dipimpin  oleh Wakil Perdana Menteri sekaligus Menteri Luar Negeri, Don Pramudwinai, kata Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik, Kementerian Komunikasi dan Informatika, Usman Kansong.

"PM Thailand diwakilkan Wakil PM, karena akan pemilu pada 14 Mei," kata Usman kepada awak media di Media Center KTT ASEAN ke-42 di Hotel Bintang Flores, Labuan Bajo, Senin, 8 Mei 2023.

Chan-o-Cha akan bersaing dengan calon oposisi yakni Paetongtarn Shinawatra dan Pita Limjaroenrat.

PM Thailand, lanjut Usman, menjadi satu dari dua pemimpin negara ASEAN yang tidak menghadiri KTT ASEAN 2023 bersama Myanmar.

Ketidakhadiran pemimpin Myanmar sejalan dengan sikap ASEAN yang selama ini telah mengecualikan junta militer Myanmar dalam pertemuan-pertemuan tingkat tinggi organisasi kawasan tersebut.

Hal itu karena militer dianggap gagal menerapkan Konsensus Lima Poin, yakni sebuah rencana perdamaian yang diinisiasi oleh para pemimpin ASEAN pada April 2021 guna membantu mengakhiri konflik di Myanmar.

Konsensus Lima Poin menyerukan penghentian kekerasan, dialog dengan semua pemangku kepentingan, menunjuk utusan khusus untuk memfasilitasi mediasi dan dialog, mengizinkan ASEAN untuk memberikan bantuan kemanusiaan kepada warga Myanmar, serta mengizinkan utusan khusus ASEAN untuk mengunjungi dan bertemu dengan pemangku kepentingan di Myanmar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dalam kesempatan terpisah, Direktur Kerja Sama ASEAN Kementerian Luar Negeri RI Sidharto Suryodipuro mengatakan bahwa perwakilan Kemenlu Myanmar turut hadir mewakili negaranya dalam pertemuan tingkat pejabat senior (SOM) ASEAN di The Golo Mori Convention Center, Golo Mori, Labuan Bajo, Senin.

Pada keketuaan kali ini, Indonesia mengangkat tema ASEAN Matters: Epicentrum of Growth yang bermakna ASEAN relevan dan penting sebagai pusat pertumbuhan dunia.

Indonesia bertujuan memperkuat kapasitas dan efektivitas kelembagaan ASEAN sehingga mampu menjawab tantangan 20 tahun ke depan.

Indonesia akan mengawal kawasan menuju ASEAN 2045 yang perlu lebih adaptif, responsif, dan kompetitif dengan cara “ASEAN way” yang sejalan dengan prinsip Piagam ASEAN.

Dalam keketuaannya, Indonesia mengajak negara-negara ASEAN berperan aktif dan menawarkan ide serta solusi bagi perdamaian dan kemakmuran di regional.

Sebagai ketua, Indonesia juga bertujuan memperkuat pemulihan ekonomi dan menjadikan Asia Tenggara sebagai mesin pertumbuhan yang berkelanjutan.

Pilihan Editor Gara-gara Ben-Gvir Akan Hadir, UE Batalkan Perayaan Hari Eropa di Israel

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kronologi Penembakan di Siam Paragon Bangkok yang Menewaskan Dua Warga Negara Asing

30 menit lalu

Seorang tersangka pria bersenjata ditahan setelah tembakan terjadi di pusat perbelanjaan mewah Siam Paragon, di Bangkok, Thailand, 3 Oktober 2023. Asosiasi pekerja penyelamat Thailand/Handout via REUTERS
Kronologi Penembakan di Siam Paragon Bangkok yang Menewaskan Dua Warga Negara Asing

Begini kronologi penembakan massal di mal Siam Paragon di Bangkok, Thailand pada Selasa.


Dua Turis Tewas dalam Penembakan di Siam Paragon Bangkok, Bagaimana WNI?

4 jam lalu

Seorang petugas polisi mengambil senjata setelah terjadi aksi pembakan di pusat perbelanjaan mewah Siam Paragon, di Bangkok, Thailand, 3 Oktober 2023. Thai rescue workers association/Handout via REUTERS
Dua Turis Tewas dalam Penembakan di Siam Paragon Bangkok, Bagaimana WNI?

Penembakan di mal Siam Paragon, Bangkok membuat tiga orang tewas. Kemenlu RI buka suara soal kondisi WNI di sana.


Saksi Mata Gambarkan Kekacauan Saat Penembakan di Siam Paragon Bangkok

4 jam lalu

Seorang tersangka pria bersenjata ditahan menyusul aksi pembakan di pusat perbelanjaan mewah Siam Paragon, di Bangkok, Thailand, 3 Oktober 2023. Thai rescue workers association/Handout via REUTERS
Saksi Mata Gambarkan Kekacauan Saat Penembakan di Siam Paragon Bangkok

Penembakan di Siam Paragon, Bangkok menyebabkan dua turis asing tewas. Pelakunya adalah remaja berusia 14 tahun.


Pelaku Penembakan Massal di Mal Bangkok Remaja 14 Tahun

22 jam lalu

Seorang tersangka pria bersenjata ditahan menyusul aksi pembakan di pusat perbelanjaan mewah Siam Paragon, di Bangkok, Thailand, 3 Oktober 2023. Thai rescue workers association/Handout via REUTERS
Pelaku Penembakan Massal di Mal Bangkok Remaja 14 Tahun

Pelaku penembakan massal di sebuah mal di Bangkok pada Selasa, 3 Oktober 2023, yang menewaskan 3 orang, ternyata seorang remaja berusia 14 tahun.


Polisi Tangkap Penembak Massal di Mal Bangkok, 3 Orang Tewas

23 jam lalu

Seorang tersangka pria bersenjata ditahan setelah tembakan terjadi di pusat perbelanjaan mewah Siam Paragon, di Bangkok, Thailand, 3 Oktober 2023. Asosiasi pekerja penyelamat Thailand/Handout via REUTERS
Polisi Tangkap Penembak Massal di Mal Bangkok, 3 Orang Tewas

Polisi menangkap seorang pria tersangka penembak massal di sebuah mal mewah di ibu kota Thailand, Bangkok, yang menyebabkan tiga orang tewas


Pemerintah Thailand Buat Aturan Kunjungan ke Si Thep Setelah Dipadati Wisatawan

2 hari lalu

Si Thep. shutterstock.com
Pemerintah Thailand Buat Aturan Kunjungan ke Si Thep Setelah Dipadati Wisatawan

Si Thep situs kuno di Thailand ditetapkan menjadi situs warisan dunia oleh UNESCO


Moto2 Jepang: Rider Thailand Pole, Pertamina Mandalika Tak di Zona Poin

3 hari lalu

Rider Pertamina Mandalika SAG Team Bo Bendsneyder di Moto2 Jepang. (Foto: SAG Team)
Moto2 Jepang: Rider Thailand Pole, Pertamina Mandalika Tak di Zona Poin

Pembalap tim asal Indonesia Pertamina Mandalika SAG Team Bo Bendsneyder tak maksimal di sesi kualifikasi Moto2 Jepang 2023.


Gelar Pameran Tanaman Hias, Bos Dyandra: Buyernya dari Thailand hingga AS

6 hari lalu

Acara pembukaan pameran tanaman hias, Floriculture Indonesia International Expo (FLOII) 2023 di Hall 2 Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Tangerang, Kamis, 28 September 2023. TEMPO/Defara Dhanya
Gelar Pameran Tanaman Hias, Bos Dyandra: Buyernya dari Thailand hingga AS

FLOII Expo merupakan pameran tanaman hias bertaraf internasional yang digelar di Indonesia.


6 Atraksi Wisata yang Harus Dijelajahi di Khao Yai Thailand

6 hari lalu

Taman Nasional Khao Yai, Thailand. Unsplash.com/Nat Weerawong
6 Atraksi Wisata yang Harus Dijelajahi di Khao Yai Thailand

Setiap kunjungan ke Khao Yai dapat menjanjikan pengalaman baru


Resep dan Cara Membuat Tom Kha Gai, Sup Ayam Terlezat di Dunia

6 hari lalu

Resep sup ayam jahe. Foto: Cookpad.
Resep dan Cara Membuat Tom Kha Gai, Sup Ayam Terlezat di Dunia

Jika Anda ingin mencoba menu sup ayam baru, Anda bisa mulai dengan membuat Tom Kha Gai. Hidangan asal Thailand ini dinobatkan sebagai sup ayam terbaik di dunia. Simak resep dan cara membuatnya.