Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pertemuan Menlu G20, Blinken Ogah Bertemu Menlu China atau Rusia

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken bertemu dengan Penasihat Negara China dan Menteri Luar Negeri Wang Yi selama Sidang Umum PBB ke-77 di Manhattan, New York City, AS, 23 September 2022. REUTERS/David 'Dee' Delgado/Pool
Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken bertemu dengan Penasihat Negara China dan Menteri Luar Negeri Wang Yi selama Sidang Umum PBB ke-77 di Manhattan, New York City, AS, 23 September 2022. REUTERS/David 'Dee' Delgado/Pool
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken tak punya rencana rencana untuk bertemu dengan timpalannya dari Rusia atau China dalam rangkaian pertemuan menteri luar negeri negara anggota G20 di New Delhi, India, pada pekan ini.

"Tidak ada rencana untuk bertemu baik (China atau menteri luar negeri Rusia) di G20, meskipun saya menduga bahwa kami pasti akan berada dalam sesi kelompok bersama-sama," kata Blinken kepada wartawan di ibukota Uzbekistan seperti dilansir Reuters Rabu 1 Maret 2023.

Saat ini, Blinken sedang melakukan tur singkat ke Kazakhstan dan Uzbekistan. Setelah lawatan itu, dia akan menuju ibu kota India untuk pertemuan G20.

Selama perjalanannya ke Kazakhstan dan Uzbekistan, Blinken bertemu dengan rekan-rekannya dari kelima negara Asia Tengah yang dulunya diperintah Moskow. Negara-negara itu juga memiliki hubungan dagang yang kuat dengan Beijing.

Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov dan Menteri Luar Negeri China Qin Gang dikonfirmasi menghadiri pertemuan tersebut.

Seorang pejabat Kementerian Luar Negeri Rusia mengatakan Lavrov punya jadwal untuk bertemu setidaknya tujuh menteri luar negeri. Rencana itu akan dituntaskan sebelum India memberi jamuan makan malam pada Rabu malam, 1 Maret 2023, untuk delegasi dari 40 negara. 

Pertemuan utama G20 akan diadakan pada Kamis, 2 Maret 2023. Invasi Rusia ke Ukraina akan menjadi bagian penting dari diskusi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Amerika Serikat terlibat dalam aktivitas diplomatik terus menerus untuk menggalang dunia untuk menentang agresi Rusia ke Ukraina yang dimulai lebih dari setahun yang lalu.

Kepala urusan luar negeri Uni Eropa (UE), Josep Borrell, sebelumnya mengatakan bahwa dia akan memberikan gambaran yang kuat kepada Rusia tentang apa yang dia sebut sebagai pelanggaran terang-terangan terhadap hukum internasional dan piagam PBB.

Namun, Lavrov diperkirakan membuat pernyataan tentang penyebab dan "otak" masalah geopolitik. Kantor berita Rusia TASS pada Selasa, 28 Februari 2023, melaporkan bahwa Moskow akan menyajikan "gambaran yang tidak memihak" dari ledakan pipa Nord Stream. Lavrov menuduh AS terlibat dalam ledakan itu.

Pilihan Editor: Isu Rusia Ukraina Dominasi Pertemuan Menlu G20 di India

DANIEL A. FAJRI

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Paus Kirim Kardinal Italia ke Ukraina untuk Misi Perdamaian

3 jam lalu

Kardinal Matteo Zuppi, Presiden Konferensi Waligereja Italia (CEI). REUTERS
Paus Kirim Kardinal Italia ke Ukraina untuk Misi Perdamaian

Kardinal Italia Matteo Zuppi ditugaskan Paus Fransiskus menjalani misi perdamaian untuk membantu mengakhiri perang Rusia di Ukraina.


Belgia Selidiki Laporan Ukraina Gunakan Senjatanya di Dalam Wilayah Rusia

4 jam lalu

Perdana Menteri Belgia, Alexander De Croo. REUTERS
Belgia Selidiki Laporan Ukraina Gunakan Senjatanya di Dalam Wilayah Rusia

PM Belgia mengatakan pengawasan ketat dibutuhkan karena Rusia akan melihat penggunaan senjata di luar Ukraina sebagai provokasi Barat


Sejarah Tiananmen, Tragedi yang Disebut Media Barat Pembantaian

5 jam lalu

Sejarah Tiananmen, Tragedi yang Disebut Media Barat Pembantaian

Tanggal 3-4 Juni 1989 terjadi tragedi berdarah di Lapangan Tiananmen, China. Begini Sejarahnya.


Hubungan Memanas, AS dan China Bergabung dalam Latihan Angkatan Laut di Indonesia

8 jam lalu

Kapal Angkatan Laut India, INSSatpura tiba di Makassar untuk berpartisipasi dalam 4th Edition of Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK 2023). Twitter/@indiannavy
Hubungan Memanas, AS dan China Bergabung dalam Latihan Angkatan Laut di Indonesia

Amerika Serikat dan China mengirim kapal perang ke latihan angkatan laut multinasional di Indonesia, meski hubungan keduanya memanas


PBB Khawatir atas Penahanan dalam Peringatan Tiananmen di Hong Kong

9 jam lalu

Petugas polisi membubarkan orang-orang di Victoria Park yang ditutup pada peringatan 33 tahun penumpasan demonstrasi pro-demokrasi di Lapangan Tiananmen Beijing pada tahun 1989, di Hong Kong, China, 4 Juni 2022. REUTERS/Lam Yik
PBB Khawatir atas Penahanan dalam Peringatan Tiananmen di Hong Kong

PBB menyampaikan kekhawatiran atas penangkapan sejumlah warga Hong Kong terkait dengan peringatan 34 tahun tragedi Tiananmen


Kepala Intelijen Dunia Gelar Pertemuan Rahasia di Singapura, Siapa Saja yang Ikut?

11 jam lalu

Direktur Intelijen Nasional AS Avril Haines menghadiri Dialog Shangri-La IISS ke-20 di Singapura 2 Juni 2023. REUTERS/Caroline Chia/File Foto
Kepala Intelijen Dunia Gelar Pertemuan Rahasia di Singapura, Siapa Saja yang Ikut?

Pejabat senior dari 20-an badan intelijen dunia mengadakan pertemuan rahasia di sela-sela konferensi keamanan Shangri-La Dialogue 2023 di Singapura


Proposal Damai Rusia-Ukraina yang Ditawarkan Prabowo Dinilai Langkah Maju Diplomasi Indonesia

12 jam lalu

Menteri Pertahanan Indonesia Prabowo Subianto berbicara pada sesi pleno IISS Shangri-La Dialogue ke-20 di Singapura, 3 Juni 2023. REUTERS/Caroline Chia
Proposal Damai Rusia-Ukraina yang Ditawarkan Prabowo Dinilai Langkah Maju Diplomasi Indonesia

Dosen Universitas Paramadina Anton Aliabbas mengatakan proposal Prabowo soal perdamaian Rusia dan Ukraina sudah jelas dan dapat diukur dengan mudah.


Kapal Perang China Potong Jalur Kapal Perusak AS di Selat Taiwan

13 jam lalu

Sebuah kapal perang China PRC LY 132 melintasi jalur kapal perusak Angkatan Laut A.S. USS Chung-Hoon dengan jarak hanya 137 meter di Selat Taiwan, 3 Juni 2023, dalam gambar diam dari video Global News melalui REUTERS
Kapal Perang China Potong Jalur Kapal Perusak AS di Selat Taiwan

Kapal perang China dituding memotong jalur kapal perusak Amerika Serikat dalam jarak 137 meter di Selat Taiwan "secara tidak aman"


Rayakan Ulang tahun Pemimipin Opisisi Rusia Navalny, 100 Orang Ditangkap

13 jam lalu

Gestur pemimpin oposisi Rusia Alexei Navalny saat pengumuman putusan pengadilan di Moskow, Rusia pada 2 Februari 2021. Pengadilan Moskow menghukum Alexei Navalny dengan penjara 3,5 tahun.  Press Service of Simonovsky District Court/Handout via REUTERS
Rayakan Ulang tahun Pemimipin Opisisi Rusia Navalny, 100 Orang Ditangkap

Polisi Rusia telah menagkap 100 lebih pengunjuk rasa yang turun ke jalan memperingati ulang tahun pemimpin oposisi Alexei Navalny


Rusia Klaim Patahkan Serangan Besar Ukraina, Tewaskan 250 Tentara

15 jam lalu

Prajurit Ukraina  menuju kota garis depan Bakhmut, di tengah serangan Rusia terhadap Ukraina, di wilayah Donetsk, Ukraina 12 Mei 2023. REUTERS/Sofiia Gatilova
Rusia Klaim Patahkan Serangan Besar Ukraina, Tewaskan 250 Tentara

Pasukan Rusia mengklaim berhasil menggagalkan serangan besar Ukraina di wilayah Donetsk, dan menewaskan ratusan tentara pro-Kyiv