Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Auckland Bersiap Hadapi Dampak Badai Gabrielle

Editor

Ida Rosdalina

image-gnews
Seorang pria menumpuk karung pasir untuk melindungi gudang sebelum kedatangan Topan Gabriele di Auckland, Selandia Baru, 12 Februari 2023. Gambar AAP / David Rowland via REUTERS
Seorang pria menumpuk karung pasir untuk melindungi gudang sebelum kedatangan Topan Gabriele di Auckland, Selandia Baru, 12 Februari 2023. Gambar AAP / David Rowland via REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, JakartaWarga kota terbesar Selandia Baru, Auckland, Minggu, 12 Februari 2023, diminta bersiap menghadapi dampak badai Gabrielle yang baru saja melanda Pulau Norfolk, Australia, Sabtu malam.

Gabrielle, yang diturunkan menjadi sistem tekanan rendah subtropis dari sebuah topan Kategori 2, menghantam Pulau Norfolk, Sabtu malam. Namun, anginnya yang paling destruktif tidak mengenai pulau tersebut, sebelum mengarah ke Selandia baru, 1.460 kilometer ke arah selatan.

North Island dan kota terbesarnya, Auckland, bersiap menghadapi dampak penuh badai dari Minggu malam. Bulan lalu, Auckland dilanda hujan sangat deras yang memicu banjir dan menewaskan empat orang.

Kota berpenduduk 1,6 juta ini sejalur dengan “trifecta” penuh yaitu hujan deras, angin kencang dan gelombang badai, kata Georgina Griffith, seorang juru bicara untuk badan prakiraan cuaca nasional, MetService. “Jangan tertipu seandainya Anda belum terdampak hingga Selasa,” katanya kepada wartawan.

Angin dan hujan menyebar dari utara negara itu, dengan embusan angin 140 km per jam dilaporkan di North Island pada Minggu sore, kata MetService.

“Jumlah curah hujan selama tiga hari ke depan menunjukkan bahwa meskipun segala sesuatunya berjalan seperti biasa hari ini, hujan besar diperkirakan Senin,” badan meteorologi itu memberi peringatan, saat otoritas memperkirakan curah hujan hingga 40 mm, Senin.

Manajemen Kedaruratan Auckland mengatakan mereka sedang membangun 26 tempat penampungan darurat di kota untuk kedatangan cuaca buruk.

Dengan Gabrielle yang kian mendekat, Air New Zealand mengatakan mereka membatalkan banyak penerbangan internasional jarak jauh, juga penerbangan-penerbangan ke Tasmania dan Pulau Pasifik, dan layanan domestik ke dalam dan ke luar Auckland.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bandara Auckland mengatakan maskapai-maskapai sedang mengumumkan pembatalan penerbangan dalam “situasi yang berkembang”, dan menganjurkan orang-orang dengan perjalanan yang telah dipesan untuk terus melihat pembaruan info.

Kantor Walikota Wayne Brown meminta warga untuk bersiap, termasuk mengikat barang-barang di luar rumah dan memastikan rumah-rumah bebas dari puing-puing.

Badai berada di jalurnya untuk menerjang Tanjung Reinga di ujung utara Pulau Utara pada Minggu sore, setelah menjauh dari Pulau Norfolk, kata MetService.

Di Pulau Norfolk, yang hanya seluas 34 km persegi di Samudra Pasifik antara Kaledonia Baru dan Selandia Baru, otoritas mengatakan mereka sedang membersihkan puing-puing dan pohon-pohon yang tumbang dari jalan-jalan dan mengembalikan listrik yang terputus karena badai.

Pulau yang berpenduduk sekitar 2.000 jiwa, beberapa di antaranya adalah keturunan pelaut Inggris yang memberontak di HMS Bounty pada abad ke-18, "sangat beruntung" dengan berlalunya siklon, kata pihak berwenang.

REUTERS

Pilihan Editor: Paus Fransiskus Prihatin atas Pemenjaraan Uskup Nikaragua

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pasangan Lansia di Selandia Baru Tewas Diseruduk Domba

7 hari lalu

Kawanan domba di sebuah peternakan dekat Delegate, New South Wales, Australia, 19 November 2023. REUTERS/Peter Hobson
Pasangan Lansia di Selandia Baru Tewas Diseruduk Domba

Pasangan suami istri lanjut usia di Selandia Baru tewas setelah diseruduk domba jantan di sebuah peternakan. Oleh polisi, domba itu ditembak mati.


Bandung Raya Diprediksi Cerah Saat Salat Idul Fitri, Masuk Peralihan Menuju Kemarau

17 hari lalu

Ilustrasi Cuaca Cerah Berawan. Tempo/Fardi Bestari
Bandung Raya Diprediksi Cerah Saat Salat Idul Fitri, Masuk Peralihan Menuju Kemarau

BMKG memperkirakan cuaca Bandung Raya cenderung cerah berawan sejak dinihari menuju hari Idul Fitri, Rabu, 10 April 2024.


Selandia Baru Memperketat Penerbitan Visa, Angka Migrasi Capai Rekor

18 hari lalu

Selandia Baru. Shutterstock
Selandia Baru Memperketat Penerbitan Visa, Angka Migrasi Capai Rekor

Selandia Baru akan memperketat penerbitan visa untuk membendung laju migrasi yang tinggi.


Peristiwa Kapal Wisata Tenggelam di Kitaran Labuan Bajo, Terbaru Kapal Wisata White Pearl Karam

20 hari lalu

Kapal wisata White Pearl tenggelam di sekitar Pulau Kanawa, Labuan Bajo. Jumat 5 April 2024. Foto: Istimewa
Peristiwa Kapal Wisata Tenggelam di Kitaran Labuan Bajo, Terbaru Kapal Wisata White Pearl Karam

Deretan peristiwa kapal wisata tenggelam di kitaran Labuan Bajo. Terbaru kapal wisata White Pearl, pada Jumat, 5 April 2024.


Tips Mudik Jalur Darat Jumat-Sabtu Ini dari Klimatolog: dari Utara Jabar ke Selatan Jateng

21 hari lalu

Foto udara kendaraan bermotor melaju perlahan saat melintasi jalan yang rusak terdampak banjir di jalur utama pantura Demak-Kudus Kilometer 44 di Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Demak, Jawa Tengah, Minggu, 24 Maret 2024. Bupati Demak Esti'anah telah memerintahkan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Demak mendata seluruh ruas jalan rusak terdampak banjir yang kemudian diprioritaskan untuk perbaikan pada kewenangan wilayah jalan pemerintah pusat, provinsi, dan daerah sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo saat memantau penanganan banjir Demak pada Jumat (22/3). ANTARA FOTO/Aji Styawan
Tips Mudik Jalur Darat Jumat-Sabtu Ini dari Klimatolog: dari Utara Jabar ke Selatan Jateng

Tips mudik dibagikan peneliti klimatologi di BRIN yang membaca dan menganalisis data dari Satellite-based Disaster Early Warning System (SADEWA).


TNI Sebut Selandia Baru Serahkan Pembebasan Pilot Susi Air ke Pemerintah

31 hari lalu

TPNPB OPM bersama Pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens yang menjadi sandera setahun terakhir. Dokumentasi TPNPB OPM
TNI Sebut Selandia Baru Serahkan Pembebasan Pilot Susi Air ke Pemerintah

Pemerintah Selandia Baru mengakui kedaulatan Indonesia di Papua. Mereka meminta KKB pimpinan Egianus Kogoya segera melepaskan Philip.


9 Negara Teraman untuk Solo Traveling Perempuan dari Srilanka hingga Selandia Baru

35 hari lalu

Sigiriya, Matale, Sri Lanka. Unsplash.com/Dating Scout
9 Negara Teraman untuk Solo Traveling Perempuan dari Srilanka hingga Selandia Baru

Beberapa negara dikenal relatif aman dan mudah dijelajahi bagi perempuan yang mencari petualangan dengan solo traveling


Arus Mudik Lebaran, PELNI Siapkan Alat Mitigasi Cuaca Buruk di Kapal

36 hari lalu

Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan menugaskan PT Pelni (Persero) untuk mengoperasikan kapal KM Sinabung sebagai Akomodasi Terapung dalam mendukung penyelenggaraan KTT ASEAN ke-42 di Labuan Bajo. Kredit: Ditjen Perhubungan Laut Kemenhub.
Arus Mudik Lebaran, PELNI Siapkan Alat Mitigasi Cuaca Buruk di Kapal

PELNI mempersiapkan mitigasi cuaca buruk dengan memasang alat mitigasi di atas kapal.


Selandia Baru Larang Rokok Elektrik Sekali Pakai

37 hari lalu

Ilustrasi vape. sumber: AFP/english.alarabiya.net
Selandia Baru Larang Rokok Elektrik Sekali Pakai

Selandia Baru akan akan melarang penjualan rokok elektrik sekali pakai untuk menurunkan angka perokok usia muda.


Kapal Nelayan Hilang Kontak di Samudra Hindia, Basarnas Ungkap Kronologinya

38 hari lalu

Tim SAR gabungan yang dikoordinasi Basarnas Cilacap melakukan penyisiran di pesisir selatan Kabupaten Cilacap, Selasa (19/3/2024), untuk mencari kapal nelayan Kilat Maju Jaya-7 yang dilaporkan hilang kontak di Samudra Hindia selatan Jawa. ANTARA/HO-Basarnas
Kapal Nelayan Hilang Kontak di Samudra Hindia, Basarnas Ungkap Kronologinya

Kapal nelayan Kilat Maju Jaya-7 yang hilang kontak di Samudra Hindia selatan Pulau Jawa hingga saat ini belum diketahui keberadaannya.