Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Umumkan Pencalonan 14 November, Donald Trump Siap Rebut Kembali Gedung Putih

Reporter

Editor

Sapto Yunus

image-gnews
Donald Trump. REUTERS/Go Nakamura
Donald Trump. REUTERS/Go Nakamura
Iklan

TEMPO.CO, JakartaDonald Trump, 76 tahun, berencana mengumumkan pencalonannya untuk pemilihan presiden Amerika Serikat 2024 pada bulan ini. Beberapa media Amerika melaporkan rencana itu setelah mantan presiden itu mengonfirmasi niatnya untuk mencalonkan diri lagi.

Baca: Jurnalis Iran Ditahan setelah Menerbitkan Wawancara Ayah Mahsa Amini

Berbicara pada rapat umum di Iowa pada Kamis malam waktu setempat, 3 November 2022, Trump memberi kesan akan mencalonkan diri sebagai presiden.

“Untuk membuat negara kita sukses, aman, dan mulia, sangat mungkin saya akan melakukannya lagi. Oke,” kata Trump kepada para pendukungnya.

“Bersiaplah, itu saja yang saya katakan pada Anda. Segera, bersiaplah.”

Mengutip sumber yang tidak disebutkan namanya, pada hari Kamis, Axios, CNN, dan The New York Times melaporkan Tim kampanye Trump kemungkinan akan mengumumkan pencalonannya pada 14 November 2022.

Ketika Amerika menuju pemilihan paruh waktu yang akan menentukan susunan Kongres, mantan presiden dari Partai Republik itu terus membuat klaim penipuan yang tidak berdasar dalam pemilihan 2020 saat ia kalah dari Joe Biden.

“Tahun ini kita akan merebut kembali DPR. Kami akan mengambil kembali Senat. Kami akan merebut kembali Amerika," kata Trump di Sioux City, Iowa, Kamis. “Dan pada 2024, yang paling penting, kita akan merebut kembali Gedung Putih kita yang megah.”

Sebagai rumah dari pemilihan pendahuluan pertama, Iowa adalah tujuan kampanye paling populer untuk calon presiden.

Jajak pendapat menunjukkan, jika Trump mencalonkan diri lagi sebagai presiden, ia akan menjadi favorit awal untuk memenangi nominasi Partai Republik. Sehingga, pertarungan ulang Trump-Biden pada 2024 kemungkinan akan terjadi.

Kandidat calon presiden Partai Republik lainnya untuk 2024 termasuk Gubernur Florida Ron DeSantis; mantan Wakil Presiden Trump, Mike Pence; serta perempuan mantan Gubernur Carolina Selatan dan mantan duta besar Amerika untuk PBB, Nikki Haley.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Biden, 79 tahun, mengatakan ia bermaksud mencalonkan diri kembali meskipun, menurut beberapa jajak pendapat, banyak pendukung Demokrat lebih memilih kandidat lain, sebagian karena alasan usia Biden.

Jika Trump menang, pemerintahan yang ia jalankan akan bertepatan dengan banyak masalah hukum dan penyelidikan yang ia hadapi, termasuk setidaknya satu penyelidikan kriminal yang bisa membuatnya didakwa.

Trump terkunci dalam pertempuran hukum dengan komite Kongres yang berusaha mendapatkan catatan pajaknya.

Secara terpisah, Departemen Kehakiman sedang melakukan penyelidikan kriminal terhadap kemungkinan kesalahan penanganan dokumen rahasia pemerintah oleh sang mantan presiden.

Sebuah panel Kongres, yang menyelidiki serangan mematikan pada 6 Januari 2021 di US Capitol oleh para pendukung Trump, telah mengeluarkan panggilan pengadilan bagi Trump untuk bersaksi.

Trump, yang dua kali menghadapi upaya pemakzulan saat menjabat presiden, membantah melakukan kesalahan dalam semua kasus. Ia menuduh semua itu adalah serangan politik yang dipimpin oleh Demokrat.

Konstitusi Amerika Serikat membatasi presiden untuk dua masa jabatan masing-masing selama empat tahun. Grover Cleveland adalah satu-satunya presiden Amerika yang menjalani masa jabatan tidak berturut-turut setelah terpilih untuk masa jabatan keduanya pada 1892.

Baca: Larang PRT Istirahat dan Buang Air Kecil, Jeff Bezos Digugat

AL JAZEERA | REUTERS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

9 jam lalu

Para pengunjuk rasa duduk di perkemahan saat mereka memprotes solidaritas dengan penyelenggara Pro-Palestina di kampus Universitas Columbia, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di New York City, AS, 19 April 2024. REUTERS/Caitlin Ochs
Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

Polisi Amerika Serikat secara brutal menangkap para mahasiswa dan dosen di sejumlah universitas yang menentang genosida Israel di Gaza


Prabowo Terima Telepon Menteri Pertahanan AS, Berikut Profil Lloyd Austin

10 jam lalu

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (kiri) menyambut kedatangan Menteri Pertahanan Amerika Serikat (AS) Lloyd J. Austin III sebelum melakukan pertemuan tingkat menteri pertahanan ASEAN dan AS di Jakarta Convention Center, Jakarta, Rabu 15 November 2023. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Prabowo Terima Telepon Menteri Pertahanan AS, Berikut Profil Lloyd Austin

Presiden terpilih Prabowo Subianto menerima telepon dari Menhan AS. Berikut jenjang karier dan profil Lloyd Austin.


Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

13 jam lalu

Mahasiswa pro-Palestina mengambil bagian dalam protes mendukung Palestina di tengah konflik yang sedang berlangsung di Gaza, di Universitas Columbia di New York City, AS, 12 Oktober 2023. REUTERS/Jeenah Moon
Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

Mahasiswa Universitas Columbia mengajukan pengaduan terhadap universitas di New York itu atas tuduhan diskriminasi dalam protes pro-Palestina


Konflik TikTok dengan AS Makin Panas: ByteDance Mau Jual?

18 jam lalu

Logo TikTok terlihat di smartphone di depan logo ByteDance yang ditampilkan dalam ilustrasi yang diambil pada 27 November 2019. [REUTERS / Dado Ruvic / Illustration / File Photo]
Konflik TikTok dengan AS Makin Panas: ByteDance Mau Jual?

Bagaimana nasib TikTok di AS pasca-konflik panas dan pengesahan RUU pemblokiran aplikasi muncul di sana?


Makin Meluas Kampus di Amerika Serikat Dukung Palestina, Ini Alasannya

20 jam lalu

Koalisi mahasiswa Universitas Michigan berkumpul di sebuah perkemahan di Diag untuk menekan universitas tersebut agar melepaskan dana abadinya dari perusahaan-perusahaan yang mendukung Israel atau dapat mengambil keuntungan dari konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di kampus perguruan tinggi Universitas Michigan  di Ann Arbor, Michigan, AS, 22 April 2024. REUTERS/Rebecca Cook
Makin Meluas Kampus di Amerika Serikat Dukung Palestina, Ini Alasannya

Berbagi kampus di Amerika Serikat unjuk rasa mendukung Palestina dengan tuntutan yang seragam soal protes genosida di Gaza.


Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

21 jam lalu

Suharso Monoarfa bertemu Luhut Binsar Panjaitan di Singapura. Instagram/@Suharsomonoarfa
Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masih banyak masyarakat berobat ke luar negeri.


Menteri Pertahanan Amerika Serikat Telepon Prabowo Subianto Ucapkan Selamat

1 hari lalu

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (kiri) menyambut kedatangan Menteri Pertahanan Amerika Serikat (AS) Lloyd J. Austin III sebelum melakukan pertemuan tingkat menteri pertahanan ASEAN dan AS di Jakarta Convention Center, Jakarta, Rabu 15 November 2023. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Menteri Pertahanan Amerika Serikat Telepon Prabowo Subianto Ucapkan Selamat

Menteri Pertahanan Amerika Serikat kembali menyampaikan ucapan selamat dari Joe Biden kepada Prabowo Subianto atas kemenangan di pilpres 2024


AS Larang TikTok: Perlawanan ByteDance sampai Daftar Negara yang Mencoret Aplikasi Top Itu

1 hari lalu

Bendera AS dan logo TikTok terlihat melalui pecahan kaca dalam ilustrasi yang diambil pada 20 Maret 2024. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration/File Photo
AS Larang TikTok: Perlawanan ByteDance sampai Daftar Negara yang Mencoret Aplikasi Top Itu

Amerika Serikat resmi melarang TikTok karena alasan keamanan jika ByteDance tidak melakukan divestasi sahamnya. Perusahaan Cina itu melawan.


Gelombang Protes Dukung Palestina Menyebar di Kampus Bergengsi di AS

1 hari lalu

Seorang pria memegang spanduk saat dia melakukan protes di luar Universitas New York, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di New York City, AS, 23 April 2024. REUTERS/Eduardo Munoz
Gelombang Protes Dukung Palestina Menyebar di Kampus Bergengsi di AS

Mahasiswa di sejumlah kampus bergengsi di Amerika Serikat menggelar protes untuk menyatakan dukungan membela Palestina.


Tim Joe Biden akan Terus Gunakan TikTok untuk Kampanye Walau Dilarang DPR

1 hari lalu

Presiden AS Joe Biden menyampaikan sambutan kepada anggota militer, petugas pertolongan pertama, dan keluarga mereka pada hari peringatan 22 tahun serangan 11 September 2001 terhadap World Trade Center, di Pangkalan Gabungan Elmendorf-Richardson di Anchorage, Alaska, 11 September. 2023. REUTERS/Evelyn Hockstein
Tim Joe Biden akan Terus Gunakan TikTok untuk Kampanye Walau Dilarang DPR

Tim kampanye Joe Biden berkata mereka tidak akan berhenti menggunakan TikTok, meski DPR AS baru mengesahkan RUU yang mungkin melarang penggunaan media sosial itu.