Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pendeta dan Geolog Gunakan Abu Vulkanik untuk Kandang Natal La Palma

Reporter

Editor

Yudono Yanuar

image-gnews
Pemandangan Natal yang dibuat oleh pekerja dari National Geographic Institute (IGN) dengan batu yang dikeluarkan dari gunung berapi Cumbre Vieja, di gereja Tajuya, di Pulau Canary La Palma, Spanyol, 14 Desember 2021. REUTERS/Borja Suarez
Pemandangan Natal yang dibuat oleh pekerja dari National Geographic Institute (IGN) dengan batu yang dikeluarkan dari gunung berapi Cumbre Vieja, di gereja Tajuya, di Pulau Canary La Palma, Spanyol, 14 Desember 2021. REUTERS/Borja Suarez
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Abu vulkanik dan gumpalan lava yang keluar dari gunung berapi Cumbre Vieja di Pulau La Palma, Spanyol, dimanfaatkan untuk membuat hiasan adegan kelahiran bayi Yesus dalam peringatan Natal di gereja terdekat dengan bencana itu.

Domingo Guerra, pendeta di gereja Tajuya, dan Ruben Lopez, seorang ahli geologi dari Institut Geografi Spanyol, ingin memanfaatkan puing-puing vulkanik itu untuk peringatan kelahiran Yesus guna menandai letusan hampir tiga bulan yang telah menyebabkan malapetaka bagi penduduk setempat.

"Kami melakukannya dengan lahar, abu dan lapili (pecahan batuan vulkanik), sehingga memiliki representasi gunung berapi, karena kami hanya berjarak tiga kilometer dan sore ini (Senin) kami bahkan bisa mendengar ledakannya," Lopez, 42, katanya, kepada Reuters.

"Kami ingin melakukan inisiatif untuk semangat Natal, di tempat seperti ini, di mana orang-orang sedih dan sangat khawatir," katanya.

Guerra, 65 tahun, mengatakan Lopez telah mencari bahan di daerah yang tertutup oleh lava dan batuan vulkanik.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Diorama di depan altar, memiliki tempat lahir bayi Yesus yang diletakkan di atas bongkahan lahar hitam, sementara bebatuan menjadi latar tempat kejadian dan abu vulkanik berserakan di sekitar ketiga orang bijak itu.

Letusan, yang telah mengirim lava cair mengalir di lereng Cumbre Vieja selama berminggu-minggu, adalah yang terpanjang di Pulau Canary Spanyol sejak pencatatan dimulai pada tahun 1500. 

Sejak letusan dimulai pada 19 September 2021, ribuan orang telah dievakuasi, setidaknya 2.910 bangunan hancur, dan mata pencaharian utama pulau La Palma, perkebunan pisang, terancam.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

21 jam lalu

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez. REUTERS/Andrew Kelly
PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

PM Spanyol Pedro Sanchez adalah pendukung utama Palestina. Ia memutuskan untuk cuti sementara usai istrinya dituduh korupsi.


Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

2 hari lalu

Spyware pegasus. Thequint.com
Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

Pengadilan Tinggi Spanyol membuka kembali penyelidikan atas penggunaan perangkat lunak Pegasus milik perusahaan intelijen siber Israel, NSO Group.


SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

2 hari lalu

Puluhan pengunjung menikmati cuaca panas di pantai Cala Aiguablava, di tengah pandemi COVID-19 di Begur, dkat Girona, Costa Brava, 27 Juni 2020. REUTERS/Nacho Doce
SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

Sea Sun International adalah kompetisi seni internasional tahunan di Spanyol


Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

4 hari lalu

Kepulauan Canary, Spanyol (Pixabay)
Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

Pengunjuk rasa percaya bahwa model pariwisata Kepulauan Canary tidak berkelanjutan dan harus diubah, merugikan penduduk lokal.


Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

6 hari lalu

Park Gell Barcelona, Spanyol (Pixabay)
Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

Selama bertahun-tahun, penduduk lingkungan La Salut di Barcelona harus berebut bus dengan banyak wisatawan.


Dekat dengan Palestina, Ini Alasan Irlandia Mengakui Negara Palestina

10 hari lalu

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez dan Taoiseach (Perdana Menteri) Irlandia Simon Harris menghadiri konferensi pers pada hari pertemuan mereka untuk membahas pengakuan negara Palestina, di Dublin, Irlandia, 12 April 2024. REUTERS/Clodagh Kilcoyne
Dekat dengan Palestina, Ini Alasan Irlandia Mengakui Negara Palestina

Irlandia selangkah lebih dekat mengakui negara Palestina. Perdana Menteri Irlandia Simon Harris pun menyatakan ingin melakukannya bersama Spanyol dkk.


4 Destinasi Wisata di Kepulauan Canary Spanyol Diserbu Turis, Warga Malah Aksi Mogok Makan

12 hari lalu

Kepulauan Canary, Spanyol (Pixabay)
4 Destinasi Wisata di Kepulauan Canary Spanyol Diserbu Turis, Warga Malah Aksi Mogok Makan

Destinasi Wisata di Kepulauan Canary terus diserbu turis, membuat warga lakukan aksi mogok makan. Berikut 4 tujuan wisata unggulan di sana.


Lonjakan Wisatawan Buat Warga Kepulauan Canary Protes Mogok Makan, Profil Kepulauan di Spanyol Itu

12 hari lalu

Kepulauan Canary, Spanyol (Pixabay)
Lonjakan Wisatawan Buat Warga Kepulauan Canary Protes Mogok Makan, Profil Kepulauan di Spanyol Itu

Warga Kepulauan Canary lakukan mogok makan akibat membludaknya turis. Begini profil Kepulauan Canary di wilayah Spanyol.


Setelah 6 Bulan Perang di Gaza, Bagaimana Dukungan Eropa terhadap Palestina?

12 hari lalu

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez dan Taoiseach (Perdana Menteri) Irlandia Simon Harris menghadiri konferensi pers pada hari pertemuan mereka untuk membahas pengakuan negara Palestina, di Dublin, Irlandia, 12 April 2024. REUTERS/Clodagh Kilcoyne
Setelah 6 Bulan Perang di Gaza, Bagaimana Dukungan Eropa terhadap Palestina?

Spanyol dan Irlandia sedang mendiskusikan rencana kolektif untuk mengakui Negara Palestina di tengah-tengah perang Israel di Gaza.


Warga Kepulauan Canary Mogok Makan Justru karena Wisatawan Membludak, Ini Alasannya

12 hari lalu

Suasan kota Gran Canaria di Kepulauan Canary. Foto: @m_etn
Warga Kepulauan Canary Mogok Makan Justru karena Wisatawan Membludak, Ini Alasannya

Warga Kepulauan Canary, Spanyol melakukan mogok makan justru saat terjadi lonjakan wisatawan. Apa alasannya?