Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rasa Sayang dan Hubungan Sejarah Membuat Siprus Dipenuhi Kucing Liar

Kucing liar terlihat di jalan pejalan kaki di kota tua Nicosia, Siprus, 15 April 2020. [REUTERS/Yiannis Kourtoglou]
Kucing liar terlihat di jalan pejalan kaki di kota tua Nicosia, Siprus, 15 April 2020. [REUTERS/Yiannis Kourtoglou]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Hubungan sejarah dan rasa sayang warga Siprus kepada kucing membuat populasi kucing liar di negara kecil ini membludak.

Dengan truk kecil, Dinos Ayiomamitis setiap hari saat fajar pelan-pelan mengemudi jalan pemakaman untuk menemui teman berbulunya.

"Ini dia, Bourekka mou," bisiknya menggunakan istilah sayang Siprus, saat hewan-hewan itu melingkari kakinya dan menunggunya mengambil makanan dari belakang pikapnya untuk dimakan.

Ayiomamitis adalah salah satu dari sejumlah sukarelawan yang memberi makan ribuan kucing liar di pulau Mediterania.

"Belum ada penghitungan resmi, tetapi berdasarkan penilaian kami sendiri, setidaknya sama dengan jumlah orang," kata Ayiomamitis, yang memberi makan hingga 200 kucing setiap hari di berbagai lokasi di sekitar ibu kota Siprus, Nicosia, dikutip dari Reuters, 25 Juni 2021.

"Kami melihat populasi kucing liar mendekati satu juta, itu perkiraan kasar," kata Ayiomamitis, ketua komunitas Cat PAWS.

Relawan dan ketua komunitas Cats Paws Dinos Ayiomamitis menyiapkan makanan untuk kucing liar di sebuah pemakaman di Nicosia, Siprus, 5 Juni 2021. [REUTERS/Yiannis Kourtoglou]

Hubungan batin Siprus dengan kucing dilacak ribuan tahun lalu. Pada tahun 2004, arkeolog Prancis melaporkan apa yang digambarkan pada saat itu sebagai catatan sejarah paling awal domestikasi kucing, di situs pemakaman berusia 9.500 tahun.

Pada tahun 400 M, Helen dari Konstantinopel dikatakan telah mengirim banyak kucing ke pulau itu untuk berburu ular berbisa.

Di cagar alam kucing 80 km dari ibu kota, para sukarelawan menemukan kucing terlantar dan anak kucing mereka dibuang di luar pagar hampir setiap hari.

Malcolm's Cats, sebuah cagar alam yang dinamai menurut pendirinya Malcolm C.P. Stevenson, menampung sekitar 200 kucing. Di sini mereka dirawat di lingkungan yang aman dan bersih dengan akses ke makanan dan dokter hewan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sekitar 100 ekor dipulangkan setiap tahun, tetapi jumlah kucing yang masuk melebihi jumlah yang keluar.

"Banyak kucing yang tidak dikebiri dan tidak disterilkan, berarti banyak anak kucing setiap tahun. Orang-orang terus-menerus menelepon kami, membuang kucing di luar," kata David Fender, manajer operasi dan ketua Malcolm Cat Protection Society.

Seorang sukarelawan memberi makan kucing liar di Malcolm's Cat Sanctuary di desa Asomatos di pinggiran Limassol, Siprus, 1 Juni 2021. [REUTERS/Yiannis Kourtoglou]

Dalam beberapa tahun terakhir pemerintah Siprus telah menyisihkan 75.000 euro (Rp1,2 miliar) per tahun untuk sterilisasi kucing. Program tahun ini dimulai pada 1 Juni, tetapi dengan populasi kucing yang membengkak, Fender dan Ayiomamitis menyebut ledakan populasi kucing bisa sampai membludak ke laut.

"Jumlahnya perlu dikendalikan, dan harus dikendalikan secara manusiawi, terorganisir yang dipimpin oleh pemerintah," kata Fender.

Sanctuary berada di tepi semenanjung yang luas di ujung selatan Siprus yang memiliki hubungan kuat dengan hewan. Sebuah biara bernama Saint Nicholas of the Cats pernah memiliki dua lonceng, satu untuk orang-orang panggilan untuk beribadah, dan yang kedua untuk memanggil kucing.

Konon biarawan Saint Nicholas of the Cats sering memberi makan kucing liar pemburu ular di pulau Siprus agar tidak mengkonsumsi ular terus-menerus.

Baca juga: Kafe Kucing di Dubai Tampung dan Rawat Kucing Liar Sampai Diadopsi

REUTERS

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


8 Cara Tepat Merawat Kucing Anggora, Tidak Boleh Sembarangan

2 hari lalu

Ilustrasi kucing anggora (unsplash/Hiroko Sekine)
8 Cara Tepat Merawat Kucing Anggora, Tidak Boleh Sembarangan

Temukan tips merawat kucing anggora, dari pemeliharaan bulu supaya indah hingga pemberian makanan dengan nutrisi yang tepat.


6 Jenis Kucing Peliharaan, Beragam Karakter Tingkahnya

2 hari lalu

Colonel Meow, seekor kucing ketutunan silang Himalaya-Persia dinobatkan menjadi kucing dengan bulu terpanjang di dunia oleh Guinness World Records. Kucing ini tinggal bersama pemiliknya,  Anne Marie Avey dan Eric Rosario di Los Angeles, California. Huffingtonpost.co.uk
6 Jenis Kucing Peliharaan, Beragam Karakter Tingkahnya

Kucing telah lama menjadi hewan peliharaan populer di seluruh dunia.


Hukum Menyiksa Binatang dalam Islam?

6 hari lalu

Pengunjung membelai anjingnya dalam acara pecinta kucing dan anjing
Hukum Menyiksa Binatang dalam Islam?

Hukum menyiksa binatang dalam Islam adalah terlarang. Dalam suatu hadis diceritakan seseorang terganjal masuk surga karena menyiksa binatang


Inilah Cara Membersihkan Telinga Kucing yang Benar

8 hari lalu

Peserta menggendong kucing peliharaannya saat mengikuti Kontes Kucing Internasional di Malang City Point, Jawa Timur, Ahad, 21 Mei 2023. Kontes kucing yang berlangsung selama dua hari tersebut diikuti 195 kucing ras milik yang jenisnya antara lain British Short Hair (BSH) Persia, Maincone, Ragdoll dan Bengal yang peniliannya memfokuskan pada kesehatan, keindahan bulu, serta kelincahan kucing-kucing tersebut. ANTARA/Ari Bowo Sucipto
Inilah Cara Membersihkan Telinga Kucing yang Benar

Berikut ini cara membersihkan telinga kucing yang bisa Anda lakukan di rumah:


Mengenal Kucing Maru, Selebritas YouTube yang Disukai karena Tingkahnya

8 hari lalu

Video kucing ras Scottish Fold ini bahkan telah ditonton 600-an juta kali. Motimaru kerap muncul dalam channel YouTube, motimaru's diary. Foto: YouTube motimaru's diary
Mengenal Kucing Maru, Selebritas YouTube yang Disukai karena Tingkahnya

Kucing Maru yang memikat jutaan penonton di YouTube


Cara Aman Mengobati Kucing yang Terserang Flu

13 hari lalu

Ilustrasi kucing. Sumber: Unsplash/asiaone.com
Cara Aman Mengobati Kucing yang Terserang Flu

Pada kucing yang sudah terlanjur terkena flu ringan, obatilah dengan cara alami yang direkomendasikan di bawah ini.


5 Tips Memilih Hewan Peliharaan untuk Anak

15 hari lalu

Seorang pemilik hewan peliharaan membawa anjingnya dalam lomba lari untuk amal, di Pasay City, Metro Manila, Filipina, 18 Maret 2023. REUTERS/Lisa Marie David
5 Tips Memilih Hewan Peliharaan untuk Anak

Memilih hewan peliharaan untuk anak tak boleh sembarangan. Berikut tips memilih hewan peliharaan untuk buah hati Anda.


Periode Kucing Hamil sampai Melahirkan yang Perlu Diperhatikan

17 hari lalu

Seekor anak kucing hutan mencengkeram induknya di Wilderness Marshall di negara bagian AS dari Montana. Masa kehamilan pada kucing berkisar 63 hari. Anak kucing terlahir buta dan tuli dan baru dapat melihat pada usia 8-10 hari. Anak kucing akan disapih oleh induknya selama 6-7 minggu. dailymail.co.uk
Periode Kucing Hamil sampai Melahirkan yang Perlu Diperhatikan

Bagi yang baru memiliki kucing atau berniat memelihara perlu tahu jangka waktu kucing hamil hingga melahirkan dan tanda ketika akan melahirkan.


Jumlah Imigran Ilegal yang Masuk Uni Eropa Naik

18 hari lalu

Seorang anak imigran berada di atas kapal perahu saat ditemukan penjaga pantai Libya di Laut Mediterania di lepas pantai Libya, 15 Januari 2018. Lebih dari 170 pengungsi meninggal ketika menyeberangi Laut Tengah dari Libya ke Italia. REUTERS/Hani Amara
Jumlah Imigran Ilegal yang Masuk Uni Eropa Naik

Jumlah imigran ilegal yang merantau ke Uni Eropa mengalami kenaikan yang diantaranya dipicu persaingan antar geng penyelundup manusia


Cat Eye, Kondisi Genetik Langka yang Membentuk Mata Mirip Mata Kucing

18 hari lalu

Ilustrasi kucing. Sumber: Unsplash/asiaone.com
Cat Eye, Kondisi Genetik Langka yang Membentuk Mata Mirip Mata Kucing

1 dari setiap 50.000 hingga 150.000 orang di dunia mengidap Cat Eye Syndrome alias sindrom mata kucing.