Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sekolah di Eropa Kembali Buka di Tengah Ancaman Covid-19, Apa Persiapannya?

image-gnews
Guru di sekolah La Inmaculada y San Jose de La Montana mengukur jarak sosial untuk menyiapkan ruang kelas sebelum siswa kembali ke sekolah pada September, di tengah penyebaran virus corona (Covid-19), Ronda, Spanyol selayan, 28 Agustus 2020.[REUTERS]
Guru di sekolah La Inmaculada y San Jose de La Montana mengukur jarak sosial untuk menyiapkan ruang kelas sebelum siswa kembali ke sekolah pada September, di tengah penyebaran virus corona (Covid-19), Ronda, Spanyol selayan, 28 Agustus 2020.[REUTERS]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sekolah-sekolah di Eropa mulai dibuka kembali ketika akhir liburan musim panas berakhir meski virus corona (Covid-19) masih mengancam. Pemerintah bersikeras agar siswa kembali ke kelas setelah berbulan-bulan belajar daring karena pandemi virus corona.

Dikutip dari Reuters, 2 September 2020, beberapa negara di Eropa mengambil pendekatan yang berbeda untuk meminimalkan penularan di sekolah. Bagaimana persiapan mereka untuk sekolah tatap muka?

Inggris Raya

Di Inggris sekolah dibuka secara bertahap pada kelompok usia tertentu. Sekolah Dasar dibuka pada 1 Juni, sedangkan sekolah menengah pada 15 Juni. Sekolah di Skotlandia dibuka pada 11 Agustus.

Berdasarkan survei, sekolah-sekolah di Inggris juga akan dibagi-bagi dalam kelompok kecil. Tiap kelompok akan diberikan jarak aman untuk meminimalkan penularan. Waktu kelas dimulai serta waktu istirahat juga dilakukan secara bergantian.

Aturan masker wajah dan peralatan pelindung lainnya juga berbeda. Siswa sekolah menengah di Inggris hanya perlu memakai masker di ruang umum apabila lockdown diterapkan di wilayah tersebut. Sedangkan di Skotlandia masker diwajibkan selama di sekolah.

Prancis

Di Prancis, sekolah tatap muka dibuka kembali pada 1 September. Siswa diatas 11 tahun diwajibkan menggunakan masker, baik di luar maupun dalam ruangan. Pencampuran kelompok kelas harus dibatasi. Ruangan kelas harus terbuka untuk ventilasi dan mendapat disinfeksi rutin.

Kehadiran siswa bersifat wajib. Jika terjadi wabah regional yang besar, sekolah dapat ditutup sementara.

Untuk taman kanak-kanak, anak-anak dalam kelompok kelas yang sama tidak perlu menerapkan jarak sosial. Sekolah dasar dapat membagi kelas menjadi kelompok yang terdiri dari 8 hingga 15 siswa secara bergantian, setengah hari di sekolah dan sisanya di rumah. Pada sekolah menengah, semua siswa harus hadir setidaknya beberapa hari dalam seminggu.

Jerman

Para siswa di Jerman sudah kembali bersekolah sepenuhnya sejak awal Agustus. Pada mayoritas negara bagian, siswa dan guru harus memakai masker saat berada dalam gedung, kecuali saat duduk di depan meja. North Rhine Westphalia sempat mewajibkan siswa yang lebih tua untuk mengenakan masker dalam pelajaran. Namun aturan tersebut tidak jadi berlaku setelah mendapat kritik dari orang tua dan dokter.

Jam istirahat dilakukan secara bertahap pada tiap kelas. Pintu dan jendela kelas dibuka untuk ventilasi. Sebagian besar guru sudah kembali mengajar, walaupun para pegiat kesehatan terus mendorong perlindungan untuk mereka. Pelajaran secara daring hanya berlanjut dalam keadaan khusus.

Yunani

Pemerintah Yunani telah memperpanjang pembukaan kembali sekolah selama seminggu hingga 14 September, karena lonjakan infeksi Covid-19.

Guru dan siswa diwajibkan menggunakan masker di kelas maupun ruangan indoor lainnya. Masing-masing dari mereka akan disediakan satu masker.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


3 Destinasi Terbaik di Eropa untuk Berburu Aurora Borealis

8 jam lalu

Rhodes, Yunani (Pixabay)
3 Destinasi Terbaik di Eropa untuk Berburu Aurora Borealis

Sepanjang tahun 2024, peluang melihat aurora borealis akan semakin meningkat di beberapa destinasi tertentu


Hindari Kerumunan Wisatawan Ini Waktu Terbaik Mengunjungi Malaga

20 jam lalu

Malaga, Spanyol. Unsplash.com/Tabea Schimpf
Hindari Kerumunan Wisatawan Ini Waktu Terbaik Mengunjungi Malaga

Waktu terbaik untuk menjelajahi Malaga adalah musim semi dan musim gugur, untuk hindari kerumunan musim panas.


Mengenal Lawrence Wong, Perdana Menteri Singapura Baru yang Jago Main Gitar

2 hari lalu

Wakil Perdana Menteri Singapura dan Menteri Keuangan Lawrence Wong. REUTERS/Isabel Kua
Mengenal Lawrence Wong, Perdana Menteri Singapura Baru yang Jago Main Gitar

Berasal dari kalangan biasa, Lawrence Wong mampu melesat ke puncak pimpinan negara paling maju di Asia Tenggara.


AstraZeneca Tarik Vaksin Covid-19, Terkait Efek Samping yang Bisa Sebabkan Kematian?

2 hari lalu

Seorang petugas kesehatan memegang botol berisi vaksin Oxford/AstraZeneca coronavirus disease (COVID-19) di Rumah Sakit Nasional di Abuja, Nigeria, 5 Maret 2021. [REUTERS/Afolabi Sotunde]
AstraZeneca Tarik Vaksin Covid-19, Terkait Efek Samping yang Bisa Sebabkan Kematian?

AstraZeneca menarik vaksin Covid-19 buatannya yang telah beredar dan dijual di seluruh dunia.


Divonis 8 Tahun Penjara, Sutradara Mohammad Rasoulof Kabur dari Iran

3 hari lalu

Sutradara Mohammad Rasoulof. REUTERS/Annegret Hilse
Divonis 8 Tahun Penjara, Sutradara Mohammad Rasoulof Kabur dari Iran

Sutradara film Iran Mohammad Rasoulof mengatakan telah meninggalkan Iran setelah dijatuhi hukuman penjara atas tuduhan keamanan nasional


Pelapor COVID-19 Cina Diperkirakan Bebas setelah 4 Tahun Dipenjara

3 hari lalu

Petugas keamanan berjaga-jaga di luar Institut Virologi Wuhan selama kunjungan tim Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yang bertugas menyelidiki asal-usul penyakit virus corona (COVID-19), di Wuhan, provinsi Hubei, Cina 3 Februari 2021. REUTERS/ Foto Thomas Peter/File
Pelapor COVID-19 Cina Diperkirakan Bebas setelah 4 Tahun Dipenjara

Seorang jurnalis warga yang dipenjara selama empat tahun setelah dia mendokumentasikan fase awal wabah virus COVID-19 dari Wuhan pada 2020.


Kurangi Antrean yang Mengular, Bandara di Eropa Siap Terapkan FaceBoarding

6 hari lalu

Ilustasi bandara. Unsplash.com/Phil Mosley
Kurangi Antrean yang Mengular, Bandara di Eropa Siap Terapkan FaceBoarding

Penerapan FaceBoarding diharapkan mampu mengurangi jumlah antrean yang biasanya mengular di bandara


10 Hidden Gem Buat Pecinta Kuliner di Eropa, Jarang Dikunjungi Turis

7 hari lalu

Valletta, Malta, Italia. Unsplash.com/Arvydas Venckus
10 Hidden Gem Buat Pecinta Kuliner di Eropa, Jarang Dikunjungi Turis

Penelitian baru-baru ini yang menemukan hidden gem bagi pecinta kuliner di beberapa destinasi liburan di Eropa.


Vaksin AstraZeneca Tidak Diedarkan Lagi di Dunia, Begini Dampaknya untuk Indonesia

8 hari lalu

Vaksin AstraZeneca menjadi satu di antara vaksin yang digunakan banyak negara termasuk Indonesia dalam melawan pandemi virus corona. Sarah Gilbert juga melepas hak paten dalam proses produksi vaksin tersebut, sehingga harga vaksin bisa lebih murah. Sarah dan sejumlah ilmuwan yang terlibat dalam pembuatan vaksin telah dianugrahi gelar kebangsawanan oleh Ratu Elizabeth II tahun ini. REUTERS
Vaksin AstraZeneca Tidak Diedarkan Lagi di Dunia, Begini Dampaknya untuk Indonesia

Epidemiolog menilai penarikan stok vaksin AstraZeneca dari pasar global tak berpengaruh terhadap penanganan Covid-19 saat ini.


Ramai soal Efek Samping Langka AstraZeneca, Begini Cara Cek Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

8 hari lalu

Vaksin Covid-19 AstraZeneca. REUTERS/Dado Ruvic
Ramai soal Efek Samping Langka AstraZeneca, Begini Cara Cek Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

Pengecekan status dan jenis vaksin Covid-19 bisa dicek melalui aplikasi SatuSehat