90 Ribu Cerpelai di Spanyol Dibunuh Karena Tertular Virus Corona

Sabtu, 18 Juli 2020 07:00 WIB

Sepasang cerpelai atau musang Amerika di Britania Raya.[wikimedia.org]

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Spanyol memerintahkan pemusnahan 92.700 cerpelai karena terbukti tertular virus Corona. Hal tersebut diungkapkan oleh Departemen Agrikultur, Peternakan, dan Lingkungan Hidup Spanyol usai menyelidiki cluster baru di peternakan cerpelai Teruel, Aragon.

Meski telah menyatakan bahwa cerpelai di peternakan tersebut tertular virus Corona, Pemerintah Spanyol belum bisa memastikan kaitannya dengan kasus manusia. Mereka berkata, hal tersebut masih perlu ditindaklanjuti. Adapun jumlah manusia yang positif tertular Corona di peternakan Teruel ada tujuh orang.

"Belum bisa disimpulkan bahwa penularan virus Corona dari hewan ke manusia dan sebaliknya itu memungkinkan. Namun, kami memutuskan untuk memusnahkan semua cerpelai sebagai langkah pencegahan," ujar keterangan pers Pemerintah Spanyol, dikutip dari CNN, Sabtu, 18 Juli 2020.

Sebelum pemusnahan cerpelai itu dilakukan, Pemerintah Spanyol sudah lebih dulu menutup peternakan Teruel. Hal itu dilakukan sejak 22 Mei lalu, untuk melakukan sejumlah tes terhadap penghuni peternakan, baik pegawai maupun hewan yang berada di sana.

Pada awalnya, hasil tes menunjukkan tidak ada cerpelai yang tertular virus Corona. Namun, ketika tes dilakukan lagi pada 7 Juli lalu, 78 dari 90 sampel yang diuji tercatat positif Corona. Hal itu menjadi pertimbangan Pemerintah Spanyol untuk memusnahkan 90 ribu cerpelai di Teruel.

Kasus cerpelai tertular virus Corona di Spanyol bukan yang pertama di dunia. Pada Mei lalu, kasus serupa terjadi Belanda. Hal itu mendorong pemerintah menggelar tes virus Corona di semua peternakan cerpelai Belanda. Sejumlah peneliti yakin cerpelai bisa menularkan virus Corona ke manusia.

"Berdasarkan hasil penelitian kasus virus Corona di peternakan cerpelai, kami mendapati bahwa penularan dari cerpelai ke manusia memungkinkan," ujar Pemerintah Belanda kala itu.

Sebagai catatan, ketika pandemi virus Corona meledak untuk pertama kalinya, kelelawar ditengarai sebagai sumber awal virus. Lokasi awal penyebaran virus Corona, Wuhan, pun terkenal akan pasarnya yang menjual hewan-hewan liar seperti kelelawar.

ISTMAN MP | CNN

Berita terkait

Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

7 hari lalu

Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez mengumumkan akan mundur setelah pengadilan meluncurkan penyelidikan korupsi terhadap istrinya.

Baca Selengkapnya

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

8 hari lalu

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

Kementerian Pertahanan Spanyol tidak mengungkap berapa banyak rudal patriot untuk Ukraina. Hanya menyebut rudal tiba beberapa hari ke depan.

Baca Selengkapnya

PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

11 hari lalu

PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

PM Spanyol Pedro Sanchez adalah pendukung utama Palestina. Ia memutuskan untuk cuti sementara usai istrinya dituduh korupsi.

Baca Selengkapnya

Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

13 hari lalu

Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

Pengadilan Tinggi Spanyol membuka kembali penyelidikan atas penggunaan perangkat lunak Pegasus milik perusahaan intelijen siber Israel, NSO Group.

Baca Selengkapnya

SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

13 hari lalu

SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

Sea Sun International adalah kompetisi seni internasional tahunan di Spanyol

Baca Selengkapnya

Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

14 hari lalu

Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

Pengunjuk rasa percaya bahwa model pariwisata Kepulauan Canary tidak berkelanjutan dan harus diubah, merugikan penduduk lokal.

Baca Selengkapnya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

16 hari lalu

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

Selama bertahun-tahun, penduduk lingkungan La Salut di Barcelona harus berebut bus dengan banyak wisatawan.

Baca Selengkapnya

Dekat dengan Palestina, Ini Alasan Irlandia Mengakui Negara Palestina

20 hari lalu

Dekat dengan Palestina, Ini Alasan Irlandia Mengakui Negara Palestina

Irlandia selangkah lebih dekat mengakui negara Palestina. Perdana Menteri Irlandia Simon Harris pun menyatakan ingin melakukannya bersama Spanyol dkk.

Baca Selengkapnya

4 Destinasi Wisata di Kepulauan Canary Spanyol Diserbu Turis, Warga Malah Aksi Mogok Makan

22 hari lalu

4 Destinasi Wisata di Kepulauan Canary Spanyol Diserbu Turis, Warga Malah Aksi Mogok Makan

Destinasi Wisata di Kepulauan Canary terus diserbu turis, membuat warga lakukan aksi mogok makan. Berikut 4 tujuan wisata unggulan di sana.

Baca Selengkapnya

Lonjakan Wisatawan Buat Warga Kepulauan Canary Protes Mogok Makan, Profil Kepulauan di Spanyol Itu

22 hari lalu

Lonjakan Wisatawan Buat Warga Kepulauan Canary Protes Mogok Makan, Profil Kepulauan di Spanyol Itu

Warga Kepulauan Canary lakukan mogok makan akibat membludaknya turis. Begini profil Kepulauan Canary di wilayah Spanyol.

Baca Selengkapnya