Diterpa Suhu Dingin, WNI di Australia Antusias Ikut HUT RI ke-74

Sabtu, 17 Agustus 2019 17:30 WIB

Duta Besar Y. Kristiarto S. Legowo memimpin Upacara Kemerdekaan RI ke-74 di halaman KBRI Canberra, Australia, 17 Agustus 2019.[Dok. Istimewa/KBRI Canberra]

TEMPO.CO, Jakarta - WNI di Australia antusias mengikuti upacara HUT RI ke-74 yang dilaksanakan di KBRI Canberra. Antusiasme warga Indonesia dapat dilihat dari banyaknya yang hadir meski suhu cukup dingin yakni 5 derajat Celsius.

Upacara Peringatan ke-74 Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI di KBRI Canberra yang dipimpin oleh Duta Besar Y. Kristiarto S. Legowo, di halaman Kedutaan Besar RI di Canberra. Upacara berlangsung khidmat sekaligus meriah yang dihadiri seluruh jajaran KBRI Canberra, masyarakat dan diaspora Indonesia serta friends of Indonesia.

Menurut rilis KBRI Canberra kepada Tempo, upcara dimulai pada pukul 9.15 pagi. Bahkan ada masyarakat Indonesia yang sudah tiba di KBRI Canberra sejak pukul 8.00 pagi.

Antusiasme warga Indonesia dan Australia saat Upacara Kemerdekaan RI ke-74 di halaman KBRI Canberra, Australia, 17 Agustus 2019.[Dok. Istimewa/KBRI Canberra]

Menariknya, peserta upacara bukan hanya didominasi oleh masyarakat dan diaspora Indonesia semata. Masyarakat Australia yang terdiri dari mitra kerja KBRI, mahasiswa hingga siswa sekolah dasar dan menengah, juga turut serta dalam Upacara di KBRI Canberra.

Advertising
Advertising

Umumnya, WN Australia tersebut adalah mitra kerja KBRI dan mereka yang sedang belajar Bahasa Indonesia serta pecinta Indonesia atau yang lebih dikenal dengan Friends of Indonesia. Bahkan, sejumlah sekolah di Negara Bagian Victoria yang berjarak sekitar hampir 800 km dari Canberra, secara khusus mengirimkan murid-murid dan guru Bahasa Indonesia mereka untuk menghadiri Upacara ini.

Adapun Mayor Inf. Leo Sugandi menjadi komandan upacara. Mayor Inf. Leo Sugandi saat ini sedang melanjutkan pendidikan militer di Canberra.

Sang Saka Merah Putih dikibarkan oleh 14 paskibraka KBRI Canberra yang terdiri dari pelajar dan mahasiswa Indonesia dari berbagai sekolah dan universitas di Canberra. Teks Proklamasi dibacakan oleh Wakil Duta Besar RI M.I. Derry Aman.

Paskibraka sendiri dilatih khusus oleh perwira TNI selama satu bulan lebih di tengah musim dingin yang mencapai minus 2 derajat Celsius.

Menurut Dubes Kristiarto, Upacara HUT RI ke-74 di KBRI Canberra menjadi momentum terbaik untuk semakin memperkuat semangat kebangsaan dan memperkokoh persatuan dan kesatuan masyarakat Indonesia di Australia.

Berita terkait

Ratusan Paus Pilot Terdampar di Australia Barat, Apa Keunikan Paus Ini?

1 hari lalu

Ratusan Paus Pilot Terdampar di Australia Barat, Apa Keunikan Paus Ini?

Sekitar 140 paus pilot yang terdampar di perairan dangkal negara bagian Australia Barat. Apakah jenis paus pilot itu?

Baca Selengkapnya

Direktorat Jenderal Pajak dan Australia Kerja Sama bidang Pertukaran Informasi Cryptocurrency

3 hari lalu

Direktorat Jenderal Pajak dan Australia Kerja Sama bidang Pertukaran Informasi Cryptocurrency

Kesepakatan kerja sama ini dirancang untuk meningkatkan deteksi aset yang mungkin memiliki kewajiban pajak di kedua negara.

Baca Selengkapnya

Australia Luncurkan Fase Baru Program Investing in Women

3 hari lalu

Australia Luncurkan Fase Baru Program Investing in Women

Program Investing in Women adalah inisiatif Pemerintah Australia yang akan fokus pada percepatan pemberdayaan ekonomi perempuan di Indonesia

Baca Selengkapnya

PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

4 hari lalu

PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese menyebut Elon Musk sebagai miliarder sombong karena tak mau menghapus unggahan di media sosial X.

Baca Selengkapnya

Kemendag Dorong Ekspor Buah Manggis ke Australia, Butuh Penyedia Jasa Iradiasi

4 hari lalu

Kemendag Dorong Ekspor Buah Manggis ke Australia, Butuh Penyedia Jasa Iradiasi

Kemendag mendorong ekspor buah sebagai implementasi perjanjian Indonesia-Australia Comprehensive Economic Partnership Agreement (IA-CEPA).

Baca Selengkapnya

4 Fakta Tentang Kasus Penusukan di Sydney: Mengincar Wanita hingga Seorang Bayi Jadi Korban

5 hari lalu

4 Fakta Tentang Kasus Penusukan di Sydney: Mengincar Wanita hingga Seorang Bayi Jadi Korban

Berikut fakta-fakta soal kasus penusukan di Mall Bondi Sidney pekan lalu yang menghebohkan Australia.

Baca Selengkapnya

Kegagalan di Piala Asia U-23 2024 Tak Akan Ganggu Prospek Pemain Muda Australia

5 hari lalu

Kegagalan di Piala Asia U-23 2024 Tak Akan Ganggu Prospek Pemain Muda Australia

Tony Vidmar mengaku tersingkirnya Timnas Australia U-23 di Piala Asia U-23 2024 tak akan mengganggu prospek jangka panjang para pemain.

Baca Selengkapnya

Massa Berkumpul di Bondi Beach Kenang Para Korban Serangan Penusukan di Mal Bondi Sydney

5 hari lalu

Massa Berkumpul di Bondi Beach Kenang Para Korban Serangan Penusukan di Mal Bondi Sydney

Setelah serangan penusukan yang merenggut 6 orang, ratusan orang berkumpul untuk mengenang para korban dengan menyalakan lilin dan menyanyikan himne

Baca Selengkapnya

Elon Musk Berdebat dengan Pemerintah Australia Soal Konten Penikaman Uskup di Sydney

5 hari lalu

Elon Musk Berdebat dengan Pemerintah Australia Soal Konten Penikaman Uskup di Sydney

Pemilik media sosial X Elon Musk menolak untuk menghapus konten media sosial tentang insiden penikaman uskup di Sydney, menentang perintah komisaris sensor Australia.

Baca Selengkapnya

Australia-Indonesia Kerja Sama Bidang Iklim, Energi Terbarukan dan Infrastruktur

5 hari lalu

Australia-Indonesia Kerja Sama Bidang Iklim, Energi Terbarukan dan Infrastruktur

Australia lewat pendanaan campuran mengucurkan investasi transisi net zero di Indonesia melalui program KINETIK

Baca Selengkapnya