Sri Lanka Bakal Usut Kegagalan Intelijen Cegah Teror Bom

Reporter

Tempo.co

Editor

Budi Riza

Selasa, 23 April 2019 10:01 WIB

Petugas keamanan membawa jenazag korban ledakan bom di sebuah gereja di Negombo, Sri Lanka 21 April 2019. Serangan bom ini setidaknya menewaskan 215 warga dan sekitar 450 orang terluka. REUTERS/Stringer

TEMPO.CO, Kolombo – Juru bicara pemerintah Sri Lanka, Rajitha Senaratne, mengatakan pemerintah akan menginvestigasi kegagalan intelijen dalam mencegah serangan teror pada perayaan Hari Paskah.

Baca:

Pangeran William dan Kate Middleton Berduka untuk Sri Lanka

Senaratne mengatakan pemerintah Sri Lanka sebenarnya telah mendapatkan peringatan detil mengenai adanya ancaman serangan teror, yang menewaskan setidaknya 290 orang dan melukai sekitar 500 orang pada Ahad, 21 April 2019.

Advertising
Advertising

“Kami sangat menyesalkan ini, sebagai pemerintah kami harus mengatakan ini. Kami meminta maaf kepada keluarga korban dan institusi atas insiden ini,” kata Senaratne kepada media seperti dilansir CNN pada Senin, 22 April 2019.

Serangan teror bom di Sri Lanka ini merupakan peristiwa kekerasan terburuk pasca berakhirnya perang dengan kelompok separatis Tamil LTTE sekitar sepuluh tahun lalu.

Baca: 87 Bom Ditemukan, Sri Lanka Sebut Jaringan Asing Terlibat

Serangan ini diduga melibatkan enam pelaku serangan bom bunuh diri, yang menyasar empat hotel, dan tiga gereja. Sebuah ledakan lain terjadi di sebuah rumah saat penggerebekan oleh petugas keamanan.

Petugas keamanan telah menahan 24 orang, yang diduga terlibat atau mengetahui soal serangan ini. Mereka akan ditahan hingga 6 Mei 2019.

Mayoritas korban tewas adalah warga Sri Lanka. Sebanyak 31 turis juga menjadi korban tewas saat hotel tempat mereka menginap terkena serangan bom.

Tiga hotel bintang lima yang menjadi sasaran adalah Shangri La, Cinnamon Grand Hotel, dan Kingsbury, yang semuanya berada di ibu kota Kolombo.

Baca: Teror Bom di Sri Lanka Porak-porandakan Tiga Gereja

Tiga gereja yang menjadi sasaran adalah Gereja St. Anthony di Kolombo, Gereja St. Sebastian di Negombo, dan Gereja Zion di Batticalcoa.

Dua ledakan lain terjadi di sebuah hotel kecil dekat bonbin Dehiwala dan sebuah rumah di Mahwila Gardens, yang menjadi sasaran penggerebekan oleh petugas keamanan.

Pemerintah Sri Lanka menduga kelompok lokal Nations Thawahid Jaman atau NTJ terlibat dalam serangan ini. Namun, kelompok kecil ini diduga tidak mampu melakukan serangan besar-besaran tanpa ada bantuan dari kelompok di luar negeri seperti ISIS.

Baca: Dua dari Delapan Ledakan di Sri Lanka adalah Bom Bunuh Diri

Pemerintah Sri Lanka menggandeng Interpol dan FBI untuk mengungkap kasus serangan teror bom ini. Pemerintah juga bakal mengadakan pertemuan dengan sejumlah diplomat asing untuk mendapatkan informasi soal kemungkinan adanya serangan teror lanjutan di sana.

Berita terkait

Kepala Intelijen Mesir Pimpin Delegasi ke Israel, Khawatir Serangan Darat ke Rafah

2 hari lalu

Kepala Intelijen Mesir Pimpin Delegasi ke Israel, Khawatir Serangan Darat ke Rafah

Rencana serangan Israel ke Kota Rafah di Gaza yang berbatasan dengan Mesir dapat menimbulkan bencana bagi stabilitas regional

Baca Selengkapnya

Kisah SAVAK, Satuan Intelijen Iran yang Disebut Kejam dan Brutal

10 hari lalu

Kisah SAVAK, Satuan Intelijen Iran yang Disebut Kejam dan Brutal

Iran dikenal sebagai negara yang bergejolak. Suatu rezim menggunakan lembaga khusus untuk mengawasi dan membungkam oposisi

Baca Selengkapnya

Sejarah FBI dan Apa Saja Tugas-tugasnya

11 hari lalu

Sejarah FBI dan Apa Saja Tugas-tugasnya

FBI mengatakan bahwa pihaknya sudah membuka penyelidikan kriminal atas runtuhnya jembatan Baltimore.

Baca Selengkapnya

FBI Buka Penyelidikan Ambrolnya Jembatan Baltimore, Begini Cara Mereka Bekerja

11 hari lalu

FBI Buka Penyelidikan Ambrolnya Jembatan Baltimore, Begini Cara Mereka Bekerja

Agen FBI melakukan penyelidikan dengan menaiki kapal kargo Dali atas izin pengadilan terhadap kasus jembatan Francis Scott Key atau Jembatan Baltimore

Baca Selengkapnya

FBI Buka Penyelidikan Kriminal atas Runtuhnya Jembatan Baltimore

13 hari lalu

FBI Buka Penyelidikan Kriminal atas Runtuhnya Jembatan Baltimore

FBI mengatakan pada Senin pihaknya membuka penyelidikan kriminal atas runtuhnya jembatan Baltimore

Baca Selengkapnya

Intel Kanada Temukan Campur Tangan Cina dalam Dua Pemilu

19 hari lalu

Intel Kanada Temukan Campur Tangan Cina dalam Dua Pemilu

Laporan Badan Intelijen Keamanan Kanada (CSIS) menemukan bahwa ada campur tangan Cina dalam dua pemilu terakhir di negara itu.

Baca Selengkapnya

Sri Lanka Beri Sumbangan Rp15 Miliar untuk Gaza Walau sedang Krisis Ekonomi

26 hari lalu

Sri Lanka Beri Sumbangan Rp15 Miliar untuk Gaza Walau sedang Krisis Ekonomi

Uang sedekah dari Sri Lanka itu ditujukan untuk membantu anak-anak Palestina di Jalur Gaza

Baca Selengkapnya

Curiga Mata-mata, Malaysia Menahan Laki-laki Asal Israel

30 hari lalu

Curiga Mata-mata, Malaysia Menahan Laki-laki Asal Israel

Seorang laki-laki berpaspor Israel ditahan Kepolisian Malaysia karena membawa senjata dan 200 butir peluru.

Baca Selengkapnya

McDonald's Tutup Seluruh Gerai di Sri Lanka, Bagaimana Bisnis McD Pasca Dihujani Boikot?

34 hari lalu

McDonald's Tutup Seluruh Gerai di Sri Lanka, Bagaimana Bisnis McD Pasca Dihujani Boikot?

McDonald's tutup seluruh gerainya di Sri Lanka. Bisnis McD di Timur Tengah pun terimbas akibat aksi boikot anti-israel.

Baca Selengkapnya

Macron Sebut Intelijen Prancis Konfirmasi ISIS di Balik Serangan Konser Rusia

34 hari lalu

Macron Sebut Intelijen Prancis Konfirmasi ISIS di Balik Serangan Konser Rusia

Prancis bergabung dengan AS dengan mengatakan bahwa intelijennya mengindikasikan bahwa ISIS bertanggung jawab atas serangan di konser Rusia

Baca Selengkapnya