Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Menteri Luar Negeri Belanda Pesimis dengan Perundingan Perdamaian Israel-Palestina

image-gnews
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi (kiri) dan Menteri Luar Negeri Belanda Hanke Bruins Slot (kanan) saat sidang ke-78 Majelis Umum PBB di New York, Jumat (22 September 2023). (ANTARA/HO-Kemenlu)
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi (kiri) dan Menteri Luar Negeri Belanda Hanke Bruins Slot (kanan) saat sidang ke-78 Majelis Umum PBB di New York, Jumat (22 September 2023). (ANTARA/HO-Kemenlu)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Luar Negeri Belanda, Hanke Bruins Slot dalam kunjungannya ke Jakarta, Indonesia pada Selasa, 31 Oktober 2023, pesimis dengan perundingan damai antara Israel-Palestina yang disebutnya masih jauh dari harapan. Konflik Israel-Palestina menjadi salah satu tema yang didiskusikan Bruins Slot dengan Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi.

 
“Meskipun perundingan perdamaian masih jauh dari harapan, solusi dua negara adalah satu-satunya jalan realistis menuju perdamaian dan keamanan bagi Israel dan Palestina,” kata Bruins Slot. 

 
Bruins Slot dan Retno menekankan perlunya jeda kemanusiaan dan pembentukan koridor kemanusiaan di Gaza. Hal ini sama dengan yang diserukan oleh Uni Eropa (UE) dalam sebuah deklarasi pada pertemuan puncak di Brussels, Belgia.

“Belanda menggunakan segala cara yang tersedia untuk memfasilitasi masuknya makanan, air, bahan bakar dan obat-obatan ke Gaza,” sambung Bruins Slot.

 
Sebelumnya pada pekan lalu, Bruins Slot mengumumkan komitmen tambahan dari Belanda sebesar €10 juta (Rp168 triliun) untuk bantuan kemanusiaan segera. Sebanyak €8 juta (Rp135 triliun) di antaranya dialokasikan untuk UNRWA. 

Bruins Slot baru dua bulan menjabat sebagai Menteri Luar Negeri Belanda. Dia menekankan sikap Belanda yang telah ia sampaikan pada dialog terbuka Dewan Keamanan PBB tentang situasi di Timur Tengah pada Selasa, 24 Oktober 2023 dengan mengatakan komunitas internasional perlu bersatu dalam mendukung hak Israel untuk membela diri, dengan catatan penggunaan hak itu harus proporsional sesuai hukum humaniter internasional, dan dihormati oleh semua pihak.

 
“Israel mempunyai hak untuk membela diri dari serangan Hamas, tetapi harus bertindak sesuai dengan hukum internasional. Korban sipil dan ketegangan di kawasan harus dicegah. Hal ini memerlukan pengendalian diri dari Israel ketika menggunakan kekuatan,” katanya di Jakarta.
 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sementara, Menteri Luar Negeri Retno menekankan posisi Indonesia masih sama dengan sebelumnya.  Bagi Indonesia, masalah kemanusiaan harus menjadi fokus semua saat ini. Retno mengutip laporan UN OCHA yang diumumkan pada pertemuan Dewan Keamanan pada Senin, 30 Oktober 2023 tentang situasi terkini di Gaza. Laporan tersebut menemukan bahwa setelah blokade dan serentetan serangan selama 23 hari, telah menyebabkan lebih dari 8 ribu orang terbunuh – 66 persen di antaranya adalah perempuan dan anak-anak.

 
“Skala kengerian yang dialami masyarakat di Gaza sulit untuk diungkapkan,” kata Retno, mengutip ucapan Direktur Divisi Pembiayaan Kemanusiaan dan Mobilisasi Sumber Daya UN OCHA, Lisa Doughten.
 

“Saya tidak habis pikir dengan situasi kemanusiaan seperti ini DK PBB masih berdiam diri hingga saat ini,” ujar Retno. Ia menambahkan Indonesia tidak akan mundur dalam membela keadilan dan kemanusiaan Rakyat Palestina.

Pilihan Editor: Jokowi Serukan Persatuan saat Membuka KTT ASEAN

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kementerian Luar Negeri Pastikan Indonesia akan Selalu Berpihak pada Palestina

14 jam lalu

Suasana acara doa bersama peringatan ke-76 tahun Al-Nakba di Kantor Kedutaan Besar Palestina, Jakarta, Rabu, 15 Mei 2024. Acara yang dihadiri oleh puluhan komunitas warga Palestina dan tamu undangan lainnya itu digelar untuk  peringatan ke-76 Tahun Al-Nakba. TEMPO/M Taufan Rengganis
Kementerian Luar Negeri Pastikan Indonesia akan Selalu Berpihak pada Palestina

Kementerian Luar Negeri kembali menegaskan dukungan pemerintah dan rakyat Indonesia terhadap Palestina.


Wakil Menteri Luar Negeri Soroti 5 Hal Ini dalam Pertemuan UNCTAD

23 jam lalu

Ilustrasi Kereta Cepat Jakarta-Bandung. ANTARA
Wakil Menteri Luar Negeri Soroti 5 Hal Ini dalam Pertemuan UNCTAD

Wakil Menteri Luar Negeri mengingatkan negara berkembang mengimbau negara berkembang tingkatkan kerja sama karena ada persaingan geopolitik


Menteri Luar Negeri Spanyol Minta Israel Jangan Serang Rafah

2 hari lalu

Menteri Luar Negeri Spanyol Minta Israel Jangan Serang Rafah

Menteri Luar Negeri Spanyol mendesak Israel agar menghentikan operasi militernya di Rafah karena di sana ada ribuan warga sipil


AFC Nobatkan Rafael Struick Bintang Masa Depan Usai Piala Asia U-23 2024, Ini Profil Striker Timnas Indonesia

4 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Rafael William Struick (kedua kanan) berusaha melewati pemain Vietnam Bui Tien Dung (kiri) pada pertandingan lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis 21 Maret 2024. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
AFC Nobatkan Rafael Struick Bintang Masa Depan Usai Piala Asia U-23 2024, Ini Profil Striker Timnas Indonesia

Strikter Timnas Indonesia U-23, Rafael Struick raih penghargaan Bintang Masa Depan usai Piala Asia U-23. Kalahkan Ali Jasim dari Irak.


Plus Minus KTT Perdamaian Ukraina di Swiss

4 hari lalu

Pekerja kota menurunkan patung Mykola Schors, seorang komandan lapangan Soviet selama Perang Saudara Rusia, di tengah invasi Rusia yang sedang berlangsung, di Kyiv, Ukraina 9 Desember 2023. REUTERS/Gleb Garanich
Plus Minus KTT Perdamaian Ukraina di Swiss

Rusia tidak diundang ke pertemuan tanggal 15-16 Juni 2024 dalam KTT Perdamaian Ukraina di Lucerne, Swiss.


Indonesia dan Papua Nugini Sepakat Memperkuat Kerja Sama

6 hari lalu

Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi menerima kunjungan timpalannya dari Papua Nugini Justin Tkatchenko di gedung Kementerian Luar Negeri, Jakarta pada Selasa, 21 Maret 2023. Dok: Kemlu RI
Indonesia dan Papua Nugini Sepakat Memperkuat Kerja Sama

Retno marsudi mengapresiasi Papua Nugini (PNG) karena telah membangun hubungan yang kuat dengan Indonesia.


Retno Marsudi Kunjungan Kerja ke SD Wutung di Perbatasan Indonesia-Papua Nugini

6 hari lalu

Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi menerima kunjungan timpalannya dari Papua Nugini Justin Tkatchenko di gedung Kementerian Luar Negeri, Jakarta pada Selasa, 21 Maret 2023. Dok: Kemlu RI
Retno Marsudi Kunjungan Kerja ke SD Wutung di Perbatasan Indonesia-Papua Nugini

Retno Marsudi menjelaskan SD Wutung di kawasan perbatasan RI-Papua Nugini milik Papua Nugini, namun direnovasi dengan bantuan Indonesia


Bertemu Pemerintah Belanda, AMAN Kaltim Minta Pastikan Komitmen Lindungi Masyarakat Adat sebelum Investasi di IKN

7 hari lalu

Wakil Menteri Kerja Sama Ekonomi Luar Negeri Belanda Michiel Sweers (kedua kiri) bersama sejumlah rombongan dari Kedutaan Belanda di Indonesia mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur, Jumat, 26 April 2024. Foto: ANTARA/HO-Kedutaan Besar Belanda di Indonesia
Bertemu Pemerintah Belanda, AMAN Kaltim Minta Pastikan Komitmen Lindungi Masyarakat Adat sebelum Investasi di IKN

AMAN Kaltim meminta pemerintah Belanda memastikan komitmen pemerintah Indonesia melindungi masyarakat adat sebelum berinvestasi di proyek IKN Nusantara.


Indonesia Siapkan 4 Proyek di Papua Nugini, Revitalisasi Sekolah hingga Beasiswa PNS

7 hari lalu

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi. Dokumentasi Kementerian Luar Negeri RI
Indonesia Siapkan 4 Proyek di Papua Nugini, Revitalisasi Sekolah hingga Beasiswa PNS

Pemerintah Indonesia tahun ini menyiapkan empat proyek untuk pembangunan negara tetangganya, Papua Nugini.


Mengenal Navarone Foor, Pesepak Bola Belanda Keturunan Indonesia

7 hari lalu

Aksi pemain Lazio, Dusan Basta dan pemain Vitesse, Navarone Foor saat berebut bola dalam pertandingan Grup K Liga Europa di Rome Olympic, 23 November 2017. AP Photo/Gregorio Borgia
Mengenal Navarone Foor, Pesepak Bola Belanda Keturunan Indonesia

Pada 2017, Navarone Foor pernah masuk dalam deretan nama incaran untuk naturalisasi