Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Direktur CIA Sudah Prediksi Bos Wagner Prigozhin Bakal Tewas di Tangan Putin

image-gnews
Pejuang dari kelompok tentara bayaran Wagner Rusia melakukan pelatihan untuk militer Belarusia di jarak dekat kota Osipovichi, Belarus 14 Juli 2023.  Voen Tv/Belarusian Defence Ministry/Handout via REUTERS
Pejuang dari kelompok tentara bayaran Wagner Rusia melakukan pelatihan untuk militer Belarusia di jarak dekat kota Osipovichi, Belarus 14 Juli 2023. Voen Tv/Belarusian Defence Ministry/Handout via REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur CIA William Burns pernah memeperkirakan soal balas dendam Presiden Vladimir Putin terhadap bos Grup Wagner Yevgeny Prigozhin akibat kudeta yang dipimpinnya, jauh sebelum kepala tentara bayaran asal Rusia itu dilaporkan tewas baru-baru ini.

"Saya pikir Putin adalah seseorang yang umumnya berpikir bahwa balas dendam adalah hidangan yang paling enak disajikan dingin. Jika saya adalah Prigozhin, saya tidak akan memecat pencicip makanan saya," kata Burns pada Juli 2023, seperti dilansir Reuters.

Prigozhin terdaftar sebagai penumpang jet pribadi yang jatuh pada Rabu malam di utara Moskow tanpa ada yang selamat, menurut pihak berwenang Rusia. Kebenaran pasti dia berada di pesawat tersebut belums segera jelas. Tapi saluran Telegram yang terhubung dengan Wagner menyatakan dia meninggal.

Prigozhin, 62 tahun, memimpin pemberontakan melawan petinggi militer Rusia pada 23-24 Juni 2023. Menurut Putin manuver Prigozhin bisa memicu perang saudara di Rusia.

Presiden Amerika Serikat Joe Biden mengaku tidak terkejut dengan laporan tewasnya kepala Grup Wagner Yevgeny Prigozhin dalam kecelakaan pesawat. Menurutnya apa yang terjadi di Rusia, sedikitnya berkaitan dengan Presiden Vladimir Putin.

Gedung Putih mengatakan Biden telah diberi pengarahan mengenai kecelakaan itu. Presiden AS mengatakan kepada wartawan bahwa dia tidak tahu pasti apa yang sebenarnya terjadi.

“Tetapi saya tidak terkejut,” kata Biden pada Rabu, 23 Agustus 2023. “Tidak banyak hal yang terjadi di Rusia yang tidak diikuti oleh Putin, namun saya tidak cukup tahu untuk mengetahui jawabannya.”

Para analis mengatakan insiden kematian Prigozhin bisa menjadi cara bagi Putin untuk memperingatkan orang lain yang mungkin mengkhianatinya atau untuk menunjukkan dukungannya kepada militer Rusia. Prigozhin dianggap merusak kesetiaannya dengan pemberontakan bersenjata yang gagal pada Juni.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain Burns, Biden juga berbicara secara terpisah bulan lalu tentang potensi bahaya bagi Prigozhin setelah tindakannya, meskipun dengan sedikit bercanda.

"Jika saya jadi dia, saya akan berhati-hati dengan apa yang saya makan. Saya akan memperhatikan menu saya," kata Biden saat konferensi pers dengan Presiden Finlandia Sauli Niinisto pada Juli.

"Tapi semua itu hanya bercanda. Saya rasa tidak ada di antara kita yang tahu pasti bagaimana masa depan Prigozhin di Rusia."

Pemberontakan Prigozhin pada Juni diakhiri dengan negosiasi dan kesepakatan Kremlin yang membuatnya setuju untuk pindah ke negara tetangga Belarus. Namun dia tampaknya bergerak bebas di Rusia setelah kesepakatan itu.

REUTERS

Pilihan Editor: Taiwan Tambah Anggaran Rp 46,9 T untuk Beli Senjata hingga Jet Tempur

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Putin Klaim Warga Ukraina di Daerah Pendudukan Ingin Gabung ke Rusia

10 jam lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin, didampingi oleh Kepala Eksekutif produsen minyak Rosneft Igor Sechin dan Wakil Perdana Menteri Yuri Trutnev, mengunjungi galangan kapal Zvezda untuk mengambil bagian dalam upacara pemberian nama kapal tanker baru di kota Bolshoy Kamen dekat Vladivostok, Rusia, September 11, 2023. Sputnik/Pavel Bednyakov/Pool melalui REUTERS
Putin Klaim Warga Ukraina di Daerah Pendudukan Ingin Gabung ke Rusia

Vladimir Putin mengklaim bahwa penduduk wilayah yang dicaplok Moskow di Ukraina menyatakan keinginan mereka untuk menjadi bagian dari Rusia


Putin Bertemu Komandan Baru Wagner, Pasukan Akan Dikirim Lagi ke Ukraina?

1 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin bertemu dengan mantan komandan senior kelompok tentara bayaran Wagner Andrei Troshev dan Wakil Menteri Pertahanan Yunus-Bek Yevkurov di Moskow, Rusia, 28 September 2023. Sputnik/Mikhail Metzel/Pool via REUTERS
Putin Bertemu Komandan Baru Wagner, Pasukan Akan Dikirim Lagi ke Ukraina?

Putin bertemu dengan salah satu mantan komandan paling senior kelompok tentara bayaran Wagner, Andrei Troshev, membahas pengiriman ke Ukraina.


Dokumen Gilchrist Versi Keterlibatan Intelijen Asing dalam Peristiwa G30S 1965

1 hari lalu

Pemberitaan mengenai Dokumen Gilchrist dan hubungannya dengan Subandrio di Canberra Times edisi 3 Oktober 1966. Foto: trove.nla.gov.au
Dokumen Gilchrist Versi Keterlibatan Intelijen Asing dalam Peristiwa G30S 1965

Berbagai versi muncul menjadi latar terjadinya peristiwa G30S yang masa orde disebut G30S/PKI. Salah satunya adanya dokumen Gilchrist. Apa isinya?


Putin Bertemu Pemimpin Chechnya setelah Insiden Pemukulan Tahanan Pembakar Al Quran

2 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin menghadiri pertemuan dengan pemimpin Chechnya Ramzan Kadyrov di Moskow, Rusia, 28 September 2023. Sputnik/Mikhail Metzel
Putin Bertemu Pemimpin Chechnya setelah Insiden Pemukulan Tahanan Pembakar Al Quran

Pemukulan tersebut membuka tuduhan kepada Putin bahwa ia telah menyerahkan seorang etnis Rusia "untuk dimakan oleh orang-orang Chechnya".


Update Rusia - Ukraina: Putin Kirim Tentara Baru ke Medan Perang

2 hari lalu

Tahanan perang Ukraina (POW) berfoto setelah pertukaran tahanan, di tengah perang Rusia-Ukraina, di lokasi yang tidak diketahui di Ukraina, yang dirilis 11 Juni 2023. Sebanyak 95 prajurit Ukraina dibebaskan dalam pertukaran tahanan dengan Rusia. Markas Besar Koordinasi untuk Perlakuan Tahanan Perang via  REUTERS
Update Rusia - Ukraina: Putin Kirim Tentara Baru ke Medan Perang

Putin mengirim pasukan baru dalam perang Rusia Ukraina.


Top 3 Dunia: Taipan Migas Dampingi Putin ke Cina dan Korea Selatan Unjuk Kekuatan Militer

3 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden Tiongkok Xi Jinping menghadiri resepsi di Kremlin di Moskow, Rusia, 21 Maret 2023. Sputnik/Pavel Byrkin/Kremlin via REUTERS
Top 3 Dunia: Taipan Migas Dampingi Putin ke Cina dan Korea Selatan Unjuk Kekuatan Militer

Berita Top 3 dunia tentang taipan migas dampingi Putin ke Cina, Korea Selatan gelar parade militer, dan jurnalis Aljazeera kritik media Barat.


Para Pemimpin Migas Rusia akan Temani Kunjungan Putin ke Cina

4 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin, didampingi oleh Kepala Eksekutif produsen minyak Rosneft Igor Sechin dan Wakil Perdana Menteri Yuri Trutnev, mengunjungi galangan kapal Zvezda untuk mengambil bagian dalam upacara pemberian nama kapal tanker baru di kota Bolshoy Kamen dekat Vladivostok, Rusia, September 11, 2023. Sputnik/Pavel Bednyakov/Pool melalui REUTERS
Para Pemimpin Migas Rusia akan Temani Kunjungan Putin ke Cina

Pimpinan perusahaan energi raksasa Rusia Gazprom dan Rosneft, Alexei Miller dan Igor Sechin, akan bergabung dengan rombongan Putin ke Cina


Hewan Peliharaan Pemimpin Dunia, Larry Kesayangan PM Inggris Rishi Sunak hingga Sultan Brunei Punya Macan

4 hari lalu

PM Inggris Rishi Sunak dan kucing Larry. REUTERS
Hewan Peliharaan Pemimpin Dunia, Larry Kesayangan PM Inggris Rishi Sunak hingga Sultan Brunei Punya Macan

Larry, kucing kesayangan PM Inggris Rishi Sunak punya jabatan Chief Mouser to the Cabinet Office. Pemimpin dunia lain pun punya hewan peliharaan.


Rusia Masukkan Presiden ICC Piotr Hofmanski ke Daftar Pencarian Orang

5 hari lalu

Piotr Hofmanski. Wikipedia
Rusia Masukkan Presiden ICC Piotr Hofmanski ke Daftar Pencarian Orang

Rusia mengatakan memasukkan Piotr Hofmanski, ketua ICC, yang mengupayakan penangkapan Presiden Vladimir Putin, ke daftar pencarian orang


Ingin Kembali ke Rusia, Eks Komandan Wagner Ditangkap Norwegia

7 hari lalu

Andrei Medvedev, mantan komandan kelompok tentara bayaran Wagner Rusia berpose saat wawancara di Oslo, Norwegia, 1 Februari 2023. REUTERS/Janis Laizans
Ingin Kembali ke Rusia, Eks Komandan Wagner Ditangkap Norwegia

Seorang eks komandan Wagner yang membelot ke Norwegia, ditangkap saat akan kembali ke Rusia.