Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Meninggal di Usia 94 Tahun, Ini Kisah Hidup Penulis Kelahiran Ceko Milan Kundera

image-gnews
Milan Kundera. Wikipedia
Milan Kundera. Wikipedia
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penulis kelahiran Ceko, Milan Kundera, meninggal dunia pada usia 94 tahun. Perpustakaan Moravia (MZK) di Ceko Brno, yang menyimpan koleksi pribadi Kundera, menyatakan ia meninggal di apartemennya di Paris pada Selasa, 11 Juli 2023, setelah lama mengalami sakit.

Kisah Hidup dan Karya Milan Kundera

Dilansir dari ReutersMilan Kundera lahir pada 1 April 1929 di Brno, Cekoslowakia (sekarang Republik Ceko). Ia adalah putra seorang pianis konser dan ahli musik terkenal bernama Ludvik Kundera. Kundera dikenal sebagai novelis, penulis cerita pendek, penulis drama, dan penyair terkemuka di dunia. Karya-karyanya menggabungkan komedi erotis dengan kritik politik serta spekulasi filosofis. 

Kundera muda pernah belajar musik, tetapi secara bertahap beralih ke menulis. Ia mulai mengajar sastra di Akademi Musik dan Seni Drama di Praha pada 1952. Lalu, ia menerbitkan beberapa koleksi puisi pada 1950-an, salah satunya Poslední máj. Selama awal kariernya sebagai seorang penulis, ia keluar masuk Partai Komunis. Ia sempat bergabung menjadi komunis pada 1948, diusir pada 1950, dan diterima kembali pada 1956. Sampai pada 1970, ia tetap menjadi anggota Partai Komunis. 

Dilansir dari Britannica, menurut sebuah artikel yang diterbitkan pada 2008 di sebuah majalah Ceko, setelah diusir dari Partai Komunis pada 1950, Kundera memberi tahu polisi di Praha tentang kehadiran agen intelijen Barat. Akibat ulahnya itu, ia ditangkap dan dipenjara selama 14 tahun. Namun, Kundera membantah klaim artikel tersebut yang didasarkan pada penemuan seorang peneliti tentang laporan polisi terkait penangkapan itu.

Pada 1960-an, Kundera mulai menulis beberapa volume cerita pendek dan drama satu babak yang sangat sukses, seperti Majitelé klí. Kesuksesan itu diikuti novel pertamanya dan salah satu karya terbesarnya, Ert, pada 1967, yang merupakan komik dengan pandangan ironis tentang kehidupan pribadi dan nasib berbagai orang Ceko selama masa Stalinisme.

Selain itu, ia juga pernah berkontribusi dalam liberalisasi singkat, tetapi memabukkan Ceko pada 1967-1968. Lalu, setelah pendudukan Soviet di negara tersebut, ia menolak mengakui kesalahan politiknya sehingga diserang oleh pihak berwenang. Kondisi ini berdampak pada pelarangan semua karyanya, memecatnya dari posisi mengajar, dan menggulingkannya dari Partai Komunis.

Pada 1975, Kundera diizinkan untuk bermigrasi dengan istrinya, Vra Hrabánková, dari Cekoslowakia untuk mengajar di Universitas Rennes, Prancis. Secara resmi, ia dicabut kewarganegaraannya oleh pemerintah Ceko pada 1979.

Semasa hidupnya di Prancis, ia tetap menerbitkan beberapa karya yang sukses, tetapi di tanah kelahirannya masih dilarang sampai 1989. Sampai kepergiannya untuk selama-lamanya, Kundera akan selalu dikenang melalui karya-karyanya. Bahkan, Perdana Menteri Prancis, Elisabeth Borne menyatakan bahwa Milan Kundera adalah seorang penulis dan suara yang akan selalu dirindukan.

Pilihan Editor: Milan Kundera, Kenovelan, dan Ruang Publik Psike

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Joko Pinurbo Wafat, Novelis Okky Madasari : Karyanya Diam-diam Soal Perlawanan

14 jam lalu

Sastrawan Joko Pinurbo. Dok.TEMPO/Suryo Wibowo
Joko Pinurbo Wafat, Novelis Okky Madasari : Karyanya Diam-diam Soal Perlawanan

Penulis Okky Madasari mengungkapkan duka atas kepergian sastrawan Joko Pinurbo


Joko Pinurbo Meninggal Dunia, Penulis Berduka Lewat Media Sosial

17 jam lalu

Sastrawan Joko Pinurbo. Dok.TEMPO/Suryo Wibowo
Joko Pinurbo Meninggal Dunia, Penulis Berduka Lewat Media Sosial

Sahabat dan juga teman dekat Joko Pinurbo dari kalangan sastrawan mengungkapkan duka mendalam melalui media sosial X, Sabtu, 27 April 2024.


Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

1 hari lalu

Petugas kepolisian menahan pengunjuk rasa pro-Palestina di Universitas Texas, selama konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Austin, Texas, AS 24 April 2024. REUTERS/Nuri Vallbona
Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

Polisi Prancis membubarkan unjuk rasa pro-Palestina di Paris ketika protes-protes serupa sedang marak di Amerika Serikat.


Hari Buku Sedunia Diperingati Setiap 23 April, Apa Saja Hari Penting Tentang Buku dan Literasi?

4 hari lalu

Ilustrasi membaca buku. Dok. Zenius
Hari Buku Sedunia Diperingati Setiap 23 April, Apa Saja Hari Penting Tentang Buku dan Literasi?

Ada sejumlah hati penting tentang buku dan literasi. Di tingkat internasional, ada hari buku sedunia setiap 23 April


Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

6 hari lalu

Duta Besar Aljazair untuk PBB Sofiane Mimouni berbicara sebelum pemungutan suara mengenai resolusi Dewan Keamanan PBB yang menuntut gencatan senjata kemanusiaan segera di Gaza, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di markas besar PBB di New York, AS, 20 Februari 2024. REUTERS/Mike Segar
Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

Israel akan memanggil duta besar negara-negara yang memilih keanggotaan penuh Palestina di PBB "untuk melakukan protes"


Muncul Keluhan di Media Sosial Ihwal Magang Mahasiswa ke Ceko dan Hungaria, Netizen: Mirip Ferienjob Jerman

9 hari lalu

Ferienjob. Istimewa
Muncul Keluhan di Media Sosial Ihwal Magang Mahasiswa ke Ceko dan Hungaria, Netizen: Mirip Ferienjob Jerman

Kini di media sosial muncul berbagai keluhan menyangkut magang mahasiswa di Hungaria dan Republik Ceko.


Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

11 hari lalu

Kepala Staf Angkatan Darat Israel Herzi Halevi. Reuters
Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

Beberapa sekutu memperingatkan eskalasi setelah serangan Iran terhadap Israel meningkatkan kekhawatiran akan perang regional yang lebih luas.


Aktivis Palestina Meninggal karena Kanker, 38 Tahun Mendekam di Penjara Israel

19 hari lalu

Walid Daqqah. Foto: X
Aktivis Palestina Meninggal karena Kanker, 38 Tahun Mendekam di Penjara Israel

Walid Daqqah, seorang novelis dan aktivis Palestina yang menghabiskan 38 tahun di penjara Israel, meninggal pada Minggu karena kanker


Rwanda Peringati 30 Tahun Genosida terhadap Ratusan Ribu Warga Suku Tutsi

19 hari lalu

Suasana peringatan
Rwanda Peringati 30 Tahun Genosida terhadap Ratusan Ribu Warga Suku Tutsi

Rwanda pada Minggu memulai peringatan selama satu pekan untuk memperingati 30 tahun genosida terhadap ratusan ribu warga etnis Tutsi pada 1994.


Hilang saat Menyusuri Bukit Sipiso-piso, Turis Asal Prancis Ditemukan Luka-luka

20 hari lalu

Basarnas Medan bersama tim SAR gabungan mengevakuasi Adrea Zoe, pelancong asal Prancis, yang hilang di Bukit Sipiso-piso, Minggu, 7 April 2024. Foto: Istimewa
Hilang saat Menyusuri Bukit Sipiso-piso, Turis Asal Prancis Ditemukan Luka-luka

Basarnas Medan bersama tim SAR gabungan menemukan Adrea Zoe, 52 tahun, perempuan asal Prancis yang hilang di Bukit Sipiso-piso, Kabupaten Karo