Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Italia Bersumpah untuk Menghukum Turis yang Mencoret Dinding Colosseum

Editor

Ida Rosdalina

image-gnews
Ladang bunga di sebelah Colosseum saat musim semi dimulai di Roma, Italia, 21 Maret 2023. REUTERS/ Remo Casilli
Ladang bunga di sebelah Colosseum saat musim semi dimulai di Roma, Italia, 21 Maret 2023. REUTERS/ Remo Casilli
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPihak berwenang Italia sedang mencari seorang turis yang mencoret-coret dinding Colosseum, dengan Menteri Kebudayaan Gennaro Sangiuliano menyerukan hukuman percontohan bagi pria tak dikenal yang sejauh ini tidak diketahui identitasnya.

Turis itu tertangkap dalam sebuah video, diposting di media sosial pada Sabtu, menggores namanya dan pacarnya dengan kunci di dinding bagian dalam amfiteater batu Romawi kuno. Dia meninggalkan tulisan "Ivan + Hayley 23".

Dia terlihat tersenyum, bahkan ketika pembuat video, berbicara dalam bahasa Inggris dan menggunakan kata-kata umpatan, menegurnya.

Dalam sebuah pernyataan yang dirilis, Senin, 26 Juni 2023, Sangiuliano mengutuk perusakan "salah satu tempat paling terkenal di dunia" sebagai "sangat serius, tidak layak, dan tanda ketidaksopanan yang besar".

"Saya berharap siapa pun yang melakukan ini ... akan diidentifikasi dan dihukum sesuai dengan hukum kami," tambahnya.

Menurut kantor berita ANSA, polisi Carabinieri sedang menyelidiki, dan pria itu menghadapi risiko denda setidaknya 15.000 euro (sekitar Rp 2,3 miliar) dan hukuman penjara hingga lima tahun.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dibangun 2.000 tahun yang lalu, Colosseum adalah amfiteater terbesar di kekaisaran Romawi dan digunakan untuk mengadakan pertarungan gladiator, eksekusi, dan perburuan hewan. Saat ini, bangunan kuno ini adalah objek wisata paling populer di Italia.

Menurut ANSA, monumen tersebut telah berulang kali mengalami aksi vandalisme, dengan puluhan pengunjung tertangkap dalam beberapa tahun terakhir meninggalkan prasasti atau mencoba mencuri pecahan batu dari monumen tersebut.

REUTERS

Pilihan Editor: Lebih dari 1.000 Warga Afghanistan Terbunuh sejak Agustus 2021

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Reruntuhan Kuno di Dunia yang Jadi Destinasi Wisata Menarik dari Acropolis hingga Angkor Wat

7 hari lalu

Acropolis dan Parthenon terlihat diterangi dengan sistem pencahayaan baru di Athena, Yunani, 30 September 2020. Sistem pencahayaan baru di Acropolis dan Parthenon tersebut, yang menggunakan perlengkapan pencahayaan LED berdaya rendah, diluncurkan pada 30 September. Xinhua/Marios Lolos
Reruntuhan Kuno di Dunia yang Jadi Destinasi Wisata Menarik dari Acropolis hingga Angkor Wat

Reruntuhan kuno menjadi destinasi wisata yang menarik dikunjungi


5 Objek Wisata Ikonik di Roma yang Dikunjungi Emily di Emily in Paris

16 hari lalu

Emily Cooper (Lily Collins) dan Marcello (Eugenio Franceschini), dua karakter di Emily In Paris, berdiri di depan Air Mancur Trevi, Roma, Italia. Giulia Parmigiani/Netflix
5 Objek Wisata Ikonik di Roma yang Dikunjungi Emily di Emily in Paris

Di bagian kedua season 4 Emily In Paris, Emily dan kekasih barunya keliling kota dengan Vespa ke tempat-tempat wisata ikonik di Roma.


Dua Turis Ditangkap setelah BAB di Lift dan Rusak Kasur Hotel di Mallorca Spanyol

26 hari lalu

Ilustrasi Ditangkap / Ditahan / Diborgol. shutterstock.com
Dua Turis Ditangkap setelah BAB di Lift dan Rusak Kasur Hotel di Mallorca Spanyol

Dua turis ini juga mengosongkan dua tabung pemadam kebakaran di hotel. Kerugiannya sekitar Rp8,6 juta.


Gerbang Peninggalan Romawi di Dekat Colosseum Roma Rusak setelah Tersambar Petir

26 hari lalu

Arch of Constantine, Roma, Italia (Pixabay)
Gerbang Peninggalan Romawi di Dekat Colosseum Roma Rusak setelah Tersambar Petir

Gerbang kehormatan di Roma itu didirikan pada 315 M untuk merayakan kemenangan Kaisar Konstantinus dari Romawi atas Maxentius.


Mengenal Venesia, Kota dengan Ratusan Kanal di Italia

34 hari lalu

Gondola di Kanal Venesia (Pixabay)
Mengenal Venesia, Kota dengan Ratusan Kanal di Italia

Wilayah Venesia meliputi 118 pulau yang dipisahkan oleh 150 kanal sehingga dijuluki Kota Kanal, Kota Air, dan Kota Terapung.


Daya Tarik Portofino Kota Kecil di Kawasan Pesisir Italaian Riviera

43 hari lalu

Portofino, Italia. Unsplash.com/Slim Emcee
Daya Tarik Portofino Kota Kecil di Kawasan Pesisir Italaian Riviera

Kalau berencana liburan ke Italia, Portofino bisa menjadi rekomendasi destinasi perjalanan berikutnya


Kuil Bersejarah di Tokyo yang Dianggap Simbol Militerisme Jepang Kena Aksi Vandalisme

44 hari lalu

Kuil Yasukuni di Tokyo, Jepang. (Unsplash/hakannural)
Kuil Bersejarah di Tokyo yang Dianggap Simbol Militerisme Jepang Kena Aksi Vandalisme

Kuil di Tokyo ini dianggap sebagai simbol militerisme Jepang di masa lalu oleh negara-negara tetangga seperti Cina dan Korea Selatan.


Mark Zuckerberg Buatkan Patung Khusus untuk Sang Istri: Romantisme ala Romawi

49 hari lalu

Priscilla Chan berdiri di samping patungnya yang dipersembahkan sang suami, Mark Zuckerberg. Foto: Instagram.
Mark Zuckerberg Buatkan Patung Khusus untuk Sang Istri: Romantisme ala Romawi

Mark Zuckerberg memesan patung raksasa istrinya dari seniman Daniel Arsham, dan menempatkannya di taman rumah mereka.


Turis Dikecam karena Merusak Lukisan Kuno di Dinding Gua Bersejarah di Spanyol

53 hari lalu

Lukisan kuno di dinding gua spanyol yang dirusak turis (Guardia Civil)
Turis Dikecam karena Merusak Lukisan Kuno di Dinding Gua Bersejarah di Spanyol

Lukisan gua itu merupakan bagian dari situs yang dianggap bernilai sejarah oleh kelompok warisan budaya Spanyol.


Rusak Rumah Kuno Pompeii di Italia, Turis Inggris Minta Maaf tapi Tetap Terancam Denda Sampai Rp1 Miliar

54 hari lalu

Domba merumput di reruntuhan kuno situs Pompeii, Italia, 6 Maret 2023. REUTERS/Guglielmo Mangiapane
Rusak Rumah Kuno Pompeii di Italia, Turis Inggris Minta Maaf tapi Tetap Terancam Denda Sampai Rp1 Miliar

Pria Inggris itu mengatakan bahwa ia membuat ukiran tersebut untuk mengenang perjalanan keluarganya ke Italia.