Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ponsel Disita, Murid Bakar Asrama Sekolah di Guyana Sebabkan 19 Rekannya Tewas

Editor

Yudono Yanuar

image-gnews
Sisa-sisa asrama sekolah yang terbakar di Mahdia, Guyana, 22 Mei 2023.  Kepresidenan Guyana /Handout via REUTERS
Sisa-sisa asrama sekolah yang terbakar di Mahdia, Guyana, 22 Mei 2023. Kepresidenan Guyana /Handout via REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang siswa membakar asrama sekolah di Guyana hingga menewaskan 19 murid, gara-gara ponsel miliknya disita. 

Anak-anak, kebanyakan gadis Pribumi, meninggal sekitar tengah malam pada hari Senin, 22 Mei 2023, ketika api melalap bangunan asrama.

"Seorang siswi diduga melakukan pembakaran karena ponselnya diambil oleh ibu asrama dan seorang guru," kata polisi dalam sebuah pernyataan, Selasa.

David Adams, walikota Mahdia, kota tempat sekolah itu berada, sebelumnya mengkonfirmasi dugaan keterlibatan siswa tersebut kepada Reuters dan mengatakan dia tidak terluka dalam kebakaran itu.

Dia tidak bisa memastikan apakah murid perempuan itu berada dalam tahanan pemerintah. Pernyataan polisi tidak menyebutkan soal penangkapan.

Beberapa siswa mengatakan kepada penyelidik bahwa mereka terbangun oleh jeritan dan melihat api dan asap di area kamar mandi asrama, kata polisi.

Ahli patologi pemerintah yang melakukan post-mortem pada enam mayat pada Senin malam menyebutkan penyebab kematian mereka karena menghirup asap dan luka bakar.

Tiga belas jenazah telah dipindahkan ke ibu kota Georgetown untuk identifikasi DNA. Hampir 30 anak lainnya dirawat di rumah sakit.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menteri Pendidikan Priya Manickchand sebelumnya menolak untuk membahas dugaan keterlibatan siswa tersebut.

Ditanya tentang tuduhan bahwa asrama tidak dilengkapi dengan sistem alarm kebakaran modern dan bahwa siswa tidak dilatih dalam latihan kebakaran, Manickchand mengatakan kepada Reuters "semua itu sedang diselidiki dan laporan akan dikeluarkan setelah selesai. Apa yang harus dilakukan ini adalah peningkatan di seluruh sektor."

Spesialis luka bakar, psikiater, dan staf medis lainnya merawat anak-anak yang terluka dan keluarga mereka, katanya.

Korban termuda adalah anak laki-laki berusia lima tahun, anak pengurus asrama. Semua korban lainnya adalah perempuan, dan termasuk beberapa saudara kandung dan setidaknya sepasang saudara kembar.

Presiden Irfaan Ali bertemu dengan beberapa orang tua korban setelah mengunjungi rumah sakit Mahdia, dan mengumumkan tiga hari berkabung nasional.

REUTERS

Pilihan Editor Remaja Penabrak Penghalang di Dekat Gedung Putih, Didakwa Ancam Biden

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Perbedaan Micro USB dan Type-C untuk Konektor Pengisi Daya Ponsel

1 hari lalu

Kabel USB-C (USB Type-C) terlihat di depan logo Apple dalam ilustrasi ini yang diambil 27 Oktober 2022. Uni Eropa telah mewajibkan semua ponsel yang dijual di negara-negara anggota mereka harus menggunakan kabel jenis USB-C, jika perangkat itu memiliki charger fisik. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration
Perbedaan Micro USB dan Type-C untuk Konektor Pengisi Daya Ponsel

Proses pengisian daya model perangkat konektornya berlainan, yakni micro USB dan USB Type-C. Apa bedanya?


Ponsel Seri iQOO Z9 dan Z9X Bakal Hadir di Indonesia Pekan Depan, Ini Spesifikasinya

3 hari lalu

Robiat Fahlevie, Social Media & Community Manager dan Praditya Andika, Senior Product Manager iQOO Indonesia memperlihatkan 2 varian warna dari iQOO 11 5G. Ini adalah ponsel iQOO pertama yang akan hadir di Indonesia. Foto: Maria Fransisca Lahur
Ponsel Seri iQOO Z9 dan Z9X Bakal Hadir di Indonesia Pekan Depan, Ini Spesifikasinya

iQOO Indonesia akan merilis ponsel terbarunya, iQOO Z9 dan Z9x, pekan depan. Inilah sejumlah spesifikasinya.


Batal Angkat Kaki, Ini 5 Ponsel Meizu yang akan Rilis

3 hari lalu

Ponsel Meizu M6. TEMPO/Charisma Adristy
Batal Angkat Kaki, Ini 5 Ponsel Meizu yang akan Rilis

Meizu melampaui ekspektasi dengan tidak hanya satu, tapi lima rencana peluncuran ponsel baru.


Inilah Daftar Ponsel Vivo yang akan Mendapatkan Pembaruan Android 15

3 hari lalu

vivo ekspansi bisnis ke 6 negara Eropa.
Inilah Daftar Ponsel Vivo yang akan Mendapatkan Pembaruan Android 15

Sejumlah merek telah memiliki daftar ponsel mereka yang akan mendapatkan pembaruan Android 15, salah satunya adalah Vivo.


Power Bank: Mengenali Berbagai Jenis-jenisnya

3 hari lalu

Ada beberapa rekomendasi power bank fast charging dengan kapasitas 10.000-20.000 mAh yang bisa Anda pilih. Berikut ini daftar lengkapnya. Foto: Canva
Power Bank: Mengenali Berbagai Jenis-jenisnya

Power bank solusi praktis untuk mengisi daya ponsel saat bepergian atau dalam situasi mati listrik


Spesifikasi Utama iQOO Z9x 5G Dikonfirmasi, Ini Detailnya

4 hari lalu

iQOO Z8 (Gizmochina)
Spesifikasi Utama iQOO Z9x 5G Dikonfirmasi, Ini Detailnya

iQOO Z9x 5G disebut-sebut sebagai ponsel tertipis di India dengan unit baterai besar 6.000mAh.


Google Pixel 8a Diluncurkan Diam-diam, Ini Spesifikasinya

5 hari lalu

Pixel 7a. Foto : The Verge
Google Pixel 8a Diluncurkan Diam-diam, Ini Spesifikasinya

Google Pixel 8a memiliki layar OLED 6,1 inci dengan resolusi FHD+.


Mengenal Calon Lawan Timnas U-23 Guinea, Negeri dengan Cadangan Mineral Melimpah

7 hari lalu

Para pemain Timnas Guinea U-23 mengikuti latihan di Stadion Clairefontaine, Prancis, 7 Mei 2024. Latihan itu digelar sebagai persiapan menghadapi Timnas Indonesia U-23 di playoff Olimpiade Paris 2024 pada 9 Mei mendatang. X/fgfofficiel
Mengenal Calon Lawan Timnas U-23 Guinea, Negeri dengan Cadangan Mineral Melimpah

Masih banyak yang belum mengenal Guinea dan menyangka negara di Afrika Barat ini adalah Guyana, sebuah negara di Amerika Selatan.


Survei Klaim Ponsel Oppo Paling Diminati di Indonesia Awal Tahun Ini, Berkat Oppo Reno 11 5G

8 hari lalu

Oppo Reno 11 5G (Oppo)
Survei Klaim Ponsel Oppo Paling Diminati di Indonesia Awal Tahun Ini, Berkat Oppo Reno 11 5G

Ponsel Oppo meraih 17,99 persen dan menyabet posisi pertama sebagai merek paling diminati masyarakat Indonesia.


Seri Ponsel Vivo S19 Kantongi Sertifikasi di China, Ini Detail yang Terungkap

9 hari lalu

vivo ekspansi bisnis ke 6 negara Eropa.
Seri Ponsel Vivo S19 Kantongi Sertifikasi di China, Ini Detail yang Terungkap

Sertifikasi Vivo S19 muncul di situs sertifikasi 3C yang mengonfirmasi dukungan pengisian cepat kabel 80W untuk kedua perangkat.