Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

AS - Israel Gelar Latihan Militer Bersama Terbesar, Kirim Sinyal ke Iran

Reporter

image-gnews
Bendera Israel dan Amerika berkibar selama latihan terakhir untuk upacara penyambutan Presiden AS Joe Biden menjelang kunjungannya ke Israel, di bandara Internasional Ben Gurion, di Lod dekat Tel Aviv, Israel 12 Juli 2022. REUTERS/Amir Cohen
Bendera Israel dan Amerika berkibar selama latihan terakhir untuk upacara penyambutan Presiden AS Joe Biden menjelang kunjungannya ke Israel, di bandara Internasional Ben Gurion, di Lod dekat Tel Aviv, Israel 12 Juli 2022. REUTERS/Amir Cohen
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Amerika Serikat dan Israel meluncurkan latihan militer bersama terbesar pada Senin, 23 Januari 2023. Latihan gabungan ini sekaligus mengirimkan sinyal yang jelas ke Iran dan menegaskan aliansi kedua negara meskipun ada kekhawatiran atas komposisi pemerintahan baru Israel yang mencakup partai-partai ultra-nasionalis dan ultra-agama.

Baca: Beda Visi, Duta Besar Israel untuk Kanada Mengundurkan Diri

Latihan bernama Juniper Oak akan mencakup 100 pesawat AS dengan pesawat tempur, pembom dan pesawat pengisian bahan bakar terbang bersama 42 pesawat Israel. Gugus tempur kapal induk USS George HW Bush juga akan mengambil bagian dalam latihan tersebut, yang akan mencakup semua domain peperangan termasuk ruang angkasa dan peperangan elektronik.

"Kami benar-benar tidak dapat menemukan (latihan) lain yang bahkan mendekati," kata seorang pejabat senior pertahanan AS. Hampir 6.500 personel AS akan berpartisipasi dalam latihan tersebut, dari pihak Israel ada 1.100 personel yang terlibat.

Latihan dilakukan meskipun ada kekhawatiran atas susunan pemerintahan baru Israel di bawah Perdana Menteri Benjamin Netanyahu. Dalam susunan kabinetnya, Netanyahu telah menunjuk menteri yang pernah dianggap berada di pinggiran politik Israel yang ekstrim nasionalis termasuk partai sayap kanan Otzma Yehudit dan partai Noam, yang menentang hak LGBTQ.

Pejabat AS mengakui kemungkinan ada perselisihan dengan pemerintah yang baru tetapi menekankan komitmen bipartisan yang tidak dapat dinegosiasikan dengan Israel. “Komitmen keamanan yang kami miliki untuk Israel terlepas dari kepribadian dan pemerintah tertentu,” kata pejabat AS itu. Pada Desember, Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken mengatakan pemerintah Israel akan diukur berdasarkan kebijakan dan prosedurnya, bukan kepribadian individu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Latihan itu dilakukan saat ketegangan antara AS dan Iran mencapai puncaknya. Pemerintahan Biden telah memberlakukan sanksi terhadap Teheran setelah penumpasan atas demonstrasi besar-besaran di negara itu. Negosiasi untuk perjanjian nuklir baru juga terhenti.

Netanyahu secara konsisten mengambil sikap garis keras terhadap Iran. Saat diambil sumpah pada pemerintahan barunya, ia menegaskan akan menggagalkan upaya Iran mendapatkan senjata nuklir. 

Baru-baru ini pada hari Minggu, Netanyahu mengatakan Amerika Serikat dan Israel akan mengadakan pertemuan tentang Iran dalam beberapa minggu mendatang, menyusul kunjungan dari penasihat keamanan nasional AS Jake Sullivan. “Saya terkesan bahwa ada keinginan tulus dan bersama untuk mencapai pemahaman tentang masalah ini,” kata Netanyahu pada pertemuan tersebut.

Simak: Seorang Pelatih Tinju Membuka Sasana Khusus untuk Perempuan Gaza

CNN 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mendapat Respons Keras dari Otoritas, Protes Pro-Palestina di Kampus AS Justru Meluas

26 menit lalu

Para pengunjuk rasa berada di sebuah perkemahan tempat para mahasiswa melakukan protes untuk mendukung warga Palestina, selama konflik antara Israel dan Hamas, di kampus Universitas Northwestern di Evanston, Illinois, AS, 25 April 2024. REUTERS/Nate Swanson
Mendapat Respons Keras dari Otoritas, Protes Pro-Palestina di Kampus AS Justru Meluas

Bentrokan baru antara polisi dan mahasiswa pro-Palestina yang menentang perang Israel di Gaza pecah pada Kamis, 25 April 2024.


Konflik TikTok dengan AS Makin Panas: ByteDance Mau Jual?

33 menit lalu

Logo TikTok terlihat di smartphone di depan logo ByteDance yang ditampilkan dalam ilustrasi yang diambil pada 27 November 2019. [REUTERS / Dado Ruvic / Illustration / File Photo]
Konflik TikTok dengan AS Makin Panas: ByteDance Mau Jual?

Bagaimana nasib TikTok di AS pasca-konflik panas dan pengesahan RUU pemblokiran aplikasi muncul di sana?


Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

1 jam lalu

Petugas kepolisian menahan pengunjuk rasa pro-Palestina di Universitas Texas, selama konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Austin, Texas, AS 24 April 2024. REUTERS/Nuri Vallbona
Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

Polisi Prancis membubarkan unjuk rasa pro-Palestina di Paris ketika protes-protes serupa sedang marak di Amerika Serikat.


Makin Meluas Kampus di Amerika Serikat Dukung Palestina, Ini Alasannya

1 jam lalu

Koalisi mahasiswa Universitas Michigan berkumpul di sebuah perkemahan di Diag untuk menekan universitas tersebut agar melepaskan dana abadinya dari perusahaan-perusahaan yang mendukung Israel atau dapat mengambil keuntungan dari konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di kampus perguruan tinggi Universitas Michigan  di Ann Arbor, Michigan, AS, 22 April 2024. REUTERS/Rebecca Cook
Makin Meluas Kampus di Amerika Serikat Dukung Palestina, Ini Alasannya

Berbagi kampus di Amerika Serikat unjuk rasa mendukung Palestina dengan tuntutan yang seragam soal protes genosida di Gaza.


Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

3 jam lalu

Suharso Monoarfa bertemu Luhut Binsar Panjaitan di Singapura. Instagram/@Suharsomonoarfa
Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masih banyak masyarakat berobat ke luar negeri.


Ditemukan Kuburan Massal di Khan Younis Gaza, Afrika Selatan Serukan Investigasi

13 jam lalu

Petugas menguburkan warga Palestina yang tewas dalam serangan Israel, setelah jenazah mereka dibebaskan oleh Israel, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di kuburan massal di Rafah, di Jalur Gaza selatan, 30 Januari 2024. REUTERS/Mohammed Salem
Ditemukan Kuburan Massal di Khan Younis Gaza, Afrika Selatan Serukan Investigasi

Afrika Selatan menyerukan pada komunitas internasional agar dilakukan investigasi yang menyeluruh terkait temuan kuburan massal di Gaza


Akui Kecanggihan Teknologi Siber Israel, Konsultan Keamanan Spentera: Risetnya Luar Biasa

14 jam lalu

Direktur Cyber Intelligence PT Spentera, Royke Tobing (paling kiri), saat diskusi bertajuk Ancaman Operasi Intelijen Siber Atas Indonesia, di Jakarta,  Kamis, 25 April 2024. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi
Akui Kecanggihan Teknologi Siber Israel, Konsultan Keamanan Spentera: Risetnya Luar Biasa

Mayoritas penyedia layanan software dan infrastruktur teknologi dipastikan memiliki afiliasi ke Israel.


Saat Iran Serang Israel, Begini Pertempuran yang Terjadi di Udara dan Antariksa

15 jam lalu

Sistem anti-rudal beroperasi setelah Iran meluncurkan drone dan rudal ke arah Israel, seperti yang terlihat dari Ashkelon, Israel 14 April 2024. REUTERS/Amir Cohen
Saat Iran Serang Israel, Begini Pertempuran yang Terjadi di Udara dan Antariksa

Jet tempur AS, Prancis, Inggris,dan Yordania ikut turun laga pada malam Iran menyerang Israel secara langsung dan keras.


Menteri Pertahanan Amerika Serikat Telepon Prabowo Subianto Ucapkan Selamat

15 jam lalu

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (kiri) menyambut kedatangan Menteri Pertahanan Amerika Serikat (AS) Lloyd J. Austin III sebelum melakukan pertemuan tingkat menteri pertahanan ASEAN dan AS di Jakarta Convention Center, Jakarta, Rabu 15 November 2023. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Menteri Pertahanan Amerika Serikat Telepon Prabowo Subianto Ucapkan Selamat

Menteri Pertahanan Amerika Serikat kembali menyampaikan ucapan selamat dari Joe Biden kepada Prabowo Subianto atas kemenangan di pilpres 2024


AS Larang TikTok: Perlawanan ByteDance sampai Daftar Negara yang Mencoret Aplikasi Top Itu

15 jam lalu

Bendera AS dan logo TikTok terlihat melalui pecahan kaca dalam ilustrasi yang diambil pada 20 Maret 2024. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration/File Photo
AS Larang TikTok: Perlawanan ByteDance sampai Daftar Negara yang Mencoret Aplikasi Top Itu

Amerika Serikat resmi melarang TikTok karena alasan keamanan jika ByteDance tidak melakukan divestasi sahamnya. Perusahaan Cina itu melawan.