Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ukraina Hancur Diserbu Rusia, Uni Eropa Beri Bantuan Rp 275 Triliun

Reporter

image-gnews
Anggota dinas Republik Rakyat Donetsk menembakkan howitzer Giatsint-B ke arah Avdiivka selama konflik Rusia-Ukraina, di luar Donetsk, Ukraina, 7 September 2022. 2A36 adalah howitzer yang digunakan pada era Perang Dingin akhir dari Uni Soviet, yang kini digunakan untuk menghadapi Ukraina. REUTERS/Alexander Ermochenko
Anggota dinas Republik Rakyat Donetsk menembakkan howitzer Giatsint-B ke arah Avdiivka selama konflik Rusia-Ukraina, di luar Donetsk, Ukraina, 7 September 2022. 2A36 adalah howitzer yang digunakan pada era Perang Dingin akhir dari Uni Soviet, yang kini digunakan untuk menghadapi Ukraina. REUTERS/Alexander Ermochenko
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Uni Eropa akan memberi bantuan kepada Ukraina sebesar 1,5 miliar Euro atau setara Rp 24 miliar per bulan tahun depan. Dana ini untuk membantu Ukraina menjalankan pemerintahannya dalam melawan pasukan Rusia

Baca: Tentara Kroasia Mengatakan Dia Dipukuli dalam Tahanan Rusia

Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen berbicara setelah 27 pemimpin nasional Uni Eropa membahas dukungan terhadap Ukraina pada hari kedua pertemuan puncak di Brussels pada Jumat, 21 Oktober 2022. Dia mengatakan bahwa Uni Eropa sejauh ini telah memberi Ukraina 19 miliar Euro pada 2022. 

"Sangat penting bagi Ukraina untuk memiliki aliran pendapatan yang dapat diprediksi dan stabil," katanya. Ia menambahkan bahwa Ukraina membutuhkan dana rutin setiap bulan sebesar sebesar 3-4 miliar Euro untuk kebutuhan dasar.

Mengenakan pin kerah di Ukraina kuning dan biru, von der Leyen mengatakan pada konferensi pers bahwa Uni Eropa akan membiayai 1,5 miliar Euro per bulan dari jumlah yang dibutuhkan itu, Sisanyna diharapkn akan berasal dari Amerika Serikat dan lembaga internasional.

"Total dana tahun depan akan mencapai 18 miliar Euro (setara Rp 275 triliun), jumlah yang dapat diandalkan Ukraina, dengan aliran pendapatan yang stabil dan dapat diprediksi," ujarnya. 

Sehari sebelumnya, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky berbicara kepada para pemimpin Uni Eropa melalui tautan video. Dia mengatakan rudal Rusia dan pesawat tak berawak Iran telah merusak sepertiga infrastruktur energi Ukraina saat musim dingin mendekat.

"Rusia juga memprovokasi gelombang baru migrasi warga Ukraina ke negara-negara Uni Eropa," kata Zelenskiy.

"Teror Rusia terhadap fasilitas energi kami bertujuan untuk menciptakan sebanyak mungkin masalah listrik dan panas di Ukraina pada musim gugur dan musim dingin ini sehingga sebanyak mungkin warga Ukraina pindah ke negara Anda."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Von der Leyen mengatakan Uni Eropa juga sedang mencari cara untuk membantu Ukraina membangun kembali pasokan air, listrik, dan listrik. Zelensky meminta bantuan Uni Eropa untuk sistem pertahanan udara dan rudal, serta sanksi baru terhadap Rusia serta Iran yang lebih kuat. Iran dituding memasok drone untuk digunakan dalam perang Rusia Ukraina. 

Uni Eropa telah memberlakukan sanksi terbatas pada Iran atas hal itu. Namun tetapi negara-negara anggota Uni Eropa tak semuanya sepakat akan pemberian sanksi terhadap Rusia.

Polandia dan tiga negara Baltik mengusulkan pelarangan impor berlian dari Rusia dan menghapus perdagangan baja lebih cepat. Namun Belgia dan Italia termasuk di antara negara yang menentang langkah-langkah ini. Hungaria menentang sanksi Rusia secara umum, sementara Jerman dan Prancis mengatakan tindakan saat ini sudah jauh.

Zelensky mendesak Barat untuk memperingatkan Rusia agar tidak meledakkan bendungan besar yang dapat membanjiri sebagian besar wilayah selatan Ukraina. Dia juga meminta lebih banyak bantuan pada konferensi internasional di Berlin Selasa depan yang didedikasikan untuk rekonstruksi Ukraina.

Presiden Dewan Eropa Charles Michel, mengatakan Uni Eropa sedang mempertimbangkan untuk menggunakan aset Rusia yang dibekukan untuk membangun kembali Ukraina. Perdana Menteri Estonia Kaja Kallas mengatakan bahwa jumlah aset yang dibekukan sekitar 300 miliar Euro. Namun Jerma dan negara lainnya telah memperingatkan bahwa penyitaan aset itu kemungkinan ilegal.

Baca juga: Menhan AS dan Rusia Bicara, Pertama Sejak Mei

REUTERS 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

9 jam lalu

Seseorang memegang bendera Palestina saat demonstran berbaris menuntut gencatan senjata dan diakhirinya serangan Israel di Gaza, selama konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di New York City, AS, 19 Maret 2024. REUTERS/Eduardo Munoz
Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

Keputusan penyelenggara Eurovision diambil meskipun ketegangan meningkat seputar partisipasi Israel


Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

1 hari lalu

Bendera Korea Utara berkibar di samping kawat berduri di kedutaan besar Korea Utara di Kuala Lumpur, Malaysia, 9 Maret 2017. [REUTERS / Edgar Su]
Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.


Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

1 hari lalu

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau panen raya jagung di Kabupaten Boalemo, Provinsi Gorontalo pada Senin, 22 April 2024.  Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

Terkini: Presiden Jokowi dorong penghiliran industri jagung, Uni Eropa jajaki peluang investasi di IKN.


Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

1 hari lalu

PLTS IKN 50 MW berdiri di lahan seluas 80 hektare. Total panel surya yang digunakan dalam PLTS tersebut mencapai 21.600 panel surya. ANTARA/HO-PLN
Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

Delegasi Uni Eropa mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk penjajakan peluang investasi.


Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

1 hari lalu

Bendera Rusia dan Korea Utara berkibar di Kosmodrom Vostochny, Rusia, 13 September 2023. Sputnik/Artem Geodakyan/Pool via  REUTERS
Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

Gedung Putih menyarankan agar Rusia dijatuhi lagi sanksi karena diduga telah secara diam-diam mengirim minyak olahan ke Korea Utara


10 Negara Terdingin di Dunia, Ada yang Minus 50 Derajat Celcius

2 hari lalu

Berikut ini deretan negara terdingin di dunia, mayoritas berada di bagian utara bumi, seperti Kanada dan Rusia. Foto: Canva
10 Negara Terdingin di Dunia, Ada yang Minus 50 Derajat Celcius

Berikut ini deretan negara terdingin di dunia, mayoritas berada di bagian utara bumi, seperti Kanada dan Rusia.


Uni Eropa Cemas TikTok Lakukan Pelanggaran

2 hari lalu

Logo TikTok (tiktok.com)
Uni Eropa Cemas TikTok Lakukan Pelanggaran

Ursula von der Leyen mengakui TikTok telah menimbulkan ancaman, namun dia tidak menjelaskan lebih detail.


Politikus di Rusia Diguncang Silang Pendapat soal Isu Gay

3 hari lalu

Pawai komunitas LGBT (lesbian, gay, biseksual, dan transgender)
Politikus di Rusia Diguncang Silang Pendapat soal Isu Gay

Alexandr Khinstein menilai politikus yang bertugas di lembaga pendidikan atau anak-anak tak boleh penyuka sesama jenis atau gay.


Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

3 hari lalu

Ilustrasi paspor. shutterstock.com
Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

Rusia melonggarkan aturan permohonan WNA menjadi warga Rusia dengan membolehkan pemohon perempuan menggunakan jilbab atau kerudung di foto paspor


Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

4 hari lalu

Seorang anggota regu bom memeriksa sisa-sisa rudal tak dikenal, di tengah serangan Rusia ke Ukraina, di pusat Kharkiv, Ukraina 2 Januari 2024. Sebagai imbalan atas senjata dari Korea Utara tersebut, Rusia diharapkan akan memasok pesawat tempur, rudal permukaan-ke-udara, kendaraan lapis baja, peralatan produksi rudal balistik dan teknologi canggih lainnya. REUTERS/Sofiia Gatilova
Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

Badan ahli tersebut mengatakan kepada Dewan Keamanan PBB bahwa penemuan rudal menunjukkan pelanggaran sanksi internasional oleh Korea Utara.