Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

China Marah Pejabat AS Kunjungi Taiwan Lagi, Latihan Militer Kembali Digelar

image-gnews
Drone Albatross bersiap untuk mendarat selama latihan militer di bandara Hengchun di daerah Pingtung, Taiwan selatan 9 Agustus 2022. REUTERS/Ann Wang/File Photo
Drone Albatross bersiap untuk mendarat selama latihan militer di bandara Hengchun di daerah Pingtung, Taiwan selatan 9 Agustus 2022. REUTERS/Ann Wang/File Photo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Militer China mengumumkan akan meningkatkan latihan di dekat Taiwan. Langkah itu diambil di tengah kunjungan delegasi anggota parlemen AS ke Taipei untuk bertemu Presiden Taiwan Tsai Ing-wen.

Lima anggota parlemen AS yang dipimpin oleh Senator Ed Markey, tiba di Taipei dalam kunjungan mendadak pada Minggu malam, 14 Agustus 2022. Kunjungan itu adalah kunjungan kelompok tingkat tinggi kedua setelah lawatan Ketua DPR AS Nancy Pelosi pada awal Agustus, yang membuat berang China.

Unit militer China yang bertanggung jawab atas daerah yang berdekatan dengan Taiwan, Komando Teater Timur Tentara Pembebasan Rakyat, mengatakan, pihaknya telah mengorganisir patroli kesiapan tempur gabungan multi-layanan dan latihan tempur di laut dan wilayah udara di sekitar pulau itu pada Senin, pada Senin, 15 Agustus 2022

"Latihan itu adalah pencegah keras bagi Amerika Serikat dan Taiwan yang terus memainkan trik politik dan merusak perdamaian dan stabilitas di Selat Taiwan", ujarnya menambahkan.

Kementerian Pertahanan China mengatakan dalam sebuah pernyataan terpisah bahwa perjalanan anggota parlemen itu melanggar kedaulatan dan integritas teritorial China. Beijing kesal dan menganggap AS mengganggu stabilitas di wilayah itu.

"Tentara Pembebasan Rakyat China terus melatih dan mempersiapkan perang, dengan tegas membela kedaulatan nasional dan integritas teritorial, dan dengan tegas akan menghancurkan segala bentuk separatisme 'kemerdekaan Taiwan' dan campur tangan asing." Kemhan China, dalam keterangannya tidak memberi pernyataan yang memberikan rincian latihan tersebut.

Perdana Menteri Taiwan Su Tseng-chang mengatakan mereka tidak akan tergoyahkan oleh tanggapan China terhadap kunjungan delegasi AS itu. "Kami tidak bisa berbuat apa-apa karena ada tetangga yang jahat di sebelah, dan tidak berani membiarkan pengunjung atau teman datang," katanya kepada wartawan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Gara-gara kunjungan Pelosi dua pekan lalu, China meluncurkan uji coba rudal balistik di atas Taipei untuk pertama kalinya. Beijing juga memutus titik dialog dengan Washington, termasuk pembicaraan militer teater dan kerja sama dalam isu perubahan iklim.

Rombongan anggota parlemen AS terbaru yang mengunjungi Taiwan dijadwalkan bertemu Tsai pada Senin pagi. Adapun kantor Kepresidenan Taiwan belum mengomentari pertemuan itu. Delegasi itu dijadwalkan meninggalkan Taiwan pada Senin sore.

One-China Policy Taiwan merupakan harga mati bagi Beijing. Prinsip Satu-China atau One-China Policy adalah posisi yang menyatakan hanya ada satu negara berdaulat dengan nama China. Republik Rakyat China sebagai satu-satunya pemerintah yang sah dari China tersebut, dan Taiwan adalah bagiannya.

Sementara itu Taiwan menolak untuk didikte China dan menegaskan Beijing tak punya hak mengklaim wilayahnya. Amerika Serikat tidak memiliki hubungan diplomatik formal dengan Taiwan tetapi terikat oleh hukum untuk menyediakan sarana untuk mempertahankan diri. 

Baca: Setelah Pelosi, Delegasi Anggota Parlemen AS Kembali Kunjungi Taiwan

REUTERS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Menlu AS Kunjungi Arab Saudi, Bahas Gaza dan Normalisasi Hubungan dengan Israel

8 jam lalu

Menteri Luar Negeri Saudi Pangeran Faisal bin Farhan saat bertemu dengan Menteri Luar Negeri AS Anthony Blinken di Washington Sabtu dini hari. SPA
Menlu AS Kunjungi Arab Saudi, Bahas Gaza dan Normalisasi Hubungan dengan Israel

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken berkunjung ke Arab Saudi untuk membahas situasi di Gaza dan normalisasi hubungan Israel-Saudi.


Kandidat Presiden AS Ditangkap karena Ikut Demo Bela Palestina

9 jam lalu

Para pengunjuk rasa berkumpul di sudut Grove dan College Streets setelah sebuah perkemahan di Beinecke Plaza dibubarkan.  Demonstran pro-Palestina menyerukan Yale untuk menarik investasi dari produsen senjata militer, di New Haven, Connecticut, AS, 22 April 2024. REUTERS/Melanie Stengel
Kandidat Presiden AS Ditangkap karena Ikut Demo Bela Palestina

Demo bela Palestina terus bergolak di sejumlah kampus di AS. Terbaru adalah kandidat presiden AS Jill Stein termasuk di antara yang ditangkap.


Pengunjuk Rasa Pro-Israel Provokasi Kubu Pro-Palestina, Bentrok Pecah di Universitas California Los Angeles

13 jam lalu

Para pengunjuk rasa yang mendukung warga Palestina di Gaza dan para pengunjuk rasa pro-Israel bentrok selama demonstrasi di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Universitas California Los Angeles (UCLA) di Los Angeles, California, AS 28 April. 2024. REUTERS/David Swanson
Pengunjuk Rasa Pro-Israel Provokasi Kubu Pro-Palestina, Bentrok Pecah di Universitas California Los Angeles

Pengunjuk rasa pro-Palestina dan pro-Israel saling bentrok di kampus Universitas California Los Angeles (UCLA), Amerika Serikat.


Protes Pro-Palestina Meluas di Kampus Amerika Serikat, Hampir 900 Orang Ditangkap Sejak 18 April

14 jam lalu

Para pengunjuk rasa yang mendukung warga Palestina di Gaza dan para pengunjuk rasa pro-Israel bentrok selama demonstrasi di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Universitas California Los Angeles (UCLA) di Los Angeles, California, AS 28 April. 2024. REUTERS/David Swanson
Protes Pro-Palestina Meluas di Kampus Amerika Serikat, Hampir 900 Orang Ditangkap Sejak 18 April

Hampir 900 orang telah ditangkap di kampus-kampus Amerika Serikat karena demo pro-Palestina


AS Dilaporkan Turun Tangan Cegah ICC Keluarkan Surat Penangkapan Netanyahu

14 jam lalu

Pengunjuk rasa anti-pemerintah melancarkan demonstrasi berkepanjangan yang menyerukan pemerintahan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu untuk mengundurkan diri. REUTERS
AS Dilaporkan Turun Tangan Cegah ICC Keluarkan Surat Penangkapan Netanyahu

Amerika Serikat berupaya mencegah dikeluarkannya surat perintah penangkapan ICC terhadap PM Israel Benjamin Netanyahu atas serangan di Gaza


Berapa Jumlah Penduduk Bumi Saat Ini? Berikut Penjelasannya

14 jam lalu

Berapa jumlah penduduk bumi saat ini? Hingga tahun 2024, penduduk bumi mencapai hampir 10 miliar. Berikut ini daftar negara dengan populasi terbanyak. Foto: Canva
Berapa Jumlah Penduduk Bumi Saat Ini? Berikut Penjelasannya

Berapa jumlah penduduk bumi saat ini? Hingga tahun 2024, penduduk bumi mencapai hampir 10 miliar. Berikut ini daftar negara dengan populasi terbanyak.


Rangkuman Poin Kehadiran Sri Mulyani di Forum IMF-World Bank

1 hari lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati melakukan pertemuan bilateral dengan Managing Director International Finance Corporation (IFC) Makhtar Diop di Washington DC, Amerika Serikat, Ahad, 21 April 2024. Sumber: Instagram @smindrawati
Rangkuman Poin Kehadiran Sri Mulyani di Forum IMF-World Bank

Menkeu Sri Mulyani Indrawati mengatakan terdapat tiga hal utama dari pertemuan tersebut, yaitu outlook dan risiko ekonomi global.


Virus Flu Burung di AS, Para Pakar: Epidemi Telah Berlangsung Lama

1 hari lalu

Ilustrasi flu burung. REUTERS/Sebastian Castaneda
Virus Flu Burung di AS, Para Pakar: Epidemi Telah Berlangsung Lama

FDA memergoki temuan satu dari lima sampel susu komersial yang diuji dalam survei nasional mengandung partikel virus H5N1atau virus Flu Burung


Fakta-fakta TikTok Dilarang di Amerika Serikat

1 hari lalu

Fakta-fakta TikTok Dilarang di Amerika Serikat

ByteDance selaku perusahaan pemilik TikTok memilih untuk menutup aplikasinya di Amerika yang merugi.


Mahmoud Abbas; Hanya Amerika Serikat yang Bisa Hentikan Israel

1 hari lalu

Presiden Palestina Mahmoud Abbas berpidato pada Sesi ke-78 Majelis Umum PBB di New York City, AS, 21 September 2023. REUTERS/Brendan McDermid
Mahmoud Abbas; Hanya Amerika Serikat yang Bisa Hentikan Israel

Mahmoud Abbas dalam pertemuan Forum Ekonomi Dunia menyatakan hanya Amerika Serikat yang mampu menghentikan Israel