Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

20 Tahun Tragedi 9/11, Joe Biden Keliling Amerika dan Buka Laporan Intelijen

image-gnews
Patung Liberty dan One World Trade Center terlihat ketika Tribute in Light bersinar di pusat Kota Manhattan untuk memperingati 19 tahun serangan 11 September 2001 di World Trade Center di 9/11 Memorial & Museum di wilayah Manhattan Kota New York, New York, AS, 11 September 2020. [REUTERS/Eduardo Munoz]
Patung Liberty dan One World Trade Center terlihat ketika Tribute in Light bersinar di pusat Kota Manhattan untuk memperingati 19 tahun serangan 11 September 2001 di World Trade Center di 9/11 Memorial & Museum di wilayah Manhattan Kota New York, New York, AS, 11 September 2020. [REUTERS/Eduardo Munoz]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Amerika Joe Biden dan Wakil Presiden Kamala Harris bakal mengunjung titik-titik serangan teror 9/11 untuk memperingati 20 tahun tragedi tersebut pada Sabtu pekan depan. Gedung Putih menyatakan, ada empat kota yang akan dikunjungi mereka yaitu New York, Shanksville, Pennyslvania, dan Virginia.

"Kamal Harris dan Dough Emhoff (bapak negara kedua), di Shanksville, akan berkunjung situs kecelakaan pesawat penerbangan United 93. Itu event terpisah sebelum berkumpul kembali dengan Presiden Joe Biden dan Ibu Negara," ujar pernyataan pers Gedung Putih, Ahad, 5 September 2001.

Khusus kunjungan di New York, Gedung Putih menyampaikan bahwa mantan Presiden Barack Obama akan turut hadir di lokasi. Sementara itu, untuk mantan Presiden George W. Bush, yang memimpin Amerika saat tragedi 9/11 terjadi, akan ikut dalam kegiatan di Shanksville.

"Presiden George W Bush akan membacakan pidato dalam upacara berkabung yang dihadiri keluarga korban penerbangan United Flight 93," ujar keterangan pers George W. Bush Presidential Center.

Dari keempat lokasi tujuan, Virginia bakal menjadi titik terakhir. Adapun peringatan bakal ditutup di gedung Kementerian Pertahanan Amerika, Pentagon, yang berlokasi di kota Arlington.

Presiden AS Joe Biden menyampaikan sambutan di Gedung Putih pada perayaan Hari Kemerdekaan Amerika Serikat "Fourth of July" di Washington, AS, 4 Juli 2021. [REUTERS/Evelyn Hockstein/File Foto]

Sebagai tambahan, Joe Biden juga telah meminta Biro Intelijen Federal (FBI) untuk mempbulikasikan laporan intelijen perihal teror 9/11. Permintaan itu disampaikan lewat perintah eksekutif yang diterbitkan pada Jumat kemarin. Pertimbangan Joe Biden, keluarga korban teror 9/11 berhak mendapat gambaran utuh soal peristiwa terkait.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Menjelang peringatan 20 tahun tragedi 9/11, warga Amerika berhak untuk mendapat gambaran komplit soal apa yang kami tahu soal serangan teror itu," ujar Joe Biden.

Joe Biden, dalam perintah eksekutifnya, mengaku bahwa publikasi laporan intelijen 9/11 bisa berdampak pada keamanan nasional dan kemampuan mencegah serangan serupa ke depannya, itu resiko yang mereka akan ambil. Menurutnya, transparansi dan akuntabilitas juga penting.

Selama ini, keluarga korban 9/11 terus mendesak Pemerintah Amerika untuk mempublikasikan laporan intelijen. Salah satu hal yang ingin mereka ketahui adalah temuan Operasi Encore, investigasi Amerika perihal dugaan keterlibatan Arab Saudi. Sebab, dua pejabat Arab Saudi dilaporkan melakukan kontak dengan dua teroris 9/11.

Di Riyadh, Pemerintah Arab Saudi dituntut oleh keluarga korban. Mereka membantah segala tuduhan yang ada siap menghadapi tuntutan keluarga korban 9/11 di pengadilan. Adapun warga Amerika mengapresiasi segala upaya yang dilakukan oleh Joe Biden.

Baca juga: Joe Biden Perintahkan Dokumen Rahasia Serangan 9/11 Dirilis ke Publik

ISTMAN MP | REUTERS

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Inspirasi Film 13 Bom di Jakarta dari Kisah Nyata, Mal Alam Sutera Jadi Saksi

12 jam lalu

Adegan dalam film 13 Bom di Jakarta. Dok. Visinema
Inspirasi Film 13 Bom di Jakarta dari Kisah Nyata, Mal Alam Sutera Jadi Saksi

Film 13 Bom di Jakarta tayang di Netflix. Cerita diinspirasi dari kisah nyata yang terjadi pada 2015, kejadin bom di Mal Alam Sutera.


Joe Biden Janji Tunda Pengiriman Senjata Jika Israel Nekat Serang Rafah

13 jam lalu

Joe Biden. REUTERS
Joe Biden Janji Tunda Pengiriman Senjata Jika Israel Nekat Serang Rafah

Joe Biden untuk pertama kali mengutarakan ke publik akan menahan senjata untuk Tel Aviv jika tentara Israel melakukan invasi ke Rafah


Film 13 Bom di Jakarta Tayang di Netflix, Tak Semua Fiksi Berikut Beberapa Kejadian Nyata

14 jam lalu

Film 13 Bom di Jakarta. Dok. Visinema
Film 13 Bom di Jakarta Tayang di Netflix, Tak Semua Fiksi Berikut Beberapa Kejadian Nyata

13 Bom di Jakarta tayang di Netflix, adalah film aksi diinspirasi kisah nyata yang terjadi di Jakarta pada 2015. Apakah itu?


Polisi New York Tangkap Demonstran Pro-Palestina di Dekat Acara Met Gala

2 hari lalu

Polisi menangkap aktivis pro-Palestina yang menggelar aksi di dekat lokasi Met Gala, pada 6 Mei 2024. REUTERS
Polisi New York Tangkap Demonstran Pro-Palestina di Dekat Acara Met Gala

Pengunjuk rasa pro-Palestina mengadakan protes di sekitar acara mode bergengsi Met Gala di Museum Seni Metropolitan, New York.


Tinjauan Psikologi Ihwal Xenophobia

2 hari lalu

Umat Muslim melaksanakan salat berjamaah saat menggelar aksi dan berbuka puasa bersama di depan kediaman Donald Trump di Trump Tower, New York, 1 Juni 2017. Aksi itu digelar sebagai bentuk protes terhadap kebijakan Presiden Donald Trump yang xenofobia, seperti larangan perayaan Ramadan di AS.REUTERS/Lucas Jackson
Tinjauan Psikologi Ihwal Xenophobia

Xenophobia sebagai fenomena psikologis melibatkan ketakutan, ketaksukaan, atau kebencian ke individu atau kelompok yang dianggap asing atau beda.


Landmark Kota New York di Film The Architecture of Love, Ada Favorit Nicholas Saputra dan Putri Marino

2 hari lalu

Danau Central Park. Unsplash.com/Emily Kessler
Landmark Kota New York di Film The Architecture of Love, Ada Favorit Nicholas Saputra dan Putri Marino

Bintang The Architecture of Love Putri Marino dan Nicholas Saputra memiliki lokasi favorit mereka sendiri saat syuting di New York.


Mengintip Pesisir Montauk di New York yang jadi Lokasi Syuting Film The Architecture of Love

2 hari lalu

Montauk Point State Park (iloveny.com)
Mengintip Pesisir Montauk di New York yang jadi Lokasi Syuting Film The Architecture of Love

Berada di New York, salah satu atraksi utamanya adalah Montauk Point State Park dengan mercusuar ikoniknya dan panorama Samudra Atlantik.


4 Wisata Populer di Sekitar Metropolitan Museum of Art New York Tempat Met Gala 2024

2 hari lalu

Central Park Bethesda Fountain. (Dok. Brittany Petronella)
4 Wisata Populer di Sekitar Metropolitan Museum of Art New York Tempat Met Gala 2024

Dari menjelajahi keindahan alam di Central Park, hingga museum Fable & Lark: Storied Adventure, daerah sekitar Metropolitan Museum of Art New York.


Mengintip Isi Hotel The Mark, Langganan Selebriti Menginap Saat Met Gala

2 hari lalu

Hotel The Mark di New York, Amerika Serikat. (themarkhotel.com)
Mengintip Isi Hotel The Mark, Langganan Selebriti Menginap Saat Met Gala

Hotel The Mark di New York, Amerika Serikat menjadi bagian tak terpisahkan dari setiap penyelenggaraan Met Gala


4 Heboh Pernyataan Xenophobia Joe Biden ke Cina, Jepang, dan India

2 hari lalu

Presiden AS Joe Biden saat kunjungannya di Chavis Community Center di Raleigh, North Carolina, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Elizabeth Frant
4 Heboh Pernyataan Xenophobia Joe Biden ke Cina, Jepang, dan India

Joe Biden menyebut xenophobia menjadi faktor penghambat pertumbuhan ekonomi di tiga negara ekonomi terbesar di Asia tersebut.