Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pemerintah India Minta Twitter Hapus Cuitan yang Mengkritik Penanganan Covid-19

image-gnews
Kerabat berkabung atas meninggalnya seorang pria akibat Covid-19 di sebuah krematorium di New Delhi, India, Rabu, 21 April 2021. Total kematian di India mencapai 182.553. REUTERS/Adnan Abidi
Kerabat berkabung atas meninggalnya seorang pria akibat Covid-19 di sebuah krematorium di New Delhi, India, Rabu, 21 April 2021. Total kematian di India mencapai 182.553. REUTERS/Adnan Abidi
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah India meminta Twitter untuk menghapus puluhan twit, termasuk cuitan beberapa oleh anggota parlemen lokal, yang mengkritik penanganan wabah virus corona Perdana Menteri Narendra Modi ketika infeksi Covid-19 kembali menembus rekor harian tertinggi dunia.

Twitter telah menahan beberapa twit setelah permintaan hukum oleh pemerintah India, kata seorang juru bicara pada Sabtu, dikutip dari Reuters, 25 April 2021.

Pemerintah membuat perintah darurat untuk menyensor twit, ungkap Twitter di database Lumen, sebuah proyek Universitas Harvard.

Dalam permintaan hukum pemerintah, tertanggal 23 April dan diungkapkan di Lumen, 21 twit disebutkan dalam perintah itu. Diantaranya adalah twit dari seorang anggota parlemen bernama Revnath Reddy, seorang menteri di negara bagian Benggala Barat bernama Moloy Ghatak dan seorang pembuat film bernama Avinash Das.

Undang-undang yang dikutip dalam permintaan pemerintah adalah Undang-Undang Teknologi Informasi tahun 2000.

"Saat kami menerima permintaan hukum yang sah, kami meninjaunya berdasarkan Peraturan Twitter dan hukum setempat," kata juru bicara Twitter.

"Jika konten melanggar aturan Twitter, konten tersebut akan dihapus dari layanan. Jika ditetapkan sebagai ilegal di yurisdiksi tertentu, tetapi tidak melanggar Aturan Twitter, kami dapat menahan akses ke konten tersebut hanya di India," katanya.

Juru bicara mengkonfirmasi bahwa Twitter telah memberi tahu pengguna akun secara langsung tentang menahan konten mereka, dan memberi tahu mereka bahwa Twitter menerima perintah hukum yang berkaitan dengan twit mereka.

Perkembangan tersebut dilaporkan sebelumnya oleh situs berita teknologi TechCrunch, yang mengatakan bahwa Twitter bukan satu-satunya platform yang terpengaruh oleh perintah tersebut.

CNN melaporkan, para menteri negara bagian dan otoritas lokal, termasuk mereka yang berada di negara bagian Maharashtra yang terpukul parah wabah, telah memperingatkan tentang gelombang kedua Covid-19 dan mempersiapkan tindakan sejak Februari. Sebaliknya, Perdana Menteri Narendra Modi sebagian besar diam mengenai situasi tersebut hingga beberapa pekan terakhir.

Dalam pernyataan sepanjang April, Modi membahas upaya vaksinasi nasional dan mengakui peningkatan kasus yang "mengkhawatirkan", tetapi lambat untuk mengambil tindakan serius selain memerintahkan negara bagian untuk meningkatkan pengujian dan pelacakan, dan meminta publik untuk tetap waspada.

Narendra Modi malah terus memuji kesuksesan penanganan Covid-19 pemerintahannya, bahkan ketika negara bagian memberlakukan pembatasan baru dan rumah sakit mulai kehabisan ruang.
"Terlepas dari tantangan, kita memiliki pengalaman, sumber daya dan, juga vaksin yang lebih baik," kata kantornya dalam siaran pers pada 8 April. Dua hari kemudian, dia merayakan 100 juta dosis vaksin yang diberikan secara nasional.

Baru pada Selasa Modi akhirnya menekankan urgensi situasi dan meletakkan langkah-langkah baru dalam pidato larut malam. "Negara ini lagi-lagi melakukan pertempuran yang sangat besar melawan Covid-19," katanya. "Beberapa minggu lalu, kondisinya sudah stabil - dan kemudian datang gelombang kedua."

Rumah sakit yang kewalahan di India meminta pasokan oksigen pada hari Sabtu karena infeksi virus corona di India telah melonjak dan disebut pengadilan tinggi Delhi sebagai "tsunami" Covid-19.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pasien dan orang yang mereka cintai, tidak bisa mendapatkan perawatan yang diperlukan, terpaksa meminta obat di media sosial dan membuat sendiri tempat tidur rumah sakit. Dan para ahli yang telah memperingatkan selama berbulan-bulan tentang potensi gelombang kedua Covid-19 merasa frustrasi karena peringatan mereka tidak diindahkan.

Keluhan ini tersebar di media sosial selama seminggu terakhir. Puluhan ribu orang menggunakan Twitter dengan tagar yang sedang tren seperti #ResignModi, #SuperSpreaderModi, dan #WhoFailedIndia.

Tokoh politik, termasuk pejabat negara dan mantan pejabat, termasuk di antara suara yang menyerukan akuntabilitas yang lebih besar dan mengkritik penanganan krisis oleh pemerintah.

"Perjuangan Covid19 di India adalah cerminan dari pemerintah (Modi)," cuit Siddaramaiah, mantan menteri utama negara bagian Karnataka, pada hari Senin, dilaporkan CNN.

Pemerintah mungkin lengah oleh gelombang pertama, katanya, "tetapi bagaimana statusnya sekarang? Kesiapsiagaan bahkan tidak ada harapan sekarang!"

Mamata Banerjee, kepala menteri Benggala Barat dan anggota Partai Kongres Trinamool, menyerukan pengunduran diri Modi. "Perdana menteri bertanggung jawab," katanya.

Perdana Menteri India Narendra Modi menerima dosis COVAXIN, vaksin Covid-19 yang dikembangkan dalam negeri oleh Bharat Biotech India dan Dewan Riset Medis India, di rumah sakit All India Institute of Medical Sciences (AIIMS) di New Delhi , India, 1 Maret 2021.[Biro Informasi Pers India melalui REUTERS]

Kemarahan juga disebabkan manuver politik Modi untuk tetap mengizinkan kampanye pemilu. Empat negara bagian dan satu wilayah persatuan mengadakan pemilihan untuk badan legislatif negara bagian mereka termasuk Benggala Barat, medan pertempuran utama yang saat ini dipimpin oleh Partai Kongres Trinamool Banerjee, dan tidak pernah dimenangkan pemerintahan BJP Modi.

India berada dalam cengkeraman gelombang kedua pandemi, dengan satu kematian karena Covid-19 setiap empat menit di Delhi.

Jumlah kasus di negara berpenduduk sekitar 1,3 miliar itu naik 346.786, kata Kementerian Kesehatan pada Sabtu, dari total 16,6 juta kasus. Kematian Covid-19 naik 2.624, menjadi total 189.544, menurut angka hari Sabtu.

Pakar kesehatan mengatakan India menjadi terlena di musim dingin, ketika kasus baru berjalan sekitar 10.000 per hari dan tampaknya terkendali. Pihak berwenang India mencabut pembatasan Covid-19, memungkinkan dimulainya kembali pertemuan besar, termasuk festival besar dan kampanye politik untuk pemilihan lokal.

Baca juga: Pandemi COVID-19 Memburuk, India: Kami Menghadapi Fase Terburuk

REUTERS | CNN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Polisi Duga Masih Banyak Korban Penipuan Investasi Forex oleh WNA India, Imbau Segera Lapor

15 jam lalu

Wakil Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Hendri Umar saat konferensi pers di Direktorat Reserse Kriminal (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat, 26 Juli 2024. TEMPO/Yohanes Maharso
Polisi Duga Masih Banyak Korban Penipuan Investasi Forex oleh WNA India, Imbau Segera Lapor

Polisi menyebut tersangka telah melakukan penipuan secara berulang. Karena itu, polisi menduga masih banyak korban lain yang ditipu oleh pelaku.


Top 3 Dunia: Rumah Termahal di Dunia hingga Lowongan Kerja PBB

1 hari lalu

Antilia milik Mukesh Ambani menjadi rumah termahal di dunia. Foto: Pixabay
Top 3 Dunia: Rumah Termahal di Dunia hingga Lowongan Kerja PBB

Berita Top 3 Dunia pada Kamis 24 Juli 2024 diawali oleh daftar 8 rumah termahal di dunia, termasuk Antilia milik taipan India Mukesh Ambani.


Uniknya Upacara Penurunan Bendera di Perbatasan India - Pakistan yang Ditonton Ribuan Pelancong

1 hari lalu

Upacara penurunan bendera di Wagah - Attari, perbatasan India - Pakistan (Godwin Angeline Benjo  on Unsplash)
Uniknya Upacara Penurunan Bendera di Perbatasan India - Pakistan yang Ditonton Ribuan Pelancong

Perbatasan Attari-Wagah punya sejarah penting bagi kedua negara sebagai pengingat tentang pemisahan India dan Pakistan.


Kemenko Perekonomian Rayakan HUT ke-58, Airlangga Curhat Hadapi Pandemi dengan Melebarkan Defisit Anggaran

1 hari lalu

Menko Airlangga Hartanto saat konperensi pers terkait perkembangan penyelesaian penanganan PSN Rempang Eco City, di Gedung BP Batam, Jumat, 12 Juli 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Kemenko Perekonomian Rayakan HUT ke-58, Airlangga Curhat Hadapi Pandemi dengan Melebarkan Defisit Anggaran

Kemenko Perekonomian merayakan HUT ke-58. Dalam kesempatan itu, Menko Airlangga mengisahkan upaya yang dihadapi kementerian saat Covid-19.


Desain dan Spesifikasi Oppo A3x Bocor Jelang Peluncuran di India

2 hari lalu

Bocoran Oppo A3 Pro 5G (@Onleaks x @Giznext)
Desain dan Spesifikasi Oppo A3x Bocor Jelang Peluncuran di India

Pilihan warna Oppo A3x disebut akan terdiri dari Purple, Sparkle Black, and Starlight White.


Inilah 10 Negara dengan Populasi Terbanyak di Dunia 2024

2 hari lalu

Negara terbesar di dunia berdasarkan jumlah populasi, India. Foto: Canva
Inilah 10 Negara dengan Populasi Terbanyak di Dunia 2024

Berikut daftar negara dengan populasi terbanyak di dunia pada 2024 versi World Population by Country.


India Siap Kerja Sama dengan Indonesia dalam Skema Makan Siang Gratis untuk Murid-murid Sekolah Negeri

5 hari lalu

Kantin sekolah. TEMPO/Eko Siswono Toyudho
India Siap Kerja Sama dengan Indonesia dalam Skema Makan Siang Gratis untuk Murid-murid Sekolah Negeri

India membuka pintu kerja sama dengan Indonesia untuk membuat pilot project makan siang gratis bagi murid-murid di sekolah negeri.


India Diharapkan Gandeng Indonesia Jadi Mitra bidang Industri Pertahanan

5 hari lalu

(kiri ke kanan) Sandeep Chakravorty Duta Besar India untuk Indonesia, Curie Maharani Direktur Eksekutif Indo-Pasific Strategic Intelligent , dan Manish Chand Pendiri Center for Global India Insight dalam acara diskusi bertajuk Decoding's India Global Rise: Foreign Policy Choices pada Jumat, 19 Juli 2024. Sumber: Suci Sekar | TEMPO
India Diharapkan Gandeng Indonesia Jadi Mitra bidang Industri Pertahanan

India diharapkan tidak sekadar melihat Indonesia sebagai pasar alutsista, namun mau menjadi mitra bidang industri pertahanan


Keunikan Qutub Minar dengan Pilar Besi Berusia 1000 Tahun Tak Pernah Terkorosi

5 hari lalu

Qutub Minar, Delhi, India. Unsplash.com/Akshat Jhingran
Keunikan Qutub Minar dengan Pilar Besi Berusia 1000 Tahun Tak Pernah Terkorosi

Saat mengunjungi Qutub Minar, wisatawan akan langsung melihat pilar besi megah setinggi 7,2 meter


Covid-19 Varian Baru Mewabah di Australia, Lebih Mudah Menular

5 hari lalu

Pelanggan mengantre di luar apotek Western Sydney untuk membeli alat Tes Antigen Cepat setelah pandemi penyakit coronavirus (COVID-19) di Sydney, Australia, 5 Januari 2022. REUTERS/Jaimi Joy/File Photo
Covid-19 Varian Baru Mewabah di Australia, Lebih Mudah Menular

Covid-19 varian baru melanda Australia. Disebut lebih menular dibandingkan varian sebelumnya.