Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Represi Militer yang Melahirkan Rentetan Kekerasan di Sinai Mesir

Reporter

image-gnews
Warga Mesir bejalan di depan masjid Rawdah usai terjadinya serangan bom bunuh diri dan serangan senjata di Sinai, Mesir, 24 November 2017. Provinsi Sinai kerap terjadi aksi serangan oleh kelompok militan yang menargetkan pada aparat kepolisian dan militer. telegraph.co.uk
Warga Mesir bejalan di depan masjid Rawdah usai terjadinya serangan bom bunuh diri dan serangan senjata di Sinai, Mesir, 24 November 2017. Provinsi Sinai kerap terjadi aksi serangan oleh kelompok militan yang menargetkan pada aparat kepolisian dan militer. telegraph.co.uk
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kelompok sipil bersenjata melakukan teror di Masjid Al Rawda, sebelah barat Provinsi Al-Arish, Sinai, Mesir pada saat jemaahnya sedang salat Jumat, 24 November 2017.

Serangan brutal itu menewaskan 235 orang dan ratusan orang lainnya terluka parah. Para teroris memang meledakan bom dan menembaki jemaah yang keluar mesjid.

Baca juga: Teror di Mesir Dilancarkan Sehari Sebelum Perbatasan Rafah Dibuka

"Ini adalah serangan paling mematikan dalam sejarah Mesir modern,” kata kantor berita lokal yang dikutip Reuters pada Sabtu, 25 November 2017.

Pemerintah Mesir mengumumkan masa tiga hari berkabung setelah serangan teroris di Semenanjung Sinai bagian utara.

Kota El-Arish, yang berada di  Sinai Utara berjarak sekitar 450 km dari Ibu Kota Mesir, Kairo. 

Sinai adalah sebuah semenanjung berbentuk segitiga yang terletak di Asia Barat namun menjadi bagian dari Mesir di Afrika. Daratan seluas 60.000 km persegi ini dibatasi oleh Laut Tengah di utara, Laut Merah di selatan, Terusan Suez di barat, dan perbatasan dengan Israel di timur laut.

Daerah ini menjadi penghubung antara benua Asia dan Afrika. Karena lokasinya yang strategis daerah ini kerap menjadi pusat sengketa antara berbagai negara sejak ratusan tahun lalu.

Di wilayah ini yang dihuni sekitar 500.000 orang ini terdapat kelompok-kelompok perlawanan terhadap pemerintahan Mesir. Mereka inilah yang sering melakukan serangan ke tentara dan warga sipil.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Serangan itu makin gencar setelah militer menggulingkan Presiden Mohamed Morsi dari kekuasaannya pada tahun 2013.  Morsi yang berasal dari partai berbasis Islam, menang dalam pemilihan umum yang bebas dan rahasia, setelah rezim Presiden Hosni Mubarak jatuh dari kekuasaannya.

Analis Timur Tengah dari Al Jazeera, Yehia Ghanam mengatakan meningkatnya kekerasan di Sinai selama empat tahun terakhir telah digunakan pemerintah Mesir untuk meningkatkan represi.

"Rezim Mesir telah memulai kekerasan di seluruh negeri, khususnya di Sinai. Kekerasan ini melahirkan kekerasan lainnya," katanya Sabtu, 25 November 2017.

Militer Mesir memang beberapa kali menyerang kelompok perlawanan di Sinai. Banyak anggota kelompok itu yang tewas.

Aksi itu makin meningkatkan perlawanan kelompok sipil bersenjata. Sebagian besar dari serangan di Sinai telah diklaim oleh Ansar Beit al-Maqdis,  sebuah kelompok yang terhubung dengan ISIS.

Tetapi beberapa kelompok sipil bersenjata lainnya aktif di Mesir. Antara lain di kawasan lembah dan delta sungai Nil, serta yang berada di dalam dan pinggiran Kairo.

AL JAZEERA | AHRAM ONLINE

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tangkap 2 Terduga Teroris di Bima, Densus 88 Sita Berbagai Buku yang Dianggap Bertema Radikal

16 jam lalu

Kabag Bantuan Operasi Detasmen Khusus 88 Antiteror Komisaris Besar Aswin Siregar saat ditemui di Mabes Polri, Selasa, 11 April 2023 [Tempo/Eka Yudha Saputra]
Tangkap 2 Terduga Teroris di Bima, Densus 88 Sita Berbagai Buku yang Dianggap Bertema Radikal

"Barang bukti menonjol di antaranya beberapa buku bertema radikal," kata Kepala Bagian Perencanaan dan Administrasi Densus 88.


Densus 88 Tangkap 2 Terduga Teroris Jaringan JAD

17 jam lalu

Kabag Penum Divisi Humas Polri Komisaris Besar Erdi Adrimulan Chaniago. Foto: Dok. Polisi
Densus 88 Tangkap 2 Terduga Teroris Jaringan JAD

Densus 88 menangkap dua orang terduga teroris kelompok JAD di Bima, Nusa Tenggara Barat. Salah satunya berstatus Amir atau pimpinan JAD.


Peran 2 Terduga Teroris Anggota JAD yang Ditangkap Densus 88 di Bima

18 jam lalu

Juru bicara Densus 88 Kombes Pol Aswin Siregar (kanan) menyampaikan keterangan bersama Karo Penmas Divhumas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan (kiri) saat konferensi pers terkait penangkapan tersangka tindak pidana terorisme di Jakarta, Selasa 31 Oktober 2023. Densus 88 pada Oktober 2023 berhasil menangkap 59 tersangka dengan barang bukti senapan serbu AK-47, revolver, senapan angin, sejumlah amunisi dan magasin, senjata tajam, dan buku-buku propaganda yang diduga akan digunakan salah satunya untuk menggagalkan Pemilu 2024. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Peran 2 Terduga Teroris Anggota JAD yang Ditangkap Densus 88 di Bima

Densus 88 Antiteror menangkap laki-laki inisial LHM dan DW di Bima, Nusa Tenggara Barat.


BNPT Ajak Humas Pemerintah Cegah Ideologi Teroris

2 hari lalu

Sestama BNPT, Bangbang Surono dalam kegiatan Forum Tematik Bakohumas BNPT dengan tema
BNPT Ajak Humas Pemerintah Cegah Ideologi Teroris

BNPT meminta humas pemerintahan berkolaborasi membangun narasi mencegah terorisme. Terutama untuk melindungi perempuan, anak, dan remaja.


Mesir Bangun Ibu Kota Baru, Megah dan Luasnya Sebesar Singapura

2 hari lalu

Pemandangan umum menunjukkan kerumunan dan toko-toko di Al Ataba, sebuah pasar di pusat Kairo, Mesir 10 Februari 2020. REUTERS/Mohamed Abd El Ghany
Mesir Bangun Ibu Kota Baru, Megah dan Luasnya Sebesar Singapura

Mesir memindahkan ibu kotanya dari Kairo. Ibu kota baru itu menghabiskan biaya miliaran dolar AS.


Netflix Diprotes Warga Hindu India

3 hari lalu

Logo Netflix. Sumber: Reuters
Netflix Diprotes Warga Hindu India

Tayangan di Netflix berjudul 'IC 814 - The Kandahar Hijack' mendapat protes karena sentimen nasional


Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Bima, Salah Satu Pimpinan Anshor Daulah

3 hari lalu

Ilustrasi Densus 88. ANTARA
Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Bima, Salah Satu Pimpinan Anshor Daulah

Densus 88 tangkap terduga teroris di Bima. Ustad Lahmudin ditangkap saat mengendarai sepeda motor.


Media Asing Soroti Pesan Paus Fransiskus di Jakarta Soal Ekstremisme Agama

3 hari lalu

Paus Fransiskus saat tiba di Jakarta, 4 September 2024. REUTERS/Ajeng Dinar Ulfiana
Media Asing Soroti Pesan Paus Fransiskus di Jakarta Soal Ekstremisme Agama

Paus Fransiskus menyoroti ekstremisme agama di Indonesia yang mendorong terjadinya terorisme.


Densus 88 Batal Geledah Rumah Terduga Teroris di Bekasi karena Ibunya Sakit

4 hari lalu

Ilustrasi Densus 88. ANTARA
Densus 88 Batal Geledah Rumah Terduga Teroris di Bekasi karena Ibunya Sakit

Densus 88 menangkap seorang terduga teroris di Jalan Pahlawan, Kelurahan Durenjaya, Bekasi Timur.


Bertambah Satu, Densus 88 Juga Tangkap Pedagang Donat Terduga Teroris di Rawalumbu

4 hari lalu

Ilustrasi Densus 88. ANTARA
Bertambah Satu, Densus 88 Juga Tangkap Pedagang Donat Terduga Teroris di Rawalumbu

Densus 88 juga menangkap seorang pedagang donat di Kecamatan Rawalumbu, Kota Bekasi.