Pembunuhan Kim Jong-nam, Pacar Siti Aishah Ditangkap

Reporter

Kamis, 16 Februari 2017 17:47 WIB

Doan Thi Huong (baju putih), di Bandara Internasional Kuala Lumpur, Sepang, Malaysia, 13 Februari 2017. Menurut kesaksian, ia dan wanita lainnya diduga menyerang Kim Jong Nam dengan sejenis racun, yang membuatnya segera merasa pusing dan ingin pingsan. AP/Star TV

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Luar Negeri RI membenarkan penangkapan seorang warga Indonesia karena diduga terlibat dalam pembunuhan Kim Jong-nam, saudara tiri dari pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un, di Kuala Lumpur, Senin, 13 Februari 2017. Sebelumnya, Polisi Malaysia menyebutkan nama WNI itu adalah Siti Aisyah, Pacar Aishah, seorang pria Malaysia, juga ditangkap. Sebelumnya, polisi menahan perempuan pemegang paspor Vietnam.

BACA JUGA
Pembunuhan Kim Jong-nam, Wanita Indonesia DItangkap
Begini Tragisnya Hidup Kim Jong-nam, Abang Tiri Kim Jong-un

Direktur Perlindungan WNI dan Badan Hukum Indonesia Kemlu, Lalu Muhammad Iqbal lewat keterangan tertulis, Kamis, 16 Februari 2017, mengatakan, data diri wanita tersebut terverifikasi oleh Kedutaan Besar RI Kuala Lumpur.

"KBRI telah meminta akses kekonsuleran kepada Pemerintah Malaysia untuk dapat memberikan pendampingan," ujar Iqbal. Iqbal mengatakan langkah KBRI dalam rangka memastikan pemenuhan hak-hak hukum WNI yang ditahan itu.

Perwakilan RI di Malaysia pun terus melakukan koordinasi dengan aparat keamanan Malaysia terkait kasus ini. "Saat ini staf KBRI dalam perjalanan menuju Selangor," kata Iqbal.

Kepolisian Malaysia pun sempat merilis penangkapan yang berlangsung pada Kamis, pukul 02.00 waktu setempat itu. Dalam rilis, wanita WNI tersebut diidentifikasi bernama Siti Aisyah.

Dari pemberitaan sejumlah media asing, Kepolisian Malaysia menyebut bahwa Siti ditangkap tak lama setelah penangkapan terduga pelaku lain bernama Doan Thi Huong, 29 tahun, yang membawa paspor Vietnam.

Baca juga:
Malaysia Tahan Wanita Vietnam Terduga Pembunuh Kim Jong-nam

Sky.com melaporkan, pria Malaysia yang ditangkap Rabu, 15 Februari 2017, mengungkap keterlibatan Siti Aisyah. Doan dan Siti terekam dalam kamera CCTV Bandara Lumpur.

YOHANES PASKALIS

Berita terkait

Otoritas di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Tak Percaya Israel Gunakan Senjata dengan Benar

22 jam lalu

Otoritas di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Tak Percaya Israel Gunakan Senjata dengan Benar

Biro-biro di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat tidak percaya Israel gunakan senjata dari Washington tanpa melanggar hukum internasional

Baca Selengkapnya

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

23 jam lalu

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

Kementerian Luar Negeri Rusia mengancam negara-negara Barat akan mendapat balasan tegas jika aset-aset Rusia yang dibekukan, disita

Baca Selengkapnya

WNI Selamat dalam Gempa Taiwan

2 hari lalu

WNI Selamat dalam Gempa Taiwan

Taiwan kembali diguncang gempa bumi sampai dua kali pada Sabtu, 26 April 2024. Tidak ada WNI yang menjadi korban dalam musibah ini

Baca Selengkapnya

IOM Dapat Penghargaan Hasan Wirajuda Pelindungan WNI

2 hari lalu

IOM Dapat Penghargaan Hasan Wirajuda Pelindungan WNI

IOM merupakan organisasi internasional pertama yang menerima Penghargaan Hasan Wirajuda Pelindungan WNI

Baca Selengkapnya

23 Individu Dapat Penghargaan Hassan Wirajuda Pelindungan WNI Award

2 hari lalu

23 Individu Dapat Penghargaan Hassan Wirajuda Pelindungan WNI Award

Sebanyak 23 individu mendapat Hassan Wirajuda Pelindungan WNI Award karena telah berjasa dalam upaya pelindungan WNI

Baca Selengkapnya

Adik Kim Jong Un Umumkan Korea Utara sedang Bangun Militer Besar-besaran

5 hari lalu

Adik Kim Jong Un Umumkan Korea Utara sedang Bangun Militer Besar-besaran

Adik Kim Jong Un memastikan negaranya akan terus membangun kekuatan militer besar-besaran dan terkuat untuk melindungi kedaulatan dan perdamaian

Baca Selengkapnya

Amerika Serikat Gunakan Hak Veto Gagalkan Keanggotaan Penuh Palestina di PBB, Begini Sikap Indonesia

8 hari lalu

Amerika Serikat Gunakan Hak Veto Gagalkan Keanggotaan Penuh Palestina di PBB, Begini Sikap Indonesia

Mengapa Amerika Serikat tolak keanggotaan penuh Palestina di PBB dengan hak veto yang dimilikinya? Bagaimana sikap Indonesia?

Baca Selengkapnya

Kemlu Respons Veto AS Soal Resolusi Negara Palestina di PBB

10 hari lalu

Kemlu Respons Veto AS Soal Resolusi Negara Palestina di PBB

Kementerian Luar Negeri RI menyoroti gagalnya PBB mensahkan keanggotaan penuh Palestina.

Baca Selengkapnya

Kim Jong Un Rilis Lagu Baru, Puji Dirinya Ayah yang Ramah

10 hari lalu

Kim Jong Un Rilis Lagu Baru, Puji Dirinya Ayah yang Ramah

Pemimpin otoriter Korea Utara, Kim Jong Un, merilis lagu baru yang menyatakan ia adalah ayah yang ramah.

Baca Selengkapnya

Menteri Luar Negeri Rusia dan Iran Disebut Saling Kontak Sehari sebelum Serangan Ke Israel

12 hari lalu

Menteri Luar Negeri Rusia dan Iran Disebut Saling Kontak Sehari sebelum Serangan Ke Israel

Sergey Lavrov terhubung dalam percakapan telepon dengan Iran Hossein Amirabdollahian sebelum serangan membahas situasi di Timur Tengah

Baca Selengkapnya