Milioner Richard Branson Ungkap Niat Balas Dendam Trump

Reporter

Sabtu, 22 Oktober 2016 17:47 WIB

Donald Trump, Melania dan Richard Branson. dailymail.co.uk

TEMPO.CO, Jakarta - Milioner Richard Branson menuliskan dalam blog-nya tentang isi percakapan dia dengan Donald Trump beberapa tahun lalu. Branson menilai Trump aneh setelah mengucapkan sumpahnya untuk membalas dendam dengan menghancurkan hidup lima orang di sisa hidupnya. Branson tidak menyebutkan nama lima orang itu.

"Dia mulai menjelaskan pada saya mengenai bagaimana dia meminta bantuan kepada sejumlah orang setelah bangkrut terakhir ini dan bagaimana lima orang itu tidak mau membantunya. Dia mengatakan kepada saya bahwa dia akan menghabiskan sisa hidupnya untuk menghancurkan lima orang itu," kata Branson, pemilik perusahaan Virgin Group, dalam blog-nya yang dipublikasikan pada Jumat, 21 Oktober 2016.

Baca:
ISIS Tembak Mati 284 Pria dan Bocah di Mosul, Irak
AS Tolak Permohonan Rusia Pantau Pilpres di 3 Negara Bagian
Gencatan Senjata Aleppo Diperpanjang, PBB Tunda Evakuasi

Trump mengundang Branson untuk bertemu empat mata sambil makan siang saat itu. Branson menemuinya di apartemen Trump di Manhattan, Amerika Serikat.

Anehnya, dalam pertemuan itu Trump hanya membicarakan soal rencana balas dendamnya kepada lima orang itu. Branson kemudian memberikan saran kepadanya.

"Hal itu hanya akan menghancurkan dia dan akan lebih membuatnya hancur nanti. Pasti ada cara yang lebih konstruktif untuk menghabiskan sisa hidupmu," kata Branson, yang memberikan saran kepada Trump.

Seusai pertemuan itu, Branson merasa terganggu dan sedih dengan pembicaraan yang dilakukannya dengan Trump yang kemudian menjadi kandidat Presiden Amerika Serikat dari Partai Republik tersebut.

Branson kemudian membandingkan isi pembicaraan empat matanya sambil makan siang dengan Hillary Clinton, kandidat presiden dari Partai Demokrat, baru-baru ini.

"Di sini kami membahas tentang reformasi pendidikan, perang terhadap narkoba, hak-hak perempuan, konflik di seluruh dunia, dan hukuman mati. Dia pendengar yang baik, sama baiknya sebagai pembicara. Karena dia memahami dengan baik, Presiden Amerika Serikat perlu mengerti dan lebih memahami lebih luas tentang isu-isu di dunia ketimbang disuguhi percekcokan pribadi," kata Branson memuji Clinton.

Di blog-nya, Branson menulis keinginannya, ia ingin seorang pengusaha menjadi presiden di Amerika pada suatu hari nanti. Namun, ujarnya, bukan Trump. Branson mendukung Clinton dalam pemilihan Presiden Amerika.

DAILY MAIL| MIRROR | MARIA RITA

Berita terkait

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

7 hari lalu

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

Aktivis lingkungan Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain Riverin minta PM Kanada Justin Trudeau hentikan impor sampah plastik ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

Donald Trump Salahkan Joe Biden atas Serangan Iran ke Israel

14 hari lalu

Donald Trump Salahkan Joe Biden atas Serangan Iran ke Israel

Donald Trump menilai saat ini adanya kurangnya kepemimpinan Joe Biden hingga membuat Tehran semakin berani

Baca Selengkapnya

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

18 hari lalu

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

Bekas Presiden AS Donald Trump menolak undangan Presiden Volodymyr Zelensky untuk menyambangi Ukraina.

Baca Selengkapnya

Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

25 hari lalu

Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

Sekjen NATO mendesak Amerika Serikat tetap bersatu dengan Eropa, meski seandainya Donald Trump kembali berkuasa di Gedung Putih

Baca Selengkapnya

Joe Biden Vs Donald Trump, Dua Lelaki Gaek Berebut Kursi Presiden AS

27 hari lalu

Joe Biden Vs Donald Trump, Dua Lelaki Gaek Berebut Kursi Presiden AS

Joe Biden 81 tahun dan Donald Trump 78 tahun akan bertarung di kontestasi pemilihan Presiden AS di usia yang tak lagi muda.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Tanding Ulang Joe Biden vs Donald Trump, Kekecewaan Keturunan Arab di AS

29 hari lalu

Top 3 Dunia: Tanding Ulang Joe Biden vs Donald Trump, Kekecewaan Keturunan Arab di AS

Top 3 dunia adalah Joe Biden akan bertanding ulang melawan Donald Trump di Pilpres AS hingga masyarakat Arab di Amerika Serikat kecewa.

Baca Selengkapnya

Saling Serang Calon Presiden AS: Joe Biden Ungkit Pemutih sebagai Obat, Donald Trump: Jika Tak Menang, Demokrasi Berakhir

30 hari lalu

Saling Serang Calon Presiden AS: Joe Biden Ungkit Pemutih sebagai Obat, Donald Trump: Jika Tak Menang, Demokrasi Berakhir

Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, menyindir Donald Trump, yang akan menjadi pesaingnya lagi dalam pemilihan presiden AS yang akan datang pada bulan November.

Baca Selengkapnya

Tanding Ulang Joe Biden Vs Donald Trump, Begini Sistem Pemilu Presiden di Amerika Serikat

30 hari lalu

Tanding Ulang Joe Biden Vs Donald Trump, Begini Sistem Pemilu Presiden di Amerika Serikat

Pada pemilihan Presiden AS, Joe Biden akan tanding ulang dengan Donald Trump. Bagaimana sistem pemilu di Amerika Serikat?

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Donald Trump Ingatkan Israel Soal Gaza hingga Netanyahu Ngambek

33 hari lalu

Top 3 Dunia: Donald Trump Ingatkan Israel Soal Gaza hingga Netanyahu Ngambek

Berita Top 3 Dunia pada Selasa 26 Maret 2024 diawali oleh mantan presiden AS Donald Trump memperingatkan warga Israel soal Gaza

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia; Donald Trump Optimis Bisa Menangkan Pemilu Presiden

42 hari lalu

Top 3 Dunia; Donald Trump Optimis Bisa Menangkan Pemilu Presiden

Top 3 dunia, Donald Trump yang sangat percaya diri bisa memenangkan pemilu presiden Amerika Serikat sampai menyampaikan kalimat sesumbar.

Baca Selengkapnya