Buntut Teror Paris, Senin yang Aneh di Brussels  

Reporter

Selasa, 24 November 2015 05:49 WIB

Sejumlah petugas kepolisian berjaga-jaga saat dilakukan penggerebekan pada sebuah apartemen yang didiuga terdapat pelaku aksi teror yang dilancarkan di Paris pada beberapa hari yang lalu, di Brussels, Belgia, 16 November 2015. REUTERS


Suasana mencekam di kota Brussels yang sudah berlangsung sejak Sabtu lalu semakin menegang, khususnya di kalangan orang tua. Pemerintah tidak hanya menutup sekolah, tapi juga secara serentak menutup semua stasiun bawah tanah untuk metro dan trem. Mereka yang menggunakan trem atau metro hari ini terpaksa berganti moda transportasi di pemberhetian sebelum masuk bawah tanah. Perusahaan publik transportasi sudah menyiapkan bus-bus khusus yang akan mengambil alih penumpang metro dan trem di depan stasiun-stasiun bawah tanah.

Aksi-aksi pencegahan aksi terorisme juga diikuti dengan persiapan di sejumlah rumah sakit di seluruh Belgia. Para dokter, khususnya bagian gawat darurat dan ahli bedah, dianjurkan menginap di rumah sakit. Dokter-dokter lainnya diimbau terus dalam keadaan siaga jika diperlukan. "Ketika siaga 4 ditetapkan, kami langsung mendapat pengarahan bagaimana seharusnya bertindak jika terjadi situasi genting," kata Maria Pritta Rustandi, dokter muda asal Indonesia yang saat ini sedang magang di bagian gawat darurat di rumah sakit di Kota Leuven, sekitar 20 kilometer dari Brussels.

Persiapan menghadapi situasi gawat darurat ini berkaitan dengan penggerebekan di sejumlah daerah pada minggu malam hingga senin dinihari. Dari siaran pers yang dikeluarkan Polisi Federal menjelang pukul satu dinihari tadi, disebutkan sejumlah penggerebekan dilakukan di wilayah Brussels, termasuk Molenbeek, Anderlecht, Jette, Schaerbeek, Woluwe-Saint-Lambert, dan Forest. Dari penggerebekan ini setidaknya ada 16 orang diamankan polisi pada Minggu malam, ditambah lagi dengan lima orang dari penggerebekan oleh polisi dan militer yang dilakukan hingga hari ini.

Asmayani Kusrini (Brussels)

Berita terkait

Televisi Belgia Boikot Kontestan Israel di Eurovision

6 hari lalu

Televisi Belgia Boikot Kontestan Israel di Eurovision

Stasiun televisi Belgia VRT menghentikan siaran kontes lagu Eurovision untuk mengutuk pelanggaran hak asasi manusia oleh Israel di Gaza

Baca Selengkapnya

Belgia, Denmark, dan Spanyol Sambut Resolusi Keanggotaan Palestina di PBB

6 hari lalu

Belgia, Denmark, dan Spanyol Sambut Resolusi Keanggotaan Palestina di PBB

Belgia, Denmark, dan Spanyol menyambut pengesahan resolusi PBB soal penilaian kembali upaya Palestina untuk menjadi anggota penuh PBB

Baca Selengkapnya

Universitas di Belgia Hentikan Kerja Sama dengan Institusi dari Israel

7 hari lalu

Universitas di Belgia Hentikan Kerja Sama dengan Institusi dari Israel

The Free University of Brussels di Belgia mengumumkan menarik diri dari sebuah proyek kerja sama dengan institusi dari Israel

Baca Selengkapnya

Belgia akan Dukung Resolusi Pengakuan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

10 hari lalu

Belgia akan Dukung Resolusi Pengakuan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Menlu Belgia Hadja Lahbib mengatakan negaranya akan mendukung resolusi yang mengakui Palestina sebagai anggota penuh PBB

Baca Selengkapnya

Israel Usir Warga Palestina dari Rafah, Belgia: Invasi akan Berujung pada Pembantaian

11 hari lalu

Israel Usir Warga Palestina dari Rafah, Belgia: Invasi akan Berujung pada Pembantaian

Brussels sedang berupaya menerapkan sanksi lebih lanjut terhadap Israel, kata wakil perdana menteri Belgia

Baca Selengkapnya

Belgia Kecam Intimidasi Israel dan AS terhadap ICC

13 hari lalu

Belgia Kecam Intimidasi Israel dan AS terhadap ICC

Kementerian Luar Negeri Belgia mengatakan pihaknya "mengutuk segala ancaman dan tindakan intimidasi" terhadap Pengadilan Kriminal Internasional (ICC)

Baca Selengkapnya

Seperti Dongeng, Kisah Cinta Li Ran Perempuan Cina yang Dinikahi Pangeran Belgia

19 hari lalu

Seperti Dongeng, Kisah Cinta Li Ran Perempuan Cina yang Dinikahi Pangeran Belgia

Seorang perempuan Cina merebut hati Pangeran Charles dan Belgia. Kisah percintaan mereka seperti dalam dongeng.

Baca Selengkapnya

Prabowo Terima Telepon Menteri Pertahanan AS, Berikut Profil Lloyd Austin

21 hari lalu

Prabowo Terima Telepon Menteri Pertahanan AS, Berikut Profil Lloyd Austin

Presiden terpilih Prabowo Subianto menerima telepon dari Menhan AS. Berikut jenjang karier dan profil Lloyd Austin.

Baca Selengkapnya

Tajikistan Bantah Tudingan Rusia bahwa Ukraina Merekrut Warganya sebagai Tentara Bayaran

40 hari lalu

Tajikistan Bantah Tudingan Rusia bahwa Ukraina Merekrut Warganya sebagai Tentara Bayaran

Tajikistan membantah tuduhan Rusia bahwa kedubes Ukraina di ibu kotanya merekrut warga untuk berperang melawan Rusia

Baca Selengkapnya

Iran Tangkap Anggota ISIS, Diduga Rencanakan Bom Bunuh Diri Menjelang Idul Fitri

41 hari lalu

Iran Tangkap Anggota ISIS, Diduga Rencanakan Bom Bunuh Diri Menjelang Idul Fitri

Polisi Iran telah menangkap beberapa anggota ISIS yang diduga merencanakan aksi bunuh diri menjelang Idul fitri.

Baca Selengkapnya